TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 4:19

Konteks
4:19 Tetapi Petrus dan Yohanes menjawab mereka: "Silakan kamu putuskan sendiri manakah yang benar di hadapan Allah: taat kepada kamu atau taat kepada Allah. t 

Kisah Para Rasul 4:23

Konteks
Doa jemaat
4:23 Sesudah dilepaskan pergilah Petrus dan Yohanes kepada teman-teman mereka, lalu mereka menceriterakan segala sesuatu yang dikatakan imam-imam kepala dan tua-tua kepada mereka.

Kisah Para Rasul 5:32

Konteks
5:32 Dan kami adalah saksi dari segala sesuatu itu, p  kami dan Roh Kudus, q  yang dikaruniakan Allah kepada semua orang yang mentaati Dia 1 ."

Kisah Para Rasul 17:2

Konteks
17:2 Seperti biasa Paulus masuk ke rumah ibadat itu. b  Tiga hari Sabat c  berturut-turut ia membicarakan dengan mereka bagian-bagian dari Kitab Suci. d 

Kisah Para Rasul 22:14

Konteks
22:14 Lalu katanya: Allah nenek moyang v  kita telah menetapkan engkau untuk mengetahui kehendak-Nya, untuk melihat w  Yang Benar x  dan untuk mendengar suara yang keluar dari mulut-Nya.

Kisah Para Rasul 25:14

Konteks
25:14 Karena mereka beberapa hari lamanya tinggal di situ, Festus memaparkan perkara Paulus kepada raja itu, katanya: "Di sini ada seorang tahanan y  yang ditinggalkan Feliks pada waktu ia pergi.

Kisah Para Rasul 28:19

Konteks
28:19 Akan tetapi orang-orang Yahudi menentangnya dan karena itu terpaksalah aku naik banding kepada Kaisar, f  tetapi bukan dengan maksud untuk mengadukan bangsaku.

Kisah Para Rasul 28:31

Konteks
28:31 Dengan terus terang t  dan tanpa rintangan apa-apa ia memberitakan Kerajaan Allah 2  u  dan mengajar tentang Tuhan Yesus Kristus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:32]  1 Full Life : ROH KUDUS ... KEPADA SEMUA ORANG YANG MENAATI DIA.

Nas : Kis 5:32

Apabila tidak ada ketaatan yang benar kepada Kristus atau usaha yang sungguh-sungguh untuk mencari kebenaran kerajaan Allah (Mat 6:33; Rom 14:17), maka setiap pengakuan dipenuhi oleh Roh Kudus tidak sah. Pentakosta tanpa ke-Tuhanan Kristus itu mustahil (bd. Kis 2:38-42), karena Roh Kudus dengan penuh kuasa diberikan hanya kepada mereka yang hidup "taat kepada nama-Nya" (Rom 1:5;

lihat art. KRITERIA UNTUK BAPTISAN DALAM ROH).

[28:31]  2 Full Life : MEMBERITAKAN KERAJAAN ALLAH.

Nas : Kis 28:31

Kitab Kisah Para Rasul berakhir dengan tiba-tiba, tanpa diberikan kesimpulan formal tentang apa yang dilakukan Allah melalui Roh Kudus dan para rasul PB. Allah bermaksud supaya kisah Roh Kudus dan pemberitaan Injil dilanjutkan dalam kehidupan umat Kristus sampai kesudahan zaman (Kis 2:17-21; Mat 28:18-20). Lukas, dengan ilham Roh, telah menyatakan pola Allah mengenai gereja dan apa yang harus dilakukannya. Ia telah memberikan contoh-contoh dari kesetiaan orang percaya, kemenangan Injil terhadap tentangan musuh serta kuasa Roh Kudus yang bekerja dalam gereja dan di antara orang. Inilah pola Allah bagi gereja masa kini dan masa depan, dan kita harus dengan setia memberitakan dan menghayatinya (2Tim 1:14). Semua gereja harus mengukur dirinya dengan apa yang dilakukan dan dikatakan Roh di antara orang percaya yang mula-mula. Jikalau kuasa, kebenaran, sukacita, dan iman dalam gereja-gereja kita tidak sama dengan apa yang terbaca dalam Kisah Para Rasul, maka kita harus meminta kepada Allah agar sekali lagi memperbaharui iman kita dalam Kristus yang telah bangkit dan mengaruniakan pencurahan Roh Kudus kembali.



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA