TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Petrus 5:4

Konteks
5:4 Maka kamu, apabila Gembala Agung j  datang, kamu akan menerima mahkota kemuliaan k  yang tidak dapat layu. l 

1 Petrus 3:20

Konteks
3:20 yaitu kepada roh-roh mereka yang dahulu pada waktu Nuh tidak taat kepada Allah, ketika Allah tetap menanti dengan sabar m  waktu Nuh sedang mempersiapkan bahteranya, n  di mana hanya sedikit, yaitu delapan orang, o  yang diselamatkan p  oleh air bah itu.

1 Petrus 4:18

Konteks
4:18 Dan jika orang benar hampir-hampir tidak diselamatkan, apakah yang akan terjadi dengan orang fasik dan orang berdosa? z 

1 Petrus 4:5

Konteks
4:5 Tetapi mereka harus memberi pertanggungan jawab kepada Dia, yang telah siap sedia menghakimi orang yang hidup dan yang mati. c 

1 Petrus 1:10

Konteks
1:10 Keselamatan itulah yang diselidiki dan diteliti g  oleh nabi-nabi, yang telah bernubuat h  tentang kasih karunia yang diuntukkan bagimu. i 

1 Petrus 5:1

Konteks
Gembalakanlah kawanan domba Allah
5:1 Aku menasihatkan para penatua di antara kamu, aku sebagai teman penatua b  dan saksi c  penderitaan Kristus, yang juga akan mendapat bagian dalam kemuliaan yang akan dinyatakan d  kelak.

1 Petrus 4:13

Konteks
4:13 Sebaliknya, bersukacitalah, r  sesuai dengan bagian yang kamu dapat 1  dalam penderitaan Kristus, s  supaya kamu juga boleh bergembira dan bersukacita pada waktu Ia menyatakan t  kemuliaan-Nya.

1 Petrus 4:17

Konteks
4:17 Karena sekarang telah tiba saatnya penghakiman dimulai, dan pada rumah Allah x  sendiri yang harus pertama-tama dihakimi 2 . Dan jika penghakiman itu dimulai pada kita, bagaimanakah kesudahannya dengan mereka yang tidak percaya pada Injil Allah? y 

1 Petrus 1:18

Konteks
1:18 Sebab kamu tahu, bahwa kamu telah ditebus 3  c  dari cara hidupmu d  yang sia-sia yang kamu warisi dari nenek moyangmu itu bukan dengan barang yang fana, bukan pula dengan perak atau emas,

1 Petrus 4:8

Konteks
4:8 Tetapi yang terutama: kasihilah sungguh-sungguh g  seorang akan yang lain, sebab kasih menutupi banyak sekali dosa. h 

1 Petrus 3:13

Konteks
Menderita dengan sabar
3:13 Dan siapakah yang akan berbuat jahat terhadap kamu, jika kamu rajin berbuat baik? x 

1 Petrus 1:7

Konteks
1:7 Maksud semuanya itu ialah untuk membuktikan kemurnian imanmu 4 --yang jauh lebih tinggi nilainya dari pada emas yang fana, yang diuji kemurniannya a  dengan api b --sehingga kamu memperoleh puji-pujian dan kemuliaan dan kehormatan c  pada hari Yesus Kristus menyatakan d  diri-Nya.

1 Petrus 1:17

Konteks
1:17 Dan jika kamu menyebut-Nya Bapa, x  yaitu Dia yang tanpa memandang muka y  menghakimi 5  semua orang menurut perbuatannya, z  maka hendaklah kamu hidup dalam ketakutan 6  a  selama kamu menumpang b  di dunia ini.

1 Petrus 1:5

Konteks
1:5 Yaitu kamu, yang dipelihara dalam kekuatan u  Allah karena imanmu 7  sementara kamu menantikan keselamatan v  yang telah tersedia untuk dinyatakan w  pada zaman akhir.

1 Petrus 1:13

Konteks
Kekudusan dan kasih persaudaraan
1:13 Sebab itu siapkanlah akal budimu, waspadalah o  dan letakkanlah pengharapanmu p  seluruhnya atas kasih karunia yang dianugerahkan kepadamu q  pada waktu penyataan r  Yesus Kristus.

1 Petrus 1:4

Konteks
1:4 untuk menerima suatu bagian r  yang tidak dapat binasa, yang tidak dapat cemar dan yang tidak dapat layu, s  yang tersimpan di sorga bagi kamu. t 

1 Petrus 2:6

Konteks
2:6 Sebab ada tertulis dalam Kitab Suci: "Sesungguhnya, Aku meletakkan di Sion sebuah batu yang terpilih, sebuah batu penjuru f  yang mahal, dan siapa yang percaya kepada-Nya, tidak akan dipermalukan. g "

1 Petrus 1:11

Konteks
1:11 Dan mereka meneliti saat yang mana dan yang bagaimana yang dimaksudkan oleh Roh Kristus, j  yang ada di dalam mereka 8 , yaitu Roh yang sebelumnya memberi kesaksian k  tentang segala penderitaan yang akan menimpa Kristus dan tentang segala kemuliaan yang menyusul sesudah itu.

1 Petrus 5:10

Konteks
5:10 Dan Allah, sumber segala kasih karunia, yang telah memanggil kamu y  dalam Kristus kepada kemuliaan-Nya z  yang kekal, akan melengkapi, meneguhkan, menguatkan a  dan mengokohkan kamu, sesudah kamu menderita seketika lamanya. b 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:13]  1 Full Life : BERSUKACITALAH, SESUAI DENGAN BAGIAN YANG KAMU DAPAT.

Nas : 1Pet 4:13

Suatu prinsip dalam kerajaan Allah ialah bahwa menderita karena Kristus akan memperdalam sukacita orang percaya dalam Tuhan (lih. Mat 5:10-12; Kis 5:41; 16:25; Rom 5:3; Kol 1:24; Ibr 10:34;

lihat cat. --> 1Pet 4:14 berikut).

[atau ref. 1Pet 4:14]

Oleh karena itu, mereka yang hanya sedikit atau sama sekali tidak menderita untuk Tuhan jangan dicemburui.

[4:17]  2 Full Life : RUMAH ALLAH SENDIRI YANG HARUS PERTAMA-TAMA DIHAKIMI.

Nas : 1Pet 4:17

Lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA.

[1:18]  3 Full Life : TELAH DITEBUS.

Nas : 1Pet 1:18

Lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN.

[1:7]  4 Full Life : MEMBUKTIKAN KEMURNIAN IMANMU.

Nas : 1Pet 1:7

Tema penderitaan ditekankan sepanjang surat ini (1Pet 2:19-23; 1Pet 3:14-17; 4:1-4,12-19; 5:10). Kita harus bersukacita dalam pencobaan kita (ayat 1Pet 1:6) karena tetap setia kepada Kristus di tengah-tengah semua itu akan memurnikan iman kita dan menghasilkan pujian, kemuliaan dan hormat bagi kita dan bagi Tuhan Yesus pada saat kedatangan-Nya. Tuhan memandang ketabahan kita dalam pencobaan dan iman kita pada Kristus sebagai sesuatu yang sangat berharga bagi-Nya sepanjang kekekalan.

[1:17]  5 Full Life : DIA YANG ... MENGHAKIMI.

Nas : 1Pet 1:17

Lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA.

[1:17]  6 Full Life : DALAM KETAKUTAN.

Nas : 1Pet 1:17

Lihat cat. --> Kis 5:11;

lihat cat. --> Kis 9:31;

lihat cat. --> Rom 3:18;

lihat cat. --> Fili 2:12.

[atau ref. Kis 5:11; 9:31; Rom 3:18; Fili 2:12]

[1:5]  7 Full Life : DIPELIHARA DALAM KEKUATAN ALLAH KARENA IMANMU.

Nas : 1Pet 1:5

Ayat ini menyajikan tiga kebenaran mengenai jaminan orang percaya, sebuah berita yang relevan bagi pembaca surat ini karena banyak di antaranya sedang menderita penganiayaan yang hebat.

  1. 1) Orang percaya "dipelihara (versi Inggris NIV -- "dilindungi") dalam kekuatan Allah" terhadap semua kekuasaan kejahatan yang hendak menghancurkan kehidupan dan keselamatan mereka dalam Kristus (2Tim 4:18; Yud 1:1,24; bd. Rom 8:31-39).
  2. 2) Syarat penting yang diperlukan untuk memperoleh perlindungan Allah ini ialah "iman"

    (lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).

    Allah yang melindungi kita dengan kasih karunia-Nya tidaklah bekerja secara sewenang-wenang saja, karena hanya "karena iman" orang percaya dilindungi oleh kuasa Allah, seperti "karena iman" orang percaya itu selamat (Ef 2:8). Demikianlah, iman yang hidup di dalam Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat adalah tanggung jawab kita sekarang untuk memiliki perlindungan Allah (ayat 1Pet 1:9; Yoh 15:4,6; Kol 1:23; 2Tim 3:14-15; 4:7; Wahy 3:8,10).
  3. 3) Sasaran pokok perlindungan Allah oleh iman orang percaya adalah "keselamatan". Dalam hal ini keselamatan menunjuk kepada dimensi yang akan datang dari keselamatan (bd. Rom 1:16), yaitu memperoleh warisan di sorga (ayat 1Pet 1:4) dan "keselamatan jiwamu" (ayat 1Pet 1:9).

[1:11]  8 Full Life : ROH KRISTUS, YANG ADA DI DALAM MEREKA.

Nas : 1Pet 1:11

Iman kita tidak hanya didasarkan pada Firman Allah dalam PB, tetapi juga pada Firman Allah dalam PL. Roh Kudus melalui para nabi menubuatkan penderitaan Kristus dan kemuliaan yang menyusul (Kej 49:10; Mazm 22:1-32; Yes 52:13-53:12; Dan 2:44; Za 9:9-10; 13:7; bd. Luk 24:26-27;

lihat cat. --> 2Pet 1:21;

[atau ref. 2Pet 1:21]

lihat art. KRISTUS DALAM PERJANJIAN LAMA).

Roh itu disebut "Roh Kristus" karena Dia berbicara mengenai Kristus melalui para nabi dan karena diri-Nya diutus dari Kristus (ayat 1Pet 1:11-12; bd. Yoh 16:7; 20:22; Kis 2:33).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA