TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Timotius 1:6

Konteks
1:6 Karena itulah kuperingatkan engkau untuk mengobarkan karunia Allah 1  yang ada padamu oleh penumpangan tanganku n  atasmu.

2 Timotius 2:2

Konteks
2:2 Apa yang telah engkau dengar dari padaku w  di depan banyak saksi, x  percayakanlah itu kepada orang-orang yang dapat dipercayai 2 , yang juga cakap mengajar orang lain.

2 Timotius 2:15

Konteks
2:15 Usahakanlah supaya engkau layak di hadapan Allah sebagai seorang pekerja yang tidak usah malu, yang berterus terang memberitakan perkataan kebenaran s  itu.

2 Timotius 2:18

Konteks
2:18 yang telah menyimpang dari kebenaran dengan mengajarkan bahwa kebangkitan kita telah berlangsung v  dan dengan demikian merusak iman sebagian orang. w 

2 Timotius 2:25

Konteks
2:25 dan dengan lemah lembut dapat menuntun orang yang suka melawan, sebab mungkin Tuhan memberikan kesempatan kepada mereka untuk bertobat dan memimpin mereka sehingga mereka mengenal kebenaran, h 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:6]  1 Full Life : MENGOBARKAN KARUNIA ALLAH.

Nas : 2Tim 1:6

"Karunia" (Yun. _charisma_) yang diberikan kepada Timotius diumpamakan seperti api (bd. 1Tes 5:19) yang harus dikobarkan olehnya. Karunia itu mungkin merupakan karunia khusus dan kuasa dari Roh Kudus untuk menjalankan pelayanannya. Perhatikan bahwa karunia dan kuasa yang dicurahkan atas kita oleh Roh Kudus tidak dengan otomatis tetap kuat. Karunia dan kuasa tersebut harus dinyalakan oleh kasih karunia Allah melalui doa, iman, ketaatan, dan ketekunan kita.

[2:2]  2 Full Life : PERCAYAKANLAH ... KEPADA ORANG-ORANG YANG DAPAT DIPERCAYAI.

Nas : 2Tim 2:2

Untuk ulasan tentang tanggung jawab gereja dalam membina orang percaya dalam iman

lihat art. PENDALAMAN ALKITAB BAGI ORANG KRISTEN).



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA