TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 3:15

Konteks
3:15 Aku akan mengadakan permusuhan antara engkau dan perempuan ini, antara keturunanmu a  dan keturunannya; b  keturunannya akan meremukkan kepalamu, c  dan engkau akan meremukkan tumitnya 1 ."

Kejadian 13:8

Konteks
13:8 Maka berkatalah Abram kepada Lot: h  "Janganlah kiranya ada perkelahian antara aku i  dan engkau, dan antara para gembalaku dan para gembalamu, sebab kita ini kerabat. j 

Kejadian 17:2

Konteks
17:2 Aku akan mengadakan perjanjian 2  antara Aku dan engkau, y  dan Aku akan membuat engkau sangat banyak. z "

Kejadian 9:12

Konteks
9:12 Dan Allah berfirman: "Inilah tanda perjanjian e  yang Kuadakan antara Aku dan kamu serta segala makhluk yang hidup, yang bersama-sama dengan kamu, turun-temurun, untuk selama-lamanya: f 

Kejadian 17:7

Konteks
17:7 Aku akan mengadakan perjanjian h  i  antara Aku dan engkau serta keturunanmu turun-temurun menjadi perjanjian j  k  yang kekal, supaya Aku menjadi Allahmu 3  l  dan Allah keturunanmu. m 

Kejadian 17:10

Konteks
17:10 Inilah perjanjian-Ku, yang harus kamu pegang, perjanjian antara Aku dan kamu serta keturunanmu, yaitu setiap laki-laki di antara kamu harus disunat; t 

Kejadian 26:28

Konteks
26:28 Jawab mereka: "Kami telah melihat sendiri, bahwa TUHAN menyertai engkau; w  sebab itu kami berkata: baiklah kita mengadakan sumpah setia, antara kami dan engkau; dan baiklah kami mengikat perjanjian x  dengan engkau,

Kejadian 1:4

Konteks
1:4 Allah melihat bahwa terang itu baik, l  lalu dipisahkan-Nyalah terang itu dari gelap. m 

Kejadian 1:18

Konteks
1:18 dan untuk menguasai siang dan malam, w  dan untuk memisahkan terang dari gelap. Allah melihat bahwa semuanya itu baik. x 

Kejadian 9:13

Konteks
9:13 Busur-Ku g  Kutaruh di awan 4 , supaya itu menjadi tanda perjanjian antara Aku dan bumi.

Kejadian 10:12

Konteks
10:12 dan Resen di antara Niniwe dan Kalah; itulah kota besar itu.

Kejadian 16:14

Konteks
16:14 Sebab itu sumur n  tadi disebutkan orang: sumur Lahai-Roi; o  letaknya antara Kadesh p  dan Bered.

Kejadian 17:11

Konteks
17:11 haruslah dikerat kulit khatanmu 5  u  dan itulah akan menjadi tanda perjanjian v  antara Aku dan kamu.

Kejadian 20:1

Konteks
Abraham dan Abimelekh
20:1 Lalu Abraham berangkat dari situ x  ke Tanah Negeb y  dan ia menetap antara Kadesh z  dan Syur. a  Ia tinggal b  di Gerar c  sebagai orang asing.

Kejadian 31:44

Konteks
31:44 Maka sekarang, marilah kita mengikat perjanjian, s  aku dan engkau, supaya itu menjadi kesaksian antara aku dan engkau. t "

Kejadian 31:49

Konteks
31:49 dan juga Mizpa, z  sebab katanya: "TUHAN kiranya berjaga-jaga antara aku dan engkau, apabila kita berjauhan.

Kejadian 31:51

Konteks
31:51 Selanjutnya kata Laban kepada Yakub: "Inilah timbunan batu, d  dan inilah tugu e  yang kudirikan antara aku dan engkau--

Kejadian 49:14

Konteks
49:14 Isakhar g  adalah seperti keledai yang kuat tulangnya, yang meniarap diapit h  bebannya,

Kejadian 1:7

Konteks
1:7 Maka Allah menjadikan cakrawala 6  dan Ia memisahkan air yang ada di bawah cakrawala itu dari air yang ada di atasnya. t  Dan jadilah demikian. u 

Kejadian 1:14

Konteks
1:14 Berfirmanlah Allah: "Jadilah benda-benda penerang l  pada cakrawala untuk memisahkan siang dari malam. m  Biarlah benda-benda penerang itu menjadi tanda n  yang menunjukkan 7  masa-masa o  yang tetap dan hari-hari dan tahun-tahun, p 

Kejadian 9:16-17

Konteks
9:16 Jika busur k  itu ada di awan, maka Aku akan melihatnya, sehingga Aku mengingat perjanjian-Ku l  yang kekal antara Allah dan segala makhluk yang hidup, segala makhluk yang ada di bumi." 9:17 Berfirmanlah Allah kepada Nuh: "Inilah tanda perjanjian m  yang Kuadakan antara Aku dan segala makhluk yang ada di bumi."

Kejadian 13:3

Konteks
13:3 Ia berjalan dari tempat persinggahan ke tempat persinggahan, dari Tanah Negeb w  sampai dekat Betel, x  di mana kemahnya mula-mula berdiri, antara Betel dan Ai, y 

Kejadian 13:7

Konteks
13:7 Karena itu terjadilah perkelahian d  antara para gembala Abram dan para gembala Lot. Waktu itu orang Kanaan e  dan orang Feris f  diam di negeri g  itu.

Kejadian 23:15

Konteks
23:15 "Tuanku, dengarkanlah aku: sebidang tanah dengan harga empat ratus syikal perak, m  apa artinya itu bagi kita? Kuburkan sajalah isterimu yang mati itu."

Kejadian 30:36

Konteks
30:36 Kemudian Laban menentukan jarak tiga hari perjalanan i  jauhnya antara dia dan Yakub, maka tetaplah Yakub menggembalakan kambing domba yang tinggal itu.

Kejadian 31:48

Konteks
31:48 Lalu kata Laban: "Timbunan batu x  inilah pada hari ini y  menjadi kesaksian antara aku dan engkau." Itulah sebabnya timbunan itu dinamainya Galed,

Kejadian 31:50

Konteks
31:50 Jika engkau mengaibkan a  anak-anakku, dan jika engkau mengambil isteri lain di samping anak-anakku itu, ingatlah, walaupun tidak ada orang dekat kita, Allah juga yang menjadi saksi b  antara aku dan engkau. c "

Kejadian 32:16

Konteks
32:16 Diserahkannyalah semuanya itu kepada budak-budaknya untuk dijaga, tiap-tiap kumpulan tersendiri, dan ia berkata kepada mereka: "Berjalanlah kamu lebih dahulu dan jagalah supaya ada jarak antara kumpulan x  yang satu dengan kumpulan yang lain."

Kejadian 9:15

Konteks
9:15 maka Aku akan mengingat perjanjian-Ku i  yang telah ada antara Aku dan kamu serta segala makhluk yang hidup, segala yang bernyawa, sehingga segenap air tidak lagi menjadi air bah untuk memusnahkan segala yang hidup. j 

Kejadian 1:6

Konteks
1:6 Berfirmanlah q  Allah: "Jadilah cakrawala r  di tengah segala air s  untuk memisahkan air dari air."

Kejadian 42:23

Konteks
42:23 Tetapi mereka tidak tahu, i  bahwa Yusuf mengerti perkataan mereka, j  sebab mereka memakai seorang juru bahasa.

Kejadian 16:5

Konteks
16:5 Lalu berkatalah Sarai kepada Abram: "Penghinaan yang kuderita ini adalah tanggung jawabmu; akulah yang memberikan hambaku ke pangkuanmu, tetapi baru saja ia tahu, bahwa ia mengandung, ia memandang rendah akan aku; TUHAN kiranya yang menjadi Hakim antara aku v  dan engkau."

Kejadian 15:17

Konteks
15:17 Ketika matahari telah terbenam, dan hari menjadi gelap, maka kelihatanlah perapian yang berasap beserta suluh a  yang berapi lewat di antara potongan-potongan b  daging itu.

Kejadian 31:37

Konteks
31:37 Engkau telah menggeledah segala barangku, sekarang apakah yang kautemui dari segala barang rumahmu? y  Letakkanlah di sini di depan saudara-saudaraku dan saudara-saudaramu, z  supaya mereka mengadili antara kita berdua. a 

Kejadian 31:53

Konteks
31:53 Allah Abraham i  dan Allah Nahor, j  Allah ayah mereka, kiranya menjadi hakim antara kita. k " Lalu Yakub bersumpah l  demi Yang Disegani oleh Ishak, m  ayahnya.

Kejadian 49:10

Konteks
49:10 Tongkat kerajaan tidak akan beranjak dari Yehuda x  ataupun lambang pemerintahan dari antara kakinya, sampai dia datang yang berhak y  atasnya 8 , maka kepadanya z  akan takluk bangsa-bangsa.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:15]  1 Full Life : KETURUNANNYA AKAN MEREMUKKAN KEPALAMU, DAN ENGKAU AKAN MEREMUKKAN TUMITNYA.

Nas : Kej 3:15

Dalam ayat ini tersirat janji Allah yang pertama mengenai rencana penebusan dunia. Janji tersebut menubuatkan kemenangan mutlak umat manusia dan Allah atas Iblis dan kejahatan melalui peperangan rohani di antara keturunan wanita (yaitu, Tuhan Yesus Kristus) melawan keturunan ular (yaitu, Iblis dan para pengikutnya;

lihat cat. --> Kej 3:1).

[atau ref. Kej 3:1]

Di sini Allah berjanji bahwa Kristus akan lahir dari seorang wanita (bd. Yes 7:14) dan akan "diremukkan" melalui penyaliban. Sekalipun demikian, Dia akan bangkit dari antara orang mati untuk membinasakan (yaitu "meremukkan") Iblis, dosa, dan kematian secara sempurna demi keselamatan umat manusia (bd. Yes 53:5; Mat 1:20-23; Yoh 12:31; Kis 26:18; Rom 5:18-19; 16:20; 1Yoh 3:8; Wahy 20:10).

[17:2]  2 Full Life : MENGADAKAN PERJANJIAN

Nas : Kej 17:2

(versi Inggris NIV -- perjanjian-Ku). Dahulu Allah sudah mengadakan perjanjian dengan Abram untuk memberikan kepadanya negeri perjanjian (pasal Kej 15:1-21); kini Dia memperbaharui janji tersebut dengan menyatakan bahwa dari keturunan Abram akan muncul banyak bangsa dan raja (ayat Kej 17:6), bahwa Tuhan akan menjadi Allah atas keturunannya itu, dan bahwa Sarai istrinya itu, akan melahirkan seorang putra serta menjadi ibu dari berbagai bangsa dan raja (ayat Kej 17:15-16). Abram dan keturunannya akan melihat penggenapan perjanjian itu ketika mereka mengikat diri kepada Allah dan kewajiban-kewajiban perjanjian (ayat Kej 17:9-14;

lihat cat. --> Kej 15:6).

[atau ref. Kej 15:6]

[17:7]  3 Full Life : AKU MENJADI ALLAHMU.

Nas : Kej 17:7

Hakikat dan realitas perjanjian Abraham ialah Allah yang memberikan diri-Nya kepada Abraham dan keturunannya (ayat Kej 17:7-8). Janji Allah untuk "menjadi Allahmu" adalah janji terbesar dalam Alkitab. Janji ini merupakan janji pertama yang melandasi semua janji lainnya. Ini berarti bahwa Allah tanpa pamrih mengikat diri kepada umat-Nya yang setia untuk menjadi Allah mereka, perisai, dan upah mereka (bd.

lihat cat. --> Kej 15:1).

[atau ref. Kej 15:1]

Ini juga berarti bahwa kasih karunia, pengampunan, janji-janji, perlindungan, bimbingan, kebaikan, pertolongan, dan berkat diberikan kepada mereka di dalam kasih (bd. Yer 11:4; 24:7; 30:22; 32:28; Yeh 11:20; Yeh 36:28; Za 8:8). Semua orang Kristen mewarisi janji yang sama melalui iman kepada Kristus (Gal 3:15).

[9:13]  4 Full Life : BUSUR-KU KUTARUH DI AWAN.

Nas : Kej 9:13

Pelangi merupakan tanda Allah dan peringatan terus-menerus mengenai janji-Nya untuk tidak lagi memusnahkan semua penghuni bumi dengan air bah. Pelangi seharusnya mengingatkan kita akan kemurahan dan kesetiaan Allah kepada firman-Nya.

[17:11]  5 Full Life : DIKERAT KULIT KHATANMU.

Nas : Kej 17:11

Sunat merupakan tanda dan meterai dari perjanjian Allah dengan Abraham dan keturunannya.

  1. 1) Sunat adalah tanda bahwa mereka telah menerima perjanjian Allah dan Allah menjadi Tuhan mereka.
  2. 2) Sunat merupakan meterai kebenaran yang mereka miliki oleh iman (Kej 15:6; Rom 4:11).
  3. 3) Sunat akan mengingatkan umat itu akan janji-janji Allah kepada mereka dan tanggung jawab pribadi yang harus mereka penuhi.

[1:7]  6 Full Life : CAKRAWALA.

Nas : Kej 1:7

Yang dimaksudkan ialah atmosfer di antara air di bumi dan awan-awan di angkasa.

[1:14]  7 Full Life : MENJADI TANDA YANG MENUNJUKKAN.

Nas : Kej 1:14

Allah bermaksud agar matahari, bulan, dan bintang-bintang menjadi tanda yang mengarah kepada-Nya dan juga menandai berlalunya waktu, musim, dan tahun. Astrologi telah memutarbalikkan maksud-maksud bagi bintang-bintang ini dengan menganjurkan teori palsu bahwa bintang dan planet mengatur kehidupan manusia.

[49:10]  8 Full Life : SAMPAI DIA DATANG YANG BERHAK ATASNYA.

Nas : Kej 49:10

Berkat yang dicurahkan atas Yehuda (ayat Kej 49:8-12) menunjukkan bahwa dia diberikan hak kesulungan itu, dan dengan demikian, memperoleh berkat yang dijanjikan kepada Abraham (Kej 12:1-3). Hakikat janji ini ialah bahwa semua bangsa akan diberkati olehnya melalui "keturunan" wanita itu

(lihat cat. --> Kej 3:15;

[atau ref. Kej 3:15]

lihat art. PANGGILAN ABRAHAM).

  1. 1) Yehuda diberi tahu bahwa keturunannya akan mempunyai kedudukan yang umumnya lebih tinggi dari keturunan saudara-saudaranya "sampai Dia datang yang berhak atasnya" (ayat Kej 49:8-10). Sebagian nubuat ini digenapi dalam halnya bahwa keturunan kerajaan Israel adalah keturunan Daud, yaitu keturunan Yehuda.
  2. 2) "Dia datang yang berhak atasnya" (bd. Yeh 21:27) akhirnya menunjuk kepada Mesias yang akan datang, Yesus Kristus, yang keturunan suku Yehuda (Wahy 5:5). Yakub bernubuat bahwa semua orang akan tunduk kepada-Nya (ayat Kej 49:10; Wahy 19:15), dan bahwa Dia akan membawa berkat rohani yang besar (ayat Kej 49:11-12).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA