TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 1:15

Konteks
1:15 1 Sebab ia akan besar di hadapan Tuhan dan ia tidak akan minum anggur atau minuman keras 2  u  dan ia akan penuh dengan Roh Kudus v  mulai dari rahim w  ibunya;

Lukas 2:37

Konteks
2:37 dan sekarang ia janda dan berumur delapan puluh empat tahun. u  Ia tidak pernah meninggalkan Bait Allah dan siang malam beribadah dengan berpuasa dan berdoa. v 

Lukas 12:24

Konteks
12:24 Perhatikanlah burung-burung gagak yang tidak menabur dan tidak menuai dan tidak mempunyai gudang atau lumbung, namun demikian diberi makan p  oleh Allah. Betapa jauhnya kamu melebihi 3  burung-burung itu!

Lukas 21:34

Konteks
Nasihat supaya berjaga-jaga
21:34 "Jagalah dirimu, supaya hatimu jangan sarat oleh pesta pora dan kemabukan serta kepentingan-kepentingan duniawi i  dan supaya hari Tuhan jangan dengan tiba-tiba j  jatuh ke atas dirimu 4  seperti suatu jerat.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:15]  1 Full Life : PENUH DENGAN ROH KUDUS.

Nas : Luk 1:15

Perhatikanlah hasil dari kehidupan dan pelayanan Yohanes yang penuh dengan Roh. Oleh kuasa Roh Kudus

  1. (1) khotbahnya menginsafkan orang akan dosa mereka, membawa mereka kepada pertobatan dan mengarahkan mereka kembali kepada Allah (ayat Luk 1:15-17;

    lihat cat. --> Yoh 16:8);

    [atau ref. Yoh 16:8]

  2. (2) ia berkhotbah dalam roh dan kuasa Elia (ayat Luk 1:17;

    lihat cat. --> Kis 1:8);

    [atau ref. Kis 1:8]

  3. (3) ia mendamaikan keluarga dan mengembalikan banyak orang kepada kehidupan di dalam kebenaran (ayat Luk 1:17).

[1:15]  2 Full Life : ANGGUR ATAU MINUMAN KERAS.

Nas : Luk 1:15

Terjemahan harfiah dari teks bahasa Yunani adalah "Ia tak akan pernah minum anggur (_oinos_) atau minuman keras (_sikera_)." Dalam terjemahan bahasa Inggris ada kata "yang lain" ("minuman keras yang lain") yang tidak ditemukan dalam teks Yunani. Kata Yunani yang diterjemahkan "minuman keras" adalah _sikera_. Arti yang tepat belum diketahui, namun tak dapat disangkal bahwa itu berhubungan dengan kata _shekar_ dalam PL

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA, dan

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1),

dan

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2)).

[12:24]  3 Full Life : BETAPA JAUHNYA KAMU MELEBIHI.

Nas : Luk 12:24

Lihat cat. --> Mat 6:25,

lihat cat. --> Mat 6:30.

[atau ref. Mat 6:25,30]

[21:34]  4 Full Life : HARI TUHAN JANGAN DENGAN TIBA-TIBA JATUH KE ATAS DIRIMU.

Nas : Luk 21:34

Yesus menyimpulkan berita nubuat-Nya dengan memperingatkan para pengikut-Nya agar jangan begitu asyik dengan kesenangan dan kekuatiran dunia sehingga mereka gagal untuk bersiaga bagi kedatangan-Nya.

  1. 1) Kata-kata ini dimaksudkan bagi seluruh umat Allah dari segala zaman, bukan hanya bagi mereka yang hidup pada hari-hari akhir dari zaman kesengsaraan itu. Tuntutan untuk kesetiaan rohani sangat penting mengingat pengajaran Yesus bahwa Ia akan kembali bagi orang percaya yang setia pada saat yang tak disangka-sangka. Karena waktu kedatangan-Nya bagi gereja tidak dapat ditentukan, maka orang percaya harus selalu siap

    (lihat cat. --> Mat 24:40;

    lihat cat. --> Mat 24:42;

    lihat cat. --> Yoh 14:3).

    [atau ref. Mat 24:40,42; Yoh 14:3]

  2. 2) Pengangkatan orang setia oleh Kristus (1Tes 4:16-17) "menyelamatkan kita dari murka yang akan datang" (1Tes 1:10), supaya kita "beroleh kekuatan untuk luput dari semua yang akan terjadi" di bumi (ayat Luk 21:35-36; bd. ayat Luk 21:25-26;

    lihat cat. --> Luk 21:36 berikut;

    lihat cat. --> Wahy 3:10).

    [atau ref. Luk 21:36; Wahy 3:10]



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA