TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 2:25

Konteks
2:25 Sebab Daud berkata tentang Dia: Aku senantiasa memandang kepada Tuhan, karena Ia berdiri di sebelah kananku, aku tidak goyah.

Kisah Para Rasul 2:34

Konteks
2:34 Sebab bukan Daud yang naik ke sorga, malahan Daud sendiri berkata: Tuhan telah berfirman kepada Tuanku:

Kisah Para Rasul 2:39

Konteks
2:39 Sebab bagi kamulah janji itu dan bagi anak-anakmu t  dan bagi orang yang masih jauh 1 , u  yaitu sebanyak yang akan dipanggil oleh Tuhan Allah kita."

Kisah Para Rasul 5:26

Konteks
Rasul-rasul di hadapan Mahkamah Agama -- Nasihat Gamaliel
5:26 Maka pergilah kepala pengawal serta orang-orangnya ke Bait Allah, lalu mengambil kedua rasul itu, tetapi tidak dengan kekerasan, karena mereka takut, kalau-kalau orang banyak e  melempari mereka.

Kisah Para Rasul 7:33

Konteks
7:33 Lalu firman Allah kepadanya: Tanggalkanlah kasutmu dari kakimu, sebab tempat, di mana engkau berdiri itu, adalah tanah r  yang kudus.

Kisah Para Rasul 8:7

Konteks
8:7 Sebab dari banyak orang u  yang kerasukan roh jahat keluarlah roh-roh itu sambil berseru dengan suara keras, dan banyak juga orang lumpuh dan orang timpang yang disembuhkan. v 

Kisah Para Rasul 8:21

Konteks
8:21 Tidak ada bagian atau hakmu l  dalam perkara ini, sebab hatimu tidak lurus 2  m  di hadapan Allah.

Kisah Para Rasul 8:31

Konteks
8:31 Jawabnya: "Bagaimanakah aku dapat mengerti, kalau tidak ada yang membimbing aku?" Lalu ia meminta Filipus naik dan duduk di sampingnya.

Kisah Para Rasul 13:8

Konteks
13:8 Tetapi Elimas--demikianlah namanya dalam bahasa Yunani--,tukang sihir itu 3 , m  menghalang-halangi mereka dan berusaha membelokkan gubernur n  itu dari imannya. o 

Kisah Para Rasul 13:36

Konteks
13:36 Sebab Daud melakukan kehendak Allah pada zamannya, lalu ia mangkat s  dan dibaringkan di samping nenek moyangnya, t  dan ia memang diserahkan kepada kebinasaan.

Kisah Para Rasul 13:47

Konteks
13:47 Sebab inilah yang diperintahkan kepada kami: Aku telah menentukan engkau menjadi terang bagi bangsa-bangsa f  yang tidak mengenal Allah, supaya engkau membawa keselamatan sampai ke ujung bumi. g "

Kisah Para Rasul 15:21

Konteks
15:21 Sebab sejak zaman dahulu hukum Musa diberitakan di tiap-tiap kota, dan sampai sekarang hukum itu dibacakan tiap-tiap hari Sabat o  di rumah-rumah ibadat."

Kisah Para Rasul 19:32

Konteks
19:32 Sementara itu orang yang berkumpul di dalam gedung itu berteriak-teriak; yang seorang mengatakan ini dan yang lain mengatakan itu, t  sebab kumpulan itu kacau-balau dan kebanyakan dari mereka tidak tahu untuk apa mereka berkumpul.

Kisah Para Rasul 19:40

Konteks
19:40 Sebab kita berada dalam bahaya akan dituduh, bahwa kita menimbulkan huru-hara pada hari ini, karena tidak ada alasan yang dapat kita kemukakan untuk membenarkan kumpulan yang kacau-balau ini."

Kisah Para Rasul 20:10

Konteks
20:10 Tetapi Paulus turun ke bawah. Ia merebahkan diri ke atas orang muda itu, t  mendekapnya, dan berkata: "Jangan ribut, sebab ia masih hidup. u "

Kisah Para Rasul 21:29

Konteks
21:29 Sebab mereka telah melihat Trofimus f  dari Efesus g  sebelumnya bersama-sama dengan Paulus di kota, dan mereka menyangka, bahwa Paulus telah membawa dia ke dalam Bait Allah.

Kisah Para Rasul 22:26

Konteks
22:26 Mendengar perkataan itu perwira itu melaporkannya kepada kepala pasukan, katanya: "Apakah yang hendak engkau perbuat? Orang itu warganegara Rum."

Kisah Para Rasul 23:5

Konteks
23:5 Jawab Paulus: "Hai saudara-saudara, aku tidak tahu, bahwa ia adalah Imam Besar. Memang ada tertulis: Janganlah engkau berkata jahat tentang seorang pemimpin bangsamu! d "

Kisah Para Rasul 23:17

Konteks
23:17 Lalu Paulus memanggil salah seorang perwira dan berkata kepadanya: "Bawalah anak ini kepada kepala pasukan, karena ada sesuatu yang perlu diberitahukannya kepadanya."

Kisah Para Rasul 24:5

Konteks
24:5 Telah nyata kepada kami, bahwa orang ini adalah penyakit sampar, seorang yang menimbulkan kekacauan z  di antara semua orang Yahudi a  di seluruh dunia yang beradab, dan bahwa ia adalah seorang tokoh dari sekte b  orang Nasrani. c 

Kisah Para Rasul 28:20

Konteks
28:20 Itulah sebabnya aku meminta, supaya aku melihat kamu dan berbicara dengan kamu, sebab justru karena pengharapan Israellah g  aku diikat dengan belenggu ini. h "

Kisah Para Rasul 28:22

Konteks
28:22 Tetapi kami ingin mendengar dari engkau, bagaimana pikiranmu, sebab tentang mazhab j  ini kami tahu, bahwa di mana-manapun ia mendapat perlawanan."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:39]  1 Full Life : BAGI KAMULAH ... DAN BAGI ANAK-ANAKMU DAN ... YANG MASIH JAUH.

Nas : Kis 2:39

Janji baptisan dalam Roh bukan saja bagi mereka yang ada pada hari Pentakosta (ayat Kis 2:4), tetapi bagi semua orang yang akan percaya kepada Kristus sepanjang zaman ini: "bagi kamu" -- yaitu pendengar Petrus; "anak-anakmu" -- generasi berikutnya, dan "bagi orang yang masih jauh" -- generasi-generasi berikutnya.

  1. 1) Baptisan dalam Roh dengan kuasa yang menyertainya bukanlah suatu peristiwa yang hanya terjadi sekali saja dalam sejarah gereja; peristiwa itu tidak berhenti pada hari Pentakosta (bd. ayat Kis 2:38; 8:15; Kis 9:17; 10:44-46; 19:6) Tidak juga pada akhir zaman rasuli.
  2. 2) Setiap orang Kristen berhak untuk mencari, mengharapkan, dan mengalami baptisan dalam Roh yang sama yang diberikan kepada orang Kristen PB (Kis 1:4,8; Yoel 2:28; Mat 3:11; Luk 24:49).

[8:21]  2 Full Life : HATIMU TIDAK LURUS.

Nas : Kis 8:21

Baptisan dalam Roh Kudus di seluruh Kisah Para Rasul terjadi hanya dalam keadaan kemuridan yang sungguh-sungguh kepada Yesus Kristus.

  1. 1) Simon yang mencari kuasa dan karunia dari Roh Kudus ini dan juga kuasa untuk memberikannya (ayat Kis 8:19) ditolak Allah karena hatinya tidak lurus di hadapan Allah; Simon masih jahat dan "terjerat dalam kejahatan" (ayat Kis 8:22-23). Karunia Roh Kudus yang sejati hanya akan dicurahkan atas mereka yang "takut akan Dia dan yang mengamalkan yang benar" (Kis 10:35; bd. Kis 10:44-48; juga lih. Kis 5:32).
  2. 2) Sebelum dan sesudah hari Pentakosta, para pengikut Kristus mengabdikan diri kepada Tuhan yang sudah bangkit (Kis 1:2-14; 2:32) dan bertekun dalam doa (Kis 1:14; 6:4). Mereka menjalankan kehidupan yang terpisah dari dosa dan dunia (Kis 2:38-40) serta menaati ajaran para rasul (Kis 2:42; 6:4). Pencurahan yang diulangi atau yang baru oleh Roh Kudus diberikan hanya kepada orang percaya yang telah berbalik dari dosa dan cara hidup yang jahat kepada kehidupan yang taat kepada Kristus (bd. Kis 2:42; 3:1,19,22-26; 4:8,19-35; 5:29-32; 6:4; Kis 8:14-21; Kis 9:1-19; 10:34-47; 19:1-6; 24:16). Hidup dalam Roh dan dipimpin oleh Roh selalu menjadi syarat untuk dipenuhi dengan Roh

    (lih. Gal 5:16-25; Ef 5:18).

  3. 3) Sesuatu pengalaman adikodrati yang dikira baptisan dalam Roh yang terjadi pada seseorang yang masih melanjutkan cara hidup tabiat berdosa bukanlah dari Kristus (bd. 1Yoh 4:1-6). Hal itu merupakan baptisan yang "palsu" dan dapat disertai tanda-tanda dan kuasa-kuasa kegelapan (Mat 7:21-23; 2Tes 2:7-10;

    lihat art. KRITERIA UNTUK BAPTISAN DALAM ROH).

[13:8]  3 Full Life : TUKANG SIHIR ITU.

Nas : Kis 13:8

Tukang sihir ini mungkin seorang ahli nujum Yahudi. Seorang ahli nujum mengajarkan bahwa nasib hidup seseorang ditentukan oleh benda-benda langit. Mereka percaya bahwa mereka dapat meramalkan masa depan dengan mempelajari letaknya planet dan bintang. Semua bentuk sihir atau nujum bertentangan dengan Injil Kristus karena melibatkan Iblis dan setan-setan (ayat Kis 13:10;

lihat cat. --> Ul 18:9-11;

lihat cat. --> Ul 18:10;

lihat cat. --> Ul 18:11).

[atau ref. Ul 18:9-11]



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.43 detik
dipersembahkan oleh YLSA