TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 10:1-32

Konteks
Daftar bangsa-bangsa keturunan Sem, Ham dan Yafet
10:1 Inilah keturunan b  Sem, Ham dan Yafet 1 , c  anak-anak d  Nuh. Setelah air bah itu lahirlah anak-anak lelaki bagi mereka. 10:2 Keturunan Yafet 2  ialah Gomer, e  Magog, f  Madai, Yawan, g  Tubal, h  Mesekh i  dan Tiras. 10:3 Keturunan Gomer ialah Askenas, j  Rifat dan Togarma. k  10:4 Keturunan Yawan ialah Elisa, l  Tarsis, m  orang Kitim n  dan orang Dodanim. 10:5 Dari mereka inilah berpencar bangsa-bangsa daerah pesisir. Itulah keturunan Yafet, masing-masing di tanahnya, dengan bahasanya o  sendiri, menurut kaum dan bangsa mereka. 10:6 Keturunan Ham 3  ialah Kush, p  Misraim, Put q  dan Kanaan. r  10:7 Keturunan Kush ialah Seba, s  Hawila, t  Sabta, Raema u  dan Sabtekha; anak-anak Raema ialah Syeba v  dan Dedan. w  10:8 Kush memperanakkan Nimrod; x  dialah yang mula-mula sekali orang yang berkuasa di bumi; 10:9 ia seorang pemburu y  yang gagah perkasa z  di hadapan TUHAN, sebab itu dikatakan orang: "Seperti Nimrod, seorang pemburu yang gagah perkasa di hadapan TUHAN." 10:10 Mula-mula kerajaannya terdiri dari Babel, a  Erekh, b  dan Akad, c  semuanya di tanah Sinear. d  10:11 Dari negeri itu ia pergi ke Asyur, e  lalu mendirikan Niniwe, f  Rehobot-Ir, Kalah 10:12 dan Resen di antara Niniwe dan Kalah; itulah kota besar itu. 10:13 Misraim memperanakkan orang Ludim, orang Anamim, orang Lehabim, orang Naftuhim, 10:14 orang Patrusim, orang Kasluhim dan orang Kaftorim; g  dari mereka inilah berasal orang Filistin. h  10:15 Kanaan i  memperanakkan Sidon, j  anak sulungnya, k  dan Het, l  10:16 serta orang Yebusi, m  orang Amori n  dan orang Girgasi; o  10:17 orang Hewi, p  orang Arki, orang Sini, 10:18 orang Arwadi, q  orang Semari dan orang Hamati; r  kemudian berseraklah kaum-kaum orang Kanaan s  itu. 10:19 Daerah orang Kanaan t  adalah dari Sidon u  ke arah Gerar v  sampai ke Gaza, w  ke arah Sodom, Gomora, Adma dan Zeboim x  sampai ke Lasa. 10:20 Itulah keturunan Ham menurut kaum mereka, menurut bahasa mereka, menurut tanah mereka, menurut bangsa mereka. 10:21 Lahirlah juga anak-anak bagi Sem 4 , bapa semua anak Eber y  serta abang Yafet. 10:22 Keturunan Sem ialah Elam, z  Asyur, a  Arpakhsad, b  Lud dan Aram. c  10:23 Keturunan Aram ialah Us, d  Hul, Geter dan Mas. 10:24 Arpakhsad memperanakkan Selah, dan Selah memperanakkan Eber. e  10:25 Bagi Eber lahir dua anak laki-laki; nama yang seorang ialah Peleg, sebab dalam zamannya bumi terbagi, dan nama adiknya ialah Yoktan. 10:26 Yoktan memperanakkan Almodad, Selef, Hazar-Mawet dan Yerah, 10:27 Hadoram, Uzal f  dan Dikla, 10:28 Obal, Abimael dan Syeba, g  10:29 Ofir, h  Hawila dan Yobab; itulah semuanya keturunan Yoktan. 10:30 Daerah kediaman mereka terbentang dari Mesa ke arah Sefar, yaitu pegunungan di sebelah timur. 10:31 Itulah keturunan Sem, menurut kaum mereka, menurut bahasa mereka, menurut tanah mereka, menurut bangsa mereka. 10:32 Itulah segala kaum anak-anak i  Nuh menurut keturunan mereka, menurut bangsa mereka. Dan dari mereka itulah berpencar bangsa-bangsa di bumi j  setelah air bah itu.

Kejadian 3:5-6

Konteks
3:5 tetapi Allah mengetahui, bahwa pada waktu kamu memakannya matamu akan terbuka, dan kamu akan menjadi seperti Allah 5 , j  tahu tentang yang baik dan yang jahat." 3:6 Perempuan itu melihat, bahwa buah pohon itu baik untuk dimakan dan sedap kelihatannya, lagipula pohon itu menarik hati k  karena memberi pengertian. Lalu ia mengambil 6  dari buahnya dan dimakannya dan diberikannya juga kepada suaminya l  yang bersama-sama dengan dia, dan suaminyapun memakannya 7 . m 

Keluaran 3:11-12

Konteks
3:11 Tetapi Musa berkata kepada Allah: "Siapakah aku m  ini, maka aku yang akan menghadap Firaun dan membawa orang Israel keluar dari Mesir?" 3:12 Lalu firman-Nya: "Bukankah Aku akan menyertai engkau 8 ? n  Inilah tanda o  bagimu, bahwa Aku yang mengutus engkau: apabila engkau telah membawa bangsa itu keluar dari Mesir, maka kamu akan beribadah kepada Allah di gunung ini. p "

Keluaran 4:10-15

Konteks
4:10 Lalu kata Musa kepada TUHAN: "Ah, Tuhan, aku ini tidak pandai bicara 9 , dahulupun tidak dan sejak Engkau berfirman kepada hamba-Mupun tidak, sebab aku berat mulut dan berat lidah. z " 4:11 Tetapi TUHAN berfirman kepadanya: "Siapakah yang membuat lidah manusia, siapakah yang membuat orang bisu atau tuli, a  membuat orang melihat atau buta 10 ; b  bukankah Aku, yakni TUHAN? 4:12 Oleh sebab itu, pergilah, c  Aku akan menyertai lidahmu dan mengajar engkau, apa yang harus kaukatakan. d " 4:13 Tetapi Musa berkata: "Ah, Tuhan, utuslah kiranya siapa saja e  yang patut Kauutus." 4:14 Maka bangkitlah murka f  TUHAN terhadap Musa dan Ia berfirman: "Bukankah di situ Harun, orang Lewi itu, kakakmu? Aku tahu, bahwa ia pandai bicara; lagipula ia telah berangkat menjumpai g  engkau, dan apabila ia melihat engkau, ia akan bersukacita dalam hatinya. 4:15 Maka engkau harus berbicara kepadanya dan menaruh perkataan itu ke dalam mulutnya; h  Aku akan menyertai lidahmu dan lidahnya dan mengajarkan kepada kamu apa yang harus kamu lakukan.

Ulangan 33:25-27

Konteks
33:25 Biarlah dari besi dan dari tembaga m  palang pintumu, selama umurmu n  kiranya kekuatanmu. 33:26 Tidak ada yang seperti Allah, hai Yesyurun. o  Ia berkendaraan p  melintasi langit sebagai penolongmu q  dan dalam kejayaan-Nya r  melintasi awan-awan. s  33:27 Allah yang abadi t  adalah tempat perlindunganmu, u  dan di bawahmu ada lengan-lengan yang kekal. v  Ia mengusir musuh dari depanmu w  dan berfirman: Punahkanlah! x 

Yosua 1:9

Konteks
1:9 Bukankah telah Kuperintahkan kepadamu: kuatkan dan teguhkanlah hatimu? Janganlah kecut b  dan tawar hati, c  sebab TUHAN, Allahmu, menyertai engkau, ke manapun engkau pergi. d "

Yesaya 43:2

Konteks
43:2 Apabila engkau menyeberang melalui air, e  Aku akan menyertai engkau, f  atau melalui sungai-sungai, engkau tidak akan dihanyutkan; apabila engkau berjalan melalui api, g  engkau tidak akan dihanguskan, dan nyala api tidak akan membakar h  engkau.

Yeremia 1:6-9

Konteks
1:6 Maka aku menjawab: "Ah, Tuhan ALLAH! Sesungguhnya aku tidak pandai berbicara, l  sebab aku ini masih muda. m " 1:7 Tetapi TUHAN berfirman kepadaku: "Janganlah katakan: Aku ini masih muda, tetapi kepada siapapun engkau Kuutus, haruslah engkau pergi, dan apapun yang Kuperintahkan kepadamu, haruslah kausampaikan. 1:8 Janganlah takut 11  n  kepada mereka, sebab Aku menyertai engkau o  untuk melepaskan p  engkau, demikianlah firman TUHAN. q " 1:9 Lalu TUHAN mengulurkan tangan-Nya dan menjamah r  mulutku; TUHAN berfirman kepadaku: "Sesungguhnya, Aku menaruh perkataan-perkataan-Ku ke dalam mulutmu 12 . s 

Matius 10:19-20

Konteks
10:19 Apabila mereka menyerahkan kamu, janganlah kamu kuatir akan bagaimana dan akan apa yang harus kamu katakan, s  karena semuanya itu akan dikaruniakan kepadamu 13  pada saat itu juga. 10:20 Karena bukan kamu yang berkata-kata, melainkan Roh Bapamu; t  Dia yang akan berkata-kata di dalam kamu.

Lukas 21:15

Konteks
21:15 Sebab Aku sendiri akan memberikan kepadamu q  kata-kata hikmat, sehingga kamu tidak dapat ditentang atau dibantah lawan-lawanmu.

Lukas 21:1

Konteks
Persembahan seorang janda miskin
21:1 14 Ketika Yesus mengangkat muka-Nya, Ia melihat orang-orang kaya memasukkan persembahan mereka ke dalam peti persembahan. i 

Kolose 1:13

Konteks
1:13 Ia telah melepaskan kita dari kuasa kegelapan 15  c  dan memindahkan kita ke dalam Kerajaan d  Anak-Nya yang kekasih; e 

Kolose 1:10

Konteks
1:10 sehingga hidupmu layak u  di hadapan-Nya serta berkenan kepada-Nya v  dalam segala hal, dan kamu memberi buah dalam segala pekerjaan yang baik dan bertumbuh dalam pengetahuan w  yang benar tentang Allah,

Kolose 1:28-29

Konteks
1:28 Dialah yang kami beritakan, apabila tiap-tiap orang kami nasihati t  dan tiap-tiap orang kami ajari dalam segala hikmat, u  untuk memimpin tiap-tiap orang kepada kesempurnaan v  dalam Kristus. 1:29 Itulah yang kuusahakan w  dan kupergumulkan x  dengan segala tenaga sesuai dengan kuasa-Nya, yang bekerja dengan kuat di dalam aku. y 

Kolose 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul a  Kristus Yesus, oleh kehendak Allah, b  dan Timotius c  saudara kita,

Titus 1:14

Konteks
1:14 dan tidak lagi mengindahkan dongeng-dongeng h  Yahudi dan hukum-hukum i  manusia yang berpaling dari kebenaran. j 

Ibrani 4:16

Konteks
4:16 Sebab itu marilah kita dengan penuh keberanian v  menghampiri w  takhta kasih karunia 16 , supaya kita menerima rahmat dan menemukan kasih karunia untuk mendapat pertolongan kita pada waktunya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:1]  1 Full Life : KETURUNAN SEM, HAM DAN YAFET.

Nas : Kej 10:1

Maksud pasal Kej 10:1-32 ialah menunjukkan bagaimana semua bangsa di dunia berasal dari Nuh dan putra-putranya setelah air bah (ayat Kej 10:32).

[10:2]  2 Full Life : KETURUNAN YAFET.

Nas : Kej 10:2-5

Ayat-ayat ini mendaftarkan keturunan Yafet yang pergi ke utara dan menetap di wilayah pantai Laut Hitam dan Laut Kaspia. Mereka menjadi nenek moyang orang Media dan orang Yunani, dan juga bangsa-bangsa kulit putih dari Eropa dan Asia.

[10:6]  3 Full Life : KETURUNAN HAM.

Nas : Kej 10:6-20

Ayat-ayat ini mendaftarkan keturunan Ham yang tinggal di wilayah Arab Selatan, Mesir Selatan, dan pantai timur Laut Besar, dan pantai utara Afrika. Keturunan Kanaan (ayat Kej 10:15-19) menetap di wilayah yang diberi nama Kanaan, wilayah yang kemudian menjadi tempat tinggal bangsa Yahudi.

[10:21]  4 Full Life : ANAK-ANAK BAGI SEM.

Nas : Kej 10:21-31

Ayat-ayat ini mendaftarkan keturunan Sem yang tinggal di wilayah Arab dan lembah Timur Tengah. Keturunannya termasuk bangsa Yahudi, Asyur, Siria, dan Elam.

[3:5]  5 Full Life : KAMU AKAN MENJADI SEPERTI ALLAH.

Nas : Kej 3:5

Iblis, sejak semula, menggoda manusia agar percaya bahwa mereka bisa menjadi seperti Allah dan menentukan sendiri apa yang baik dan apa pula yang jahat.

  1. 1) Umat manusia, dalam usaha untuk menjadi "seperti Allah," tidak lagi bergantung pada Allah Yang Mahakuasa dan dengan demikian menjadi allah palsu

    (lihat cat. --> Kej 3:22;

    lihat cat. --> Yoh 10:34).

    [atau ref. Kej 3:22; Yoh 10:34]

    Manusia kini berusaha memperoleh pengetahuan moral dan pemahaman etis dengan memakai akalnya sendiri serta ingin dimerdekakan dari firman Allah. Sekalipun demikian, hanya Allah berhak untuk menentukan mana yang baik dan mana yang jahat.
  2. 2) Alkitab menyatakan bahwa semua yang berusaha menjadi Allah "akan lenyap dari bumi dan dari kolong langit ini" (Yer 10:10-11). Hal ini juga akan menjadi nasib antikristus yang akan menyatakan diri "sebagai Allah" (2Tes 2:4).

[3:6]  6 Full Life : PEREMPUAN ITU MELIHAT ... LALU IA MENGAMBIL.

Nas : Kej 3:6

Lihat cat. --> Mat 4:1-11,

[atau ref. Mat 4:1-11]

mengenai cara mengatasi pencobaan.

[3:6]  7 Full Life : LALU IA MENGAMBIL ... DIMAKANNYA ... SUAMINYA PUN MEMAKANNYA.

Nas : Kej 3:6

Ketika Adam dan Hawa berdosa, kematian moral dan rohani langsung terjadi (bd. Kej 2:17), sedangkan kematian jasmani baru dialami kemudian (Kej 5:5).

  1. 1) Allah telah berfirman, "pada hari engkau memakannya, pastilah engkau mati" (Kej 2:17). Jadi, ketika berbuat dosa, mereka langsung mati secara rohani dan moral (bd.

    lihat cat. --> Yoh 17:3).

    [atau ref. Yoh 17:3]

    Kematian moral merupakan kematian hidup Allah di dalam diri mereka dan tabiat mereka menjadi penuh dosa; kematian rohani berarti bahwa hubungan mereka dengan Allah sebelumnya sudah hancur. Sejak dosa Adam dan Hawa, semua orang yang lahir memasuki dunia dengan tabiat yang berdosa (Rom 8:5-8). Pencemaran tabiat manusia meliputi keinginan bawaan untuk mengikuti kemauannya sendiri tanpa memperhatikan Allah atau sesama, dan pencemaran ini diteruskan kepada semua orang (Kej 5:3; Kej 6:5; 8:21; Ef 2:3;

    lihat cat. --> Rom 3:10-18).

    [atau ref. Rom 3:10-18]

  2. 2) Akan tetapi, perhatikan bahwa tidak pernah Alkitab mengajar bahwa semua orang berdosa ketika Adam berbuat dosa atau bahwa kesalahan Adam diperhitungkan kepada seluruh umat manusia

    (lihat cat. --> Rom 5:12).

    [atau ref. Rom 5:12]

    Yang diajarkan Alkitab ialah bahwa Adam memperkenalkan hukum dosa dan maut kepada seluruh umat manusia (bd. Rom 5:12; 8:2; 1Kor 15:21-22).

[3:12]  8 Full Life : AKU AKAN MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Kel 3:12

Lihat cat. --> Kel 3:14,

[atau ref. Kel 3:14]

catatan berikut mengenai makna dari nama Allah "Aku adalah Aku" dalam keterkaitannya dengan kehadiran Allah bersama umat-Nya.

[4:10]  9 Full Life : AKU INI TIDAK PANDAI BICARA.

Nas : Kel 4:10

Di dalam keseganannya untuk menerima panggilan Allah, Musa menunjukkan kekurangannya dalam berbicara; Allah berjanji untuk memberinya pertolongan dan kuasa (ayat Kel 4:11-17). Apabila Allah memanggil kita untuk suatu tugas, Ia akan menyediakan semua sarana dan kesanggupan untuk menunaikan tugas itu (bd. 2Kor 3:5-6; 4:11-12).

[4:11]  10 Full Life : SIAPAKAH YANG MEMBUAT ... BUTA?

Nas : Kel 4:11

Allah berkuasa untuk membuat seseorang tuli atau buta, atau menyembuhkan orang tuli atau orang buta. Ini tidak berarti bahwa semua yang tuli, bisu, atau buta menderita demikian sebagai akibat langsung dari keinginan, keputusan, atau tindakan Allah. Keadaan-keadaan tersebut, sebagaimana halnya dengan semua penyakit, pada mulanya merupakan akibat tindakan Iblis dan masuknya dosa ke dalam dunia melalui Adam (Kej 3:1-24); belum tentu hal itu terjadi karena si penderita telah berdosa (lih. Yoh 9:2-3;

lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI).

[1:8]  11 Full Life : JANGANLAH TAKUT.

Nas : Yer 1:8

Yeremia masih muda ketika dipanggil Allah; ia mengalami rasa khawatir dan gentar ketika memikirkan harus menyampaikan firman Tuhan kepada tua-tua Yehuda (ayat Yer 1:7). Allah menanggapinya dengan berjanji akan menyertainya dan memberi kuasa kepadanya untuk memenuhi panggilan tersebut. Apa pun tugas saudara dalam hidup ini, Allah senantiasa menjanjikan kehadiran-Nya yang kekal dan pertolongan-Nya manakala kita tetap tabah di dalam iman.

[1:9]  12 Full Life : PERKATAAN-PERKATAAN-KU KE DALAM MULUTMU.

Nas : Yer 1:9

Allah meyakinkan Yeremia bahwa berita nubuatnya akan diilhami Allah; kata-katanya akan merupakan kata-kata Allah (bd. Rom 10:8). Karena yakin akan hal ini, Yeremia tidak pernah berkompromi atau melunakkan firman Allah (lih. Yer 37:16-17).

[10:19]  13 Full Life : APA YANG HARUS KAMU KATAKAN ... AKAN DIKARUNIAKAN KEPADAMU.

Nas : Mat 10:19

Kita melihat janji Kristus ini diberlakukan dalam Kis 4:8-12,19-20; 21:39-22:21; 23:1,6; 24:10-21; 26:1-29. Setelah hari Pentakosta Roh Kudus dicurahkan dalam segala kelimpahan-Nya untuk memberikan kuasa dalam bersaksi (Kis 1:8).

[21:1]  14 Full Life : PERSEMBAHAN SEORANG JANDA MISKIN.

Nas : Luk 21:1-4

Yesus memberikan pelajaran tentang bagaimana Allah menilai pemberian.

  1. 1) Pemberian seseorang ditentukan bukan oleh jumlah yang ia berikan, tetapi oleh jumlah pengorbanan yang terlibat dalam pemberian itu. Sering kali orang kaya hanya memberi dari kekayaannya -- ini tidak meminta pengorbanan. Pemberian janda ini menuntut segalanya daripadanya. Ia memberi sebanyak-banyaknya yang dapat diberikannya.
  2. 2) Prinsip ini dapat diterapkan pada segala pelayanan kita bagi Yesus. Ia menilai pekerjaan dan pelayanan kita tidak berdasarkan ukuran atau pengaruh atau keberhasilannya, tetapi berdasarkan kadar pengabdian, pengorbanan, iman, dan kasih yang tulus yang terlibat di dalamnya

    (lihat cat. --> Luk 22:24-30;

    lihat cat. --> Mat 20:26;

    lihat cat. --> Mr 12:42).

    [atau ref. Luk 22:24-30; Mat 20:26; Mr 12:42]

[1:13]  15 Full Life : DARI KUASA KEGELAPAN.

Nas : Kol 1:13

Hal yang utama dalam penebusan ialah kelepasan dari pengendalian dan kuasa kegelapan, yaitu dari Iblis (Mat 4:8-11; Luk 22:52-53; Ef 2:2; Ef 6:12). Sekarang kita berada dalam kerajaan Kristus dan di bawah pemerintahan-Nya (Rom 6:17-22;

lihat cat. --> Kis 26:18).

[atau ref. Kis 26:18]

[4:16]  16 Full Life : DENGAN PENUH KEBERANIAN MENGHAMPIRI TAKHTA KASIH KARUNIA.

Nas : Ibr 4:16

Karena Kristus dapat turut merasakan kelemahan-kelemahan kita (ayat Ibr 4:15), kita dapat dengan penuh keberanian menghampiri takhta sorgawi, karena mengetahui bahwa doa dan permohonan kita diterima dan diinginkan oleh Bapa di sorga (bd. Ibr 10:19-20). Tempat itu disebut "takhta kasih karunia" karena dari takhta itu mengalir kasih, pertolongan, kemurahan, pengampunan, kuasa rohani, pencurahan Roh Kudus, karunia-karunia rohani, buah roh, dan semua yang kita perlukan dari Allah. Salah satu berkat terbesar dari keselamatan ialah bahwa Kristus kini merupakan Imam Besar kita yang membuka jalan langsung ke hadapan Dia sehingga kita selalu dapat meminta bantuan yang kita perlukan.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA