1 Raja-raja 8:63
Konteks8:63 Sebagai korban keselamatannya kepada TUHAN Salomo mempersembahkan dua puluh dua ribu ekor lembu sapi dan seratus dua puluh ribu ekor kambing domba. Demikianlah raja dan segenap Israel mentahbiskan j rumah TUHAN itu.
1 Raja-raja 8:65
Konteks8:65 Lalu Salomo mengadakan perayaan n pada waktu itu juga, di hadapan TUHAN, Allah kita, selama tujuh hari, bersama-sama dengan seluruh Israel, suatu jemaah yang besar, dari jalan masuk ke Hamat o sampai sungai Mesir. p
Imamat 3:1-17
KonteksImamat 7:11-19
KonteksImamat 7:2
Konteks7:2 Di tempat orang menyembelih korban bakaran, di situlah harus disembelih korban penebus salah, dan darahnya haruslah disiramkan pada mezbah 4 itu sekelilingnya.
1 Samuel 6:18-19
Konteks6:18 lagi tikus-tikus emas menurut jumlah segala kota orang Filistin kepunyaan kelima raja kota itu, baik kota-kota yang berkubu maupun dusun-dusun sekitarnya; dan batu besar, yang di atasnya diletakkan mereka tabut TUHAN, di ladang Yosua, orang Bet-Semes itu, adalah saksi sampai hari ini. 6:19 Dan Ia membunuh a beberapa orang 5 Bet-Semes, karena mereka melihat b ke dalam tabut TUHAN; Ia membunuh tujuh puluh orang dari rakyat itu. Rakyat itu berkabung, karena TUHAN telah menghajar mereka dengan dahsyatnya.
1 Samuel 6:2
Konteks6:2 maka orang Filistin itu memanggil para imam dan para petenung, g lalu berkata kepada mereka: "Apakah yang harus kami lakukan dengan tabut TUHAN itu? Beritahukanlah kepada kami, bagaimana kami harus mengantarkannya kembali ke tempatnya."
1 Samuel 7:5
Konteks7:5 Lalu berkatalah Samuel: p "Kumpulkanlah segenap orang Israel ke Mizpa; q maka aku akan berdoa r untuk kamu kepada TUHAN."
1 Samuel 7:7-10
Konteks7:7 Ketika didengar orang Filistin, bahwa orang Israel telah berkumpul di Mizpa, majulah raja-raja kota orang Filistin mendatangi orang Israel. Serta didengar orang Israel demikian, maka ketakutanlah v mereka terhadap orang Filistin. 7:8 Lalu kata orang Israel kepada Samuel: "Janganlah berhenti berseru w bagi kami kepada TUHAN 6 , Allah kita, supaya Ia menyelamatkan kami dari tangan orang Filistin itu." 7:9 Sesudah itu Samuel x mengambil seekor anak domba yang menyusu, lalu mempersembahkan seluruhnya kepada TUHAN sebagai korban bakaran. Dan ketika Samuel berseru kepada TUHAN bagi orang Israel, maka TUHAN menjawab dia. y 7:10 Sedang Samuel mempersembahkan korban bakaran itu, majulah orang Filistin berperang melawan orang Israel. Tetapi pada hari itu TUHAN mengguntur z dengan bunyi yang hebat ke atas orang Filistin dan mengacaukan a mereka, sehingga mereka terpukul kalah oleh orang Israel.
1 Samuel 30:22-26
Konteks30:22 Kemudian mulailah berbicara semua orang jahat dan orang dursila di antara orang-orang, yang ikut pergi bersama-sama dengan Daud itu, katanya: "Karena mereka tidak ikut pergi bersama-sama dengan kita, janganlah kita berikan kepada mereka apa-apa dari jarahan yang kita selamatkan itu, kecuali kepada masing-masing mereka isterinya dan anak-anaknya. Itu boleh mereka bawa, dan biarlah mereka pergi!" 30:23 Tetapi Daud berkata: "Janganlah kamu, saudara-saudaraku, berbuat demikian, dengan apa yang diberikan TUHAN kepada kita; sebab Ia telah melindungi kita, dan menyerahkan ke dalam tangan kita gerombolan yang menyerang kita. 30:24 Siapa yang mau mendengarkan kamu dalam perkara ini? Sebab, bagian orang yang tinggal di dekat barang-barang adalah sama 7 seperti bagian orang yang pergi berperang; itu akan dibagi sama-sama. y " 30:25 Dan demikianlah halnya sejak hari itu dan seterusnya; hal itu ditentukannya menjadi ketetapan dan peraturan bagi orang Israel sampai sekarang.


[3:1] 1 Full Life : KORBAN KESELAMATAN.
Nas : Im 3:1
Korban keselamatan (versi Inggris NIV -- korban persekutuan) dipersembahkan kepada Allah supaya dapat bersekutu dengan Dia, mengungkapkan rasa syukur (Im 7:12-16; 22:29) atau bernazar (Im 7:16).
- 1) Bagi yang memberikan persembahan, upacara ini meliputi penyerahan kepada perjanjian dan merayakan damai dan perukunan kembali di antara Allah dan si penyembah.
- 2) Korban ini menunjuk ke depan kepada damai dan persekutuan yang dimiliki orang percaya dengan Allah dan sesama orang percaya berlandaskan kematian Kristus di salib (bd. Kol 1:20; 1Yoh 1:3), dan kemudian kepada persekutuan terakhir ketika kita semua duduk bersama dengan Allah di dalam kerajaan-Nya (Mazm 22:27; Luk 14:15; Wahy 19:6-10).
[3:17] 1 Full Life : LEMAK DAN DARAH.
Nas : Im 3:17
Lemak dan darah amat diperlukan untuk hidup
(lihat cat. --> Im 17:11).
[atau ref. Im 17:11]
Jadi, lemak dan darah mewakili hidup korban yang dipersembahkan, yaitu hidup yang hanya dimiliki oleh Allah (bd. ayat Im 3:16).
[7:13] 1 Full Life : ROTI BUNDAR YANG BERAGI.
Nas : Im 7:13
Roti yang dibuat dengan ragi dapat dipersembahkan bersamaan dengan korban keselamatan karena tidak disajikan di mezbah (bd.
lihat cat. --> Im 2:11).
[atau ref. Im 2:11]
[7:2] 1 Full Life : DISIRAMKAN PADA MEZBAH.
Nas : Im 7:2
Di dalam PL, bentuk-bentuk upacara penyembahan menjadi sarana komunikasi di antara Allah dengan umat-Nya. Upacara itu melakonkan doa-doa yang mengungkapkan pertobatan umat dan permohonan mereka untuk diampuni dan didamaikan kembali. Upacara itu juga menyampaikan rasa syukur dan pengabdian Israel kepada Allah. Dari pihak Allah upacara tersebut melakonkan janji-janji, peringatan-peringatan, dan ajaran-ajaran ilahi yang menyatakan sikap Allah terhadap umat-Nya dan apa yang diharapkan oleh-Nya dari mereka
(lihat cat. --> Im 1:2).
[atau ref. Im 1:2]
[6:19] 1 Full Life : MEMBUNUH BEBERAPA ORANG.
Nas : 1Sam 6:19
Banyak penduduk Bet-Semes mengabaikan perintah Tuhan untuk tidak memandang atau menyentuh benda-benda suci dari tempat kudus (Bil 4:15,20). Dengan memeriksa tabut perjanjian, mereka menunjukkan bahwa takut akan Tuhan dan sikap hormat akan hal-hal yang kudus sama sekali tidak ada di dalam diri mereka. Sikap hormat, tunduk, dan rasa takut seharusnya menandai umat Allah dalam hubungan mereka dengan Allah yang kudus.
[7:8] 1 Full Life : JANGANLAH BERHENTI BERSERU ... KEPADA TUHAN.
Nas : 1Sam 7:8
Sepanjang hidup kita, kemenangan atas musuh-musuh rohani tergantung pada doa yang tak berkeputusan kepada Allah. Doa membawa Allah ke dalam setiap aspek kehidupan kita: pekerjaan, rencana, keluarga, persoalan, dan keberhasilan kita
(lihat cat. --> Luk 18:1;
lihat cat. --> Luk 18:7).
[atau ref. Luk 18:1,7]
Mengabaikan doa membuka diri kita terhadap serangan Iblis dan kekalahan kita. Jawaban Samuel terhadap permohonan bangsa itu (ayat 1Sam 7:9) adalah mempersembahkan seekor anak domba sebagai korban bakaran, selaku tanda pembaharuan penyerahan kepada Tuhan, dan memanjatkan doa-doa demi bangsa itu.
[30:24] 1 Full Life : BAGIAN ORANG YANG TINGGAL ... ADALAH SAMA.
Nas : 1Sam 30:24
Daud menetapkan bahwa mereka yang tinggal di rumah dan dengan setia mengurus perbekalan bagi mereka yang pergi berperang harus mendapat bagian yang sama dari rampasan perang. Prinsip ini dapat diterapkan ketika mengutus misionaris ke negara asing untuk memberitakan Injil. Mereka yang tinggal, yang dengan setia mendukung dan mendoakan yang pergi, akan mendapatkan bagian sama dalam upah sorgawi dan perkenan Allah
(lihat cat. --> Mat 10:41).
[atau ref. Mat 10:41]