TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mikha 5:3

Konteks
5:3 (5-2) Sebab itu ia akan membiarkan n  mereka 1  sampai waktu perempuan yang akan melahirkan telah melahirkan; lalu selebihnya dari saudara-saudaranya akan kembali kepada orang Israel.

Mikha 3:9

Konteks
3:9 Baiklah dengarkan ini, hai para kepala kaum Yakub, dan para pemimpin kaum Israel! Hai kamu yang muak terhadap keadilan dan yang membengkokkan segala yang lurus, m 

Mikha 3:1

Konteks
Menentang pemimpin dan nabi palsu di Israel
3:1 Kataku: Baiklah dengar, hai para kepala s  di Yakub 2 , dan hai para pemimpin kaum Israel! Bukankah selayaknya kamu mengetahui keadilan,

Mikha 1:5

Konteks
1:5 Semuanya ini terjadi karena pelanggaran Yakub, dan karena dosa kaum Israel. Pelanggaran Yakub itu apa? Bukankah itu Samaria? r  Dosa 3  kaum Yehuda itu apa? Bukankah itu Yerusalem?

Mikha 2:7

Konteks
2:7 Bolehkah hal itu dikatakan, keturunan Yakub? Apakah TUHAN kurang sabar? Atau seperti inikah tindakan-Nya? Bukankah firman-Ku baik g  terhadap orang yang benar h  kelakuannya?

Mikha 5:2

Konteks
Raja Mesias dan penyelamatan Israel
5:2 (5-1) Tetapi engkau, hai Betlehem 4  i  Efrata, j  hai yang terkecil di antara kaum-kaum Yehuda, dari padamu akan bangkit bagi-Ku seorang yang akan memerintah k  Israel, yang permulaannya sudah sejak purbakala, l  sejak dahulu kala. m 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:3]  1 Full Life : SEBAB ITU IA AKAN MEMBIARKAN MEREKA.

Nas : Mi 5:2

Israel akan ditinggalkan Allah hingga Mesias lahir. "Perempuan yang akan melahirkan" secara jasmani mengacu kepada Maria, ibu Yesus, dan secara rohani kepada kaum sisa yang saleh. Semua harapan untuk Israel, bahkan untuk semua bangsa, terdapat di dalam kelahiran, kehidupan, kematian, dan kebangkitan Yesus sang Mesias. "Selebihnya dari saudara-saudaranya" mengacu kepada suku-suku kerajaan utara, serta menunjukkan bahwa Mesias adalah bagi kedua belas suku Israel.

[3:1]  2 Full Life : PARA KEPALA DI YAKUB.

Nas : Mi 3:1-12

Bagian ini bernubuat menentang kekejaman golongan yang berkuasa (ayat Mi 3:1-4), penipuan para nabi palsu (ayat Mi 3:5-7), dan pemutarbalikan kebenaran oleh para pemimpin, imam, dan nabi Israel yang murtad (ayat Mi 3:9-12). Allah akan menghukum mereka sepadan dengan perbuatannya.

[1:5]  3 Full Life : PELANGGARAN ... DOSA.

Nas : Mi 1:5

Bangsa ini akan dihukum karena dosa-dosa mereka, khususnya penyembahan berhala (ayat Mi 1:7), kedursilaan (ayat Mi 1:7), kejahatan, dan ketidakadilan (Mi 2:1-2). Dosa-dosa yang lazim dilakukan di ibu kota merupakan dosa-dosa yang dilakukan oleh seluruh bangsa itu.

[5:2]  4 Full Life : ENGKAU, HAI BETLEHEM.

Nas : Mi 5:1

Mikha bernubuat bahwa seorang pemimpin akan muncul dari Betlehem yang akan menggenapi janji-janji Allah kepada umat-Nya. Ayat ini mengacu kepada Yesus sang Mesias (lih. Mat 2:1,3-6), yang asal usulnya "sudah sejak purbakala" (yaitu, dari kekal; lih. Yoh 1:1; Kol 1:17; Wahy 1:8); namun Ia akan lahir sebagai manusia (ayat Mi 5:2; lih. Yoh 1:14; Fili 2:7-8).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA