TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 104:20

Konteks
104:20 Apabila Engkau mendatangkan gelap, q  maka haripun malamlah; r  ketika itulah bergerak segala binatang hutan. s 

Mazmur 105:39

Konteks
105:39 Dibentangkan-Nya awan g  menjadi tudung, dan api untuk menerangi malam. h 

Mazmur 119:148

Konteks
119:148 Aku bangun mendahului waktu jaga malam u  untuk merenungkan janji-Mu.

Mazmur 121:6

Konteks
121:6 Matahari j  tidak menyakiti engkau pada waktu siang, atau bulan pada waktu malam.

Mazmur 19:2

Konteks
19:2 (19-3) hari meneruskan berita itu kepada hari, dan malam menyampaikan pengetahuan a  itu kepada malam.

Mazmur 74:16

Konteks
74:16 Punya-Mulah siang, punya-Mulah juga malam. Engkaulah yang menaruh benda penerang c  dan matahari.

Mazmur 78:14

Konteks
78:14 dituntun-Nya mereka dengan awan pada waktu siang, dan semalam suntuk m  dengan terang api;

Mazmur 119:55

Konteks
119:55 Pada waktu malam aku ingat f  kepada nama-Mu, ya TUHAN; aku hendak berpegang pada Taurat-Mu. g 

Mazmur 119:62

Konteks
119:62 Tengah malam q  aku bangun untuk bersyukur kepada-Mu atas hukum-hukum-Mu r  yang adil.

Mazmur 139:11

Konteks
139:11 Jika aku berkata: "Biarlah kegelapan saja melingkupi aku, dan terang sekelilingku menjadi malam,"

Mazmur 91:5

Konteks
91:5 Engkau tak usah takut k  terhadap kedahsyatan malam, terhadap panah yang terbang di waktu siang,

Mazmur 22:2

Konteks
22:2 (22-3) Allahku, aku berseru-seru pada waktu siang, tetapi Engkau tidak menjawab 1 , z  dan pada waktu malam, a  tetapi tidak juga aku tenang.

Mazmur 134:1

Konteks
Puji-pujian pada malam hari
134:1 Nyanyian ziarah. Mari, pujilah TUHAN, hai semua hamba r  TUHAN, yang datang melayani s  di rumah TUHAN pada waktu malam 2 . t 

Mazmur 104:23

Konteks
104:23 manusiapun keluarlah ke pekerjaannya, w  dan ke usahanya sampai petang. x 

Mazmur 6:6

Konteks
6:6 (6-7) Lesu t  aku karena mengeluh 3 ; u  setiap malam aku menggenangi v  tempat tidurku, dengan air mataku w  aku membanjiri ranjangku.

Mazmur 16:7

Konteks
16:7 Aku memuji TUHAN, yang telah memberi nasihat kepadaku, t  ya, pada waktu malam u  hati nuraniku mengajari aku.

Mazmur 32:4

Konteks
32:4 sebab siang malam tangan-Mu menekan aku dengan berat, j  sumsumku menjadi kering, k  seperti oleh teriknya musim panas. Sela

Mazmur 42:3

Konteks
42:3 (42-4) Air mataku o  menjadi makananku siang dan malam, karena sepanjang hari orang berkata kepadaku: "Di mana Allahmu? p "

Mazmur 139:12

Konteks
139:12 maka kegelapanpun tidak menggelapkan z  bagi-Mu, dan malam menjadi terang seperti siang; kegelapan sama seperti terang.

Mazmur 77:6

Konteks
77:6 (77-7) Aku sebut-sebut pada waktu malam dalam hatiku, aku merenung, dan rohku mencari-cari:

Mazmur 55:7

Konteks
55:7 (55-8) bahkan aku akan lari jauh-jauh dan bermalam di padang gurun. j  Sela

Mazmur 90:4

Konteks
90:4 Sebab di mata-Mu seribu tahun sama seperti hari kemarin, apabila berlalu, atau seperti suatu giliran jaga di waktu malam. g 

Mazmur 17:3

Konteks
17:3 Bila Engkau menguji hatiku, m  memeriksanya pada waktu malam, dan menyelidiki n  aku, maka Engkau tidak akan menemui sesuatu kejahatan; o  mulutku tidak terlanjur. p 

Mazmur 42:8

Konteks
42:8 (42-9) TUHAN memerintahkan kasih setia-Nya g  pada siang hari, dan pada malam h  hari aku menyanyikan nyanyian, i  suatu doa kepada Allah kehidupanku. j 

Mazmur 88:1

Konteks
Doa pada waktu sakit payah
88:1 Nyanyian. Mazmur bani Korah. Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Mahalat Leanot. Nyanyian pengajaran Heman, orang Ezrahi. (88-2) Ya TUHAN, Allah yang menyelamatkan aku, d  siang hari aku berseru-seru, e  pada waktu malam aku menghadap Engkau 4 .

Mazmur 1:2

Konteks
1:2 tetapi yang kesukaannya h  ialah Taurat TUHAN 5 , i  dan yang merenungkan j  Taurat itu siang dan malam 6 .

Mazmur 63:6

Konteks
63:6 (63-7) Apabila aku ingat kepada-Mu di tempat tidurku, merenungkan Engkau 7  sepanjang kawal malam, -- y 

Mazmur 136:9

Konteks
136:9 Bulan dan bintang-bintang untuk menguasai malam! Bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.

Mazmur 55:10

Konteks
55:10 (55-11) Siang malam mereka mengelilingi p  kota itu di atas tembok-temboknya, dan di dalamnya ada kemalangan dan bencana;

Mazmur 92:2

Konteks
92:2 (92-3) untuk memberitakan kasih setia-Mu di waktu pagi x  dan kesetiaan-Mu di waktu malam,

Mazmur 59:6

Konteks
59:6 (59-7) Pada waktu senja mereka datang kembali, mereka melolong seperti anjing m  dan mengelilingi kota.

Mazmur 59:15

Konteks
59:15 (59-16) Mereka mengembara mencari makan; c  apabila mereka tidak kenyang, maka mereka mengaum.

Mazmur 30:5

Konteks
30:5 (30-6) Sebab sesaat g  saja Ia murka, h  tetapi seumur hidup i  Ia murah hati; sepanjang malam ada tangisan, j  menjelang pagi k  terdengar sorak-sorai.

Mazmur 77:2

Konteks
77:2 (77-3) Pada hari kesusahanku e  aku mencari Tuhan; malam-malam f  tanganku terulur g  dan tidak menjadi lesu, jiwaku enggan dihiburkan. h 

Mazmur 127:2

Konteks
127:2 Sia-sialah kamu bangun pagi-pagi dan duduk-duduk sampai jauh malam, dan makan roti a  yang diperoleh dengan susah payah--sebab Ia memberikannya kepada yang dicintai-Nya b  pada waktu tidur 8 . c 

Mazmur 91:1

Konteks
Dalam lindungan Allah
91:1 9 Orang yang duduk dalam lindungan c  Yang Mahatinggi 10  11  dan bermalam dalam naungan d  Yang Mahakuasa

Mazmur 141:2

Konteks
141:2 Biarlah doaku adalah bagi-Mu seperti persembahan ukupan, a  dan tanganku b  yang terangkat seperti persembahan korban c  pada waktu petang.

Mazmur 55:17

Konteks
55:17 (55-18) --Di waktu petang, x  pagi y  dan tengah z  hari aku cemas dan menangis; dan Ia mendengar suaraku.

Mazmur 59:14

Konteks
59:14 (59-15) Pada waktu senja mereka datang kembali, mereka melolong seperti anjing dan mengelilingi kota.

Mazmur 25:13

Konteks
25:13 Orang itu sendiri akan menetap dalam kebahagiaan a  dan anak cucunya akan mewarisi bumi. b 

Mazmur 51:3

Konteks
51:3 (51-5) Sebab aku sendiri sadar akan pelanggaranku, aku senantiasa bergumul o  dengan dosaku 12 .

Mazmur 149:5

Konteks
149:5 Biarlah orang-orang saleh beria-ria d  dalam kemuliaan, biarlah mereka bersorak-sorai di atas tempat tidur e  mereka!

Mazmur 77:4

Konteks
77:4 (77-5) Engkau membuat mataku tetap terbuka; aku gelisah, sehingga tidak dapat berkata-kata. l 

Mazmur 102:11

Konteks
102:11 (102-12) Hari-hariku seperti bayang-bayang b  memanjang, dan aku sendiri layu c  seperti rumput.

Mazmur 130:6

Konteks
130:6 Jiwaku mengharapkan Tuhan lebih dari pada pengawal t  mengharapkan pagi, lebih dari pada pengawal mengharapkan pagi. u 

Mazmur 8:3

Konteks
8:3 (8-4) Jika aku melihat langit-Mu, s  buatan jari-Mu, t  bulan dan bintang-bintang u  yang Kautempatkan:

Mazmur 19:1

Konteks
Kemuliaan TUHAN dalam pekerjaan tangan-Nya dan dalam Taurat-Nya
19:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur Daud. (19-2) Langit v  menceritakan w  kemuliaan Allah 13 , x  dan cakrawala y  memberitakan pekerjaan tangan-Nya; z 

Mazmur 36:4

Konteks
36:4 (36-5) Kejahatan d  dirancangkannya di tempat tidurnya, ia menempatkan dirinya di jalan e  yang tidak baik; apa yang jahat f  tidak ditolaknya 14 .

Mazmur 56:8

Konteks
56:8 (56-9) Sengsaraku Engkaulah yang menghitung-hitung, air mataku Kautaruh ke dalam kirbat-Mu 15 . e  Bukankah semuanya telah Kaudaftarkan? f 

Mazmur 63:7

Konteks
63:7 (63-8) sungguh Engkau telah menjadi pertolonganku, z  dan dalam naungan sayap-Mu a  aku bersorak-sorai.

Mazmur 88:13

Konteks
88:13 (88-14) Tetapi aku ini, ya TUHAN, kepada-Mu aku berteriak minta tolong, v  dan pada waktu pagi w  doaku datang ke hadapan-Mu. x 

Mazmur 90:5

Konteks
90:5 Engkau menghanyutkan h  manusia; mereka seperti mimpi, seperti rumput yang bertumbuh,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:2]  1 Full Life : AKU BERSERU-SERU ... ENGKAU TIDAK MENJAWAB.

Nas : Mazm 22:3

Orang percaya, seperti Yesus sendiri, kadang-kadang mungkin merasa seperti ditinggalkan oleh Allah. Bilamana hal ini terjadi, peganglah teguh kepercayaan kepada Allah dan kebaikan-Nya, sambil tetap berdoa dan mengandalkan Dia (ayat Mazm 22:3-6).

[134:1]  2 Full Life : YANG DATANG MELAYANI DI RUMAH TUHAN PADA WAKTU MALAM.

Nas : Mazm 134:1-3

Mazmur ini berbicara tentang penyembahan dan doa syafaat semalam suntuk di rumah Allah. Tidakkah umat Allah di bawah perjanjian yang baru seharusnya memiliki semangat yang sama untuk terlibat dalam kebaktian semalam suntuk yang disediakan untuk penyembahan rohani dan doa syafaat sungguh-sungguh demi kebangunan di dalam gereja dan penyelamatan orang yang terhilang?

[6:6]  3 Full Life : LESU AKU KARENA MENGELUH.

Nas : Mazm 6:7

Kesesakan dan penderitaan jiwa pemazmur telah berlangsung untuk beberapa waktu. Pernyataan, "Tuhan, berapa lama lagi?" (ayat Mazm 6:4), bersama dengan ayat Mazm 6:7-8, menegaskan bahwa Allah tidak segera memulihkan pemazmur kepada damai sejahtera rohani dan kehadiran serta kasih karunia ilahi-Nya. Ayat Mazm 6:9-10 mengajarkan bahwa pada saat-Nya sendiri Allah akan mendengarkan seruan kita memohon kemurahan dan akan menerima doa kita. Kita tidak perlu berputus asa tetapi harus menantikan Allah dengan iman (bd. Mazm 13:2; 74:9); bila tiba waktunya Dia akan menjawab doa kita.

[88:1]  4 Full Life : SIANG HARI AKU BERSERU-SERU, PADA WAKTU MALAM AKU MENGHADAP ENGKAU

Nas : Mazm 88:2-19

(versi Inggris NIV -- Siang dan malam aku berseru-seru). Beberapa kalangan beranggapan bahwa ini merupakan mazmur yang tersedih. Penggubahnya telah banyak menderita (ayat Mazm 88:4), mungkin dia seorang penderita kusta (bd. ayat Mazm 88:9). Ia merasa ajalnya sudah dekat dan bahwa Allah telah menolaknya (ayat Mazm 88:8,15,17-19). Ia telah berseru siang dan malam kepada Allah, tetapi tampaknya tidak dijawab (ayat Mazm 88:2-3,14). Ia patah hati dan hampir tidak ada harapan lagi. Namun dengan iman ia tidak mau melepaskan Allah; ia mengaku bahwa Tuhan tetaplah Allah yang menyelamatkan dirinya (ayat Mazm 88:2).

  1. 1) Pengalaman pemazmur sangat mirip dengan pengalaman Ayub, walaupun di dalam kasus ini tidak diberi tahu alasan di balik penderitaannya dan diamnya Allah.
  2. 2) Mazmur ini menyatakan bahwa Allah kadang-kadang mengizinkan saat-saat kesusahan dan putus asa di dalam kehidupan orang percaya. Sungguh merupakan pengalaman yang suram bila tidak ada alasan yang jelas untuk persoalan-persoalan kita dan bila Allah terasa jauh sekali. Sepanjang penderitaan semacam itu ada unsur misteri yang baru tersingkap waktu kita bersama Allah di sorga. Sementara itu, baik iman kepada Allah sebagai Dia yang menyelamatkan kita maupun hubungan yang benar dengan Dia adalah penting untuk mengatasi penderitaan itu. Kita tidak boleh lupa bahwa pada akhirnya "baik maut maupun hidup ... baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang ... tidak akan dapat memisahkan kita dari kasih Allah yang ada dalam Kristus Yesus, Tuhan kita" (Rom 8:38-39).

[1:2]  5 Full Life : KESUKAANNYA IALAH TAURAT TUHAN.

Nas : Mazm 1:2

Orang yang diberkati Allah bukan hanya berbalik dari kejahatan, tetapi juga membangun hidup mereka di sekitar firman Tuhan. Mereka berusaha untuk menaati kehendak Allah dari hati yang sungguh-sungguh senang akan jalan dan perintah Allah (lih. 2Tes 2:10, di mana dikatakan bahwa orang fasik binasa karena "tidak menerima dan mengasihi kebenaran"). Yang memotivasi tindakan mereka adalah roh dan perasaan yang telah ditebus, terpikat hatinya oleh kebenaran Allah sebagaimana terdapat dalam Firman-Nya.

[1:2]  6 Full Life : MERENUNGKAN TAURAT ITU SIANG DAN MALAM.

Nas : Mazm 1:2

Mereka yang berusaha untuk hidup dengan berkat Allah merenungkan Taurat Allah (yaitu, Firman-Nya) supaya membentuk pikiran, sikap, dan tindakan mereka. Mereka membaca kata-kata Alkitab, merenungkannya dan membandingkannya dengan ayat lain. Ketika merenungkan nas Alkitab tertentu, pertanyaan-pertanyaan seperti berikut muncul dalam pikiran mereka:

Apakah Roh Allah sedang menerapkan ayat ini kepada situasiku saat ini?

Adakah sebuah janji di dalam ayat ini yang dapat kutagih?

Apakah nas ini membeberkan dosa tertentu yang harus aku jauhi?

Apakah Allah sedang memberikan perintah yang harus kutaati?

Apakah rohku merasa cocok dengan apa yang dinyatakan Roh Kudus?

Apakah nas ini mengungkapkan suatu kebenaran tentang Allah, keselamatan, dosa, dunia, atau ketaatan pribadiku yang perlu diterangkan oleh Roh Kudus kepadaku?

[63:6]  7 Full Life : AKU INGAT KEPADA-MU ... MERENUNGKAN ENGKAU.

Nas : Mazm 63:7

Bersamaan dengan doa dan membaca Firman Allah, kita harus berusaha memusatkan pikiran kita kepada Allah siang dan malam. Kita harus mengingat bahwa Allah tidak boleh menjadi suatu peristiwa yang kadang-kadang kita rasai, tetapi suatu pengalaman berulang-ulang tentang memandang ke langit dengan pujian, mengakui kehadiran dan ketuhanan-Nya, dan bersekutu dengan Dia. Tidak ada yang lebih baik ketika bangun pagi daripada memikirkan anugerah, sifat, kasih, dan rencana-Nya untuk kita dan berbuat demikian pula ketika hendak tidur pada malam hari. Bila kita tidak bisa tidur pada malam hari, kita kembali dapat mengarahkan pikiran dan hati kita kepada Allah.

[127:2]  8 Full Life : MEMBERIKANNYA KEPADA YANG DICINTAI-NYA PADA WAKTU TIDUR.

Nas : Mazm 127:2

Adalah kehendak Allah bahwa kita menikmati tidur yang tenang dan hidup tanpa kekhawatiran (lih. Mat 6:25-34; Fili 4:6). Dalam nas ini juga tersirat bahwa Allah tetap memberi sekalipun ketika kita tidur.

[91:1]  9 Full Life : DALAM NAUNGAN YANG MAHAKUASA.

Nas : Mazm 91:1-16

Mazmur ini mengungkapkan keamanan orang yang sepenuhnya mengandalkan Allah; kita diyakinkan bahwa Allah akan menjadi perlindungan kita dan bahwa kita dapat mencari perlindungan-Nya pada saat-saat bahaya rohani dan jasmaniah.

[91:1]  10 Full Life : YANG DUDUK DALAM LINDUNGAN YANG MAHATINGGI.

Nas : Mazm 91:1

Mazmur ini menawarkan keamanan bagi anak-anak Allah, yaitu mereka yang menyerahkan diri pada kehendak dan perlindungan Yang Mahakuasa dan setiap hari berusaha untuk hidup di hadapan Allah. Makin banyak kita tinggal di dalam Kristus dan firman-Nya, menjadikan Dia hidup dan tempat tinggal kita, makin melimpahlah sejahtera kita dan makin besar kelepasan kita pada saat-saat bahaya (bd. Mazm 17:8; Mat 23:37; Yoh 15:1-11).

[91:1]  11 Full Life : YANG MAHATINGGI.

Nas : Mazm 91:1-2

Keempat nama untuk Allah dalam mazmur ini melukiskan aspek-aspek yang berbeda dari perlindungan-Nya.

  1. 1) "Yang Mahatinggi" menunjukkan bahwa Ia lebih besar daripada ancaman apa saja yang kita hadapi (bd. Kej 14:19);
  2. 2) "Yang Mahakuasa" menekankan kuasa-Nya untuk menghadapi dan membinasakan setiap musuh (bd. Kel 6:2);
  3. 3) "Tuhan" meyakinkan kita bahwa kehadiran-Nya senantiasa bersama kita; dan
  4. 4) "Allahku" mengungkapkan kebenaran bahwa Allah telah memilih untuk bergaul secara intim dengan mereka yang mengandalkan diri-Nya.

[51:3]  12 Full Life : AKU SENANTIASA BERGUMUL DENGAN DOSAKU.

Nas : Mazm 51:5

Kadang-kadang kepastian akan pengampunan dan pembaharuan berkat Allah tidak datang dengan mudah. Seseorang yang telah mengalami sukacita keselamatan lalu kemudian terjerumus ke dalam kebejatan mungkin mengalami masa pertobatan dan pergumulan rohani berkepanjangan sebelum menerima kepastian akan pengampunan dan pemulihan penuh kepada perkenan Allah. Pengalaman Daud menunjukkan betapa menakutkan melukai hati Allah yang kudus setelah diberkati dengan luar biasa oleh-Nya.

[19:1]  13 Full Life : LANGIT MENCERITAKAN KEMULIAAN ALLAH.

Nas : Mazm 19:2

Pandangan Yahudi-Kristen ialah bahwa alam fisik ini memberitakan kemuliaan Allah dan kuasa-Nya yang mencipta (bd. Mazm 148:3-5; bd. Rom 1:18-20). Sebaliknya banyak orang tidak percaya menganggap bahwa ciptaan itu sendiri menjadi suatu wujud ilahi (lih. Ul 4:19; 2Raj 23:5), dengan kekuatan yang menguasai nasib manusia (lih. Yes 47:13); yang lain percaya bahwa alam ini terjadi secara kebetulan. Orang percaya sejati menolak semua pandangan tersebut, menerima penyataan alkitabiah mengenai semesta alam sehingga terdorong untuk memuji Penciptanya (Mazm 89:6-9;

lihat art. PENCIPTAAN).

[36:4]  14 Full Life : APA YANG JAHAT TIDAK DITOLAKNYA.

Nas : Mazm 36:5

Orang fasik tidak membenci kejahatan.

  1. 1) Benci akan dosa adalah ciri hakiki dari sifat Allah (Ams 6:16; Yer 44:4; Hab 1:13); itulah aspek mendasar dari pelayanan dan pemerintahan Kristus (Mazm 45:8;

    lihat cat. --> Ibr 1:9).

    [atau ref. Ibr 1:9]

  2. 2) Orang bisa penuh kasih dan ramah, melakukan hal-hal yang baik untuk orang miskin, tetapi jikalau mereka tidak marah terhadap dosa, mencela cara-cara dursila dunia ini, bersemangat untuk keadilan atau benci akan kejahatan, mereka telah gagal berdiri di pihak Allah atau mengikuti Roh Kudus (bd. Gal 5:16-24). "Hai orang-orang yang mengasihi Tuhan, bencilah kejahatan" (Mazm 97:10).

[56:8]  15 Full Life : AIR MATAKU KAUTARUH KE DALAM KIRBAT-MU.

Nas : Mazm 56:9

Allah melihat, mengetahui, dan mencatat semua kesulitan, kesesakan, dan penderitaan kita (bd. Mazm 139:16; Mat 6:25-32).

  1. 1) Setiap tetes air mata yang dicurahkan seorang percaya dihargai oleh Allah dan disimpan dengan cermat di dalam ingatan-Nya; Dia mencatat semua itu supaya dapat menghibur dan memberi pahala sesuai dengan penderitaan kita di bumi. Apabila kita tetap setia kepada Allah dalam setiap pencobaan, kita akan menuai kelimpahan sukacita dan kemuliaan bila kita sudah bersama dengan Dia di sorga

    (lihat cat. --> Rom 8:17;

    lihat cat. --> 1Pet 4:14).

    [atau ref. Rom 8:17; 1Pet 4:14]

  2. 2) Demikian manakala kesulitan, kekhawatiran, atau pencobaan berat menimpa kita, jangan kita lupa bahwa Allah memandang kita dengan penuh kasih sepanjang seluruh pengalaman yang mengecewakan, penyakit, malam tanpa tidur, pencobaan keuangan atau kesulitan di tempat kerja.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA