TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 2:1

Konteks
Musa lahir dan diselamatkan
2:1 Seorang laki-laki dari keluarga Lewi c  kawin dengan seorang perempuan Lewi; d 

Keluaran 3:19

Konteks
3:19 Tetapi Aku tahu, bahwa raja Mesir tidak akan membiarkan kamu pergi, kecuali dipaksa oleh tangan g  yang kuat.

Keluaran 4:19

Konteks
4:19 Adapun TUHAN sudah berfirman kepada Musa di Midian: "Kembalilah ke Mesir, sebab semua orang yang ingin mencabut n  nyawamu telah mati. o "

Keluaran 5:22

Konteks
5:22 Lalu Musa kembali menghadap TUHAN, katanya: "Tuhan, mengapakah Kauperlakukan umat ini f  begitu bengis? Mengapa pula aku yang Kauutus 1 ?

Keluaran 11:4

Konteks
11:4 Berkatalah Musa: "Beginilah firman TUHAN: Pada waktu tengah malam h  Aku akan berjalan dari tengah-tengah Mesir. i 

Keluaran 12:20

Konteks
12:20 Sesuatu apapun yang beragi tidak boleh kamu makan; kamu makanlah roti yang tidak beragi z  di segala tempat kediamanmu. a "

Keluaran 16:10

Konteks
16:10 Dan sedang Harun berbicara kepada segenap jemaah Israel, mereka memalingkan mukanya ke arah padang gurun--maka tampaklah kemuliaan c  TUHAN dalam awan. d 

Keluaran 16:14

Konteks
16:14 Ketika embun itu telah menguap, tampaklah pada permukaan padang gurun sesuatu yang halus, sesuatu yang seperti sisik, i  halus seperti embun beku di bumi.

Keluaran 18:4

Konteks
18:4 dan yang seorang lagi bernama Eliezer, p  sebab katanya: "Allah bapaku adalah penolongku q  dan telah menyelamatkan aku dari pedang Firaun."

Keluaran 21:10

Konteks
21:10 Jika tuannya itu mengambil perempuan lain, ia tidak boleh mengurangi makanan perempuan itu, pakaiannya dan persetubuhan e  dengan dia.

Keluaran 23:8-9

Konteks
23:8 Suap c  janganlah kauterima, sebab suap membuat buta mata orang-orang yang melihat dan memutarbalikkan perkara orang-orang yang benar. 23:9 Orang asing d  janganlah kamu tekan, karena kamu sendiri telah mengenal keadaan jiwa orang asing, sebab kamupun dahulu adalah orang asing di tanah Mesir.

Keluaran 25:17-18

Konteks
25:17 Juga engkau harus membuat tutup pendamaian 2  c  dari emas murni, dua setengah hasta panjangnya dan satu setengah hasta lebarnya. 25:18 Dan haruslah kaubuat dua kerub 3  d  dari emas, kaubuatlah itu dari emas tempaan, pada kedua ujung tutup pendamaian itu.

Keluaran 26:3

Konteks
26:3 Lima dari tenda itu haruslah dirangkap menjadi satu, dan yang lima lagi juga harus dirangkap menjadi satu.

Keluaran 26:5

Konteks
26:5 Lima puluh sosok harus kaubuat pada tenda yang satu dan lima puluh sosok pada tenda yang di ujung pada rangkapan yang kedua, sehingga sosok-sosok itu tepat berhadapan satu sama lain.

Keluaran 26:13

Konteks
26:13 Sehasta di sebelah sini dan sehasta di sebelah sana pada bagian yang berlebih pada panjang tenda-tenda kemah itu haruslah berjuntai pada sisi-sisi Kemah Suci, di sebelah sini dan di sebelah sana untuk menudunginya.

Keluaran 26:27

Konteks
26:27 lima kayu lintang untuk papan-papan pada sisi yang kedua dari Kemah Suci, dan lima kayu lintang untuk papan-papan pada sisi Kemah Suci yang merupakan sisi belakangnya, pada sebelah barat.

Keluaran 27:10

Konteks
27:10 Tiang-tiangnya harus ada dua puluh, dan alas-alas tiang itu harus dua puluh, dari tembaga, tetapi kaitan-kaitan tiang itu dan penyambung-penyambungnya harus dari perak.

Keluaran 28:10

Konteks
28:10 enam dari nama mereka itu pada permata yang pertama dan keenam nama lagi pada permata yang kedua, menurut urutan kelahirannya.

Keluaran 28:36

Konteks
28:36 Juga haruslah engkau membuat patam g  dari emas murni dan pada patam itu kauukirkanlah, diukirkan seperti meterai: Kudus bagi TUHAN. h 

Keluaran 28:40

Konteks
28:40 Juga bagi anak-anak m  Harun haruslah kaubuat kemeja-kemeja dan haruslah kaubuat ikat-ikat pinggang bagi mereka, dan destar-destar haruslah kaubuat bagi mereka untuk menjadi perhiasan kemuliaan. n 

Keluaran 30:9

Konteks
30:9 Di atas mezbah itu janganlah kamu persembahkan ukupan t  yang lain ataupun korban bakaran ataupun korban sajian, juga korban curahan janganlah kamu curahkan di atasnya.

Keluaran 30:18

Konteks
30:18 "Haruslah engkau membuat bejana h  dan juga alasnya dari tembaga, untuk pembasuhan, dan kautempatkanlah itu antara Kemah Pertemuan dan mezbah, dan kautaruhlah air ke dalamnya.

Keluaran 30:30

Konteks
30:30 Engkau harus juga mengurapi dan menguduskan y  Harun dan anak-anaknya supaya mereka memegang jabatan imam z  bagi-Ku.

Keluaran 30:33

Konteks
30:33 Orang yang mencampur rempah-rempah menjadi minyak yang semacam itu atau yang membubuhnya pada badan orang awam, haruslah dilenyapkan d  dari antara bangsanya."

Keluaran 30:35

Konteks
30:35 Semuanya ini haruslah kaubuat menjadi ukupan, f  suatu campuran rempah-rempah, seperti buatan seorang tukang g  campur rempah-rempah, digarami, murni, kudus.

Keluaran 31:11

Konteks
31:11 minyak urapan b  dan ukupan c  dari wangi-wangian untuk tempat kudus; tepat seperti yang telah Kuperintahkan d  kepadamu haruslah mereka membuat semuanya."

Keluaran 34:6

Konteks
34:6 Berjalanlah TUHAN lewat dari depannya dan berseru: "TUHAN, TUHAN, Allah penyayang y  dan pengasih 4 , panjang sabar, z  berlimpah kasih-Nya a  dan setia-Nya, b 

Keluaran 34:27

Konteks
34:27 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Tuliskanlah u  segala firman ini, sebab berdasarkan firman ini telah Kuadakan perjanjian v  dengan engkau dan dengan Israel."

Keluaran 35:34

Konteks
35:34 Dan TUHAN menanam dalam hatinya, dan dalam hati Aholiab j  bin Ahisamakh dari suku Dan, kepandaian untuk mengajar. k 

Keluaran 37:12

Konteks
37:12 Dibuatnyalah sekelilingnya jalur pinggir yang setapak tangan lebarnya dan dibuatnya bingkai emas sekeliling jalur pinggirnya itu.

Keluaran 39:26

Konteks
39:26 sehingga satu giring-giring dan satu buah delima selalu berselang-seling, pada sekeliling ujung gamis, yang dipakai apabila diselenggarakan kebaktian seperti yang diperintahkan TUHAN kepada Musa.

Keluaran 39:28

Konteks
39:28 serban p  dari lenan halus, destar yang indah dari lenan halus, celana lenan dari lenan halus yang dipintal benangnya,

Keluaran 40:10

Konteks
40:10 Juga kauurapilah mezbah korban bakaran itu dengan segala perkakasnya; demikianlah engkau harus menguduskan y  mezbah itu, sehingga mezbah itu maha kudus.

Keluaran 40:24

Konteks
40:24 Ditempatkannyalah kandil u  di dalam Kemah Pertemuan berhadapan dengan meja itu, pada sisi Kemah Suci sebelah selatan.

Keluaran 40:30

Konteks
40:30 Ditempatkannyalah bejana d  pembasuhan di antara Kemah Pertemuan dan mezbah itu, lalu ditaruhnyalah air ke dalamnya untuk pembasuhan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:22]  1 Full Life : MENGAPA PULA AKU YANG KAUUTUS?

Nas : Kel 5:22

Musa mengabaikan atau melupakan apa yang dikatakan Allah sebelumnya mengenai tanggapan-tanggapan Firaun (Kel 3:19-20; 4:21). Ia kecewa karena ketaatannya kepada Allah mendatangkan kesulitan dan tidak segera berhasil. Sering kali orang percaya di bawah perjanjian yang baru lupa bahwa Firman Allah telah mengatakan "untuk masuk ke dalam Kerajaan Allah, kita harus mengalami banyak sengsara" (Kis 14:22; bd. Yoh 16:33; 1Tes 3:3; 2Tim 3:12).

[25:17]  2 Full Life : TUTUP PENDAMAIAN.

Nas : Kel 25:17

Tutup pendamaian adalah tutup tabut perjanjian. Di atas tutup ini imam besar memercikkan darah korban yang dipersembahkan untuk mengadakan pendamaian karena dosa. Tindakan ini melambangkan kemurahan Allah yang memberi pengampunan (Im 16:14-15; 17:11;

lihat cat. --> Rom 3:25).

[atau ref. Rom 3:25]

Jadi, tutup pendamaian dan darah melambangkan pengampunan yang tersedia untuk umat berdosa melalui korban pendamaian Kristus (Rom 3:21-25; Ibr 4:14-16; 7:26).

[25:18]  3 Full Life : DUA KERUB.

Nas : Kel 25:18

Inilah ukiran dari makhluk malaikat yang melayang-layang di sekitar takhta Allah di sorga (bd. Ibr 8:5; Wahy 4:6,8). Mereka menandakan kehadiran dan martabat Allah selaku raja atas umat-Nya di bumi (1Sam 4:4; 2Sam 6:2; 2Raj 19:15). Penempatan kerub ini di atas tabut menegaskan kebenaran bahwa Allah akan tinggal di antara umat-Nya hanya selama korban darah dipersembahkan dan umat berusaha untuk menaati perintah-perintah Allah.

[34:6]  4 Full Life : TUHAN, ALLAH PENYAYANG DAN PENGASIH.

Nas : Kel 34:6-7

Untuk ulasan tentang nama Allah sebagai Tuhan (Ibr. _Yahweh_)

lihat cat. --> Kej 2:4;

lihat cat. --> Kel 3:14.

[atau ref. Kej 2:4; Kel 3:14]

Di sini Allah menjelaskan lebih lanjut arti nama tersebut dan tabiat-Nya yang paling dalam. Tuhan adalah Allah yang belas kasihan, kebaikan hati, dan pengampunan-Nya terpadu dengan kebenaran, kekudusan, dan keadilan. Kenyataan bahwa Allah itu murah hati dan penuh belas kasihan menunjukkan bahwa Ia tidak akan menghukum siapa pun terkecuali dan hingga kasih-Nya yang panjang sabar itu ditolak dan dihina.



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA