TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Korintus 1:17

Konteks
1:17 Sebab Kristus mengutus aku bukan untuk membaptis 1 , f  tetapi untuk memberitakan Injil; dan itupun bukan dengan hikmat g  perkataan, supaya salib Kristus jangan menjadi sia-sia.

1 Korintus 15:6

Konteks
15:6 Sesudah itu Ia menampakkan diri kepada lebih dari lima ratus saudara sekaligus; kebanyakan dari mereka masih hidup sampai sekarang, tetapi beberapa di antaranya telah meninggal. k 

1 Korintus 15:48

Konteks
15:48 Makhluk-makhluk alamiah sama dengan dia yang berasal dari debu tanah dan makhluk-makhluk sorgawi sama dengan Dia yang berasal dari sorga. x 

1 Korintus 15:50

Konteks
15:50 Saudara-saudara, inilah yang hendak kukatakan kepadamu, yaitu bahwa daging dan darah a  tidak mendapat bagian dalam Kerajaan Allah b  dan bahwa yang binasa tidak mendapat bagian dalam apa yang tidak binasa. c 

1 Korintus 15:53

Konteks
15:53 Karena yang dapat binasa i  ini harus mengenakan yang tidak dapat binasa, j  dan yang dapat mati ini harus mengenakan yang tidak dapat mati.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:17]  1 Full Life : KRISTUS MENGUTUS AKU BUKAN UNTUK MEMBAPTIS.

Nas : 1Kor 1:17

Paulus tidak bermaksud mengurangi makna ajaran Yesus tentang baptisan (Mat 28:19). Sebaliknya, dijelaskannya bahwa ia menugaskan penyelenggaraan baptisan kepada para rekannya sebagaimana dilakukan oleh Kristus (Yoh 4:1-2) dan Petrus (Kis 10:47-48). Rasul ini tidak ingin memberikan kesempatan kepada orang yang bertobat di bawah pelayanannya untuk beranggapan bahwa mereka "dibaptis dalam nama Paulus" (ayat 1Kor 1:13). Paulus sendiri memusatkan perhatiannya pada pemberitaan Injil.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA