TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 150:1

Konteks
Haleluya
150:1 Haleluya! o  Pujilah Allah 1  dalam tempat kudus-Nya! p  Pujilah Dia dalam cakrawala-Nya q  yang kuat!

Mazmur 103:1

Konteks
Pujilah TUHAN, hai jiwaku!
103:1 Dari Daud. Pujilah TUHAN, h  hai jiwaku 2 ! i  Pujilah nama-Nya j  yang kudus, hai segenap batinku!

Mazmur 78:41

Konteks
78:41 Berulang kali mereka mencobai v  Allah, menyakiti hati Yang Kudus dari Israel w .

Mazmur 22:3

Konteks
22:3 (22-4) Padahal Engkaulah Yang Kudus b  yang bersemayam di atas puji-pujian c  orang Israel.

Mazmur 33:21

Konteks
33:21 Ya, karena Dia hati kita bersukacita, s  sebab kepada nama-Nya t  yang kudus kita percaya.

Mazmur 47:8

Konteks
47:8 (47-9) Allah memerintah p  sebagai raja atas bangsa-bangsa, Allah bersemayam di atas takhta-Nya q  yang kudus.

Mazmur 73:17

Konteks
73:17 sampai aku masuk ke dalam tempat kudus v  Allah, dan memperhatikan kesudahan w  mereka 3 .

Mazmur 99:5

Konteks
99:5 Tinggikanlah b  TUHAN, Allah kita, dan sujudlah menyembah kepada tumpuan kaki-Nya! Kuduslah Ia!

Mazmur 74:7

Konteks
74:7 mereka menyulut tempat kudus-Mu dengan api, mereka menajiskan i  tempat kediaman j  nama-Mu k  sampai pada tanah;

Mazmur 89:18

Konteks
89:18 (89-19) Sebab perisai l  kita kepunyaan TUHAN, dan raja m  kita kepunyaan Yang Kudus Israel.

Mazmur 68:24

Konteks
68:24 (68-25) Orang melihat perarakan-Mu, ya Allah, perarakan Allahku, Rajaku, ke dalam tempat kudus. s 

Mazmur 99:3

Konteks
99:3 Biarlah mereka menyanyikan syukur u  bagi nama-Mu v  yang besar dan dahsyat; Kuduslah w  Ia 4 !

Mazmur 99:9

Konteks
99:9 Tinggikanlah TUHAN, Allah kita, dan sujudlah menyembah di hadapan gunung-Nya yang kudus! Sebab kuduslah TUHAN, Allah kita!

Mazmur 74:3

Konteks
74:3 Ringankanlah langkah-Mu ke tempat yang rusak d  terus-menerus; segala-galanya telah dimusnahkan musuh di tempat kudus.

Mazmur 105:3

Konteks
105:3 Bermegahlah di dalam nama-Nya b  yang kudus, biarlah bersukahati orang-orang yang mencari TUHAN!

Mazmur 30:4

Konteks
30:4 (30-5) Nyanyikanlah d  mazmur bagi TUHAN, hai orang-orang yang dikasihi-Nya, e  dan persembahkanlah syukur kepada nama-Nya f  yang kudus!

Mazmur 63:2

Konteks
63:2 (63-3) Demikianlah aku memandang kepada-Mu di tempat kudus, s  sambil melihat kekuatan-Mu dan kemuliaan-Mu 5 . t 

Mazmur 145:21

Konteks
145:21 Mulutku mengucapkan z  puji-pujian kepada TUHAN dan biarlah segala makhluk a  memuji nama-Nya b  yang kudus untuk seterusnya dan selamanya.

Mazmur 60:6

Konteks
60:6 (60-8) Allah telah berfirman di tempat kudus-Nya: "Aku hendak beria-ria, Aku hendak membagi-bagikan Sikhem, v  dan lembah Sukot w  hendak Kuukur.

Mazmur 108:7

Konteks
108:7 (108-8) Allah telah berfirman z  di tempat kudus-Nya: a  "Aku hendak beria-ria, Aku hendak membagi-bagikan Sikhem, b  dan lembah Sukot c  hendak Kuukur.

Mazmur 78:69

Konteks
78:69 Ia membangun tempat kudus-Nya o  setinggi langit, laksana bumi yang didasarkan-Nya untuk selama-lamanya;

Mazmur 71:22

Konteks
71:22 Akupun mau menyanyikan syukur bagi-Mu dengan gambus l  atas kesetiaan-Mu, ya Allahku, menyanyikan mazmur bagi-Mu dengan kecapi, m  ya Yang Kudus Israel. n 

Mazmur 68:35

Konteks
68:35 (68-36) Allah adalah dahsyat t  dari dalam tempat kudus-Nya; u  Allah Israel, Dia mengaruniakan kekuasaan v  dan kekuatan kepada umat-Nya. w  Terpujilah Allah! x 

Mazmur 106:47

Konteks
106:47 Selamatkanlah kami, e  ya TUHAN, Allah kami, dan kumpulkanlah kami f  dari antara bangsa-bangsa, supaya kami bersyukur g  kepada nama-Mu h  yang kudus, dan bermegah dalam puji-pujian kepada-Mu.

Mazmur 11:4

Konteks
11:4 TUHAN ada di dalam bait-Nya q  yang kudus; TUHAN, takhta-Nya r  di sorga; mata-Nya mengamat-amati, sorot mata-Nya menguji s  anak-anak manusia. t 

Mazmur 79:1

Konteks
Doa umat yang terancam
79:1 Mazmur Asaf. Ya Allah, bangsa-bangsa lain telah masuk 6  ke dalam tanah milik-Mu, t  menajiskan u  bait kudus-Mu, membuat Yerusalem menjadi timbunan puing. v 

Mazmur 138:2

Konteks
138:2 Aku hendak sujud ke arah bait-Mu n  yang kudus dan memuji nama-Mu, o  oleh karena kasih-Mu dan oleh karena setia-Mu; p  sebab Kaubuat nama-Mu dan janji-Mu q  melebihi segala sesuatu.

Mazmur 98:1

Konteks
Saat penyelamatan sudah dekat
98:1 Mazmur. Nyanyikanlah nyanyian p  baru 7  bagi TUHAN, q  sebab Ia telah melakukan perbuatan-perbuatan r  yang ajaib; keselamatan s  telah dikerjakan kepada-Nya oleh tangan kanan-Nya, t  oleh lengan-Nya u  yang kudus.

Mazmur 48:1

Konteks
Sion, kota Allah
48:1 Nyanyian. Mazmur bani Korah. (48-2) Besarlah TUHAN t  dan sangat terpuji u  di kota Allah v  kita 8 !

Mazmur 134:2

Konteks
134:2 Angkatlah tanganmu u  ke tempat kudus v  dan pujilah TUHAN! w 

Mazmur 2:6

Konteks
2:6 "Akulah yang telah melantik raja-Ku g  di Sion, h  gunung-Ku i  yang kudus!"

Mazmur 87:1

Konteks
Sion, kota Allah
87:1 Mazmur bani Korah: suatu nyanyian. Di gunung-gunung yang kudus t  ada kota yang dibangunkan-Nya:

Mazmur 51:11

Konteks
51:11 (51-13) Janganlah membuang aku f  dari hadapan-Mu, g  dan janganlah mengambil roh-Mu h  yang kudus dari padaku 9 !

Mazmur 68:5

Konteks
68:5 (68-6) Bapa bagi anak yatim 10  d  dan Pelindung bagi para janda, e  itulah Allah di kediaman-Nya f  yang kudus;

Mazmur 68:17

Konteks
68:17 (68-18) Kereta-kereta d  Allah puluhan ribu, bahkan beribu-ribu e  banyaknya; Tuhan telah datang dari Sinai, masuk ke tempat kudus!

Mazmur 77:13

Konteks
77:13 (77-14) Ya Allah, jalan-Mu adalah kudus! Allah manakah yang begitu besar seperti Allah x  kami?

Mazmur 89:5

Konteks
89:5 (89-6) Sebab itu langit m  bersyukur karena keajaiban-keajaiban-Mu, ya TUHAN, bahkan karena kesetiaan-Mu di antara jemaah n  orang-orang kudus.

Mazmur 89:20

Konteks
89:20 (89-21) Aku telah mendapat Daud, n  hamba-Ku; o  Aku telah mengurapinya p  dengan minyak-Ku q  yang kudus,

Mazmur 89:35

Konteks
89:35 (89-36) Sekali Aku bersumpah demi kekudusan-Ku, tentulah Aku tidak akan berbohong kepada Daud:

Mazmur 111:9

Konteks
111:9 Dikirim-Nya kebebasan o  kepada umat-Nya, diperintahkan-Nya supaya perjanjian-Nya itu untuk selama-lamanya; nama-Nya kudus dan dahsyat. p 

Mazmur 16:3

Konteks
16:3 Orang-orang kudus j  yang ada di tanah k  ini, merekalah orang mulia yang selalu menjadi kesukaanku.

Mazmur 29:2

Konteks
29:2 Berilah kepada TUHAN kemuliaan nama-Nya, sujudlah kepada TUHAN dengan berhiaskan kekudusan! e 

Mazmur 93:5

Konteks
93:5 Peraturan-Mu sangat teguh; bait-Mu e  layak kudus, f  ya TUHAN, untuk sepanjang masa.

Mazmur 96:9

Konteks
96:9 Sujudlah menyembah kepada TUHAN o  dengan berhiaskan kekudusan, p  gemetarlah q  di hadapan-Nya, hai segenap bumi! r 

Mazmur 105:42

Konteks
105:42 sebab Ia ingat akan firman-Nya m  yang kudus, akan Abraham, hamba-Nya.

Mazmur 106:16

Konteks
106:16 Mereka cemburu d  kepada Musa di perkemahan, dan kepada Harun, orang kudus TUHAN.

Mazmur 114:2

Konteks
114:2 maka Yehuda h  menjadi tempat kudus-Nya, i  Israel wilayah kekuasaan-Nya.

Mazmur 43:3

Konteks
43:3 Suruhlah terang-Mu z  dan kesetiaan-Mu a  datang, supaya aku dituntun b  dan dibawa ke gunung-Mu c  yang kudus dan ke tempat kediaman-Mu! d 

Mazmur 110:3

Konteks
110:3 Pada hari tentaramu bangsamu merelakan diri untuk maju dengan berhiaskan kekudusan; m  dari kandungan fajar tampil bagimu keremajaanmu n  seperti embun.

Mazmur 3:4

Konteks
3:4 (3-5) Dengan nyaring e  aku berseru kepada TUHAN, dan Ia menjawab aku dari gunung-Nya f  yang kudus. Sela

Mazmur 15:1

Konteks
Siapa yang boleh datang kepada TUHAN?
15:1 Mazmur Daud. TUHAN, siapa yang boleh menumpang u  dalam kemah-Mu 11 ? v  Siapa yang boleh diam di gunung-Mu w  yang kudus?

Mazmur 16:10

Konteks
16:10 sebab Engkau tidak menyerahkan aku ke dunia orang mati 12 , z  dan tidak membiarkan Orang Kudus-Mu a  melihat kebinasaan. b 

Mazmur 20:2

Konteks
20:2 (20-3) Kiranya dikirimkan-Nya bantuan g  kepadamu dari tempat kudus h  dan disokong-Nya i  engkau dari Sion. j 

Mazmur 24:3

Konteks
24:3 "Siapakah yang boleh naik ke atas gunung n  TUHAN? Siapakah yang boleh berdiri di tempat-Nya o  yang kudus?"

Mazmur 28:2

Konteks
28:2 Dengarkanlah suara permohonanku, h  apabila aku berteriak kepada-Mu minta tolong, dan mengangkat tanganku i  ke arah tempat-Mu yang maha kudus. j 

Mazmur 46:4

Konteks
46:4 (46-5) Kota Allah, b  kediaman c  Yang Mahatinggi, d  disukakan oleh aliran-aliran e  sebuah sungai 13 . f 

Mazmur 78:54

Konteks
78:54 dibawa-Nya mereka ke tanah-Nya yang kudus, yakni pegunungan ini, yang diperoleh tangan kanan-Nya; p 

Mazmur 89:7

Konteks
89:7 (89-8) Allah disegani dalam kalangan p  orang-orang kudus, q  dan sangat ditakuti melebihi semua yang ada di sekeliling-Nya. r 

Mazmur 96:6

Konteks
96:6 Keagungan dan semarak i  ada di hadapan-Nya, kekuatan dan kehormatan j  ada di tempat kudus-Nya.

Mazmur 97:12

Konteks
97:12 Bersukacitalah karena TUHAN, n  hai orang-orang benar, dan nyanyikanlah syukur bagi nama-Nya o  yang kudus.

Mazmur 102:19

Konteks
102:19 (102-20) sebab Ia telah memandang s  dari ketinggian-Nya yang kudus, TUHAN memandang dari sorga ke bumi,

Mazmur 5:7

Konteks
5:7 (5-8) Tetapi aku, berkat kasih setia-Mu yang besar, aku akan masuk ke dalam rumah-Mu, sujud u  menyembah ke arah bait-Mu v  yang kudus dengan takut w  akan Engkau.

Mazmur 20:6

Konteks
20:6 (20-7) Sekarang aku tahu, bahwa TUHAN memberi kemenangan kepada orang yang diurapi-Nya r  dan menjawabnya dari sorga-Nya yang kudus dengan kemenangan yang gilang-gemilang oleh tangan kanan-Nya. s 

Mazmur 48:2

Konteks
48:2 (48-3) Gunung-Nya w  yang kudus, yang menjulang permai, x  adalah kegirangan bagi seluruh bumi; gunung Sion y  z  itu, jauh di sebelah utara, kota Raja Besar. a 

Mazmur 26:8

Konteks
26:8 TUHAN, aku cinta n  pada rumah kediaman-Mu 14  dan pada tempat kemuliaan-Mu bersemayam. o 

Mazmur 106:24

Konteks
106:24 Mereka menolak q  negeri r  yang indah itu, tidak percaya s  kepada firman-Nya.

Mazmur 34:9

Konteks
34:9 (34-10) Takutlah akan TUHAN, k  hai orang-orang-Nya yang kudus, sebab tidak berkekurangan l  orang yang takut akan Dia 15 !

Mazmur 65:4

Konteks
65:4 (65-5) Berbahagialah orang yang Engkau pilih g  dan yang Engkau suruh mendekat 16  h  untuk diam di pelataran-Mu! Kiranya kami menjadi kenyang dengan segala yang baik di rumah-Mu, i  di bait-Mu yang kudus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[150:1]  1 Full Life : PUJILAH ALLAH.

Nas : Mazm 150:1

Pujian yang benar kepada Allah tidak akan terbatas pada ruang ibadah saja (ayat Mazm 150:1-2,6). Kita dapat sungguh-sungguh memuji Allah hanya bila kita melihat kebesaran dan kebaikan-Nya, serta mengingat dan merenungkan segala sesuatu yang telah dilakukan oleh-Nya dalam penciptaan dan penebusan serta kehidupan pribadi kita. Dengan demikian pujian merupakan suatu tanggapan berkuasa dari hati yang mengungkapkan sukacita, ucapan syukur, dan kerinduan untuk bersekutu dengan Tuhan kita. Selain memuji Allah dengan nyanyian dan alat musik kita di tempat ibadah, kita dapat memuji Allah dengan hidup yang penuh kasih dan sukacita (1Yoh 4:19), dengan iman di dalam Kristus (Yoh 1:7), dengan kemenangan atas kuasa-kuasa Iblis (Ef 6:10-18), dengan kelaparan rohani untuk kerajaan dan kebenaran-Nya (Mat 6:33), dengan pengabdian kepada Firman-Nya (pasal Mazm 119:1-176), dengan kasih Allah yang dicurahkan ke dalam hati kita oleh Roh Kudus (Rom 5:5), dengan pemberitaan Injil-Nya (Rom 1:16), dan dengan pengharapan akan kedatangan-Nya kembali yang tidak lama lagi (Tit 2:13;

lihat art. PUJIAN).

[103:1]  2 Full Life : PUJILAH TUHAN, HAI JIWAKU.

Nas : Mazm 103:1-2

Mazmur ini mengungkapkan rasa syukur dan pujian kepada Tuhan atas semua keuntungan dan berkat yang telah dilimpahkan-Nya atas umat perjanjian yang percaya. Jangan sekali-kali kita melupakan kebaikan Allah kepada kita (bd. Ul 8:12-14; 2Taw 32:25) atau gagal untuk berterima kasih atas berkat-berkat-Nya yang dicurahkan kepada kita melalui Roh Kudus

(lihat cat. --> Mazm 103:3 berikutnya;

[atau ref. Mazm 103:3]

bd. Kis 2:38-39; 9:17-18;

lihat cat. --> Yoh 14:16.)

[atau ref. Yoh 14:16]

[73:17]  3 Full Life : AKU ... MEMPERHATIKAN KESUDAHAN MEREKA.

Nas : Mazm 73:17

Allah menunjukkan kepada pemazmur nasib orang fasik.

  1. 1) Penyataan ini menempatkan persoalan pemazmur baik dalam segi kekekalan (ayat Mazm 73:17-20) maupun berkat tertinggi bagi orang percaya (ayat Mazm 73:25-28). Pada akhirnya semua orang benar akan berhasil dan menang bersama Allah, sedangkan orang fasik akan binasa.
  2. 2) Dalam hidup kita yang singkat ini, jikalau kita menilai hal-hal hanya dari pandangan manusawi yang terbatas, sebatas dunia, maka kita pasti akan menjadi kecewa dan putus asa. Kita harus memiliki Firman Allah yang dinyatakan dan Roh Kudus untuk menyelesaikan perjalanan hidup ini dengan iman dan keyakinan akan kebaikan dan keadilan Allah.

[99:3]  4 Full Life : NAMA-MU YANG BESAR DAN DAHSYAT; KUDUSLAH IA.

Nas : Mazm 99:3

Tuhan Allah demikian mengagumkan dan kudus sehingga nama-Nya pun harus diperlakukan dengan penuh hormat. Jangan sekali-kali meremehkan Allah karena Dia bertakhta jauh di atas kekuatan, keadilan, kemurnian dan kebesaran manusia. Kita harus mengasihi dan takut akan Allah (ayat Mazm 99:1-2) dan waspada sehingga tidak memakai nama-Nya secara sembarangan seperti yang diperbuat oleh dunia

(lihat cat. --> Kel 20:7;

lihat cat. --> Mat 6:9).

[atau ref. Kel 20:7; Mat 6:9]

[63:2]  5 Full Life : MELIHAT KEKUATAN-MU DAN KEMULIAAN-MU.

Nas : Mazm 63:3

Kita bukan hanya harus sungguh-sungguh mencari kehadiran Allah dalam kehidupan pribadi, tetapi kita juga harus merindukan agar Roh, kuasa, dan kemuliaan-Nya dinyatakan dalam rumah-Nya. Kita harus berdoa agar Allah menyatakan diri dalam kuasa melawan kekuasaan dan penindasan roh jahat (Mat 12:28; Mr 1:34,39), dosa (pasal Rom 6:1-23), dan penyakit serta kelemahan (Mat 4:23; 9:35; Kis 4:30; 8:7). Kita harus sungguh-sungguh menginginkan agar Injil menginsafkan dan menyelamatkan orang berdosa (Yoh 16:8-11; Kis 4:33), menguduskan mereka (Yoh 17:17) dan menuntun mereka kepada kepenuhan Roh (Kis 1:8; 2:4;

lihat art. KERAJAAN ALLAH).

[79:1]  6 Full Life : BANGSA-BANGSA LAIN TELAH MASUK.

Nas : Mazm 79:1-13

Di sini pemazmur menaikkan syafaat kepada Allah untuk mengampuni kemurtadan orang Israel (ayat Mazm 79:8-9) dan menghukum bangsa yang telah merusakkan Yerusalem dan Bait Allah (ayat Mazm 79:6-7; Yerusalem dibinasakan oleh tentara Babel pada tahun 586 SM). Ia mengakui bahwa bangsa-bangsa kafir itu menjadi alat murka Allah (ayat Mazm 79:5), namun apa yang telah mereka lakukan terhadap Israel dilaksanakan karena benci kepada Allah dan umat pilihan-Nya (ayat Mazm 79:1-7; bd. Yes 10:5-11; Yes 47:6-7). Pemazmur terdorong oleh perhatian akan kemuliaan Allah dan kemajuan nama-Nya di antara bangsa-bangsa yang tidak percaya (ayat Mazm 79:9-13).

[98:1]  7 Full Life : NYANYIAN BARU.

Nas : Mazm 98:1-9

Mazmur ini merupakan pujian yang bersifat nubuat mengenai kemenangan Tuhan dan keselamatan-Nya yang diberi tahu kepada Israel dan semua bangsa (ayat Mazm 98:1-3). Nubuat ini kini digenapi melalui pencurahan Roh Kudus atas orang percaya dan pemberitaan Injil yang dikuasai oleh Roh Kudus (Kis 1:8; 2:4).

[48:1]  8 Full Life : KOTA ALLAH KITA.

Nas : Mazm 48:2

Yang dimaksud dengan kota Allah kita dan kota Raja Besar (ayat Mazm 48:3) ialah Yerusalem (Mat 5:35). Kota ini akan didirikan "untuk selama-lamanya" (ayat Mazm 48:9). Apa yang dimulai Allah dalam PL akan diselesaikan di Yerusalem baru pada akhir zaman (Wahy 21:10-22:5;

lihat art. KOTA YERUSALEM).

[51:11]  9 Full Life : MENGAMBIL ROH-MU YANG KUDUS DARIPADAKU.

Nas : Mazm 51:13

Daud mengetahui bahwa jikalau Allah mengambil Roh Kudus yang menginsafkan dan menegur dari hidupnya, maka lenyaplah semua pengharapan penebusan

(lihat cat. --> Yoh 16:8).

[atau ref. Yoh 16:8]

[68:5]  10 Full Life : BAPA BAGI ANAK YATIM.

Nas : Mazm 68:6

Keadaan Allah sebagai bapak orang percaya ditekankan baik dalam PL maupun PB. Allah senang melindungi yang lemah, yang dirugikan, yang difitnah, dan yang kesepian di antara umat-Nya. Apabila saudara merasa sendirian di dalam dunia ini, saudara hendaknya meminta Allah menempatkan saudara di bawah perhatian dan perlindungan-Nya yang khusus (lih. Luk 7:13).

[15:1]  11 Full Life : SIAPA YANG BOLEH MENUMPANG DALAM KEMAH-MU.

Nas : Mazm 15:1

Mazmur ini menjawab pertanyaan, "Orang yang bagaimanakah mengalami kehadiran dan persekutuan intim dengan Allah?" Dalam mazmur ini tersirat bahwa kita dapat membuat Allah menarik kehadiran-Nya dari kehidupan kita melalui perbuatan tidak benar, penipuan, hujat, atau sifat mementingkan diri. Oleh karena itu kita harus memeriksa tindakan kita setiap hari, mengakui dosa-dosa kita, berbalik daripadanya, senantiasa berusaha supaya kita layak di hadapan Allah melalui Kristus (bd. 2Tim 2:15), dan sadar bahwa kehilangan hubungan dengan Allah berarti kehilangan segala sesuatu (bd. 1Yoh 1:6-7; 2:3-6; 3:21-24).

[16:10]  12 Full Life : TIDAK MENYERAHKAN AKU KE DUNIA ORANG MATI.

Nas : Mazm 16:10

Hubungan pribadi dengan Allah akan memberikan kepastian kepada orang percaya mengenai kehidupan di masa depan dengan Allah dan keyakinan bahwa Ia tidak akan menyerahkan mereka ke dunia orang mati (Ibr. _Sheol_; bd. Mazm 73:26). Rasul Petrus dan Paulus keduanya menerapkan ayat ini kepada Kristus dan kebangkitan-Nya (Kis 2:25-31; 13:34-37).

  1. 1) _Sheol_, yang terdapat 66 kali dalam PL, dalam bahasa Inggris diterjemahkan 55 kali sebagai "kuburan", dan 6 kali sebagai "kematian". Beberapa ahli berpendapat bahwa _Sheol_ senantiasa berarti "kuburan", sedangkan ahli lainnya beranggapan bahwa kata tersebut tidak pernah mengandung arti demikian itu saja.
  2. 2) Secara umum, PL memandang _Sheol_ sebagai tempat yang berhubungan dengan semacam hukuman.
    1. (a) Ketika Yakub mengatakan bahwa dia akan turun ke _Sheol_ karena kehilangan putranya Yusuf (Kej 37:35), ia merasa bahwa dirinya berada di bawah hukuman Allah; karena itu dia menolak untuk dihibur; tidak ada bukti bahwa dia mencari Allah kembali hingga setelah ia mendengar Yusuf masih hidup.
    2. (b) Daud dengan jelas menunjukkan bahwa _Sheol_ adalah tempat tujuan "orang-orang fasik" (Mazm 9:18), dan Yesaya mengatakan bahwa raja kafir Tiglat-Pileser dari Asyur, ketika meninggal dunia, akan menjumpai di Sheol raja-raja yang ditaklukkannya (Yes 14:9-10).
    3. (c) Ada beberapa nas yang menunjukkan bahwa orang Israel tidak mengharapkan masuk ke _Sheol_ ketika meninggal dunia ini, tetapi sebaliknya pergi ke tempat di mana mereka dapat menikmati berkat-berkat kehadiran Allah. Ketika Daud meninggal, ia mengharapkan akan tinggal selalu di rumah Tuhan (Mazm 23:6). Pemazmur lainnya percaya bahwa Allah akan menebus hidupnya dari dunia orang mati (_Sheol_) dan membawanya bersama-Nya ke sorga (Mazm 49:16; bd. Mazm 73:14-15). Dan Salomo bersaksi bahwa jalan kehidupan orang berhikmat yang takut akan Allah menuju ke atas "supaya ia menjauhi dunia orang mati di bawah" (Ams 15:24).

[46:4]  13 Full Life : ALIRAN-ALIRAN SEBUAH SUNGAI.

Nas : Mazm 46:5

"Sungai" Allah merupakan aliran yang terus-menerus dari kasih karunia, kemuliaan, dan kuasa-Nya di tengah-tengah umat-Nya yang setia (bd. ayat Mazm 46:12; Yes 8:6; Yeh 47:1; Wahy 3:12; 22:1). Sungai jernih yang memberi hidup ini mengalir dari Allah Bapa (Yer 2:13), Allah Anak (Za 13:1; Yoh 4:14) dan Allah Roh Kudus (Yoh 7:38-39); sungai ini mengalir dari takhta Allah dan tak henti-hentinya menyegarkan orang percaya, baik mereka yang ada di bumi (Yoh 4:13-14; 7:38) maupun mereka di sorga (Wahy 22:1). Berkat yang paling penting dari sungai ini adalah bahwa olehnya Allah dibawa di tengah-tengah umat-Nya (ayat Mazm 46:6), "Tuhan semesta alam menyertai kita" (ayat Mazm 46:8,12).

[26:8]  14 Full Life : AKU CINTA PADA RUMAH KEDIAMAN-MU.

Nas : Mazm 26:8

Kebahagiaan pemazmur bukan bersumber dari persekutuan dengan dunia (ayat Mazm 26:4-5,9-10), tetapi dari tinggal di "rumah" dan "jemaah" Tuhan (ayat Mazm 26:12), yaitu di mana kehadiran Allah dimanifestasikan di tengah-tengah umat-Nya dan di mana kemuliaan-Nya tinggal

(lihat art. KEMULIAAN ALLAH),

dan dari bergaul dengan orang percaya yang berjalan di dalam kebenaran Allah.

[34:9]  15 Full Life : TIDAK BERKEKURANGAN ORANG YANG TAKUT AKAN DIA.

Nas : Mazm 34:10

Perhatikan bahwa janji-janji mazmur ini bersyarat, khusus bagi mereka yang sungguh-sungguh takut akan Tuhan. Allah berjanji untuk melepaskan kita dari rasa takut (ayat Mazm 34:5), menyelamatkan kita dari kesesakan (ayat Mazm 34:7,18), mengutus malaikat untuk berkemah sekeliling kita (ayat Mazm 34:8), menyediakan kebutuhan kita (ayat Mazm 34:10), memberikan kepada kita hidup melimpah (ayat Mazm 34:13), mendengarkan doa-doa kita (ayat Mazm 34:16), menghibur kita dengan kehadiran-Nya (ayat Mazm 34:19) dan menebus kita (ayat Mazm 34:23) -- tetapi hanya jikalau kita mencari Tuhan (ayat Mazm 34:5,11), berseru kepada-Nya (ayat Mazm 34:7), menghampiri dan takut akan Dia (ayat Mazm 34:8,10), menjaga lidah kita dari dosa dusta (ayat Mazm 34:14), tetap terpisah dari dunia yang jahat (ayat Mazm 34:15), melakukan perbuatan baik dan mencari perdamaian (ayat Mazm 34:15), mempunyai hati yang lunak (ayat Mazm 34:19) dan menjadi hamba-Nya (ayat Mazm 34:23).

[65:4]  16 Full Life : BERBAHAGIALAH ORANG YANG ENGKAU ... SURUH MENDEKAT.

Nas : Mazm 65:5

Sukacita terbesar kita ialah berada dekat Allah dan menikmati persekutuan dengan Dia; hal ini kini dimungkinkan bagi orang percaya melalui pengorbanan Yesus Kristus (Ibr 10:10-22) dan melalui Roh Kudus yang mendiami kita (Ef 5:18). Alkitab menasihati kita untuk menghampiri Allah senantiasa supaya kita dapat menerima kemurahan dan kekuatan-Nya untuk menolong kita pada waktu kita memerlukannya (Ibr 4:16; 7:25). Keaiban terbesar kita ialah menganggap remeh hak istimewa ini untuk dekat dengan Allah, dengan menganggapnya tidak penting kita usahakan senantiasa (bd. Ibr 10:36-39).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA