TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ibrani 8:9

Konteks
8:9 bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang h  mereka, pada waktu Aku memegang tangan mereka untuk membawa mereka keluar dari tanah Mesir. Sebab mereka tidak setia kepada perjanjian-Ku, dan Aku menolak mereka," demikian firman Tuhan.

Ibrani 6:5

Konteks
6:5 dan yang mengecap firman i  yang baik j  dari Allah dan karunia-karunia dunia yang akan datang,

Ibrani 1:4

Konteks
1:4 jauh lebih tinggi dari pada malaikat-malaikat 1 , sama seperti nama yang dikaruniakan kepada-Nya jauh lebih indah dari pada nama mereka. n 

Ibrani 13:4

Konteks
13:4 Hendaklah kamu semua penuh hormat terhadap perkawinan 2  o  dan janganlah kamu mencemarkan tempat tidur, sebab orang-orang sundal dan pezinah p  akan dihakimi Allah.

Ibrani 11:15

Konteks
11:15 Dan kalau sekiranya dalam hal itu mereka ingat akan tanah asal, yang telah mereka tinggalkan, maka mereka cukup mempunyai kesempatan untuk pulang l  ke situ.

Ibrani 12:2

Konteks
12:2 Marilah kita melakukannya dengan mata yang tertuju kepada Yesus 3 , i  yang memimpin j  kita dalam iman, dan yang membawa iman kita itu kepada kesempurnaan, yang dengan mengabaikan kehinaan k  tekun memikul salib l  ganti sukacita yang disediakan bagi Dia, yang sekarang duduk di sebelah kanan takhta Allah. m 

Ibrani 2:6

Konteks
2:6 Ada orang s  yang pernah memberi kesaksian di dalam suatu nas, katanya: "Apakah manusia, sehingga Engkau mengingatnya, atau anak manusia, sehingga Engkau mengindahkannya? t 

Ibrani 4:2

Konteks
4:2 Karena kepada kita diberitakan juga kabar kesukaan sama seperti kepada mereka, tetapi firman pemberitaan itu tidak berguna bagi mereka, karena tidak bertumbuh bersama-sama oleh iman x  dengan mereka yang mendengarnya.

Ibrani 8:6

Konteks
8:6 Tetapi sekarang Ia telah mendapat suatu pelayanan yang jauh lebih agung, karena Ia menjadi Pengantara d  dari perjanjian e  yang lebih mulia 4 , yang didasarkan atas janji yang lebih tinggi.

Ibrani 11:4

Konteks
11:4 Karena iman Habel telah mempersembahkan kepada Allah korban yang lebih baik 5  dari pada korban Kain. Dengan jalan itu ia memperoleh kesaksian m  kepadanya, bahwa ia benar, karena Allah berkenan akan persembahannya n  itu dan karena iman ia masih berbicara, sesudah ia mati. o 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:4]  1 Full Life : JAUH LEBIH TINGGI DARI PADA MALAIKAT-MALAIKAT.

Nas : Ibr 1:4

Sebagaimana halnya Yesus lebih tinggi daripada nabi-nabi karena Dia adalah Putra Allah, demikian pula Dia lebih tinggi daripada para malaikat karena alasan yang sama (ayat Ibr 1:4-14). Malaikat telah memainkan peranan penting dalam penyampaian perjanjian yang lama (Ul 33:2; Kis 7:53; Gal 3:19). Penulis surat ini, ketika menulis kepada orang-orang percaya Ibrani, menekankan keunggulan Kristus atas para malaikat dengan mengutip dari PL. Untuk lebih banyak keterangan tentang malaikat,

lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN.

[13:4]  2 Full Life : PENUH HORMAT TERHADAP PERKAWINAN.

Nas : Ibr 13:4

Allah memiliki norma-norma yang tinggi bagi umat-Nya dalam pernikahan dan seksualitas. Pembahasan yang lebih terinci mengenai pokok ini terdapat dalam

lihat art. NORMA-NORMA MORALITAS SEKSUAL.

[12:2]  3 Full Life : MATA YANG TERTUJU KEPADA YESUS.

Nas : Ibr 12:2

Di dalam perlombaan iman ini kita mengarahkan pandangan kepada Yesus sebagai

  1. (1) teladan dari kepercayaan kepada Allah (Ibr 2:13), penyerahan kepada kehendak-Nya (Ibr 10:7-10; Mr 14:36), doa (Ibr 5:7; Mr 1:35; Yoh 17:1-26), mengatasi pencobaan dan penderitaan (Ibr 2:10; 4:15), ketabahan dalam kesetiaan kepada Bapa (ayat Ibr 12:2-3), dan usaha untuk memperoleh sukacita akibat menyelesaikan tugas yang dibebankan Allah kepada kita (ayat Ibr 12:2; bd. Luk 15:6,24,32; Yoh 15:11);
  2. (2) sumber kekuatan, kasih, kasih karunia, kemurahan dan pertolongan (Ibr 4:16; 7:25; 10:22; Wahy 3:21).

[8:6]  4 Full Life : PERJANJIAN YANG LEBIH MULIA.

Nas : Ibr 8:6-13

Tema yang penting dari pasal Ibr 8:1-10:39 ialah perbedaan antara perjanjian lama yang berpusatkan hukum Musa dan perjanjian baru yang ditetapkan oleh Yesus Kristus.

Lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU.

[11:4]  5 Full Life : KORBAN YANG LEBIH BAIK.

Nas : Ibr 11:4

Allah menerima persembahan korban Habel karena Habel itu benar, mengabdi kepada Allah dan taat (bd. Ams 15:8; Mat 23:35; 1Yoh 3:12).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA