TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mikha 3:3

Konteks
3:3 mereka memakan daging bangsaku 1 , dan mengupas kulit u  dari tubuhnya; mereka meremukkan v  tulang-tulangnya, dan mencincangnya w  seperti daging dalam kuali, seperti potongan-potongan daging di dalam belanga. x 

Mikha 4:8

Konteks
4:8 Dan engkau, hai Menara Kawanan Domba, hai Bukit puteri Sion, kepadamu akan datang dan akan kembali w  pemerintahan yang dahulu, kerajaan atas puteri Yerusalem. x 

Mikha 3:7

Konteks
3:7 Para pelihat akan mendapat malu g  dan tukang-tukang tenung akan tersipu-sipu; h  mereka sekalian akan menutupi i  mukanya, j  sebab tidak ada jawab dari pada Allah. k 

Mikha 7:5

Konteks
7:5 Janganlah percaya kepada teman, janganlah mengandalkan diri kepada kawan! o  Jagalah pintu mulutmu terhadap perempuan yang berbaring di pangkuanmu!

Mikha 7:19

Konteks
7:19 Biarlah Ia kembali menyayangi kita, menghapuskan kesalahan-kesalahan kita dan melemparkan c  segala dosa kita ke dalam tubir-tubir laut. d 

Mikha 1:2

Konteks
Pemberitahuan hukuman atas Samaria
1:2 Dengarlah, g  hai bangsa-bangsa sekalian! h  Perhatikanlah, hai bumi i  serta isinya! Biarlah Tuhan ALLAH menjadi saksi j  terhadap kamu, yakni Tuhan dari bait-Nya k  yang kudus.

Mikha 3:4

Konteks
3:4 Mereka sendirilah nanti akan berseru-seru kepada TUHAN, tetapi Ia tidak akan menjawab mereka 2 ; y  Ia akan menyembunyikan wajah-Nya z  terhadap mereka pada waktu itu, sebab jahat perbuatan-perbuatan a  mereka.

Mikha 7:2

Konteks
7:2 Orang saleh sudah hilang dari negeri, d  dan tiada e  lagi orang jujur di antara manusia. Mereka semuanya mengincar f  darah, g  yang seorang mencoba menangkap yang lain h  dengan jaring. i 

Mikha 4:10

Konteks
4:10 Menggeliatlah dan mengaduhlah, hai puteri Sion, seperti perempuan yang melahirkan! Sebab sekarang terpaksa engkau keluar dari kota dan tinggal di padang, terpaksa engkau berjalan sampai Babel; a  di sanalah engkau akan dilepaskan, di sanalah engkau akan ditebus b  oleh TUHAN dari tangan musuhmu.

Mikha 5:2

Konteks
Raja Mesias dan penyelamatan Israel
5:2 (5-1) Tetapi engkau, hai Betlehem 3  i  Efrata, j  hai yang terkecil di antara kaum-kaum Yehuda, dari padamu akan bangkit bagi-Ku seorang yang akan memerintah k  Israel, yang permulaannya sudah sejak purbakala, l  sejak dahulu kala. m 

Mikha 5:4-5

Konteks
5:4 (5-3) Maka ia akan bertindak dan akan menggembalakan o  mereka dalam kekuatan TUHAN, dalam kemegahan nama TUHAN Allahnya; mereka akan tinggal tetap, sebab sekarang ia menjadi besar p  sampai ke ujung bumi 4 , 5:5 (5-4) dan dia menjadi damai sejahtera 5 . q  Apabila Asyur 6  masuk r  ke negeri kita dan apabila ia menginjak tanah kita, maka kita akan membangkitkan melawan dia tujuh gembala, bahkan delapan pemimpin manusia. s 

Mikha 5:8

Konteks
5:8 (5-7) Maka sisa-sisa Yakub akan ada di antara suku-suku bangsa, di tengah-tengah banyak bangsa seperti singa di antara binatang-binatang hutan, z  seperti singa muda di antara kawanan kambing domba: ke manapun ia pergi, maka ia membanting dan menerkam, a  sedang tidak ada yang melepaskan. b 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:3]  1 Full Life : MEMAKAN DAGING BANGSAKU.

Nas : Mi 3:3

Ungkapan yang hidup ini melukiskan penindasan dan pemerasan rakyat biasa.

[3:4]  2 Full Life : IA TIDAK AKAN MENJAWAB MEREKA.

Nas : Mi 3:4

Karena perilaku para pemimpin yang jahat dan kejam, Allah menolak untuk menjawab doa mereka, dan mereka akhirnya akan ditinggalkan Allah.

[5:2]  3 Full Life : ENGKAU, HAI BETLEHEM.

Nas : Mi 5:1

Mikha bernubuat bahwa seorang pemimpin akan muncul dari Betlehem yang akan menggenapi janji-janji Allah kepada umat-Nya. Ayat ini mengacu kepada Yesus sang Mesias (lih. Mat 2:1,3-6), yang asal usulnya "sudah sejak purbakala" (yaitu, dari kekal; lih. Yoh 1:1; Kol 1:17; Wahy 1:8); namun Ia akan lahir sebagai manusia (ayat Mi 5:2; lih. Yoh 1:14; Fili 2:7-8).

[5:4]  4 Full Life : SAMPAI KE UJUNG BUMI.

Nas : Mi 5:3

Seperti Yesaya (lih. Yes 9:5-6; 61:1-2), Mikha tidak membedakan di antara kedatangan Yesus Kristus yang pertama kali dan yang kedua kali. Ketika Kristus kembali untuk membinasakan semua kejahatan, Israel akan hidup dengan aman dan Kristus akan memerintah seluruh dunia.

[5:5]  5 Full Life : DIA MENJADI DAMAI SEJAHTERA.

Nas : Mi 5:4

Hanya Yesus sang Mesias akan membawa damai sejahtera abadi bagi Israel. Bahkan dengan kedatangan-Nya yang pertama, Ia memberi damai dengan Allah, pengampunan dosa, dan kepastian hidup kekal kepada orang yang bertobat dan menerima Dia dengan iman (lih. Rom 5:1-11). Karena mereka mempercayai kematian-Nya yang mendamaikan, orang yang benar-benar percaya tidak akan menghadapi penghakiman (lih. Yoh 14:27; Ef 2:14).

[5:5]  6 Full Life : ASYUR.

Nas : Mi 5:4

Asyur melambangkan semua musuh Allah. Pada suatu hari Mesias akan membebaskan umat-Nya dari orang yang menentang mereka dan penyembahan mereka pada Allah.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA