Daftar Isi
GAMBAR: Naftali
BROWNING: NAFTALI
ENSIKLOPEDIA: NAFTALI

Naphtali

Dalam versi-versi Alkitab:

Naftali: BABA BIS FAYH SBDR TB TL WBTCDR
Naftalij: LDKDR
Naftalim: KL1863
Naptali: KL1870 SBDR
Naptalim: KL1870
Napthalim: KL1863
Neptali: ENDE

Gambar

Naftali: selebihnya..
Topik: Portraits of Naphtali

NAFTALI [browning]

Sebuah suku di Utara, yang mengambil nama salah satu anak *Yakub (Kej. 30:7-8) dan menduduki sebidang tanah di sebelah barat dari Danau *Galilea. *Barak dari *Kedesh di daerah Naftali diilhami oleh *Debora untuk memukul mundur tentara Sisera (Hak. 4:6-10). Kemudian Naftali diserbu oleh *Aram (1Raj. 15:16-20) dan oleh *Asyur, yang memindahkan sebagian dari penduduknya (2Raj. 15:29).

Yonatan Makabe (160-142 sM) menghancurkan orang Aram di Naftali. Baru di bawah pemerintahan *Yohanes Hyrcanus (134-104 sM) wilayah itu dikembalikan menjadi wilayah Yahudi, dan tempat seperti inilah yang kemudian menjadi tempat bagi kebanyakan *pelayanan Yesus.

NAFTALI [ensiklopedia]

(naftali, 'yg bergulat'). Putra ke-6 dari Yakub (Kej 30:7 dab); ibunya adalah Bilha, budak perempuan Rahel. Keterangan mengenai dia sebagai 'rusa betina yg terlepas' dalam Kej 49:21 dapat berarti bahwa dia cepat kaki. Targum dari Pseudo-Yonatan memberi dia masa hidup 132 thn. Bil 2:29-31 mencatat sukunyalah yg terakhir dalam daftar perkemahan di padang gurun; suku itu dimasukkan di bawah panji Dan.

Setelah pendudukan, wilayah suku Naftali terletak di sebelah barat dari Danau Galilea dan Yordan Atas. Perbatasannya dirinci dalam Yos 19:32-34, bnd ay 22. Di sini Naftali hidup di antara orang Kanaan. Galilea (Ibrani galil) pada mulanya meliputi wilayah sekeliling tanah pegunungan Naftali (Yos 20:7; 21:32), tapi kemudian mencakup daerah yg lebih luas ke arah barat dan selatan, yg disebut gelil haggoyim (wilayah bangsa-bangsa lain, Yes 9:1); Galilaia allophulon (1 Makabe 5:15; bnd Mat 4:15).

Barak dari Kedesy di daerah Naftali (barat laut dari Tasik Huleh) menjadi nama nasional di Israel (Hak 4:6). Menghadapi serangan-serangan gerombolan perampok, penduduk daerah pegunungan ini meningkatkan keberanian dan ketabahan mencolok. Keberanian mereka dipuji dalam nyanyian Debora (Hak 5:18); mereka mengabdi dengan keberanian di bawah Gideon (Hak 7:23), dan memberikan sumbangan penting pada kekuatan Daud di Hebron (1 Taw 12:34). Terletak di perbatasan utara, Naftali menderita banyak selama peperangan para raja. Wilayah itu dirusak kr 885 sM oleh Ben-Hadad I, raja Siria (1 Raj 15:20). Pada thn 734 sM Naftali di caplok oleh Tiglat-Pileser III, raja Asyur. Penduduknya yg mendiami wilayah barat Yordan yg pertama ditawan (2 Raj 15:29).

Sembilan belas kota yg terletak di wilayah Naftali disebut dalam Yos 19:32-39. Sebagai tambahan pada kota perlindungan yg terkenal, Kedesy-Naftali, wilayah itu mencakup juga kota besar Hazor dan kedua kota suci Kanaan -- Bet-Anat dan Bet-Semes. Yos 19:35 menyebut tiga kota yg dapat ditempatkan di pesisir Danau Galilea: Hamat (di selatan Tiberias), Rakat (di utara Tiberias), dan Kineret (di barat Kapernaum). Daerah di sekeliling sumber-sumber Yordan termasuk ke dalam wilayah Naftali. Dari bagian yg paling utara, puak Naftali tidak dapat menghalau orang Kanaan, yg beribadat kepada Anat dan Semes (Hak 1:33). Orang Kanaan didapati oleh kaum Dan menguasai Lais pada waktu mereka menyerang Lais, dan nampaknya bisa terjadi demikian karena tidak ada perlawanan dari pihak Naftali (Hak 18).

Wilayah Naftali mencakup banyak gunung dengan padang penggembalaan dan lembah-lembah yg baik untuk ditanami. Daerah ini merupakan salah satu wilayah dari mana Salomo memperoleh perbekalan; kepala daerahnya adalah menantu Salomo (1 Raj 4:15). Di barat laut Danau Galilea, di pesisir pantainya, terletak dataran Genesaret yg subur. Air berlimpah-limpah disediakan oleh sumber-sumber yg banyak sekali.

Di dataran itu banyak kampung pada zaman Yesus. Buah aprikot, buah ara, buah zaitun, buah delima dan buah anggur merupakan panenan yg melimpah. Cemara dan terebinte tumbuh di gunung-gunung yg tinggi. Di wilayah Naftali Yesus menjalani kebanyakan dari masa hidup-Nya di depan umum. Dataran Genesaret, Betesda, Kapernaum, Korazin semuanya terletak di wilayah ini (Mat 4:15). Di Naftali terletak markas-markas besar kelompok Zelot Yahudi, yg berjuang menentang penindas -- orang Romawi. Bahkan seorang dari ke-12 murid Yesus adalah orang Zelot. Yosefus (BJ iii.3) memuji kaum Naftali sebagai prajurit perkasa.

KEPUSTAKAAN. Y Aharoni, The Settlement of the Israelite Tribes in Upper Galilee, 1947; LOB, hlm 201 dst, 238 dst. AS/AL/HAO




TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.12 detik
dipersembahkan oleh YLSA