TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Hosea 2:9

Konteks
2:9 (2-8) Sebab itu Aku akan mengambil kembali gandum-Ku u  pada masanya dan anggur-Ku v  pada musimnya, dan akan merampas kain bulu domba dan kain lenan-Ku yang harus menutupi auratnya.

Hosea 2:12

Konteks
2:12 (2-11) Aku akan memusnahkan pohon anggurnya c  dan pohon aranya, d  yang tentangnya dikatakannya: Ini semuanya pemberian kepadaku, yang dihadiahkan kepadaku oleh para kekasihku! e  Aku akan membuatnya menjadi hutan, f  dan binatang-binatang di padang akan memakannya g  habis.

Yesaya 24:7-12

Konteks
24:7 Air anggur tidak menggirangkan lagi, g  pohon anggur merana, h  dan semua orang yang bersukahati mengeluh. i  24:8 Kegirangan suara rebana j  sudah berhenti, keramaian k  orang-orang yang beria-ria l  sudah diam, dan kegirangan suara kecapi m  sudah berhenti. n  24:9 Tiada lagi orang minum anggur o  dengan bernyanyi, arak menjadi pahit p  bagi orang yang meminumnya. 24:10 Kota q  yang kacau riuh sudah hancur, r  setiap rumah sudah tertutup, tidak dapat dimasuki. 24:11 Orang menjerit s  di jalan-jalan karena tiada anggur, t  segala sukacita sudah lenyap, u  kegirangan bumi sudah hilang. 24:12 Yang terdapat dalam kota hanya kerusakan, v  pintu gerbang w  telah didobrak dan runtuh.

Yoel 1:3-7

Konteks
1:3 Ceritakanlah tentang itu kepada anak-anakmu, g  dan biarlah anak-anakmu menceritakannya kepada anak-anak mereka, dan anak-anak mereka kepada angkatan h  yang kemudian. 1:4 Apa yang ditinggalkan belalang 1  i  pengerip telah dimakan belalang pindahan, apa yang ditinggalkan belalang pindahan telah dimakan belalang pelompat, dan apa yang ditinggalkan j  belalang pelompat telah dimakan k  belalang pelahap. 1:5 Bangunlah, hai pemabuk 2 , dan menangislah! Merataplah, hai semua peminum anggur l  karena anggur baru, sebab sudah dirampas m  dari mulutmu anggur itu! 1:6 Sebab maju menyerang negeriku suatu bangsa 3  yang kuat dan tidak terbilang banyaknya; n  giginya bagaikan gigi o  singa, dan taringnya bagaikan taring singa betina. 1:7 Telah dibuatnya pohon anggurku menjadi musnah, p  dan pohon araku q  menjadi buntung; dikelupasnya kulitnya sama sekali dan dilemparkannya, sehingga carang-carangnya menjadi putih.

Yoel 1:9-13

Konteks
1:9 Korban sajian dan korban curahan s  sudah lenyap dari rumah TUHAN; dan berkabunglah t  para imam, yakni pelayan-pelayan TUHAN. 1:10 Ladang sudah musnah, tanah berkabung, u  sebab gandum sudah musnah, buah anggur v  sudah kering, minyak sudah menipis. w  1:11 Para petani x  menjadi malu, tukang-tukang kebun anggur meratap karena gandum dan karena jelai, y  sebab sudah musnah z  panen ladang. 1:12 Pohon anggur sudah kering dan pohon ara sudah merana; a  pohon delima, b  juga pohon korma dan pohon apel, segala pohon di padang sudah mengering. c  Sungguh, kegirangan melayu dari antara anak-anak manusia. 1:13 Lilitkanlah kain kabung d  dan mengeluhlah, hai para imam; merataplah, hai para pelayan e  mezbah; masuklah, bermalamlah dengan memakai kain kabung, hai para pelayan Allahku, sebab sudah ditahan dari rumah Allahmu, korban sajian dan korban curahan. f 

Amos 4:6-9

Konteks
Orang Israel tidak mau berbalik kepada TUHAN
4:6 "Sekalipun Aku ini telah memberi kepadamu gigi yang tidak disentuh makanan di segala kotamu dan kekurangan roti di segala tempat kediamanmu, namun kamu tidak berbalik kepada-Ku 4 ," demikianlah firman TUHAN. i  4:7 "Akupun telah menahan j  hujan dari padamu, ketika tiga bulan lagi sebelum panen; Aku menurunkan hujan ke atas kota yang satu dan tidak menurunkan hujan ke atas kota yang lain; k  ladang yang satu kehujanan, dan ladang, yang tidak kena hujan, menjadi kering; 4:8 penduduk dua tiga kota pergi terhuyung-huyung ke satu kota untuk minum air, l  tetapi mereka tidak menjadi puas; m  namun kamu tidak berbalik n  kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN. o  4:9 "Aku telah memukul kamu dengan hama dan penyakit gandum, p  telah melayukan taman-tamanmu dan kebun-kebun anggurmu, pohon-pohon ara dan pohon-pohon zaitunmu q  dimakan habis oleh belalang, r  namun kamu tidak berbalik s  kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN.

Amos 4:5-11

Konteks
4:5 Bakarlah korban syukur dari roti g  yang beragi dan maklumkanlah persembahan-persembahan h  sukarela; siarkanlah itu! Sebab bukankah yang demikian kamu sukai, hai orang Israel?" demikianlah firman Tuhan ALLAH.
Orang Israel tidak mau berbalik kepada TUHAN
4:6 "Sekalipun Aku ini telah memberi kepadamu gigi yang tidak disentuh makanan di segala kotamu dan kekurangan roti di segala tempat kediamanmu, namun kamu tidak berbalik kepada-Ku 5 ," demikianlah firman TUHAN. i  4:7 "Akupun telah menahan j  hujan dari padamu, ketika tiga bulan lagi sebelum panen; Aku menurunkan hujan ke atas kota yang satu dan tidak menurunkan hujan ke atas kota yang lain; k  ladang yang satu kehujanan, dan ladang, yang tidak kena hujan, menjadi kering; 4:8 penduduk dua tiga kota pergi terhuyung-huyung ke satu kota untuk minum air, l  tetapi mereka tidak menjadi puas; m  namun kamu tidak berbalik n  kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN. o  4:9 "Aku telah memukul kamu dengan hama dan penyakit gandum, p  telah melayukan taman-tamanmu dan kebun-kebun anggurmu, pohon-pohon ara dan pohon-pohon zaitunmu q  dimakan habis oleh belalang, r  namun kamu tidak berbalik s  kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN. 4:10 "Aku telah melepas penyakit sampar t  ke antaramu seperti kepada orang Mesir; u  Aku telah membunuh terunamu v  dengan pedang pada waktu kudamu dijarah; Aku telah membuat bau busuk w  perkemahanmu tercium oleh hidungmu; namun kamu tidak berbalik kepada-Ku, x " demikianlah firman TUHAN. y  4:11 "Aku telah menjungkirbalikkan kota-kota di antara kamu, seperti Allah menjungkirbalikkan Sodom dan Gomora, z  sehingga kamu menjadi seperti puntung a  yang ditarik dari kebakaran, namun kamu tidak berbalik kepada-Ku," demikianlah firman TUHAN. b 

Mikha 6:13-16

Konteks
6:13 Maka Akupun mulai memukul s  engkau, menanduskan engkau oleh karena dosamu. 6:14 Engkau ini akan makan, tetapi tidak menjadi kenyang, t  dan perutmu tetap mengamuk karena lapar; engkau akan menyingkirkan sesuatu, tetapi tidak dapat menyelamatkannya, u  dan apa yang dapat kauselamatkan, akan Kuserahkan kepada pedang. 6:15 Engkau ini akan menabur, tetapi tidak menuai, v  engkau ini akan mengirik buah zaitun, tetapi tidak berurap dengan minyaknya; juga mengirik buah anggur, tetapi tidak meminum anggurnya. w  6:16 Engkau telah berpaut kepada ketetapan-ketetapan Omri x  dan kepada segala perbuatan keluarga Ahab, y  dan engkau telah bertindak menurut rancangan z  mereka, sehingga Aku membuat engkau menjadi ketandusan a  dan pendudukmu menjadi sasaran suitan; demikianlah kamu akan menanggung pencelaan b  dari pihak bangsa-bangsa."

Hagai 1:9

Konteks
1:9 Kamu mengharapkan banyak, tetapi hasilnya sedikit, w  dan ketika kamu membawanya ke rumah, Aku menghembuskannya. x  Oleh karena apa? demikianlah firman TUHAN semesta alam. Oleh karena rumah-Ku yang tetap menjadi reruntuhan, y  sedang kamu masing-masing sibuk dengan urusan rumahnya sendiri.

Hagai 2:16

Konteks
2:16 (2-17) bagaimana keadaanmu? Ketika orang pergi melihat suatu timbunan b  gandum yang seharusnya sebanyak dua puluh gantang, hanya ada sepuluh; dan ketika orang pergi ke tempat pemerasan c  anggur untuk mencedok lima puluh takar, hanya ada dua puluh. d 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:4]  1 Full Life : BELALANG.

Nas : Yoel 1:4

Sifat krisis itu ialah wabah belalang hebat yang menimpa seluruh negeri; seluruh daerah pedusunan dan tumbuh-tumbuhan rusak, dan umat itu menghadapi kelaparan besar. Arti yang tepat dari keempat jenis belalang yang disebut di sini tidak jelas; mungkin yang dimaksud adalah berbagai tahap pertumbuhan belalang.

[1:5]  2 Full Life : BANGUNLAH, HAI PEMABUK.

Nas : Yoel 1:5

Mabuk adalah satu-satunya dosa yang disebutkan dalam Yoel. Mungkin disebutkannya dosa ini menunjukkan bahwa kepekaan moral umat itu terhadap dosa dan kejahatan sudah demikian tumpul sehingga mereka tidak menyadari ketika mereka mencemarkan kekudusan Allah. Gereja harus waspada agar tidak perlahan-lahan menerima cara-cara dunia dan tidak menyadari segala yang mendukakan Roh Kudus

(lihat cat. --> Ef 4:30;

[atau ref. Ef 4:30]

lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

[1:6]  3 Full Life : SUATU BANGSA.

Nas : Yoel 1:6

Belalang itu disamakan dengan pasukan perkasa sebuah bangsa besar, dengan tentara yang tak terhitung banyaknya.

[4:6]  4 Full Life : NAMUN KAMU TIDAK BERBALIK KEPADA-KU.

Nas : Am 4:6-11

Allah telah mengirim bencana lepas bencana atas umat itu untuk mendorong mereka bertobat dan kembali kepada-Nya; tetapi, tidak ada apa yang dapat menolong umat itu meninggalkan gaya hidup cemar mereka. Karena itu mereka akhirnya akan berhadapan dengan hukuman Allah (ayat Am 4:12).

[4:6]  5 Full Life : NAMUN KAMU TIDAK BERBALIK KEPADA-KU.

Nas : Am 4:6-11

Allah telah mengirim bencana lepas bencana atas umat itu untuk mendorong mereka bertobat dan kembali kepada-Nya; tetapi, tidak ada apa yang dapat menolong umat itu meninggalkan gaya hidup cemar mereka. Karena itu mereka akhirnya akan berhadapan dengan hukuman Allah (ayat Am 4:12).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA