TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 10:9

Konteks
10:9 ia mengendap di tempat yang tersembunyi seperti singa di dalam semak-semak; ia mengendap untuk menangkap orang yang tertindas. o  Ia menangkap orang yang tertindas itu dengan menariknya ke dalam jaringnya. p 

Mazmur 22:29

Konteks
22:29 (22-30) Ya, kepada-Nya akan sujud menyembah n  semua orang sombong o  di bumi, di hadapan-Nya akan berlutut semua orang yang turun ke dalam debu, p  dan orang yang tidak dapat menyambung hidup. q 

Mazmur 34:1

Konteks
Dalam perlindungan TUHAN
34:1 Dari Daud, pada waktu ia pura-pura tidak waras pikirannya v  di depan Abimelekh, sehingga ia diusir, lalu pergi. (34-2) Aku hendak memuji TUHAN 1  pada segala waktu; w  puji-pujian kepada-Nya tetap di dalam mulutku.

Mazmur 56:1

Konteks
Kepercayaan kepada Allah dalam kesusahan
56:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Merpati di pohon-pohon tarbantin yang jauh. Miktam dari Daud, ketika orang Filistin menangkap dia di Gat. (56-2) Kasihanilah o  aku, ya Allah, sebab orang-orang menginjak-injak aku, p  sepanjang hari orang memerangi q  dan mengimpit aku!

Mazmur 68:18

Konteks
68:18 (68-19) Engkau telah naik f  ke tempat tinggi 2 , g  telah membawa tawanan-tawanan; h  Engkau telah menerima persembahan-persembahan di antara manusia, i  bahkan dari pemberontak-pemberontak j  untuk diam di sana, ya TUHAN Allah.

Mazmur 75:8

Konteks
75:8 (75-9) Sebab sebuah piala ada di tangan TUHAN 3 , berisi anggur berbuih, penuh campuran e  bumbu; Ia menuang dari situ; sungguh, ampasnya f  akan dihirup dan diminum oleh semua orang fasik di bumi.

Mazmur 106:7

Konteks
106:7 Nenek moyang kami di Mesir tidak mengerti i  perbuatan-perbuatan-Mu yang ajaib, tidak ingat j  besarnya kasih setia-Mu, tetapi mereka memberontak terhadap Yang Mahatinggi di tepi Laut Teberau. k 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[34:1]  1 Full Life : AKU HENDAK MEMUJI TUHAN.

Nas : Mazm 34:2-23

Penggubah mazmur ini memuji Tuhan untuk suatu kelepasan ajaib dari kesulitan besar. Kesaksiannya memberikan semangat kepada semua orang percaya yang tertindas untuk percaya bahwa mereka juga dapat mengalami kebaikan Tuhan.

[68:18]  2 Full Life : ENGKAU TELAH NAIK KE TEMPAT TINGGI.

Nas : Mazm 68:19

Ayat ini menggambarkan barisan kemenangan Allah dalam sejarah Israel, yang memuncak dengan penegakan pemerintahan-Nya di Yerusalem. Ayat ini juga melambangkan kenaikan Kristus ke sorga untuk memerintah sebagai kepala gereja dan membawa banyak orang memasuki kerajaan Allah (lih. Ef 4:8).

[75:8]  3 Full Life : SEBUAH PIALA ADA DI TANGAN TUHAN.

Nas : Mazm 75:9

Gambaran mengenai Allah memberikan orang fasik minuman yang memabukkan dipakai dalam Alkitab sebagai lambang murka dan hukuman-Nya. Daud menyatakan, "Engkau telah memberi kami minum anggur yang memusingkan" (Mazm 60:5; bd. Yes 51:17,22; Yer 51:7; Wahy 14:10).



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA