TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 3:9

Konteks
3:9 Maka berikanlah kepada hamba-Mu ini hati yang faham 1  f  menimbang perkara untuk menghakimi umat-Mu dengan dapat membedakan g  antara yang baik dan yang jahat, sebab siapakah yang sanggup h  menghakimi umat-Mu yang sangat besar ini?"

1 Raja-raja 5:7

Konteks
5:7 Maka segera sesudah Hiram mendengar pesan dari Salomo itu, ia sangat bersukacita serta berkata: "Terpujilah TUHAN i  pada hari ini, karena Ia telah memberikan kepada Daud seorang anak yang bijaksana untuk mengepalai bangsa yang besar ini."

1 Raja-raja 8:36

Konteks
8:36 maka Engkaupun kiranya mendengarkannya di sorga dan mengampuni dosa hamba-hamba-Mu, umat-Mu Israel, --karena Engkaulah yang menunjukkan p  kepada mereka jalan q  yang baik yang harus mereka ikuti--dan Engkau kiranya memberikan hujan r  kepada tanah-Mu yang telah Kauberikan kepada umat-Mu menjadi milik pusaka.

1 Raja-raja 8:56

Konteks
8:56 "Terpujilah TUHAN yang memberikan tempat perhentian a  kepada umat-Nya Israel tepat seperti yang difirmankan-Nya; dari segala yang baik, yang telah dijanjikan-Nya b  dengan perantaraan Musa, hamba-Nya, tidak ada satupun yang tidak dipenuhi.

1 Raja-raja 9:7

Konteks
9:7 maka Aku akan melenyapkan orang Israel dari atas tanah d  yang telah Kuberikan kepada mereka, dan rumah yang telah Kukuduskan bagi nama-Ku e  itu, akan Kubuang 2  dari hadapan-Ku, maka Israel akan menjadi kiasan f  dan sindiran g  di antara segala bangsa.

1 Raja-raja 10:13

Konteks
10:13 Raja Salomo memberikan kepada ratu negeri Syeba segala yang dikehendakinya dan yang dimintanya, selain apa yang telah diberikannya kepadanya sebagaimana layak bagi raja Salomo. Lalu ratu itu berangkat pulang ke negerinya bersama-sama dengan pegawai-pegawainya.

1 Raja-raja 11:11

Konteks
11:11 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Salomo: "Oleh karena begitu kelakuanmu, yakni engkau tidak berpegang pada perjanjian dan segala ketetapan-Ku g  yang telah Kuperintahkan kepadamu, maka sesungguhnya Aku akan mengoyakkan h  kerajaan itu dari padamu 3  dan akan memberikannya kepada hambamu.

1 Raja-raja 11:36

Konteks
11:36 Dan kepada anaknya akan Kuberikan satu suku, e  supaya hamba-Ku Daud selalu mempunyai keturunan f  di hadapan-Ku di Yerusalem, kota yang Kupilih bagi-Ku supaya nama-Ku tinggal di sana.

1 Raja-raja 14:15

Konteks
14:15 Kemudian TUHAN akan menghajar orang Israel, sehingga tergoyah-goyah seperti gelagah di air dan Ia akan menyentakkan m  mereka dari pada tanah yang baik ini yang telah diberikan-Nya kepada nenek moyang mereka; Ia akan menyerakkan mereka ke seberang sungai 4  Efrat sana, oleh karena mereka telah membuat tiang-tiang berhala n  mereka dan dengan demikian menyakiti o  hati TUHAN.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:9]  1 Full Life : BERIKANLAH KEPADA HAMBA-MU INI HATI YANG FAHAM.

Nas : 1Raj 3:9

Salomo memulai masa pemerintahannya dengan iman dan kasih kepada Allah (ayat 1Raj 3:3). Ia berdoa memohon hikmat dan hati yang paham (ayat 1Raj 3:5-9); Allah berkenan dengan permohonan ini (ayat 1Raj 3:10) serta mengabulkan doanya (ayat 1Raj 3:11-14). Akan tetapi, karunia hikmat dari Allah tidak menjamin bahwa Salomo akan senantiasa bertekun dalam kesalehan; karena alasan ini Allah menekankan bahwa Dia akan memperpanjang umur Salomo "jika engkau hidup menurut jalan yang Kutunjukkan" (ayat 1Raj 3:14). Ketidaksetiaan Salomo di kemudian hari mencegah realisasi sepenuhnya kehendak Allah bagi hidupnya (1Raj 11:1-8).

[9:7]  2 Full Life : RUMAH YANG TELAH KUKUDUSKAN ... AKAN KUBUANG.

Nas : 1Raj 9:7

Allah mengatakan bahwa Ia tidak akan lagi menyatakan kehadiran, kuasa, dan kemuliaan-Nya di dalam Bait Suci jikalau bangsa itu tidak mengikuti jalan-jalan-Nya dengan sungguh-sungguh (ayat 1Raj 9:6-9); peringatan ini juga berlaku pada zaman perjanjian yang baru. Jikalau gereja gagal mengikuti perkataan Kristus dan ajaran para rasul PB, berbalik kepada doktrin-doktrin palsu dan cara-cara dunia yang fasik, maka Roh Allah dan kuasa-Nya akan ditarik daripadanya, dan Allah akan menyingkirkannya dari kerajaan-Nya

(lihat cat. --> Wahy 2:5).

[atau ref. Wahy 2:5]

[11:11]  3 Full Life : MENGOYAKKAN KERAJAAN ITU DARI PADAMU.

Nas : 1Raj 11:11

Hukuman Allah atas Salomo mengakibatkan terpecahnya Israel menjadi dua kerajaan, dan hanya salah satu di antaranya diperintah oleh keturunan Salomo (ayat 1Raj 11:9-13,31) -- suku Yehuda (namun mencakup suku Simeon, bd. Yos 19:1), diberikan kepada putranya Rehabeam agar keturunan Mesias terpelihara (ayat 1Raj 11:13,32). Kesepuluh suku yang lain sebentar lagi akan diberikan kepada Yerobeam (ayat 1Raj 11:31-36).

[14:15]  4 Full Life : MENYERAKKAN MEREKA KE SEBERANG SUNGAI.

Nas : 1Raj 14:15

Ahia menubuatkan penawanan Israel; pada tahun 722 SM Israel dikalahkan dan ribuan orang dibawa/tertawan menyeberang Sungai Efrat oleh tentara Asyur (bd. 2Raj 15:29; 17:6,18).



TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA