TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 29:19

Konteks
29:19 Tetapi apabila seseorang pada waktu mendengar perkataan sumpah serapah ini menyangka dirinya tetap diberkati, c  dengan berkata: Aku akan selamat, walaupun aku berlaku degil 1  d --dengan demikian dilenyapkannya baik tanah yang kegenangan maupun yang kekeringan--

Ayub 31:7

Konteks
31:7 Jikalau langkahku menyimpang dari jalan, y  dan hatiku menuruti pandangan mataku, dan noda z  melekat pada tanganku, a 

Amsal 28:26

Konteks
28:26 Siapa percaya kepada hatinya sendiri adalah orang bebal, z  tetapi siapa berlaku dengan bijak akan selamat. a 

Pengkhotbah 11:9

Konteks
Nasihat bagi pemuda-pemudi
11:9 Bersukarialah, hai pemuda, dalam kemudaanmu, biarlah hatimu bersuka pada masa mudamu, dan turutilah keinginan hatimu dan pandangan matamu, tetapi ketahuilah bahwa karena segala hal ini Allah akan membawa engkau ke pengadilan 2 ! y 

Yeremia 9:14

Konteks
9:14 melainkan mengikuti o  kedegilan hatinya p  dan mengikuti para Baal seperti yang diajarkan kepada mereka oleh nenek moyang mereka.

Yehezkiel 6:9

Konteks
6:9 Di sana, di tengah-tengah bangsa-bangsa, ke mana mereka dibawa tertawan, orang-orang yang terluput dari antara kamu akan mengingat f  kepada-Ku, tatkala Aku mengembalikan hati 3  g  mereka yang berzinah itu, yang sudah menjauh dari pada-Ku dan mengalihkan mata mereka, yang selalu berzinah dengan mengikuti berhala-berhala h  mereka; maka mereka sendiri akan merasa mual 4  melihat kejahatan i  yang mereka lakukan dan melihat segala perbuatan j  mereka yang keji.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[29:19]  1 Full Life : AKU AKAN SELAMAT, WALAUPUN AKU BERLAKU DEGIL.

Nas : Ul 29:19

Di antara umat pilihan Allah akan ada orang yang hidup menuruti kemauan yang berdosa, namun tetap percaya bahwa mereka "akan selamat." Demikian pula, PB berbicara tentang orang-orang dalam gereja yang mengaku memiliki damai sejahtera, keselamatan, dan hidup kekal, namun tidak berusaha untuk mengikuti kehendak Allah

(lihat cat. --> 1Yoh 2:4;

lihat cat. --> Wahy 2:14).

[atau ref. 1Yoh 2:4; Wahy 2:14]

Allah mengatakan bahwa pengakuan keselamatan mereka tidak berlaku dan menyamakan mereka dengan akar yang menyebarkan kekotoran dan kematian seperti racun di antara jemaat (bd. Ibr 12:15). Hukuman yang mengerikan akan menimpa orang-orang ini

(lihat cat. --> Ul 29:19 sebelumnya).

[atau ref. Ul 29:19]

[11:9]  2 Full Life : KARENA SEGALA HAL INI ALLAH AKAN MEMBAWA ENGKAU KE PENGADILAN.

Nas : Pengkh 11:9

Allah menghendaki umat-Nya bersukacita dan kaum muda menikmati masa muda mereka. Tetapi semua sukacita itu harus dikendalikan dengan kesadaran bahwa Allah meminta pertanggungjawaban atas semua perbuatan berdosa kita. Jikalau kita mengizinkan hidup kita merosot menjadi kesembronoan dangkal dan menikmati hal-hal yang berdosa, akhirnya akan timbul kesulitan dan penderitaan di dalam hidup ini dan hukuman di akhirat.

[6:9]  3 Full Life : TATKALA AKU MENGEMBALIKAN HATI

Nas : Yeh 6:9

(versi Inggris NIV -- Betapa sedihnya Aku). Allah sungguh sakit hati dan sedih oleh perzinaan rohani (yaitu penyembahan berhala) umat-Nya

(lihat cat. --> Ef 4:30);

[atau ref. Ef 4:30]

ketidaksetiaan mereka menghancurkan hati-Nya.

[6:9]  4 Full Life : MEREKA SENDIRI AKAN MERASA MUAL.

Nas : Yeh 6:9

Hukuman Allah akan menyebabkan beberapa orang menyadari betapa seriusnya dosa, mengalami kesedihan sungguh karena pelanggaran mereka, dan karena itu kembali kepada Allah. Perhatikan bahwa pertobatan bukan sekadar perubahan pikiran, tetapi juga perubahan perasaan; pertobatan adalah kesedihan dan penyesalan ilahi karena dosa pribadi (Mazm 51:19; 2Kor 7:9-10).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA