Daftar Isi
GAMBAR: Betania
BROWNING: BETANIA
ENSIKLOPEDIA: BETANIA

Bethany

Dalam versi-versi Alkitab:

Bait Ani: SBDR
Bait'Ani: SBDR
Bait-abara: KL1870
Bait-Ani: BABA
Baitani: KL1870 TL
Bejt Xabara: LDKDR
Bejt Xanja: LDKDR
Betania: BIS ENDE FAYH TB WBTCDR
Beth-abara: KL1863
Bethani: KL1863
Bethania: KL1863

Gambar

Betania: selebihnya..
Topik: The Anointer at Bethany; To Bethany for the Night

BETANIA [browning]

Sebuah desa satu mil lebih di sebelah timur Yerusalem di jalan ke *Yerikho, dan sebelah tenggara Bukit *Zaitun. Di sini, menurut Yoh. 11, Yesus membangkitkan *Lazarus dari kematian dan dijamu oleh *Simon si kusta (Mrk. 14:3). Dikemukakan bahwa *Gulungan Laut Mati memuat bukti bahwa Betania sebenarnya merupakan koloni penderita kusta. Yesus melewatkan malam terakhir-Nya di desa ini sebelum masuk ke Yerusalem (Mrk. 11:1-11).

BETANIA [ensiklopedia]

1. Suatu desa (penduduknya sekarang 726 orang) di sisi G Zaitun yg terjauh dari Yerusalem, kr 3 km di jalan menuju ke Yerikho. Desa itu disebut dalam Kitab-kitab Injil, terutama sebagai tempat tinggal dari sahabat-sahabat Yesus, yaitu Maria, Marta dan Lazarus; dari situlah berasal nama kota Arab modern, 'el-'Azariyeh. Betania juga tempat Yesus diurapi (Mrk 14:3-9). Di luar Kitab-kitab Injil desa itu sering disebut dalam Daftar-daftar Perjalanan Kristen, tradisi-tradisi dan dongeng-dongeng.

2. Tempat Yohanes membaptis 'di seberang S Yordan' (Yoh 1:28). Penjabarannya tidak pasti. Menjelang zaman Origenes (lk 250 M) desa itu sudah tidak dikenal lagi (lih Origenes, Commentary on John 6:40, hlm 57, edisi Brooke). Origenes lebih suka membaca ay ini sebagai 'Betabara' walaupun diakuinya bahwa kebanyakan naskah tangan pada zamannya mempunyai bacaan 'Betania'. Menurut dia etimologi 'Betabara' ialah 'rumah persediaan', yg dihubungkannya dengan 'persediaan' Yohanes Pembaptis. Pada waktu Origenes, katanya, tempat ini ditunjuk orang sebagai tempat Yohanes membaptis.

Mungkin desa itulah Qasr el-Yehud modern, di tepi kanan S Yordan, di sebelah timur Yerikho, di situ sekarang terdapat sebuah biara Santo Yohanes. Tapi, Betania harus diterima sebagai bacaan yg lebih sulit. Jelas bahwa tempat itu dikenal oleh penulis Kitab Injil Yoh, walaupun segera tidak dikenal lagi; hal itu berkali-kali dikemukakan sebagai pertanda bahwa Injil itu ditulis oleh seorang yg mengetahui Palestina pada abad 1. JNB/MBD/MHS




TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.12 detik
dipersembahkan oleh YLSA