TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 26:13

Konteks
26:13 Setelah Daud sampai ke seberang, berdirilah ia jauh-jauh di puncak gunung, sehingga ada jarak yang besar antara mereka.

1 Samuel 18:13

Konteks
18:13 Sebab itu Saul menjauhkan Daud dari dekatnya dan mengangkat dia menjadi kepala pasukan seribu, sehingga ia berada di depan q  dalam segala gerakan r  tentara.

1 Samuel 26:20

Konteks
26:20 Sebab itu, janganlah kiranya darahku d  tertumpah ke tanah, jauh dari hadapan TUHAN. Sebab raja Israel keluar untuk mencabut nyawaku, seperti orang memburu seekor ayam hutan e  f  di gunung-gunung."

1 Samuel 12:23

Konteks
12:23 Mengenai aku, jauhlah dari padaku untuk berdosa kepada TUHAN dengan berhenti mendoakan s  kamu 1 ; aku akan mengajarkan t  kepadamu jalan yang baik dan lurus.

1 Samuel 20:9

Konteks
20:9 Tetapi jawab Yonatan: "Jauhlah yang demikian itu! Sebab jika kuketahui dengan pasti, bahwa ayahku telah mengambil keputusan untuk mendatangkan celaka kepadamu, masakan aku tidak memberitahukannya kepadamu?"

1 Samuel 26:11

Konteks
26:11 Kiranya TUHAN menjauhkan dari padaku untuk menjamah orang yang diurapi TUHAN. Ambillah sekarang tombak yang ada di sebelah kepalanya dan kendi itu, dan marilah kita pergi."

1 Samuel 6:20

Konteks
6:20 Dan orang-orang Bet-Semes berkata: "Siapakah yang tahan berdiri c  di hadapan TUHAN, Allah yang kudus d  ini? Kepada siapakah Ia akan berangkat meninggalkan kita?"

1 Samuel 15:6

Konteks
15:6 Berkatalah Saul kepada orang Keni: k  "Berangkatlah, menjauhlah, pergilah dari tengah-tengah orang Amalek, supaya jangan kulenyapkan kamu bersama-sama dengan mereka. Bukankah kamu telah menunjukkan persahabatanmu kepada semua orang Israel, ketika mereka pergi dari Mesir?" Sesudah itu menjauhlah orang Keni dari tengah-tengah orang Amalek.

1 Samuel 20:2

Konteks
20:2 Tetapi Yonatan berkata kepadanya: "Jauhlah yang demikian itu! engkau tidak akan mati dibunuh. Ingatlah, ayahku tidak berbuat sesuatu, baik perkara besar maupun perkara kecil, dengan tidak menyatakannya kepadaku. Mengapa ayahku harus menyembunyikan perkara ini kepadaku? Tidak mungkin!"

1 Samuel 24:6

Konteks
24:6 (24-7) lalu berkatalah ia kepada orang-orangnya: "Dijauhkan Tuhanlah kiranya dari padaku untuk melakukan hal yang demikian kepada tuanku, kepada orang yang diurapi q  TUHAN 2 , yakni menjamah dia, sebab dialah orang yang diurapi TUHAN."

1 Samuel 22:15

Konteks
22:15 Bukan ini pertama kali aku menanyakan Allah bagi dia. Sekali-kali tidak! Janganlah kiranya raja melontarkan tuduhan kepada hambamu ini, bahkan kepada seluruh keluargaku, sebab hambamu ini tidak tahu apa-apa tentang semuanya itu, baik tentang perkara kecil maupun perkara besar."

1 Samuel 20:22

Konteks
20:22 Tetapi jika begini kukatakan kepada orang muda itu: Lihat anak-anak panah itu lebih ke sana! m  --maka pergilah, sebab TUHAN menyuruh engkau pergi.

1 Samuel 20:37

Konteks
20:37 Ketika budak itu sampai ke tempat letaknya anak panah yang dilepaskan Yonatan itu, maka berserulah Yonatan dari belakang budak itu, katanya: "Bukankah anak panah itu lebih ke sana? x "

1 Samuel 7:4

Konteks
7:4 Kemudian orang-orang Israel menjauhkan para Baal dan para Asytoret dan beribadah hanya kepada TUHAN.

1 Samuel 2:30

Konteks
2:30 Sebab itu--demikianlah firman TUHAN, Allah Israel--sesungguhnya Aku telah berjanji: Keluargamu dan kaummu akan hidup di hadapan-Ku selamanya, b  tetapi sekarang--demikianlah firman TUHAN--:Jauhlah hal itu dari pada-Ku! Sebab siapa yang menghormati Aku, akan Kuhormati, c  tetapi siapa yang menghina d  Aku, akan dipandang rendah. e 

1 Samuel 7:11

Konteks
7:11 Keluarlah orang-orang Israel dari Mizpa, mengejar orang Filistin itu dan memukul mereka kalah sampai hilir Bet-Kar.

1 Samuel 14:29

Konteks
14:29 Lalu kata Yonatan: "Ayahku mencelakakan z  negeri; coba lihat, bagaimana terangnya mataku, setelah aku merasai sedikit dari madu ini.

1 Samuel 8:8

Konteks
8:8 Tepat seperti yang dilakukan mereka kepada-Ku sejak hari Aku menuntun mereka keluar dari Mesir sampai hari ini, yakni meninggalkan g  Daku dan beribadah kepada allah lain, demikianlah juga dilakukan mereka kepadamu.

1 Samuel 14:2

Konteks
14:2 Adapun Saul duduk s  di ujung Gibea t  di bawah pohon delima u  yang di Migron. v  Dan rakyat yang ada bersama-sama dengan dia itu, kira-kira enam ratus orang banyaknya.

1 Samuel 14:14

Konteks
14:14 Kekalahan yang pertama ini, yang ditimbulkan Yonatan dan pembawa senjatanya itu, besarnya kira-kira dua puluh orang dalam jarak kira-kira setengah alur dari sepembajakan ladang.

1 Samuel 14:30

Konteks
14:30 Apalagi, jika sekiranya rakyat pada hari ini boleh makan dengan bebas dari jarahan musuhnya, yang telah didapatnya! Tetapi sekarang tidaklah besar kekalahan di antara orang Filistin."

1 Samuel 21:4

Konteks
21:4 Lalu jawab imam itu kepada Daud: "Tidak ada roti g  biasa padaku, hanya roti kudus h  yang ada; asal saja orang-orangmu itu menjaga diri i  terhadap perempuan."

1 Samuel 27:8

Konteks
27:8 Maka Daud dan orang-orangnya bergerak maju dan menyerbu orang Gesur, t  orang Girzi dan orang Amalek; u  sebab orang-orang inilah penduduk negeri itu yang membentang dari Telam ke arah Syur v  sampai tanah Mesir.

1 Samuel 6:7

Konteks
6:7 Oleh sebab itu ambillah dan siapkanlah sebuah kereta r  baru dengan dua ekor lembu yang menyusui, yang belum pernah kena kuk, s  pasanglah kedua lembu itu pada kereta, tetapi bawalah anak-anaknya kembali ke rumah, supaya jangan mengikutinya lagi.

1 Samuel 7:3

Konteks
7:3 Lalu berkatalah Samuel kepada seluruh kaum Israel demikian: "Jika kamu berbalik j  kepada TUHAN dengan segenap hati, maka jauhkanlah k  para allah asing dan para Asytoret l  dari tengah-tengahmu dan tujukan m  hatimu kepada TUHAN dan beribadahlah hanya n  kepada-Nya; maka Ia akan melepaskan o  kamu 3  dari tangan orang Filistin."

1 Samuel 15:22

Konteks
15:22 Tetapi jawab Samuel: "Apakah TUHAN itu berkenan kepada korban bakaran dan korban sembelihan sama seperti kepada mendengarkan suara TUHAN? Sesungguhnya, mendengarkan lebih baik dari pada korban sembelihan 4 , z  memperhatikan lebih baik dari pada lemak domba-domba jantan.

1 Samuel 20:3

Konteks
20:3 Tetapi Daud menjawab, q  katanya: "Ayahmu tahu benar, bahwa engkau suka kepadaku. Sebab itu pikirnya: Tidak boleh Yonatan mengetahui hal ini, nanti ia bersusah hati. Namun, demi TUHAN yang hidup dan demi hidupmu, hanya satu langkah jaraknya antara aku dan maut."

1 Samuel 20:21

Konteks
20:21 Dan ketahuilah, aku akan menyuruh bujangku: Pergilah mencari anak-anak panah itu. Jika tegas kukatakan kepada bujang itu: Lihat anak-anak panah itu lebih ke mari, ambillah! --maka datanglah, sebab, demi TUHAN yang hidup, engkau selamat dan tidak ada bahaya apa-apa.

1 Samuel 21:5

Konteks
21:5 Daud menjawab imam itu, katanya kepadanya: "Memang, kami tidak diperbolehkan bergaul dengan perempuan, seperti sediakala j  apabila aku maju berperang. Tubuh orang-orangku itu tahir, k  sekalipun pada perjalanan biasa, apalagi pada hari ini, masing-masing mereka tahir tubuhnya."

1 Samuel 25:29

Konteks
25:29 Jika sekiranya ada seorang bangkit mengejar engkau dan ingin mencabut nyawamu, o  maka nyawa tuanku akan terbungkus dalam bungkusan tempat orang-orang hidup pada TUHAN, Allahmu, tetapi nyawa para musuhmu akan diumbankan-Nya p  dari dalam salang umban. q 

1 Samuel 14:45

Konteks
14:45 Tetapi rakyat berkata kepada Saul: "Masakan Yonatan harus mati, dia yang telah mendapat kemenangan yang besar ini di Israel? Jauhlah yang demikian! Demi TUHAN yang hidup, sehelai u  rambutpun dari kepalanya takkan jatuh ke bumi! Sebab dengan pertolongan Allah juga dilakukannya hal itu pada hari ini." Demikianlah rakyat membebaskan v  Yonatan, sehingga ia tidak harus mati.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:23]  1 Full Life : JAUHLAH DARIPADAKU UNTUK BERDOSA ... DENGAN BERHENTI MENDOAKAN KAMU.

Nas : 1Sam 12:23

Samuel adalah orang yang senantiasa berdoa.

  1. 1) Ia lahir sebagai jawaban atas doa permohonan ibunya (1Sam 1:10-20); ia berdoa bagi umat Allah dan melalui doa ia melihat Israel dibebaskan dari musuh mereka (1Sam 7:5-14); ia berdoa ketika Israel menolak Allah (1Sam 8:6); ia senantiasa berdoa agar umat Allah takut akan Tuhan dan melayani Dia dengan setia (1Sam 12:23-24).
  2. 2) Ayat Mazm 99:6 menyatakan bahwa ia termasuk "di antara orang-orang yang menyerukan nama-Nya." Yer 15:1 menunjukkan bahwa selaku juru syafaat, kedudukan Samuel setara dengan Musa di hadapan Allah.
  3. 3) Samuel demikian memahami sifat, kepentingan, dan kuasa dari doa syafaat sehingga ia menganggapnya dosa apabila ia berhenti memanjatkan doa syafaat

    (lihat art. DOA SYAFAAT).

[24:6]  2 Full Life : YANG DIURAPI TUHAN.

Nas : 1Sam 24:7

Frasa ini hanya mengacu kepada Saul dalam penugasannya sebagai raja Israel; ini tidak berarti bahwa saat ini dia diurapi Roh Kudus. Daud tidak menerima perintah dari Allah untuk menyingkirkan Saul dari takhta melalui pembunuhan.

  1. 1) Ayat 1Sam 24:6-10 sama sekali tidak menjadi dasar untuk tidak mendisiplin atau tidak melawan pemimpin-pemimpin gereja yang gagal secara moral atau yang meninggalkan ajaran Firman Allah (lih. 1Tim 3:1-13; 5:19-20; Tit 1:5-9). Para pemimpin semacam itu harus disingkirkan dari kedudukan mereka.
  2. 2) Lagi pula, para pemimpin gereja tidak boleh memakai ayat-ayat ini untuk menyatakan bahwa mereka tidak bertanggung jawab atas perilaku mereka pada sesama pemimpin atau pada tubuh Kristus.

[7:3]  3 Full Life : JIKA KAMU BERBALIK KEPADA TUHAN ... MAKA IA AKAN MELEPASKAN KAMU.

Nas : 1Sam 7:3

Samuel menekankan prinsip alkitabiah bahwa apabila umat Allah berharap untuk menerima perlindungan dan pembebasan-Nya, mereka pertama-tama harus berbalik kepada-Nya dengan segenap hati dan membuang semua bentuk penyembahan berhala dan kompromi (bd. Rom 12:1-2). Semua orang yang dengan sungguh-sungguh ingin menyenangkan Allah dapat mengharapkan pemeliharaan, berkat, dan pembebasan Allah (bd. Kel 23:22; Ul 20:1-4; Yos 1:5-9).

[15:22]  4 Full Life : MENDENGARKAN LEBIH BAIK DARIPADA KORBAN SEMBELIHAN

Nas : 1Sam 15:22

(versi Inggris NIV -- "menaati lebih baik ..."). Menaati Firman Allah dengan segenap hati adalah lebih baik daripada suatu bentuk penyembahan, pelayanan atau pengorbanan pribadi yang lahiriah. Dosa Saul ialah menempatkan pemahamannya sendiri tentang apa yang benar di atas penyataan alkitabiah; dosa ini akan menjadi titik pusat dari kemurtadan terakhir yang dinubuatkan untuk masa sebelum Yesus datang kembali (Mat 24:11,24; 2Tes 2:9-12; 2Tim 4:3-4; bd. 2Pet 2:1-22). Penyembahan, doa, puji-pujian, karunia-karunia rohani, dan pelayanan kepada Allah tidak berharga dalam pandangan-Nya jikalau tidak disertai ketaatan tegas kepada Allah dan standar kebenaran-Nya (bd. Yes 58:2; 59:2; 1Kor 13:1-13).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA