TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 6:25

Konteks
6:25 (6-24) Eleazar, anak Harun, mengambil salah seorang anak perempuan Putiel menjadi isterinya dan perempuan ini melahirkan Pinehas e  baginya. Itulah para kepala kaum keluarga orang Lewi menurut kaum mereka.

Keluaran 18:11

Konteks
18:11 Sekarang aku tahu, bahwa TUHAN lebih besar 1  dari segala allah; y  sebab Ia telah menyelamatkan bangsa ini dari tangan orang Mesir, karena memang orang-orang ini telah bertindak angkuh z  terhadap mereka."

Keluaran 19:2

Konteks
19:2 Setelah mereka berangkat dari Rafidim, c  tibalah mereka di padang gurun Sinai, lalu mereka berkemah di padang gurun; orang Israel berkemah di sana di depan gunung d  itu.

Keluaran 20:20

Konteks
20:20 Tetapi Musa berkata kepada bangsa itu: "Janganlah takut 2 , j  sebab Allah telah datang dengan maksud untuk mencoba k  kamu dan dengan maksud supaya takut l  akan Dia ada padamu, agar kamu jangan berbuat dosa. m "

Keluaran 21:13

Konteks
21:13 Tetapi jika pembunuhan itu tidak disengaja, melainkan tangannya ditentukan Allah melakukan itu, maka Aku akan menunjukkan bagimu suatu tempat, g  ke mana ia dapat lari.

Keluaran 21:32

Konteks
21:32 Tetapi jika lembu itu menanduk seorang budak laki-laki atau perempuan, maka pemiliknya harus membayar tiga puluh syikal t  perak kepada tuan budak itu, dan lembu itu harus dilempari mati dengan batu.

Keluaran 22:10

Konteks
22:10 Apabila seseorang menitipkan k  kepada temannya seekor keledai atau lembu atau seekor domba atau binatang apapun dan binatang itu mati, atau patah kakinya atau dihalau orang dengan kekerasan, dengan tidak ada orang yang melihatnya,

Keluaran 23:19

Konteks
23:19 Yang terbaik dari buah bungaran v  hasil tanahmu haruslah kaubawa ke dalam rumah TUHAN, Allahmu. Janganlah kaumasak anak kambing dalam susu induknya. w "

Keluaran 24:7

Konteks
24:7 Diambilnyalah kitab perjanjian o  itu, lalu dibacakannya dengan didengar oleh bangsa itu dan mereka berkata: "Segala firman TUHAN akan kami lakukan dan akan kami dengarkan. p "

Keluaran 24:14

Konteks
24:14 Tetapi kepada para tua-tua itu ia berkata: "Tinggallah di sini menunggu kami, sampai kami kembali lagi kepadamu; bukankah Harun dan Hur b  ada bersama-sama dengan kamu, siapa yang ada perkaranya c  datanglah kepada mereka."

Keluaran 26:9

Konteks
26:9 Lima dari tenda itu haruslah kausambung dengan tersendiri, dan enam dari tenda itu dengan tersendiri, dan tenda yang keenam haruslah kaulipat dua, di sebelah depan kemah itu.

Keluaran 26:19

Konteks
26:19 Dan haruslah kaubuat empat puluh alas c  perak di bawah kedua puluh papan itu, dua alas di bawah satu papan untuk kedua pasaknya, dan seterusnya dua alas di bawah setiap papan untuk kedua pasaknya.

Keluaran 26:24

Konteks
26:24 Kedua papan itu haruslah kembar pasaknya di sebelah bawah dan seperti itu juga kembar pasaknya di sebelah atas, di dekat gelang yang satu itu; demikianlah harus kedua papan itu; haruslah itu merupakan kedua sudutnya.

Keluaran 26:35

Konteks
26:35 Meja m  itu haruslah kautaruh di depan tabir itu, dan kandil n  itu berhadapan dengan meja itu pada sisi selatan dari Kemah Suci, dan meja itu haruslah kautempatkan pada sisi utara.

Keluaran 29:34

Konteks
29:34 Jika ada yang tinggal dari daging persembahan pentahbisan dan dari roti itu sampai pagi, p  haruslah kaubakar habis yang tinggal itu dengan api, janganlah dimakan, sebab persembahan kudus semuanya itu.

Keluaran 29:41

Konteks
29:41 Domba yang lain haruslah kauolah pada waktu senja; y  sama seperti korban sajian z  dan korban curahannya pada waktu pagi harus engkau mengolahnya sebagai persembahan yang harum, suatu korban api-apian bagi TUHAN,

Keluaran 30:32

Konteks
30:32 Kepada badan orang biasa janganlah minyak itu dicurahkan, dan janganlah kaubuat minyak yang semacam itu dengan memakai campuran itu juga: itulah minyak yang kudus, dan haruslah itu kudus c  bagimu.

Keluaran 33:8

Konteks
33:8 Apabila Musa keluar pergi ke kemah itu, bangunlah seluruh bangsa itu dan berdirilah mereka, masing-masing di pintu kemahnya, q  dan mereka mengikuti Musa dengan matanya, sampai ia masuk ke dalam kemah.

Keluaran 33:17

Konteks
33:17 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Juga hal yang telah kaukatakan g  ini akan Kulakukan, karena engkau telah mendapat kasih karunia di hadapan-Ku 3  dan Aku mengenal h  engkau."

Keluaran 34:26

Konteks
34:26 Yang terbaik dari buah bungaran s  hasil tanahmu haruslah kaubawa ke dalam rumah TUHAN, Allahmu. Janganlah engkau masak anak kambing dalam susu t  induknya."

Keluaran 36:37

Konteks
36:37 Juga dibuat oranglah tirai untuk pintu kemah itu dari kain ungu tua, kain ungu muda, kain kirmizi dan lenan halus yang dipintal benangnya: tenunan yang berwarna-warna; x 

Keluaran 38:17

Konteks
38:17 Alas-alas untuk tiang-tiang itu adalah dari tembaga, tetapi kaitan-kaitan tiang itu dan penyambung-penyambungnya dari perak, juga salut kepalanya dari perak. Dihubungkanlah dengan penyambung-penyambung dari perak segala tiang-tiang pelataran itu.

Keluaran 40:15

Konteks
40:15 Urapilah mereka, seperti engkau mengurapi ayah mereka, supaya mereka memegang jabatan imam bagi-Ku; dan ini terjadi, supaya berdasarkan pengurapan itu mereka memegang jabatan imam untuk selama-lamanya turun-temurun. e "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[18:11]  1 Full Life : SEKARANG AKU TAHU, BAHWA TUHAN LEBIH BESAR.

Nas : Kel 18:11

Kata "tahu" sering ditemukan dalam kitab ini. Musa dan orang Israel perlu tahu siapakah Allah itu dan memahami kuasa-Nya yang besar. Manifestasi kuasa dan pembebasan dari Allah ini menjadi saksi bagi Yitro sehingga ia dapat berkata, "Sekarang aku tahu," dan dapat ikut serta menyembah Tuhan. Hal-hal ini ditulis supaya kita juga dapat mengenal dan menyembah Allah yang sejati.

[20:20]  2 Full Life : JANGANLAH TAKUT.

Nas : Kel 20:20

Pemandangan dan suara yang terdapat di Sinai menyebabkan orang Israel ketakutan dan mundur ke bagian lain dari lembah itu. Musa menyuruh mereka berhenti merasa takut secara pengecut. Allah sedang menggunakan pameran kekuatan ini untuk menumbuhkan di dalam diri mereka ketakutan yang saleh dan hormat yang akan menolong mereka untuk tidak berbuat dosa.

[33:17]  3 Full Life : ENGKAU TELAH MENDAPAT KASIH KARUNIA DI HADAPAN-KU

Nas : Kel 33:17

(versi Inggris NIV -- engkau berkenan kepada-Ku). Allah menjawab doa Musa karena menghormatinya, memandangnya sebagai sahabat dan berkenan kepada-Nya. Musa diperkenan Allah karena, sekalipun Harun dan seluruh bangsa tidak taat kepada Allah, ia tetap setia kepada Tuhan dan menjadi perantara di antara Tuhan dengan Israel.



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA