TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 1:2

Konteks
1:2 Pada suatu hari jatuhlah Ahazia dari kisi-kisi kamar atasnya yang ada di Samaria, lalu menjadi sakit. Kemudian dikirimnyalah utusan-utusan b  dengan pesan: "Pergilah, mintalah petunjuk kepada Baal-Zebub, c  allah di Ekron, d  apakah aku akan sembuh e  dari penyakit ini."

2 Raja-raja 1:10

Konteks
1:10 Tetapi Elia menjawab, katanya kepada perwira itu: "Kalau benar aku abdi Allah, biarlah turun api dari langit 1  memakan engkau habis dengan kelima puluh anak buahmu." Maka turunlah api n  dari langit memakan dia habis dengan kelima puluh anak buahnya.

2 Raja-raja 1:12

Konteks
1:12 Tetapi Elia menjawab mereka: "Kalau benar aku abdi Allah, biarlah turun api dari langit memakan engkau habis dengan kelima puluh anak buahmu!" Maka turunlah api Allah dari langit memakan dia habis dengan kelima puluh anak buahnya.

2 Raja-raja 2:2

Konteks
2:2 Berkatalah Elia kepada Elisa: "Baiklah tinggal di sini, z  sebab TUHAN menyuruh aku ke Betel." Tetapi Elisa menjawab: "Demi TUHAN yang hidup dan demi hidupmu sendiri, sesungguhnya aku tidak akan meninggalkan engkau. a " Lalu pergilah mereka ke Betel.

2 Raja-raja 2:4

Konteks
2:4 Berkatalah Elia kepadanya: "Hai Elisa, baiklah tinggal di sini, sebab TUHAN menyuruh aku ke Yerikho. c " Tetapi jawabnya: "Demi TUHAN yang hidup dan demi hidupmu sendiri, sesungguhnya aku tidak akan meninggalkan engkau." Lalu sampailah mereka di Yerikho.

2 Raja-raja 2:6

Konteks
2:6 Berkatalah Elia kepadanya: "Baiklah tinggal di sini, e  sebab TUHAN menyuruh aku ke sungai Yordan. f " Jawabnya: "Demi TUHAN yang hidup dan demi hidupmu sendiri, sesungguhnya aku tidak akan meninggalkan engkau. g " Lalu berjalanlah keduanya.

2 Raja-raja 4:2

Konteks
4:2 Jawab Elisa kepadanya: "Apakah yang dapat kuperbuat bagimu? Beritahukanlah kepadaku apa-apa yang kaupunya di rumah." Berkatalah perempuan itu: "Hambamu ini tidak punya sesuatu apapun di rumah, kecuali sebuah buli-buli berisi minyak. d "

2 Raja-raja 5:15

Konteks
5:15 Kemudian kembalilah ia dengan seluruh pasukannya kepada abdi x  Allah itu. Setelah sampai, tampillah ia ke depan Elisa dan berkata: "Sekarang aku tahu, y  bahwa di seluruh bumi tidak ada Allah kecuali di Israel 2 . Karena itu terimalah kiranya suatu pemberian z  dari hambamu ini!"

2 Raja-raja 5:17

Konteks
5:17 Akhirnya berkatalah Naaman: "Jikalau demikian, biarlah diberikan kepada hambamu ini tanah b  sebanyak muatan sepasang bagal, sebab hambamu ini tidak lagi akan mempersembahkan korban bakaran atau korban sembelihan kepada allah lain kecuali kepada TUHAN.

2 Raja-raja 5:20

Konteks
5:20 berpikirlah Gehazi, bujang Elisa, abdi Allah: "Sesungguhnya tuanku terlalu menyegani Naaman, orang Aram ini, dengan tidak menerima persembahan yang dibawanya. Demi TUHAN e  yang hidup, sesungguhnya aku akan berlari mengejar dia dan akan menerima sesuatu dari padanya 3 ."

2 Raja-raja 7:10

Konteks
7:10 Mereka pergi, lalu berseru kepada penunggu pintu gerbang kota dan menceritakan kepada orang-orang itu, katanya: "Kami sudah masuk ke tempat perkemahan orang Aram, dan ternyata tidak ada orang di sana, dan tidak ada suara manusia kedengaran, hanya ada kuda dan keledai tertambat dan kemah-kemah ditinggalkan dengan begitu saja."

2 Raja-raja 9:15

Konteks
9:15 Tetapi raja Yoram sendiri telah pulang ke Yizreel, supaya luka-lukanya diobati, c  yang ditimbulkan orang Aram pada waktu ia berperang melawan Hazael, raja Aram. --Yehu berkata: "Jika kamu sudah setuju, janganlah biarkan siapapun meloloskan diri dari kota untuk memberitahukan hal itu ke Yizreel."

2 Raja-raja 9:26

Konteks
9:26 Sesungguhnya, Aku telah melihat darah Nabot m  dan darah anak-anaknya tadi malam, demikianlah firman TUHAN, maka Aku akan membalaskannya kepadamu di kebun ini, demikianlah firman TUHAN. n  Oleh sebab itu angkat dan lemparkanlah mayatnya ke kebun ini, sesuai dengan firman TUHAN."

2 Raja-raja 10:23

Konteks
10:23 Sesudah itu masuklah Yehu dan Yonadab bin Rekhab ke dalam rumah Baal, lalu berkatalah ia kepada orang-orang penyembah Baal di situ: "Periksalah dan lihatlah, supaya jangan ada di antara kamu di sini seorangpun dari hamba-hamba TUHAN, melainkan hanya orang-orang yang beribadah kepada Baal."

2 Raja-raja 13:7

Konteks
13:7 Sebab tidak ada laskar ditinggalkan s  pada Yoahas, selain dari lima puluh orang berkuda dan sepuluh kereta dan sepuluh ribu orang berjalan kaki, sebab raja Aram telah membinasakan mereka dan meniupkan mereka seperti abu t  pengirikan.

2 Raja-raja 14:6

Konteks
14:6 Tetapi anak-anak para pembunuh itu tidak dihukum mati olehnya, seperti yang tertulis dalam kitab Taurat o  Musa, di mana TUHAN telah memberi perintah: "Janganlah ayah dihukum mati karena anaknya, janganlah juga anak dihukum mati karena ayahnya, melainkan setiap orang harus dihukum mati karena dosanya p  sendiri."

2 Raja-raja 17:36

Konteks
17:36 Tetapi TUHAN yang menuntun kamu dari tanah Mesir dengan kekuatan yang besar dan dengan tangan k  yang teracung, kepada-Nyalah kamu harus berbakti, kepada-Nyalah kamu harus sujud menyembah dan mempersembahkan korban.

2 Raja-raja 20:9

Konteks
20:9 Yesaya menjawab: "Inilah yang akan menjadi tanda k  bagimu dari TUHAN, bahwa TUHAN akan melakukan apa yang telah dijanjikan-Nya: Akan majukah bayang-bayang itu sepuluh tapak atau akan mundur sepuluh tapak?"

2 Raja-raja 21:8

Konteks
21:8 Aku tidak akan membiarkan bangsa Israel lagi j  dibawa keluar dari tanah yang telah Kuberikan kepada nenek moyang mereka, asal saja mereka tetap berbuat tepat seperti yang telah Kuperintahkan kepada mereka dan tepat menurut hukum yang telah diperintahkan kepada mereka oleh hamba-Ku Musa. k "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:10]  1 Full Life : TURUN API DARI LANGIT.

Nas : 2Raj 1:10

Raja dan tentaranya, dalam pemberontakannya terhadap Allah dan firman-Nya, berusaha untuk menangkap Elia. Api datang langsung dari tangan Allah (ayat 2Raj 1:12) sebagai hukuman atas Ahazia yang bersikeras menentang Allah dan nabi-Nya.

[5:15]  2 Full Life : DI SELURUH BUMI TIDAK ADA ALLAH KECUALI DI ISRAEL.

Nas : 2Raj 5:15

Sangat mengherankan bahwa Naaman, seorang asing, disembuhkan secara ajaib dari penyakit kusta dan bertobat kepada Allah yang benar, sedangkan masih banyak orang kusta di Israel yang tidak ditahirkan. Yesus sendiri menyebut Naaman (Luk 4:27) untuk menekankan bahwa ketika umat Allah tidak menaati Ia dan firman-Nya, Ia akan mengambil kerajaan-Nya dari mereka dan membangkitkan orang lain untuk mengalami keselamatan, kebenaran, dan kuasa kerajaan-Nya (bd. Mat 8:10-13; 23:37-39).

[5:20]  3 Full Life : AKU ... AKAN MENERIMA SESUATU DARI PADANYA.

Nas : 2Raj 5:20

Hamba Elisa, Gehazi, memiliki hati yang serakah dan oleh karena itu berusaha untuk mencemarkan tindakan kemurahan Allah untuk keuntungan materiel. Pelanggaran Gehazi termasuk mengkhianati Elisa, berdusta kepada Naaman dan Elisa, dan mencemarkan nama Allah. Demikian pula, PB mengacu kepada orang-orang yang mencari keuntungan dari firman Allah (2Kor 2:17). Malangnya, ada hamba-hamba Tuhan yang berusaha untuk memperkaya diri dan mengumpulkan banyak harta dengan memberitakan darah Kristus yang tercurah, menawarkan keselamatan kepada yang terhilang, menyembuhkan orang sakit, atau memberi bimbingan kepada mereka yang sedang dalam kesusahan. Mereka ini menggunakan Firman Allah dan memperdagangkan kemurahan Allah; mereka mengubah "kekayaan Kristus" (Ef 3:8) menjadi "harta Mesir" (Ibr 11:26).



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA