TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 31:1-23

Konteks
Aman dalam tangan TUHAN
31:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. (31-2) Pada-Mu, TUHAN, aku berlindung, y  janganlah sekali-kali aku mendapat malu. Luputkanlah aku 1  oleh karena keadilan-Mu, z  31:2 (31-3) sendengkanlah telinga-Mu kepadaku, a  bersegeralah melepaskan b  aku! Jadilah bagiku gunung batu tempat perlindungan, c  kubu pertahanan untuk menyelamatkan aku! 31:3 (31-4) Sebab Engkau bukit batuku dan pertahananku, d  dan oleh karena nama-Mu e  Engkau akan menuntun dan membimbing aku. 31:4 (31-5) Engkau akan mengeluarkan aku dari jaring f  yang dipasang orang terhadap aku, sebab Engkaulah tempat perlindunganku. g  31:5 (31-6) Ke dalam tangan-Mulah kuserahkan nyawaku 2 ; h  Engkau membebaskan aku, ya TUHAN, Allah yang setia. i  31:6 (31-7) Engkau benci kepada orang-orang yang memuja berhala j  yang sia-sia, tetapi aku percaya kepada TUHAN. k  31:7 (31-8) Aku akan bersorak-sorak dan bersukacita karena kasih setia-Mu, sebab Engkau telah menilik sengsaraku, l  telah memperhatikan kesesakan m  jiwaku, 31:8 (31-9) dan tidak menyerahkan n  aku ke tangan musuh, tetapi menegakkan kakiku di tempat o  yang lapang. 31:9 (31-10) Kasihanilah aku, ya TUHAN, sebab aku merasa sesak; p  karena sakit hati q  mengidaplah mataku, meranalah jiwa dan tubuhku. r  31:10 (31-11) Sebab hidupku habis dalam duka s  dan tahun-tahun umurku dalam keluh kesah; t  kekuatanku merosot u  karena sengsaraku, v  dan tulang-tulangku menjadi lemah. w  31:11 (31-12) Di hadapan semua lawanku x  aku tercela, y  menakutkan bagi tetangga-tetanggaku, z  dan menjadi kekejutan bagi kenalan-kenalanku; mereka yang melihat aku di jalan lari dari padaku. 31:12 (31-13) Aku telah hilang dari ingatan seperti orang mati, a  telah menjadi seperti barang yang pecah. 31:13 (31-14) Sebab aku mendengar banyak orang berbisik-bisik, b  --ada kegentaran dari segala pihak! c  --mereka bersama-sama bermufakat mencelakakan aku, d  mereka bermaksud mencabut nyawaku. e  31:14 (31-15) Tetapi aku, kepada-Mu aku percaya, f  ya TUHAN, aku berkata: "Engkaulah Allahku!" 31:15 (31-16) Masa hidupku g  ada dalam tangan-Mu, lepaskanlah aku dari tangan musuh-musuhku dan orang-orang yang mengejar aku! 31:16 (31-17) Buatlah wajah-Mu bercahaya h  atas hamba-Mu, selamatkanlah aku oleh kasih setia-Mu! i  31:17 (31-18) TUHAN, janganlah membiarkan aku mendapat malu, j  sebab aku berseru kepada-Mu; biarlah orang-orang fasik mendapat malu dan turun ke dunia orang mati dan bungkam. k  31:18 (31-19) Biarlah bibir l  dusta menjadi kelu, yang mencaci maki m  orang benar dengan kecongkakan dan penghinaan! 31:19 (31-20) Alangkah limpahnya kebaikan-Mu n  yang telah Kausimpan bagi orang yang takut akan Engkau, yang telah Kaulakukan bagi orang yang berlindung o  pada-Mu, di hadapan manusia! p  31:20 (31-21) Engkau menyembunyikan q  mereka dalam naungan r  wajah-Mu terhadap persekongkolan orang-orang; s  Engkau melindungi mereka dalam pondok terhadap perbantahan lidah. 31:21 (31-22) Terpujilah TUHAN, t  sebab kasih setia-Nya u  ditunjukkan-Nya kepadaku dengan ajaib pada waktu kesesakan! v  31:22 (31-23) Aku menyangka dalam kebingunganku: w  "Aku telah terbuang x  dari hadapan mata-Mu." Tetapi sesungguhnya Engkau mendengarkan suara permohonanku, y  ketika aku berteriak kepada-Mu minta tolong. 31:23 (31-24) Kasihilah TUHAN, hai semua orang yang dikasihi-Nya! z  TUHAN menjaga orang-orang yang setiawan, a  tetapi orang-orang yang berbuat congkak diganjar-Nya b  dengan tidak tanggung-tanggung.

Mazmur 35:1-28

Konteks
Doa minta tolong terhadap musuh
35:1 Dari Daud. Berbantahlah, k  TUHAN, melawan orang yang berbantah dengan aku, berperanglah l  melawan orang yang berperang melawan aku 3 ! 35:2 Peganglah perisai m  dan utar-utar, bangunlah n  menolong o  aku, 35:3 cabutlah tombak p  dan kapak q  menghadapi orang-orang yang mengejar aku; katakanlah kepada jiwaku: "Akulah keselamatanmu! r " 35:4 Biarlah mendapat malu s  dan kena noda 4 , t  orang-orang yang ingin mencabut nyawaku; u  biarlah mundur v  dan tersipu-sipu orang-orang yang merancang kecelakaanku! 35:5 Biarlah mereka seperti sekam w  dibawa angin, didorong Malaikat TUHAN; 35:6 biarlah jalan mereka gelap dan licin, dan Malaikat TUHAN x  mengejar mereka! 35:7 Karena tanpa alasan y  mereka memasang jaring z  terhadap aku, tanpa alasan mereka menggali pelubang a  untuk nyawaku. 35:8 Biarlah kebinasaan mendatangi dia dengan tidak disangka-sangka, b  jerat yang dipasangnya, biarlah menangkap dia sendiri, biarlah ia jatuh c  dan musnah! 35:9 Tetapi aku bersorak-sorak d  karena TUHAN, aku girang karena keselamatan e  dari pada-Nya; 35:10 segala tulangku berkata: "Ya, TUHAN, siapakah yang seperti Engkau, f  yang melepaskan orang sengsara dari tangan orang yang lebih kuat g  dari padanya, orang sengsara dan miskin h  dari tangan orang yang merampasi dia?" 35:11 Saksi-saksi i  yang gemar kekerasan bangkit berdiri, apa yang tidak kuketahui, itulah yang mereka tuntut dari padaku. 35:12 Mereka membalas kebaikanku j  dengan kejahatan; perasaan bulus mencekam aku. 35:13 Tetapi aku, ketika mereka sakit, aku memakai pakaian kabung; k  aku menyiksa diriku dengan berpuasa, l  dan doaku kembali timbul dalam dadaku, 35:14 seolah-olah temanku atau saudarakulah yang sakit, demikianlah aku berlaku; seperti orang yang berkeluh kesah karena kematian ibu, demikianlah aku tunduk dengan pakaian kabung. m  35:15 Tetapi ketika aku tersandung jatuh, bersukacitalah n  mereka dan berkerumun, berkerumun melawan aku; orang-orang asing yang tidak kukenal menista o  aku dengan tidak henti-hentinya; 35:16 dengan fasik mereka mengolok-olok p  terus, menggertakkan giginya q  terhadap aku. 35:17 Sampai berapa lama, r  Tuhan, Engkau memandangi saja? Selamatkanlah jiwaku dari perusakan mereka, nyawaku s  dari singa-singa t  muda! 35:18 Aku mau menyanyikan syukur kepada-Mu dalam jemaah u  yang besar, di tengah-tengah rakyat yang banyak v  aku mau memuji-muji Engkau. w  35:19 Janganlah sekali-kali bersukacita atas aku orang-orang yang memusuhi x  aku tanpa sebab, atau mengedip-ngedipkan mata y  orang-orang yang membenci aku tanpa alasan. z  35:20 Karena mereka tidak membicarakan damai, dan terhadap orang-orang yang rukun di negeri mereka merancangkan penipuan, a  35:21 mereka membuka mulutnya b  lebar-lebar terhadap aku dan berkata: "Syukur, syukur, c  mata kami telah melihatnya!" 35:22 Engkau telah melihatnya, d  TUHAN, janganlah berdiam diri, ya Tuhan, janganlah jauh e  dari padaku! 35:23 Terjagalah f  dan bangunlah g  membela hakku, membela h  perkaraku, ya Allahku dan Tuhanku! 35:24 Hakimilah aku sesuai dengan keadilan-Mu, ya TUHAN Allahku, supaya mereka jangan bersukacita i  atasku! 35:25 Janganlah mereka berkata dalam hatinya: "Syukur, j  itulah keinginan kami!" Dan janganlah mereka berkata: "Kami telah menelannya! k " 35:26 Biarlah bersama-sama mendapat malu l  dan tersipu-sipu orang-orang yang bersukacita m  atas kemalanganku; n  biarlah berpakaian malu dan noda orang-orang yang membesarkan dirinya terhadap aku! o  35:27 Biarlah bersorak-sorai p  dan bersukacita orang-orang yang ingin melihat aku dibenarkan! q  Biarlah mereka tetap berkata: "TUHAN itu besar, Dia menginginkan r  keselamatan hamba-Nya! s " 35:28 Dan lidahku akan menyebut-nyebut keadilan-Mu, t  memuji-muji Engkau sepanjang hari. u 

Mazmur 69:1-35

Konteks
Doa dalam kesesakan
69:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Bunga bakung. Dari Daud. (69-2) Selamatkanlah aku 5 , ya Allah 6 , sebab air y  telah naik sampai ke leherku! z  69:2 (69-3) Aku tenggelam ke dalam rawa yang dalam, a  tidak ada tempat bertumpu; aku telah terperosok ke air yang dalam, gelombang pasang menghanyutkan aku. 69:3 (69-4) Lesu aku karena berseru-seru, b  kerongkonganku kering; mataku nyeri c  karena mengharapkan Allahku. 69:4 (69-5) Orang-orang yang membenci aku d  tanpa alasan e  lebih banyak dari pada rambut di kepalaku; terlalu besar jumlah orang-orang yang hendak membinasakan f  aku, yang memusuhi aku tanpa sebab; g  aku dipaksa untuk mengembalikan apa yang tidak kurampas. 69:5 (69-6) Ya Allah, Engkau mengetahui kebodohanku, h  kesalahan-kesalahanku tidak tersembunyi bagi-Mu. i  69:6 (69-7) Janganlah mendapat malu oleh karena aku orang-orang yang menantikan Engkau, ya Tuhan, ALLAH semesta alam! Janganlah kena noda oleh karena aku orang-orang yang mencari Engkau, ya Allah Israel! 69:7 (69-8) Sebab oleh karena Engkaulah j  aku menanggung cela, k  noda meliputi mukaku. l  69:8 (69-9) Aku telah menjadi orang luar bagi saudara-saudaraku, orang asing bagi anak-anak ibuku; m  69:9 (69-10) sebab cinta untuk rumah-Mu menghanguskan aku 7 , n  dan kata-kata yang mencela Engkau telah menimpa aku. o  69:10 (69-11) Aku meremukkan diriku dengan berpuasa, p  tetapi itupun menjadi cela bagiku; 69:11 (69-12) aku membuat kain kabung q  menjadi pakaianku, aku menjadi sindiran bagi mereka. 69:12 (69-13) Aku menjadi buah bibir orang-orang yang duduk di pintu gerbang, r  dengan kecapi peminum-peminum s  menyanyi tentang aku. 69:13 (69-14) Tetapi aku, aku berdoa kepada-Mu, ya TUHAN, pada waktu Engkau berkenan, t  ya Allah; demi kasih setia-Mu u  yang besar jawablah aku dengan pertolongan-Mu yang setia! 69:14 (69-15) Lepaskanlah aku dari dalam lumpur, supaya jangan aku tenggelam, biarlah aku dilepaskan dari orang-orang yang membenci aku, dan dari air v  yang dalam! 69:15 (69-16) Janganlah gelombang air w  menghanyutkan aku, atau tubir menelan x  aku, atau sumur menutup mulutnya di atasku. y  69:16 (69-17) Jawablah aku, ya TUHAN, sebab kasih setia-Mu z  baik, berpalinglah kepadaku menurut rahmat-Mu yang besar! 69:17 (69-18) Janganlah sembunyikan wajah-Mu a  kepada hamba-Mu, sebab aku tersesak; b  segeralah c  menjawab aku! 69:18 (69-19) Datanglah kepadaku, tebuslah aku, bebaskanlah d  aku oleh karena musuh-musuhku. 69:19 (69-20) Engkau mengenal celaku, e  maluku dan nodaku; semua lawanku ada di hadapan-Mu. 69:20 (69-21) Cela itu telah mematahkan hatiku, dan aku putus asa; aku menantikan belas kasihan, tetapi sia-sia, menantikan penghibur-penghibur, f  tetapi tidak kudapati. g  69:21 (69-22) Bahkan, mereka memberi aku makan racun, dan pada waktu aku haus, h  mereka memberi aku minum anggur asam. i  69:22 (69-23) Biarlah jamuan yang di depan mereka menjadi jerat 8 , dan selamatan mereka menjadi perangkap. j  69:23 (69-24) Biarlah mata mereka menjadi gelap, sehingga mereka tidak melihat; buatlah pinggang mereka goyah senantiasa! k  69:24 (69-25) Tumpahkanlah amarah-Mu l  ke atas mereka, dan biarlah murka-Mu yang menyala-nyala menimpa mereka. 69:25 (69-26) Biarlah perkemahan mereka menjadi sunyi, m  dan biarlah kemah-kemah n  mereka tidak ada penghuninya. 69:26 (69-27) Sebab mereka mengejar orang yang Kaupukul, mereka menambah kesakitan orang-orang yang Kautikam. o  69:27 (69-28) Tambahkanlah salah kepada salah p  mereka, dan janganlah sampai Engkau membenarkan q  mereka! 69:28 (69-29) Biarlah mereka dihapuskan dari kitab kehidupan, r  janganlah mereka tercatat bersama-sama dengan orang-orang yang benar! s  69:29 (69-30) Tetapi aku ini tertindas dan kesakitan, keselamatan dari pada-Mu, ya Allah, kiranya melindungi aku! t  69:30 (69-31) Aku akan memuji-muji nama Allah dengan nyanyian, u  mengagungkan Dia v  dengan nyanyian syukur; 69:31 (69-32) pada pemandangan Allah itu lebih baik dari pada sapi jantan, dari pada lembu jantan yang bertanduk dan berkuku belah. w  69:32 (69-33) Lihatlah, hai orang-orang yang rendah hati, dan bersukacitalah; x  kamu yang mencari Allah, biarlah hatimu hidup kembali! y  69:33 (69-34) Sebab TUHAN mendengarkan orang-orang miskin, z  dan tidak memandang hina orang-orang-Nya dalam tahanan. 69:34 (69-35) Biarlah langit dan bumi memuji-muji Dia, lautan dan segala yang bergerak di dalamnya. a  69:35 (69-36) Sebab Allah akan menyelamatkan Sion b  dan membangun kota-kota Yehuda c , supaya orang-orang diam di sana dan memilikinya;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[31:1]  1 Full Life : LUPUTKANLAH AKU.

Nas : Mazm 31:2-25

Mazmur ini adalah doa yang amat pribadi yang mengungkapkan kesusahan dan ratapan karena musuh (ayat Mazm 31:5,9), penyakit (ayat Mazm 31:10-11), dan ditinggalkan teman-teman (ayat Mazm 31:12-14). Yeremia menggunakan anak kalimat dari mazmur ini (ayat Mazm 31:14) untuk mengungkapkan kesedihan dan ketakutannya (bd. Yer 6:25; 20:10); Yesus juga mengutipnya (kata-kata pembukaan ayat Mazm 31:6) ketika di salib (Luk 23:46). Doa ini mengungkapkan jeritan hati semua orang percaya yang menderita kesengsaraan karena penyakit, kesulitan atau penindasan dari dunia atau musuh kebenaran; doa ini menyatakan bahwa pada saat kesukaran hebat kita dapat bersembunyi "dalam naungan wajah-Mu" (ayat Mazm 31:21)

[31:5]  2 Full Life : KE DALAM TANGAN-MULAH KUSERAHKAN NYAWAKU.

Nas : Mazm 31:6

Inilah kata-kata terakhir Yesus sebelum kematian-Nya (Luk 23:46); kata-kata ini sering kali dipakai oleh orang percaya yang setia menjelang kematian mereka (lih. Kis 7:59). Kata-kata ini mengungkapkan ketergantungan kepada Allah dan iman akan kebaikan-Nya kepada umat-Nya (lih. 2Sam 24:14; Rom 8:28). Menyerahkan diri kita kepada pemeliharaan Allah patut juga kita lakukan ketika mengalami bahaya dan kesulitan.

[35:1]  3 Full Life : BERPERANGLAH MELAWAN ORANG YANG BERPERANG MELAWAN AKU.

Nas : Mazm 35:1-38

Mazmur ini disebut mazmur kutukan yang artinya pemazmur berdoa agar Allah mendatangkan hukuman atas musuh-musuh umat-Nya dan menggulingkan orang fasik (lih. pasal Mazm 35:1-28; 69:1-37; 109:1-31; 137:1-9; dan Neh 6:14; 13:29; Yer 15:15; 17:18; Gal 5:12; 2Tim 4:14; Wahy 6:10). Walaupun orang percaya diperintahkan untuk mengampuni musuh-musuh mereka (Luk 23:34) dan mendoakan keselamatan mereka (Mat 5:39,44), akan tiba saatnya bila kita harus berdoa agar kejahatan dihentikan dan keadilan diberlakukan bagi mereka yang tidak bersalah. Kita harus amat memperhatikan korban-korban kekerasan, penindasan, dan kejahatan.

Selanjutnya dapat dikatakan mengenai mazmur kutukan ini:

  1. 1) Semuanya adalah doa memohon kelepasan dari ketidakadilan, kejahatan, dan penindasan. Orang percaya berhak untuk berdoa memohon perlindungan Allah dari orang jahat.
  2. 2) Mazmur-mazmur ini memohon kepada Allah untuk menjalankan keadilan dan mengirim hukuman kepada orang fasik yang sesuai dengan kejahatan mereka (lih. Mazm 28:4). Jikalau hukuman yang adil tidak dilaksanakan oleh Allah atau pemerintah manusiawi, kekerasan dan kekacauan akan memerintah dalam masyarakat (lih. Ul 25:1-3; Rom 13:3-4; 1Pet 2:13-14).
  3. 3) Ketika membaca doa-doa ini, perhatikan bahwa pemazmur tidak membalas dendam sendiri tetapi menyerahkannya kepada Allah (bd. Ul 32:35; Ams 20:22; Rom 12:19).
  4. 4) Mazmur-mazmur kutukan ini menunjuk kepada kebenaran bahwa apabila dosa orang jahat mencapai puncaknya, Tuhan di dalam kebenaran-Nya memang akan menghakimi dan membinasakan (lih. Kej 15:16; Im 18:24; Wahy 6:10,17).
  5. 5) Ingatlah bahwa doa-doa ini adalah kata-kata yang diilhamkan Roh Kudus (bd. 2Tim 3:16-17; 2Pet 1:19-21) dan bukan sekadar ungkapan keinginan pemazmur.
  6. 6) Sasaran utama dari doa-doa kutukan ini ialah melihat berakhirnya ketidakadilan dan kekejaman, kejahatan dimusnahkan, Iblis dikalahkan, kesalehan ditinggikan, kebenaran ditegakkan, dan Kerajaan Allah diwujudkan. Sasaran ini merupakan perhatian yang menonjol dalam PB. Kristus sendiri menyatakan bahwa orang percaya sejati boleh berdoa bagi pembenaran orang benar. Doa janda yang berbunyi, "belalah hakku melawan musuhku" (Luk 18:3) dijawab dengan pasti oleh Yesus bahwa Allah akan "membenarkan orang-orang pilihan-Nya yang siang malam berseru kepada-Nya" (Luk 18:7; bd. Wahy 6:9-10)
  7. 7) Orang percaya harus memelihara keseimbangan di antara dua prinsip alkitabiah:
    1. (a) keinginan untuk melihat semua orang mencapai pengenalan akan keselamatan dari Yesus Kristus (bd. 2Pet 3:9), dan
    2. (b) keinginan untuk melihat kejahatan dimusnahkan dan Kerajaan Allah menang. Kita harus dengan sungguh-sungguh berdoa bagi keselamatan orang yang hilang dan meratapi mereka yang menolak Injil; namun kita juga harus tahu bahwa kebenaran, kebaikan, dan kasih tidak akan pernah ditegakkan sesuai dengan maksud Allah sebelum kejahatan dimusnahkan dan Iblis serta pasukannya dikalahkan untuk selamanya

      (lih. Wahy 6:10,17; 19:1-21:27). Orang percaya yang setia harus

      berdoa, "Datanglah Tuhan Yesus" (Wahy 22:20) sebagai pemecahan terakhir yang menentukan dari Allah atas kejahatan di dalam dunia ini.

[35:4]  4 Full Life : MALU DAN KENA NODA.

Nas : Mazm 35:4

Orang percaya PB boleh memakai doa ini sebagai seruan kepada Allah untuk menentang Iblis, musuh terbesar kita, dan sebagai kesaksian akan kebencian kita terhadap dosa dan kejahatan.

[69:1]  5 Full Life : SELAMATKANLAH AKU.

Nas : Mazm 69:2-37

Mazmur ini, bersama dengan Mazmur Mazm 22:1-32, adalah mazmur yang paling banyak dikutip dalam PB. Kutipan-kutipan itu adalah sbb:

ayat Mazm 69:5 -- Yoh 15:25;

ayat Mazm 69:10 -- Yoh 2:17; Rom 15:3;

ayat Mazm 69:23-24 -- Rom 11:9-10;

ayat Mazm 69:26 -- Kis 1:20.

  1. 1) Penggubah melukiskan seorang dalam keadaan putus asa, sangat menderita dalam segala hal mungkin karena kesetiaannya kepada Allah dan jalan-jalan-Nya yang benar (ayat Mazm 69:8-13). Ia ingin menyembah Allah sebagaimana diperintahkan oleh Dia (ayat Mazm 69:10-13). Tradisi menyebutkan Daud sebagai penggubahnya (lih. ayat Mazm 69:1), tetapi mungkin juga digubah oleh Hizkia (bd. 2Raj 18:1-20:21; 2Taw 29:1-32:33), Yeremia (bd. Yer 11:19; 12:1) atau seorang Yahudi yang tidak dikenal yang ingin membangun kembali bait Allah setelah pembuangan (bd. ayat Mazm 69:10).
  2. 2) Beberapa bagian mazmur ini melambangkan penderitaan Yesus; akan tetapi, pengakuan dalam ayat Mazm 69:6, dan kutukan-kutukan dari ayat Mazm 69:23-29, tidak dapat dikenakan pada Kristus.

[69:1]  6 Full Life : SELAMATKANLAH AKU, YA ALLAH.

Nas : Mazm 69:2-5

Ungkapan penderitaan orang benar yang tertindas ini juga menangkap perasaan sang Juruselamat ketika Ia menderita penganiayaan dari orang jahat dan mengalami kepedihan mendalam di salib. Demikian pula, setiap orang percaya benar yang mengalami kesulitan besar serta tidak melihat jalan keluar dapat berseru kepada Allah, yakin bahwa sebagaimana Tuhan akhirnya membebaskan Kristus dari semua penderitaan-Nya, Dia juga akan membebaskan semua anak-Nya pada saat yang ditentukan-Nya.

[69:9]  7 Full Life : CINTA UNTUK RUMAH-MU MENGHANGUSKAN AKU.

Nas : Mazm 69:10

Pemazmur menanggung penolakan, keaiban, dan pengasingan karena cintanya bagi rumah dan kerajaan Allah (ayat Mazm 69:7-10). Ia telah berbicara menentang dosa dan memohon kebangunan rohani, pembersihan dan pembaharuan di antara umat Allah; karena ini dia telah menderita di tangan orang yang merasa puas dengan keadaan rohani ketika itu (ayat Mazm 69:10-12).

[69:22]  8 Full Life : BIARLAH JAMUAN ... MENJADI JERAT.

Nas : Mazm 69:23-29

Pemazmur mendoakan agar hukuman menimpa orang yang menentang Allah dan menimbulkan penderitaan pada orang benar. Paulus menerapkan ayat-ayat ini kepada orang Yahudi yang terus menolak Kristus dan keselamatan-Nya (Rom 11:9-10).



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA