TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Efesus 5:1

Konteks
Hidup sebagai anak-anak terang
5:1 Sebab itu jadilah penurut-penurut Allah, k  seperti anak-anak l  yang kekasih

Kejadian 50:17-18

Konteks
50:17 Beginilah harus kamu katakan kepada Yusuf: Ampunilah kiranya kesalahan saudara-saudaramu dan dosa s  mereka, sebab mereka telah berbuat jahat t  kepadamu. Maka sekarang, ampunilah kiranya kesalahan yang dibuat hamba-hamba Allah ayahmu. u " Lalu menangislah v  Yusuf, ketika orang berkata demikian kepadanya. 50:18 Juga saudara-saudaranya datang sendiri dan sujud di depannya w  serta berkata: "Kami datang untuk menjadi budakmu. x "

Matius 6:12

Konteks
6:12 dan ampunilah kami akan kesalahan kami, seperti kami juga mengampuni 1  orang yang bersalah r  kepada kami;

Matius 6:14-15

Konteks
6:14 Karena jikalau kamu mengampuni kesalahan orang, Bapamu yang di sorga akan mengampuni kamu u  juga. 6:15 Tetapi jikalau kamu tidak mengampuni 2  orang, Bapamu juga tidak akan mengampuni kesalahanmu. v "

Matius 18:21-35

Konteks
Perumpamaan tentang pengampunan
18:21 Kemudian datanglah Petrus dan berkata kepada Yesus: "Tuhan, sampai berapa kali aku harus mengampuni saudaraku jika ia berbuat dosa terhadap aku? k  Sampai tujuh kali? l " 18:22 Yesus berkata kepadanya: "Bukan! Aku berkata kepadamu: Bukan sampai tujuh kali, melainkan sampai tujuh puluh kali tujuh kali. m  18:23 Sebab hal Kerajaan Sorga seumpama n  seorang raja yang hendak mengadakan perhitungan o  dengan hamba-hambanya. 18:24 Setelah ia mulai mengadakan perhitungan itu, dihadapkanlah kepadanya seorang yang berhutang sepuluh ribu talenta. 18:25 Tetapi karena orang itu tidak mampu melunaskan p  hutangnya, raja itu memerintahkan supaya ia dijual q  beserta anak isterinya dan segala miliknya untuk pembayar hutangnya. 18:26 Maka sujudlah hamba itu menyembah dia, r  katanya: Sabarlah dahulu, segala hutangku akan kulunaskan. 18:27 Lalu tergeraklah hati raja itu oleh belas kasihan akan hamba itu, sehingga ia membebaskannya dan menghapuskan hutangnya. 18:28 Tetapi ketika hamba itu keluar, ia bertemu dengan seorang hamba lain yang berhutang seratus dinar kepadanya. Ia menangkap dan mencekik kawannya itu, katanya: Bayar hutangmu! 18:29 Maka sujudlah kawannya itu dan memohon kepadanya: Sabarlah dahulu, hutangku itu akan kulunaskan. 18:30 Tetapi ia menolak dan menyerahkan kawannya itu ke dalam penjara sampai dilunaskannya hutangnya. 18:31 Melihat itu kawan-kawannya yang lain sangat sedih lalu menyampaikan segala yang terjadi kepada tuan mereka. 18:32 Raja itu menyuruh memanggil orang itu dan berkata kepadanya: Hai hamba yang jahat, seluruh hutangmu telah kuhapuskan karena engkau memohonkannya kepadaku. 18:33 Bukankah engkaupun harus mengasihani kawanmu seperti aku telah mengasihani engkau? 18:34 Maka marahlah tuannya itu dan menyerahkannya kepada algojo-algojo, sampai ia melunaskan seluruh hutangnya. 18:35 Maka Bapa-Ku yang di sorga akan berbuat demikian juga terhadap kamu, apabila kamu masing-masing tidak mengampuni 3  saudaramu dengan segenap hatimu. s "

Markus 11:25-26

Konteks
11:25 Dan jika kamu berdiri untuk berdoa, ampunilah 4  dahulu sekiranya ada barang sesuatu dalam hatimu terhadap seseorang, supaya juga Bapamu yang di sorga mengampuni kesalahan-kesalahanmu. u " 11:26 (Tetapi jika kamu tidak mengampuni, maka Bapamu yang di sorga juga tidak akan mengampuni kesalahan-kesalahanmu.)

Lukas 6:37

Konteks
Hal menghakimi
6:37 "Janganlah kamu menghakimi 5 , maka kamupun tidak akan dihakimi. m  Dan janganlah kamu menghukum, maka kamupun tidak akan dihukum; ampunilah dan kamu akan diampuni. n 

Lukas 11:4

Konteks
11:4 dan ampunilah kami akan dosa kami, sebab kamipun mengampuni setiap orang yang bersalah kepada kami; g  dan janganlah membawa kami ke dalam pencobaan. h "

Lukas 17:4

Konteks
17:4 Bahkan jikalau ia berbuat dosa terhadap engkau tujuh kali sehari dan tujuh kali ia kembali kepadamu dan berkata: Aku menyesal, engkau harus mengampuni dia. y "

Roma 12:20-21

Konteks
12:20 Tetapi, jika seterumu lapar, berilah dia makan; jika ia haus, berilah dia minum! Dengan berbuat demikian kamu menumpukkan bara api di atas kepalanya. o  12:21 Janganlah kamu kalah terhadap kejahatan, tetapi kalahkanlah kejahatan dengan kebaikan!

Roma 12:2

Konteks
12:2 Janganlah kamu menjadi serupa h  dengan dunia i  ini, tetapi berubahlah 6  oleh pembaharuan budimu, j  sehingga kamu dapat membedakan manakah kehendak k  Allah: apa yang baik, yang berkenan l  kepada Allah dan yang sempurna.

Kolose 2:7

Konteks
2:7 Hendaklah kamu berakar k  di dalam Dia dan dibangun di atas Dia, hendaklah kamu bertambah teguh dalam iman yang telah diajarkan l  kepadamu, dan hendaklah hatimu melimpah dengan syukur.

Kolose 2:10

Konteks
2:10 dan kamu telah dipenuhi di dalam Dia. Dialah kepala p  semua pemerintah dan penguasa. q 

Kolose 3:12-13

Konteks
3:12 Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya, kenakanlah u  belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati, v  kelemahlembutan dan kesabaran. w  3:13 Sabarlah kamu seorang x  terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti Tuhan telah mengampuni kamu, y  kamu perbuat jugalah demikian.

Kolose 3:1

Konteks
3:1 Karena itu, kalau kamu dibangkitkan bersama dengan Kristus, u  carilah perkara yang di atas, di mana Kristus ada, duduk di sebelah kanan Allah. v 

Pengkhotbah 3:8-9

Konteks
3:8 ada waktu untuk mengasihi, ada waktu untuk membenci; ada waktu untuk perang, ada waktu untuk damai. 3:9 Apakah untung pekerja dari yang dikerjakannya dengan berjerih payah? k 

Pengkhotbah 3:1

Konteks
Untuk segala sesuatu ada waktunya
3:1 Untuk segala sesuatu ada masanya, g  untuk apapun di bawah langit ada waktunya 7 .

Yohanes 1:9

Konteks
1:9 Terang m  yang sesungguhnya, yang menerangi setiap orang 8 , n  sedang datang ke dalam dunia.

Yohanes 2:12

Konteks
Yesus di Kapernaum
2:12 Sesudah itu Yesus pergi ke Kapernaum, g  bersama-sama dengan ibu-Nya h  dan saudara-saudara-Nya i  dan murid-murid-Nya, dan mereka tinggal di situ hanya beberapa hari saja.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:12]  1 Full Life : AMPUNILAH ... SEPERTI KAMI JUGA MENGAMPUNI.

Nas : Mat 6:12

Doa harus memperhatikan masalah dosa dan kesediaan untuk mengampuni mereka yang telah bersalah kepada kita (ayat Mat 6:14-15; Ibr 9:14; 1Yoh 1:9).

[6:15]  2 Full Life : JIKALAU KAMU TIDAK MENGAMPUNI.

Nas : Mat 6:15

Yesus menekankan di sini bahwa orang Kristen harus bersedia untuk mengampuni kesalahan orang lain. Apabila mereka tidak mengampuni orang bersalah yang mengakui kesalahannya, Allah tidak akan mengampuni mereka dan doa mereka tidak ada gunanya. Ini adalah suatu prinsip penting mengenai cara Allah mengampuni dosa (Mat 18:35; Mr 11:26; Luk 11:4).

[18:35]  3 Full Life : APABILA KAMU ... TIDAK MENGAMPUNI.

Nas : Mat 18:35

Dalam perumpamaan ini, Yesus mengajarkan bahwa pengampunan Allah, sekalipun diberikan dengan cuma-cuma kepada semua orang berdosa yang bertobat, namun tetap ada syaratnya juga, yaitu sampai sejauh mana si calon penerima bersedia mengampuni sesamanya. Dengan kata lain, seseorang dapat kehilangan pengampunan Allah dengan tetap menyimpan dendam dan tidak bersedia mengampuni orang lain (lih. Mat 6:14-15; Ibr 12:15; Yak 3:11,14; perhatikan secara khusus Ef 4:31-32 di mana Paulus menegaskan bahwa kedengkian, dendam, dan perseteruan sama sekali bertentangan dengan pengakuan iman Kristen sehingga harus dibuang jauh-jauh).

[11:25]  4 Full Life : JIKA KAMU BERDIRI UNTUK BERDOA, AMPUNILAH.

Nas : Mr 11:25

Janganlah orang Kristen menipu dirinya bahwa mereka memiliki iman yang cukup untuk memperoleh jawaban atas doa apabila mereka dengan diam-diam menaruh permusuhan atau kedengkian terhadap seseorang

(lihat cat. --> Mat 18:35).

[atau ref. Mat 18:35]

[6:37]  5 Full Life : JANGANLAH KAMU MENGHAKIMI.

Nas : Luk 6:37

Lihat cat. --> Mat 7:1.

[atau ref. Mat 7:1]

[12:2]  6 Full Life : JANGANLAH KAMU MENJADI SERUPA ... TETAPI BERUBAHLAH.

Nas : Rom 12:2

Beberapa hal tersirat di sini oleh Paulus:

  1. 1) Kita harus sadar bahwa sistem dunia ini jahat adanya (Kis 2:40; Gal 1:4) dan di bawah pemerintahan Iblis (Yoh 12:31; 1Yoh 5:19;

    lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).

  2. 2) Kita harus bersikap tegas terhadap segala cara yang berlaku dan populer dari roh dunia sambil memberitakan kebenaran kekal dan standar kebenaran Firman Allah demi Kristus (1Kor 1:17-24).
  3. 3) Kita harus membenci kejahatan, mengasihi yang benar (ayat Rom 12:9; 1Yoh 2:15-17;

    lihat cat. --> Ibr 1:9)

    [atau ref. Ibr 1:9]

    dan menolak untuk berserah pada aneka macam keduniawian di sekitar gereja, seperti keserakahan, mementingkan diri, pemikiran humanistik, siasat-siasat politik, iri hati, kebencian, dendam, kecemaran, bahasa yang tidak senonoh, hiburan duniawi, pakaian yang tidak sopan, kedursilaan, narkotika, minuman keras dan persekutuan dengan orang duniawi.
  4. 4) Pikiran kita harus diselaraskan dengan cara Allah (1Kor 2:16; Fili 2:5) dengan membaca serta merenungkan Firman-Nya (Mazm 119:11,148; Yoh 8:31-32; 15:7). Rencana dan cita-cita kita harus ditentukan oleh kebenaran sorgawi dan abadi, bukan oleh zaman yang jahat, sekular, dan sementara.

[3:1]  7 Full Life : UNTUK SEGALA SESUATU ADA MASANYA ... ADA WAKTUNYA.

Nas : Pengkh 3:1-8

Allah mempunyai rencana kekal yang mencakup semua maksud dan kegiatan setiap orang di muka bumi. Kita harus mempersembahkan diri kepada Allah sebagai persembahan kudus, membiarkan Roh Kudus melaksanakan rencana Allah bagi kita, dan berhati-hati agar kita tidak ke luar dari kehendak Allah sehingga kehilangan waktu dan maksud yang ditetapkan-Nya bagi hidup kita

(lihat cat. --> Rom 12:1;

lihat cat. --> Rom 12:2).

[atau ref. Rom 12:1-2]

[1:9]  8 Full Life : TERANG ... YANG MENERANGI SETIAP ORANG.

Nas : Yoh 1:9

Kristus menerangi setiap orang yang mendengarkan Injil-Nya dengan memberikan sekedar kasih karunia dan pemahaman supaya mereka dapat memilih dengan bebas untuk menerima atau menolak berita tersebut. Terlepas dari terang Kristus ini, tidak ada terang lain yang dengannya kita dapat melihat kebenaran dan diselamatkan.



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA