TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 5:3

Konteks
5:3 Berkatalah gadis itu kepada nyonyanya: "Sekiranya tuanku menghadap nabi h  yang di Samaria itu, maka tentulah nabi itu akan menyembuhkan dia dari penyakitnya."

2 Raja-raja 8:10

Konteks
8:10 Jawab Elisa kepadanya: "Pergilah, katakanlah kepadanya: Pastilah engkau sembuh. j  Namun demikian, TUHAN telah memperlihatkan kepadaku, bahwa ia pasti mati dibunuh."

2 Raja-raja 20:8

Konteks
20:8 Sebelum itu Hizkia telah berkata kepada Yesaya: "Apakah yang akan menjadi tanda bahwa TUHAN akan menyembuhkan aku dan bahwa aku akan pergi ke rumah TUHAN pada hari yang ketiga?"

2 Raja-raja 8:8

Konteks
8:8 berkatalah ia kepada Hazael: g  "Ambillah persembahan, h  pergilah menyongsong abdi Allah itu dan mintalah petunjuk i  TUHAN dengan perantaraannya: Sembuhkah aku dari penyakit ini?"

2 Raja-raja 5:6

Konteks
5:6 Ia menyampaikan surat itu kepada raja Israel, yang berbunyi: "Sesampainya surat ini kepadamu, maklumlah kiranya, bahwa aku menyuruh kepadamu Naaman, pegawaiku, supaya engkau menyembuhkan dia dari penyakit kustanya."

2 Raja-raja 1:2

Konteks
1:2 Pada suatu hari jatuhlah Ahazia dari kisi-kisi kamar atasnya yang ada di Samaria, lalu menjadi sakit. Kemudian dikirimnyalah utusan-utusan b  dengan pesan: "Pergilah, mintalah petunjuk kepada Baal-Zebub, c  allah di Ekron, d  apakah aku akan sembuh e  dari penyakit ini."

2 Raja-raja 5:11

Konteks
5:11 Tetapi pergilah Naaman dengan gusar sambil berkata: "Aku sangka bahwa setidak-tidaknya ia datang ke luar dan berdiri memanggil nama TUHAN, Allahnya, lalu menggerak-gerakkan tangannya q  di atas tempat penyakit itu dan dengan demikian menyembuhkan penyakit kustaku!

2 Raja-raja 20:5

Konteks
20:5 "Baliklah dan katakanlah kepada Hizkia, raja umat-Ku: Beginilah firman TUHAN, Allah Daud, bapa leluhurmu: Telah Kudengar g  doamu dan telah Kulihat air matamu; h  sesungguhnya Aku akan menyembuhkan engkau 1 ; pada hari yang ketiga engkau akan pergi ke rumah TUHAN.

2 Raja-raja 5:7

Konteks
5:7 Segera sesudah raja Israel membaca surat j  itu, dikoyakkannyalah pakaiannya serta berkata: "Allahkah aku k  ini yang dapat mematikan dan menghidupkan, l  sehingga orang ini mengirim pesan kepadaku, supaya kusembuhkan seorang dari penyakit kustanya? Tetapi sesungguhnya, perhatikanlah dan lihatlah, ia mencari gara-gara m  terhadap aku."

2 Raja-raja 8:9

Konteks
8:9 Lalu pergilah Hazael menyongsong dia, diambilnyalah persembahan berupa segala barang yang indah-indah dari Damsyik, sebanyak muatan empat puluh ekor unta. Sesudah sampai, tampillah ia ke depan Elisa dan berkata: "Anakmu Benhadad, raja Aram, menyuruh aku menanyakan kepadamu: Apakah aku akan sembuh dari penyakit ini?"

2 Raja-raja 20:7

Konteks
20:7 Kemudian berkatalah Yesaya: "Ambillah sebuah kue ara!" Lalu orang mengambilnya dan ditaruh pada barah itu, j  maka sembuhlah ia.

2 Raja-raja 8:14

Konteks
8:14 Lalu ia pergi dan meninggalkan Elisa dan setelah ia sampai kepada tuannya, berkatalah raja kepadanya: "Apakah dikatakan Elisa kepadamu?" Jawabnya: "Ia berkata kepadaku, bahwa pastilah engkau sembuh."

2 Raja-raja 5:10

Konteks
5:10 Elisa menyuruh seorang suruhan kepadanya mengatakan: "Pergilah mandi o  tujuh kali p  dalam sungai Yordan 2 , maka tubuhmu akan pulih kembali, sehingga engkau menjadi tahir."

2 Raja-raja 5:12

Konteks
5:12 Bukankah Abana dan Parpar, sungai-sungai Damsyik, lebih baik dari segala sungai r  di Israel? Bukankah aku dapat mandi di sana dan menjadi tahir?" Kemudian berpalinglah ia dan pergi dengan panas s  hati.

2 Raja-raja 5:14

Konteks
5:14 Maka turunlah ia membenamkan dirinya tujuh kali u  dalam sungai Yordan, sesuai dengan perkataan abdi Allah itu. Lalu pulihlah v  tubuhnya kembali seperti tubuh seorang anak w  dan ia menjadi tahir.

2 Raja-raja 20:1

Konteks
Hizkia sakit dan disembuhkan
20:1 Pada hari-hari itu Hizkia jatuh sakit dan hampir mati. Lalu datanglah nabi Yesaya bin Amos, dan berkata kepadanya: "Beginilah firman TUHAN: Sampaikanlah pesan terakhir kepada keluargamu, sebab engkau akan mati 3 , tidak akan sembuh lagi."

2 Raja-raja 5:13

Konteks
5:13 Tetapi pegawai-pegawainya datang mendekat serta berkata kepadanya: "Bapak, t  seandainya nabi itu menyuruh perkara yang sukar kepadamu, bukankah bapak akan melakukannya? Apalagi sekarang, ia hanya berkata kepadamu: Mandilah dan engkau akan menjadi tahir 4 ."

2 Raja-raja 1:4

Konteks
1:4 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Engkau tidak akan bangun i  lagi dari tempat tidur, di mana engkau berbaring, sebab engkau pasti akan mati." Lalu pergilah Elia.

2 Raja-raja 9:16

Konteks
Yoram dan Ahazia dibunuh
9:16 Kemudian Yehu naik kereta dan pergi ke Yizreel, sebab Yoram berbaring sakit di sana. Juga Ahazia, d  raja Yehuda, datang menjenguk Yoram.

2 Raja-raja 15:5

Konteks
15:5 Maka TUHAN menimpakan u  tulah kepada raja 5 , sehingga ia sakit kusta sampai hari kematiannya, dan tinggal dalam sebuah rumah pengasingan. v  Dan Yotam, w  anak raja, mengepalai istana x  dan menjalankan pemerintahan atas rakyat negeri itu.

2 Raja-raja 20:12

Konteks
Hizkia dan para utusan dari Babel
20:12 Pada waktu itu Merodakh-Baladan bin Baladan, raja Babel, menyuruh orang membawa surat dan pemberian kepada Hizkia, sebab telah didengarnya bahwa Hizkia sakit tadinya.

2 Raja-raja 1:6

Konteks
1:6 Jawab mereka kepadanya: "Ada seorang datang menemui kami dan berkata kepada kami: Pergilah, kembalilah kepada raja yang telah menyuruh kamu, dan katakanlah kepadanya: Beginilah firman TUHAN: Apakah tidak ada Allah di Israel, sehingga engkau menyuruh meminta petunjuk kepada Baal-Zebub, allah di Ekron? Sebab itu engkau tidak akan bangun j  lagi dari tempat tidur di mana engkau berbaring, sebab engkau pasti akan mati."

2 Raja-raja 1:16

Konteks
1:16 Berkatalah Elia kepada raja: "Beginilah firman TUHAN: Oleh karena engkau telah mengirim utusan-utusan r  untuk meminta petunjuk kepada Baal-Zebub, allah di Ekron, seolah-olah tidak ada Allah di Israel untuk ditanyakan firman-Nya, maka sebab itu engkau tidak akan bangun s  lagi dari tempat tidur, di mana engkau berbaring, sebab engkau pasti akan mati."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[20:5]  1 Full Life : TELAH KUDENGAR DOAMU ... AKU AKAN MENYEMBUHKAN ENGKAU.

Nas : 2Raj 20:5

Lihat cat. --> Yes 38:5.

[atau ref. Yes 38:5]

[5:10]  2 Full Life : MANDI ... DALAM SUNGAI YORDAN.

Nas : 2Raj 5:10

Elisa menyuruh Naaman mandi dalam air sungai Yordan yang keruh sebagai cara sederhana untuk menunjukkan kerendahan hati dan ketaatan. Lagi pula, dengan menaati perintah itu, Naaman mustahil mengatakan bahwa dia sembuh karena manusia atau secara alami; baik orang Israel maupun orang Aram tahu bahwa Sungai Yordan tidak dapat menyembuhkan penyakit kusta. Naaman perlu tahu bahwa kesembuhannya terjadi secara ajaib oleh kasih karunia dan kuasa Allah melalui sabda nabi-Nya.

[20:1]  3 Full Life : ENGKAU AKAN MATI.

Nas : 2Raj 20:1

Lihat cat. --> Yes 38:1.

[atau ref. Yes 38:1]

[5:13]  4 Full Life : MANDILAH DAN ENGKAU AKAN MENJADI TAHIR.

Nas : 2Raj 5:13-14

Bagian ini, bersama dengan banyak bagian lain dalam PL, menubuatkan Yesus Kristus, Mesias yang dijanjikan Allah. Untuk analisis mengenai pokok ini,

lihat art. KRISTUS DALAM PERJANJIAN LAMA.

[15:5]  5 Full Life : MENIMPAKAN TULAH KEPADA RAJA.

Nas : 2Raj 15:5

Azarya terkena kusta karena

  1. (1) ia tidak menaati Allah ketika ia mengambil alih tugas seorang imam, dan
  2. (2) dalam kesombongannya menolak untuk bertobat atas dosanya (lih. 2Taw 26:16-21).



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA