TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 21:35

Konteks
21:35 Sebab ia akan menimpa semua penduduk bumi ini.

Lukas 22:64

Konteks
22:64 Mereka menutupi muka-Nya dan bertanya: "Cobalah katakan siapakah yang memukul Engkau?"

Lukas 9:29

Konteks
9:29 1 Ketika Ia sedang berdoa, rupa wajah-Nya berubah dan pakaian-Nya menjadi putih berkilau-kilauan.

Lukas 24:5

Konteks
24:5 Mereka sangat ketakutan dan menundukkan kepala, tetapi kedua orang itu berkata kepada mereka: "Mengapa kamu mencari Dia yang hidup, di antara orang mati?

Lukas 24:17

Konteks
24:17 Yesus berkata kepada mereka: "Apakah yang kamu percakapkan sementara kamu berjalan?" Maka berhentilah mereka dengan muka muram.

Lukas 16:20

Konteks
16:20 Dan ada seorang pengemis i  bernama Lazarus, badannya penuh dengan borok, berbaring dekat pintu rumah orang kaya itu,

Lukas 20:21

Konteks
20:21 Orang-orang itu mengajukan pertanyaan ini kepada-Nya: "Guru, kami tahu, bahwa segala perkataan dan pengajaran-Mu benar dan Engkau tidak mencari muka, melainkan dengan jujur mengajar jalan Allah. w 

Lukas 19:47

Konteks
19:47 Tiap-tiap hari Ia mengajar di dalam Bait Allah. e  Imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat serta orang-orang terkemuka dari bangsa Israel berusaha untuk membinasakan Dia, f 

Lukas 5:12

Konteks
Yesus menyembuhkan seorang yang sakit kusta
5:12 Pada suatu kali Yesus berada dalam sebuah kota. Di situ ada seorang yang penuh kusta. e  Ketika ia melihat Yesus, tersungkurlah ia dan memohon: "Tuan, jika Tuan mau, Tuan dapat mentahirkan aku."

Lukas 2:31

Konteks
2:31 yang telah Engkau sediakan di hadapan segala bangsa,

Lukas 23:44

Konteks
Yesus mati
23:44 Ketika itu hari sudah kira-kira jam dua belas, lalu kegelapan meliputi seluruh daerah itu sampai jam tiga, f 

Lukas 19:28

Konteks
Yesus dielu-elukan di Yerusalem
19:28 2 Dan setelah mengatakan semuanya itu Yesus mendahului mereka dan meneruskan perjalanan-Nya ke Yerusalem. n 

Lukas 23:10

Konteks
23:10 Sementara itu imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat maju ke depan dan melontarkan tuduhan-tuduhan yang berat terhadap Dia.

Lukas 9:51

Konteks
Yesus dan orang Samaria
9:51 Ketika hampir genap waktunya Yesus diangkat ke sorga, f  Ia mengarahkan pandangan-Nya untuk pergi ke Yerusalem, g 

Lukas 17:16

Konteks
17:16 lalu tersungkur di depan kaki Yesus dan mengucap syukur kepada-Nya 3 . Orang itu adalah seorang Samaria. m 

Lukas 9:52

Konteks
9:52 dan Ia mengirim beberapa utusan mendahului Dia. Mereka itu pergi, lalu masuk ke suatu desa orang Samaria h  untuk mempersiapkan segala sesuatu bagi-Nya.

Lukas 10:1

Konteks
Yesus mengutus tujuh puluh murid
10:1 Kemudian dari pada itu Tuhan p  menunjuk tujuh puluh murid yang lain, q  lalu mengutus mereka berdua-dua 4  r  mendahului-Nya ke setiap kota dan tempat yang hendak dikunjungi-Nya. s 

Lukas 11:43

Konteks
11:43 Celakalah kamu, hai orang-orang Farisi, sebab kamu suka duduk di tempat terdepan di rumah ibadat dan suka menerima penghormatan di pasar. m 

Lukas 14:1

Konteks
Lagi penyembuhan pada hari Sabat
14:1 Pada suatu hari Sabat Yesus datang ke rumah salah seorang pemimpin dari orang-orang Farisi z  untuk makan di situ. Semua yang hadir mengamat-amati a  Dia dengan saksama.

Lukas 18:18

Konteks
Orang kaya sukar masuk Kerajaan Allah
18:18 Ada seorang pemimpin bertanya kepada Yesus, katanya: "Guru yang baik, apa yang harus aku perbuat untuk memperoleh hidup yang kekal? w "

Lukas 9:55

Konteks
9:55 Akan tetapi Ia berpaling dan menegor mereka 5 .

Lukas 20:46

Konteks
20:46 "Waspadalah terhadap ahli-ahli Taurat 6  yang suka berjalan-jalan memakai jubah panjang dan suka menerima penghormatan di pasar, yang suka duduk di tempat terdepan di rumah ibadat dan di tempat terhormat dalam perjamuan, h 

Lukas 22:47

Konteks
Yesus ditangkap
22:47 Waktu Yesus masih berbicara datanglah serombongan orang, sedang murid-Nya yang bernama Yudas, seorang dari kedua belas murid itu, berjalan di depan mereka. Yudas mendekati Yesus untuk mencium-Nya.

Lukas 23:14

Konteks
23:14 dan berkata kepada mereka: "Kamu telah membawa orang ini kepadaku sebagai seorang yang menyesatkan rakyat. Kamu lihat sendiri bahwa aku telah memeriksa-Nya, dan dari kesalahan-kesalahan yang kamu tuduhkan kepada-Nya g  tidak ada yang kudapati pada-Nya 7 .

Lukas 12:56

Konteks
12:56 Hai orang-orang munafik, rupa bumi dan langit kamu tahu menilainya, mengapakah kamu tidak dapat menilai zaman ini? o 

Lukas 14:25

Konteks
Segala sesuatu harus dilepaskan untuk mengikut Yesus
14:25 Pada suatu kali banyak orang berduyun-duyun mengikuti Yesus dalam perjalanan-Nya. Sambil berpaling Ia berkata kepada mereka:

Lukas 12:9

Konteks
12:9 Tetapi barangsiapa menyangkal Aku 8  di depan manusia, ia akan disangkal f  di depan malaikat-malaikat Allah.

Lukas 13:29

Konteks
13:29 Dan orang akan datang dari Timur dan Barat r  dan dari Utara dan Selatan dan mereka akan duduk makan di dalam Kerajaan Allah.

Lukas 21:1

Konteks
Persembahan seorang janda miskin
21:1 9 Ketika Yesus mengangkat muka-Nya, Ia melihat orang-orang kaya memasukkan persembahan mereka ke dalam peti persembahan. i 

Lukas 21:28

Konteks
21:28 Apabila semuanya itu mulai terjadi, bangkitlah dan angkatlah mukamu, sebab penyelamatanmu sudah dekat. e "

Lukas 23:28

Konteks
23:28 Yesus berpaling kepada mereka dan berkata: "Hai puteri-puteri Yerusalem, janganlah kamu menangisi Aku, melainkan tangisilah dirimu sendiri dan anak-anakmu! n 

Lukas 1:15

Konteks
1:15 10 Sebab ia akan besar di hadapan Tuhan dan ia tidak akan minum anggur atau minuman keras 11  u  dan ia akan penuh dengan Roh Kudus v  mulai dari rahim w  ibunya;

Lukas 1:76

Konteks
1:76 Dan engkau, hai anakku, akan disebut nabi i  Allah Yang Mahatinggi; j  karena engkau akan berjalan mendahului Tuhan untuk mempersiapkan jalan bagi-Nya, k 

Lukas 7:27

Konteks
7:27 Karena tentang dia ada tertulis: Lihatlah, Aku menyuruh utusan-Ku mendahului Engkau, ia akan mempersiapkan jalan-Mu di hadapan-Mu. l 

Lukas 22:56

Konteks
22:56 Seorang hamba perempuan melihat dia duduk dekat api; ia mengamat-amatinya lalu berkata: "Juga orang ini bersama-sama dengan Dia."

Lukas 22:61

Konteks
22:61 Lalu berpalinglah Tuhan l  memandang Petrus. Maka teringatlah Petrus bahwa Tuhan telah berkata kepadanya: "Sebelum ayam berkokok pada hari ini, engkau telah tiga kali m  menyangkal Aku."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:29]  1 Full Life : PEMULIAAN.

Nas : Luk 9:29

Pada saat dimuliakan, Yesus diubah di hadapan tiga murid-Nya, dan mereka melihat kemuliaan sorgawi-Nya sebagaimana Dia adanya -- Allah di dalam tubuh manusia. Pengalaman pemuliaan Yesus adalah:

  1. (1) dorongan bagi Yesus sementara Ia menghadapi kematian-Nya di kayu salib (bd. Mat 16:21);
  2. (2) pengumuman kepada para murid bahwa Yesus harus menderita di salib (ayat Luk 9:31);
  3. (3) pengesahan oleh Allah bahwa Yesus benar-benar Anak-Nya yang layak menebus umat manusia (ayat Luk 9:35).

[19:28]  2 Full Life : MEMASUKI YERUSALEM DENGAN JAYA.

Nas : Luk 19:28

Dengan memasuki Yerusalem di atas seekor keledai, di hadapan umum Yesus mengungkapkan bahwa Ia adalah Raja Israel dan Mesias yang dinubuatkan

(lihat cat. --> Za 9:9).

[atau ref. Za 9:9]

  1. 1) Kedatangan ini telah dinubuatkan oleh nabi Zakharia.
  2. 2) Kedatangan Yesus yang sederhana ini adalah suatu tindakan simbolis yang dimaksudkan untuk menunjukkan bahwa Kerajaan-Nya bukanlah dari dunia ini dan bahwa Ia tidak datang untuk memerintah dunia ini dengan paksaan dan kekerasan. Penolakan-Nya untuk bertindak seperti seorang penakluk militer yang menang menunjukkan bahwa Kerajaan-Nya itu bersifat rohani.

[17:16]  3 Full Life : MENGUCAP SYUKUR KEPADANYA.

Nas : Luk 17:16

Kita yang menerima kasih, kasih karunia, keselamatan, dan semua berkat rohani dari Allah tidak boleh lupa untuk mengucap syukur kepada-Nya. Apa yang telah dilakukan-Nya bagi kita seharusnya mendorong kita untuk datang kepada-Nya dengan hati yang penuh syukur. "Kita mengasihi, karena Allah lebih dahulu mengasihi kita" (1Yoh 4:19).

[10:1]  4 Full Life : MENGUTUS MEREKA BERDUA-DUA.

Nas : Luk 10:1

Prinsip pengutusan para pekerja berdua-dua itu sangat penting dalam pekerjaan Tuhan, karena dengan demikian tersedialah iman dan hikmat dua kali lipat untuk masing-masing pekerja; tambahan pula, seorang kawan memberi dukungan keberanian. Ayat-ayat lain yang menulis tentang prinsip berdua-dua ini adalah: Pengkh 4:9-12; Mat 18:16; Mr 6:7; 14:13; Luk 7:19; Yoh 1:35-41; 8:17; Kis 9:38; 10:7; 15:36-41; 19:22; 2Kor 13:1; 1Tim 5:19; Ibr 10:28; Wahy 11:3-6,10-12.

[9:55]  5 Full Life : MENEGOR MEREKA.

Nas : Luk 9:55

Kita harus berhati-hati agar kesetiaan dan semangat kita bagi Kristus tidak memendam suatu roh balas dendam dan kekerasan terhadap orang yang belum selamat dan masih hidup di dalam kegelapan dan dosa.

[20:46]  6 Full Life : WASPADALAH TERHADAP AHLI-AHLI TAURAT.

Nas : Luk 20:46

Lihat cat. --> Mat 23:13;

[atau ref. Mat 23:13]

lihat art. GURU-GURU PALSU.

[23:14]  7 Full Life : KESALAHAN ... TIDAK ADA YANG KUDAPATI PADA-NYA.

Nas : Luk 23:14

Yesus telah dituduh mengkhianati pemerintah Romawi. Pilatus menyimpulkan bahwa Yesus tidak bersalah dalam pemberontakan melawan pemerintah Romawi. Yesus menyatakan bahwa Kerajaan-Nya bukanlah suatu kerajaan politik dari dunia ini, melainkan merupakan kerajaan rohani (lih. Yoh 18:36).

[12:9]  8 Full Life : BARANGSIAPA MENYANGKAL AKU.

Nas : Luk 12:9

Menyangkal Kristus ialah

  1. (1) gagal mengaku di depan orang yang tidak percaya bahwa kita adalah pengikut Yesus, dan
  2. (2) menolak untuk berpihak kepada Injil dan prinsip-prinsip kebenaran Kristus di hadapan nilai-nilai bukan Kristen yang berlaku dalam masyarakat.

[21:1]  9 Full Life : PERSEMBAHAN SEORANG JANDA MISKIN.

Nas : Luk 21:1-4

Yesus memberikan pelajaran tentang bagaimana Allah menilai pemberian.

  1. 1) Pemberian seseorang ditentukan bukan oleh jumlah yang ia berikan, tetapi oleh jumlah pengorbanan yang terlibat dalam pemberian itu. Sering kali orang kaya hanya memberi dari kekayaannya -- ini tidak meminta pengorbanan. Pemberian janda ini menuntut segalanya daripadanya. Ia memberi sebanyak-banyaknya yang dapat diberikannya.
  2. 2) Prinsip ini dapat diterapkan pada segala pelayanan kita bagi Yesus. Ia menilai pekerjaan dan pelayanan kita tidak berdasarkan ukuran atau pengaruh atau keberhasilannya, tetapi berdasarkan kadar pengabdian, pengorbanan, iman, dan kasih yang tulus yang terlibat di dalamnya

    (lihat cat. --> Luk 22:24-30;

    lihat cat. --> Mat 20:26;

    lihat cat. --> Mr 12:42).

    [atau ref. Luk 22:24-30; Mat 20:26; Mr 12:42]

[1:15]  10 Full Life : PENUH DENGAN ROH KUDUS.

Nas : Luk 1:15

Perhatikanlah hasil dari kehidupan dan pelayanan Yohanes yang penuh dengan Roh. Oleh kuasa Roh Kudus

  1. (1) khotbahnya menginsafkan orang akan dosa mereka, membawa mereka kepada pertobatan dan mengarahkan mereka kembali kepada Allah (ayat Luk 1:15-17;

    lihat cat. --> Yoh 16:8);

    [atau ref. Yoh 16:8]

  2. (2) ia berkhotbah dalam roh dan kuasa Elia (ayat Luk 1:17;

    lihat cat. --> Kis 1:8);

    [atau ref. Kis 1:8]

  3. (3) ia mendamaikan keluarga dan mengembalikan banyak orang kepada kehidupan di dalam kebenaran (ayat Luk 1:17).

[1:15]  11 Full Life : ANGGUR ATAU MINUMAN KERAS.

Nas : Luk 1:15

Terjemahan harfiah dari teks bahasa Yunani adalah "Ia tak akan pernah minum anggur (_oinos_) atau minuman keras (_sikera_)." Dalam terjemahan bahasa Inggris ada kata "yang lain" ("minuman keras yang lain") yang tidak ditemukan dalam teks Yunani. Kata Yunani yang diterjemahkan "minuman keras" adalah _sikera_. Arti yang tepat belum diketahui, namun tak dapat disangkal bahwa itu berhubungan dengan kata _shekar_ dalam PL

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA, dan

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1),

dan

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2)).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA