TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 12:26

Konteks
12:26 Jadi, jikalau kamu tidak sanggup membuat barang yang paling kecil, mengapa kamu kuatir akan hal-hal lain?

Lukas 12:24

Konteks
12:24 Perhatikanlah burung-burung gagak yang tidak menabur dan tidak menuai dan tidak mempunyai gudang atau lumbung, namun demikian diberi makan p  oleh Allah. Betapa jauhnya kamu melebihi 1  burung-burung itu!

Lukas 12:27

Konteks
12:27 Perhatikanlah bunga bakung, yang tidak memintal dan tidak menenun, namun Aku berkata kepadamu: Salomo dalam segala kemegahannyapun q  tidak berpakaian seindah salah satu dari bunga itu.

Lukas 6:43

Konteks
Pohon dan buahnya
6:43 "Karena tidak ada pohon yang baik yang menghasilkan buah yang tidak baik, dan juga tidak ada pohon yang tidak baik yang menghasilkan buah yang baik.

Lukas 7:7

Konteks
7:7 sebab itu aku juga menganggap diriku tidak layak untuk datang kepada-Mu. Tetapi katakan saja sepatah kata, maka hambaku itu akan sembuh. y 

Lukas 17:21

Konteks
17:21 juga orang tidak dapat mengatakan: Lihat, ia ada di sini atau ia ada di sana! p  Sebab sesungguhnya Kerajaan Allah ada di antara kamu 2 ."

Lukas 20:8

Konteks
20:8 Maka kata Yesus kepada mereka: "Jika demikian, Aku juga tidak mengatakan kepadamu dengan kuasa manakah Aku melakukan hal-hal itu."

Lukas 20:36

Konteks
20:36 Sebab mereka tidak dapat mati lagi; mereka sama seperti malaikat-malaikat 3  dan mereka adalah anak-anak c  Allah, karena mereka telah dibangkitkan.

Lukas 23:15

Konteks
23:15 Dan Herodes juga tidak, sebab ia mengirimkan Dia kembali kepada kami. Sesungguhnya tidak ada suatu apapun yang dilakukan-Nya yang setimpal dengan hukuman mati.

Lukas 6:3

Konteks
6:3 Lalu Yesus menjawab mereka: "Tidakkah kamu baca apa yang dilakukan oleh Daud, ketika ia dan mereka yang mengikutinya lapar, a 

Lukas 6:44

Konteks
6:44 Sebab setiap pohon dikenal pada buahnya. s  Karena dari semak duri orang tidak memetik buah ara dan dari duri-duri tidak memetik buah anggur.

Lukas 8:17

Konteks
8:17 Sebab tidak ada sesuatu yang tersembunyi yang tidak akan dinyatakan, dan tidak ada sesuatu yang rahasia yang tidak akan diketahui dan diumumkan. i 

Lukas 11:33

Konteks
Pelita tubuh
11:33 "Tidak seorangpun yang menyalakan pelita lalu meletakkannya di kolong rumah atau di bawah gantang, melainkan di atas kaki dian, supaya semua orang yang masuk, dapat melihat cahayanya. b 

Lukas 18:4

Konteks
18:4 Beberapa waktu lamanya hakim itu menolak. Tetapi kemudian ia berkata dalam hatinya: Walaupun aku tidak takut akan Allah dan tidak menghormati seorangpun,

Lukas 23:40

Konteks
23:40 Tetapi yang seorang menegor dia, katanya: "Tidakkah engkau takut, juga tidak kepada Allah, sedang engkau menerima hukuman yang sama?

Lukas 7:9

Konteks
7:9 Setelah Yesus mendengar perkataan itu, Ia heran akan dia, dan sambil berpaling kepada orang banyak yang mengikuti Dia, Ia berkata: "Aku berkata kepadamu, iman sebesar ini 4  tidak pernah Aku jumpai, sekalipun di antara orang Israel!"

Lukas 12:33

Konteks
12:33 Juallah segala milikmu 5  dan berikanlah sedekah! y  Buatlah bagimu pundi-pundi yang tidak dapat menjadi tua, suatu harta di sorga z  yang tidak akan habis, yang tidak dapat didekati pencuri dan yang tidak dirusakkan a  ngengat.

Lukas 18:13

Konteks
18:13 Tetapi pemungut cukai itu berdiri jauh-jauh, bahkan ia tidak berani menengadah ke langit, melainkan ia memukul diri s  dan berkata: Ya Allah, kasihanilah aku orang berdosa ini. t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:24]  1 Full Life : BETAPA JAUHNYA KAMU MELEBIHI.

Nas : Luk 12:24

Lihat cat. --> Mat 6:25,

lihat cat. --> Mat 6:30.

[atau ref. Mat 6:25,30]

[17:21]  2 Full Life : KERAJAAN ALLAH ADA DI ANTARA KAMU.

Nas : Luk 17:21

Menurut Yesus, sifat kerajaan itu sekarang adalah rohani, bukan fisik atau politis. "Kerajaan Allah datang tanpa tanda-tanda lahiriah" (ayat Luk 17:20), yaitu kerajaan itu tidak datang seperti kuasa politik dunia. Sebaliknya, itu ada di dalam hati dan di tengah-tengah umat Allah, terdiri atas "kebenaran, damai sejahtera, dan sukacita oleh Roh Kudus" (Rom 14:17). Kita memperlihatkannya dengan mengalahkan kekuatan kuasa dosa, sakit penyakit dan Iblis oleh kuasa Roh Kudus, bukan dengan jalan menaklukkan raja-raja dan bangsa-bangsa

(lihat art. KERAJAAN ALLAH).

Ketika Yesus datang ke bumi untuk kedua kalinya, maka waktu itulah kerajaan itu akan tampak dalam kuasa kemuliaan sepenuhnya (ayat Luk 17:24; bd. Mat 14:30) ketika Ia menang atas semua raja dan bangsa (Wahy 11:15-18; Wahy 19:11-21).

[20:36]  3 Full Life : SAMA SEPERTI MALAIKAT-MALAIKAT.

Nas : Luk 20:36

Mengenai kehidupan orang percaya di dunia yang akan datang, Yesus menyatakan bahwa kehidupan itu dimulaikan dengan kebangkitan dari antara orang mati, melibatkan suatu tubuh yang dipermuliakan yang takkan pernah mati, tetapi tidak lagi meliputi hubungan seperti yang di bumi misalnya pernikahan. Kenyataan bahwa hubungan di bumi akan berbeda tidak berarti bahwa kita tidak akan mengenal satu sama yang lain. Setelah kebangkitan-Nya, Yesus tetap dikenal oleh para murid-Nya (Luk 24:31,39; Mat 28:9).

[7:9]  4 Full Life : IMAN SEBESAR INI.

Nas : Luk 7:9

Lihat cat. --> Mat 8:10.

[atau ref. Mat 8:10]

[12:33]  5 Full Life : JUALLAH SEGALA MILIKMU.

Nas : Luk 12:33

Lihat cat. --> Mat 19:21;

[atau ref. Mat 19:21]

1Kor 16:2; 2Kor 8:1-5 untuk mengetahui makna perkataan Yesus di sini.



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA