TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mikha 4:10

Konteks
4:10 Menggeliatlah dan mengaduhlah, hai puteri Sion, seperti perempuan yang melahirkan! Sebab sekarang terpaksa engkau keluar dari kota dan tinggal di padang, terpaksa engkau berjalan sampai Babel; a  di sanalah engkau akan dilepaskan, di sanalah engkau akan ditebus b  oleh TUHAN dari tangan musuhmu.

Mikha 6:13

Konteks
6:13 Maka Akupun mulai memukul s  engkau, menanduskan engkau oleh karena dosamu.

Mikha 6:4

Konteks
6:4 Sebab Aku telah menuntun engkau keluar dari tanah Mesir t  dan telah membebaskan engkau dari rumah perbudakan u  dan telah mengutus Musa v  dan Harun w  dan Miryam x  sebagai penganjurmu.

Mikha 4:9

Konteks
4:9 Maka sekarang, mengapa engkau berteriak dengan keras 1 ? Tiadakah raja y  di tengah-tengahmu? Atau sudah binasakah penasihatmu, sehingga engkau disergap kesakitan z  seperti perempuan yang melahirkan?

Mikha 6:3

Konteks
6:3 "Umat-Ku, apakah yang telah Kulakukan kepadamu 2 ? Dengan apakah engkau r  telah Kulelahkan? s  Jawablah Aku!

Mikha 6:15

Konteks
6:15 Engkau ini akan menabur, tetapi tidak menuai, v  engkau ini akan mengirik buah zaitun, tetapi tidak berurap dengan minyaknya; juga mengirik buah anggur, tetapi tidak meminum anggurnya. w 

Mikha 7:20

Konteks
7:20 Kiranya Engkau menunjukkan setia-Mu kepada Yakub dan kasih-Mu kepada Abraham e  seperti yang telah Kaujanjikan dengan bersumpah kepada nenek moyang f  kami sejak zaman purbakala! g 

Mikha 6:16

Konteks
6:16 Engkau telah berpaut kepada ketetapan-ketetapan Omri x  dan kepada segala perbuatan keluarga Ahab, y  dan engkau telah bertindak menurut rancangan z  mereka, sehingga Aku membuat engkau menjadi ketandusan a  dan pendudukmu menjadi sasaran suitan; demikianlah kamu akan menanggung pencelaan b  dari pihak bangsa-bangsa."

Mikha 4:8

Konteks
4:8 Dan engkau, hai Menara Kawanan Domba, hai Bukit puteri Sion, kepadamu akan datang dan akan kembali w  pemerintahan yang dahulu, kerajaan atas puteri Yerusalem. x 

Mikha 7:18

Konteks
7:18 Siapakah Allah v  seperti Engkau yang mengampuni dosa, w  dan yang memaafkan x  pelanggaran dari sisa-sisa y  milik-Nya z  sendiri; yang tidak bertahan dalam murka-Nya a  untuk seterusnya, melainkan berkenan kepada kasih setia? b 

Mikha 6:14

Konteks
6:14 Engkau ini akan makan, tetapi tidak menjadi kenyang, t  dan perutmu tetap mengamuk karena lapar; engkau akan menyingkirkan sesuatu, tetapi tidak dapat menyelamatkannya, u  dan apa yang dapat kauselamatkan, akan Kuserahkan kepada pedang.

Mikha 5:2

Konteks
Raja Mesias dan penyelamatan Israel
5:2 (5-1) Tetapi engkau, hai Betlehem 3  i  Efrata, j  hai yang terkecil di antara kaum-kaum Yehuda, dari padamu akan bangkit bagi-Ku seorang yang akan memerintah k  Israel, yang permulaannya sudah sejak purbakala, l  sejak dahulu kala. m 

Mikha 6:5

Konteks
6:5 Umat-Ku, baiklah ingat apa yang dirancangkan oleh Balak, y  raja Moab, dan apa yang dijawab kepadanya oleh Bileam bin Beor dan apa yang telah terjadi dari Sitim z  sampai ke Gilgal, a  supaya engkau mengakui perbuatan-perbuatan b  keadilan dari TUHAN."

Mikha 6:8

Konteks
6:8 "Hai manusia, telah diberitahukan kepadamu apa yang baik. Dan apakah yang dituntut TUHAN dari padamu 4 : selain berlaku adil, i  mencintai kesetiaan, dan hidup dengan rendah hati j  di hadapan Allahmu? k "

Mikha 4:11

Konteks
4:11 Sekarang banyak bangsa berkumpul melawan engkau, dengan berkata: "Biarlah dia dicemarkan, biarlah mata kita puas c  memandangi Sion!"

Mikha 7:15

Konteks
7:15 Seperti pada waktu Engkau keluar dari Mesir, perlihatkanlah kepada kami keajaiban-keajaiban! p 

Mikha 7:19

Konteks
7:19 Biarlah Ia kembali menyayangi kita, menghapuskan kesalahan-kesalahan kita dan melemparkan c  segala dosa kita ke dalam tubir-tubir laut. d 

Mikha 4:13--5:1

Konteks
4:13 Bangkitlah dan iriklah, e  hai puteri Sion, sebab tandukmu akan Kubuat seperti besi, dan kukumu akan Kubuat seperti tembaga, sehingga engkau menumbuk hancur banyak bangsa; f  engkau akan mengkhususkan rampasan mereka bagi TUHAN g  dan kekayaan mereka bagi Tuhan seluruh bumi. 5:1 (4-14) Sekarang, engkau harus mendirikan tembok bagimu; pagar pengepungan telah mereka dirikan melawan kita; dengan tongkat mereka memukul pipi h  orang yang memerintah Israel.

Mikha 5:13

Konteks
5:13 (5-12) Aku akan melenyapkan patung-patungmu h  dan tugu-tugu berhalamu dari tengah-tengahmu, i  maka engkau tidak lagi akan sujud menyembah kepada buatan tanganmu. j 

Mikha 1:11

Konteks
1:11 Berkemaslah, hai penduduk Safir, dengan telanjang f  dan malu. Tidak berani keluar penduduk Zaanan. Ratapan Bet-Haezel menghalangi engkau untuk tetap berdiri.

Mikha 7:8

Konteks
7:8 Janganlah bersukacita atas aku, u  hai musuhku! Sekalipun aku jatuh, aku akan bangun v  pula 5 , sekalipun aku duduk dalam gelap, TUHAN akan menjadi terangku. w 

Mikha 1:14-15

Konteks
1:14 Sebab itu baiklah diberi hadiah k  perpisahan kepada Moresyet l -Gat. Rumah-rumah Akhzib m  akan menjadi tipu daya n  bagi raja-raja Israel. 1:15 Penakluk masih akan Kudatangkan kepadamu, hai penduduk Maresya! o  Kemuliaan Israel akan sampai di Adulam. p 

Mikha 5:12

Konteks
5:12 (5-11) Aku akan melenyapkan alat-alat sihir dari tanganmu, dan tukang-tukang peramal tidak akan ada lagi g  padamu.

Mikha 6:1

Konteks
Pengaduan, tuntutan dan hukuman TUHAN terhadap umat-Nya
6:1 Baiklah dengar firman yang diucapkan TUHAN 6 : Bangkitlah, lancarkanlah pengaduan di depan gunung-gunung, m  dan biarlah bukit-bukit mendengar suaramu!

Mikha 1:13

Konteks
1:13 Pasanglah kuda teji pada kereta, hai penduduk Lakhis! i  Inilah permulaan dosa bagi puteri Sion, j  sebab padamulah terdapat pelanggaran Israel.

Mikha 7:12

Konteks
7:12 Pada hari itu orang akan menghadap engkau dari Asyur g  sampai Mesir, dari Mesir sampai sungai Efrat, dari laut ke laut, dari gunung ke gunung. h 

Mikha 2:12

Konteks
Janji tentang keselamatan
2:12 Dengan sungguh-sungguh Aku akan mengumpulkan engkau seluruhnya, hai Yakub, dengan sungguh-sungguh Aku akan menghimpunkan sisa o  orang Israel 7 ; Aku akan menyatukannya seperti kambing domba dalam kandang, seperti kawanan binatang di tengah-tengah padangnya, sehingga ramai dengan manusia! p 

Mikha 7:17

Konteks
7:17 Biarlah mereka menjilat debu s  seperti ular, seperti binatang menjalar di bumi; biarlah mereka keluar dengan gemetar t  dari kubunya, dan datang kepada TUHAN, Allah kami, dengan gentar, u  dengan takut kepada-Mu!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:9]  1 Full Life : MENGAPA ENGKAU BERTERIAK DENGAN KERAS.

Nas : Mi 4:9-14

Nabi Mikha kembali membahas malapetaka yang akan menimpa Yerusalem dengan menyatakan bahwa penduduknya akan diangkut ke Babel. Ia mengucapkan nubuat ini 100 tahun sebelum kerajaan Babel menjadi kekuatan dunia yang terkemuka (pasukan Babel membinasakan Yerusalem pada tahun 586 SM). Mikha juga melihat kembalinya Yehuda dari Babel (ayat Mi 4:10).

[6:3]  2 Full Life : APAKAH YANG TELAH KULAKUKAN KEPADAMU?

Nas : Mi 6:3-5

Allah bertanya kepada umat-Nya apakah Dia telah mengecewakan mereka dalam suatu hal.

  1. 1) Apakah itu salah-Nya jika mereka tidak menaati firman-Nya? Apakah Ia telah mengabaikan mereka atau gagal mengasihi mereka sebagaimana mestinya? Jawabnya jelas. Israel tidak ada dalih; Allah telah memperlakukan umat-Nya dengan baik dan sabar sepanjang sejarah mereka.
  2. 2) Saat ini Allah bisa mengajukan pertanyaan yang sama kepada semua orang yang berpaling dari-Nya. Jikalau kita menjadi tidak setia kepada-Nya dan standar-standar kebenaran-Nya dan menerima cara-cara dunia yang fasik, maka itu tidak akan disebabkan karena Allah tidak setia kepada kita; sebaliknya, karena keinginan kita sendiri dan sikap tidak berterima kasih atas kasih karunia dan kasih-Nya.

[5:2]  3 Full Life : ENGKAU, HAI BETLEHEM.

Nas : Mi 5:1

Mikha bernubuat bahwa seorang pemimpin akan muncul dari Betlehem yang akan menggenapi janji-janji Allah kepada umat-Nya. Ayat ini mengacu kepada Yesus sang Mesias (lih. Mat 2:1,3-6), yang asal usulnya "sudah sejak purbakala" (yaitu, dari kekal; lih. Yoh 1:1; Kol 1:17; Wahy 1:8); namun Ia akan lahir sebagai manusia (ayat Mi 5:2; lih. Yoh 1:14; Fili 2:7-8).

[6:8]  4 Full Life : APAKAH YANG DITUNTUT TUHAN DARI PADAMU?

Nas : Mi 6:8

Mikha memberikan definisi lipat tiga mengenai standar kebaikan menurut Allah dan apa yang diperlukan dalam pengabdian kita kepada-Nya:

  1. (1) kita harus bertindak dengan adil, yaitu tidak memihak dan jujur dalam memperlakukan sesama (bd. Mat 7:12);
  2. (2) kita harus mengasihi kemurahan hati, yaitu, menunjukkan belas kasihan sejati dan kebaikan kepada mereka yang memerlukan bantuan;
  3. (3) kita harus hidup dengan rendah hati di hadapan Allah, yaitu setiap hari merendahkan diri di hadapan-Nya dalam ketakutan dan kehormatan kepada kehendak-Nya (bd. Yak 4:6-10; 1Pet 5:5-6). Ibadah umum hanya merupakan bagian kecil dari seluruh pengabdian kita kepada Kristus. Kasih yang sungguh-sungguh kepada Tuhan harus terungkap dalam kepedulian tak berkeputusan kepada mereka yang kekurangan

    (lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).

[7:8]  5 Full Life : AKU AKAN BANGUN PULA.

Nas : Mi 7:8-13

Kaum sisa yang benar di Yehuda sedang menghadapi hari-hari gelap karena hukuman Allah atas dosa-dosa bangsa itu; akan tetapi, Mikha tetap memberitakan kata-kata iman bagi mereka dan memandang lebih jauh dari kemenangan sementara musuh-musuh mereka kepada hari pemulihan mereka yang mulia oleh Allah. "Aku akan bangun pula" adalah suatu pernyataan iman yang setaraf dengan pernyataan iman Ayub

(lihat cat. --> Ayub 19:25;

lihat cat. --> Ayub 19:26;

lihat cat. --> Ayub 19:27).

[atau ref. Ayub 19:25-27]

[6:1]  6 Full Life : DENGAR FIRMAN YANG DIUCAPKAN TUHAN.

Nas : Mi 6:1-5

Tuhan mempunyai tuduhan terhadap umat-Nya, karena itu Ia memanggil mereka untuk mendengarkan keluhan-Nya dan membenarkan tindakan-tindakan jahat mereka jikalau mereka dapat. Hak apakah yang mereka miliki untuk menolak Allah perjanjian mereka dan tidak menaati hukum-hukum-Nya? Tuduhan-tuduhan terhadap umat itu diberikan dalam ayat Mi 6:9-16.

[2:12]  7 Full Life : SISA ORANG ISRAEL.

Nas : Mi 2:12-13

Mikha menambahkan kata-kata harapan dengan memberitakan bahwa Allah akan menyelamatkan kaum sisa orang Israel dan Yehuda, yang akan kembali ke tanah perjanjian

(lihat cat. --> Yes 6:13;

lihat cat. --> Yes 10:20;

lihat cat. --> Yes 17:7).

[atau ref. Yes 6:13; 10:20; 17:7]

Negeri itu sekali lagi akan dipenuhi kesibukan orang yang lalu-lalang.



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA