TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 15:1

Konteks
Siapa yang boleh datang kepada TUHAN?
15:1 Mazmur Daud. TUHAN, siapa yang boleh menumpang u  dalam kemah-Mu 1 ? v  Siapa yang boleh diam di gunung-Mu w  yang kudus?

Mazmur 19:7

Konteks
19:7 (19-8) Taurat TUHAN j  itu sempurna 2 , k  menyegarkan jiwa; l  peraturan TUHAN itu teguh, m  memberikan hikmat kepada orang yang tak berpengalaman. n 

Mazmur 19:14

Konteks
19:14 (19-15) Mudah-mudahan Engkau berkenan a  akan ucapan mulutku dan renungan hatiku 3 , ya TUHAN, gunung batuku b  dan penebusku. c 

Mazmur 30:7

Konteks
30:7 (30-8) TUHAN, oleh karena Engkau berkenan, Engkau telah menempatkan aku di atas gunung yang kokoh; ketika Engkau menyembunyikan wajah-Mu, m  aku terkejut.

Mazmur 31:21

Konteks
31:21 (31-22) Terpujilah TUHAN, t  sebab kasih setia-Nya u  ditunjukkan-Nya kepadaku dengan ajaib pada waktu kesesakan! v 

Mazmur 38:9

Konteks
38:9 (38-10) Tuhan, Engkau mengetahui segala keinginanku, r  dan keluhkupun s  tidak tersembunyi bagi-Mu;

Mazmur 38:15

Konteks
38:15 (38-16) Sebab kepada-Mu, ya TUHAN, aku berharap; b  Engkaulah yang akan menjawab, c  ya Tuhan, Allahku.

Mazmur 40:11

Konteks
40:11 (40-12) Engkau, TUHAN, janganlah menahan rahmat-Mu i  dari padaku, kasih-Mu j  dan kebenaran-Mu k  kiranya menjaga l  aku selalu!

Mazmur 41:12

Konteks
41:12 (41-13) Tetapi aku, Engkau menopang c  aku karena ketulusanku, d  Engkau membuat aku tegak di hadapan-Mu untuk selama-lamanya. e 

Mazmur 60:7

Konteks
60:7 (60-9) Punya-Ku Gilead x  dan punya-Ku Manasye, Efraim y  ialah pelindung kepala-Ku, Yehuda z  ialah tongkat a  kerajaan-Ku;

Mazmur 68:5

Konteks
68:5 (68-6) Bapa bagi anak yatim 4  d  dan Pelindung bagi para janda, e  itulah Allah di kediaman-Nya f  yang kudus;

Mazmur 69:17

Konteks
69:17 (69-18) Janganlah sembunyikan wajah-Mu a  kepada hamba-Mu, sebab aku tersesak; b  segeralah c  menjawab aku!

Mazmur 71:6

Konteks
71:6 Kepada-Mulah aku bertopang mulai dari kandungan, a  Engkau telah mengeluarkan aku dari perut ibuku; b  Engkau yang selalu kupuji-puji. c 

Mazmur 74:19

Konteks
74:19 Janganlah berikan nyawa merpati-Mu g  kepada binatang liar! Janganlah lupakan terus-menerus nyawa orang-orang-Mu yang tertindas! h 

Mazmur 86:2

Konteks
86:2 Peliharalah nyawaku, sebab aku orang yang Kaukasihi, selamatkanlah hamba-Mu yang percaya kepada-Mu. l 

Mazmur 89:24

Konteks
89:24 (89-25) Kesetiaan-Ku dan kasih-Ku menyertai w  dia, dan oleh karena nama-Ku tanduknya akan meninggi.

Mazmur 89:46

Konteks
89:46 (89-47) Berapa lama lagi, ya TUHAN, Engkau bersembunyi terus-menerus, berkobar-kobar murka-Mu laksana api? v 

Mazmur 94:16

Konteks
94:16 Siapakah yang bangkit h  bagiku melawan orang-orang jahat, siapakah yang tampil bagiku melawan orang-orang yang melakukan kejahatan? i 

Mazmur 104:29

Konteks
104:29 Apabila Engkau menyembunyikan wajah-Mu, j  mereka terkejut; apabila Engkau mengambil roh mereka, mereka mati binasa dan kembali menjadi debu. k 

Mazmur 139:5

Konteks
139:5 Dari belakang dan dari depan Engkau mengurung r  aku, dan Engkau menaruh tangan-Mu ke atasku.

Mazmur 139:12

Konteks
139:12 maka kegelapanpun tidak menggelapkan z  bagi-Mu, dan malam menjadi terang seperti siang; kegelapan sama seperti terang.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:1]  1 Full Life : SIAPA YANG BOLEH MENUMPANG DALAM KEMAH-MU.

Nas : Mazm 15:1

Mazmur ini menjawab pertanyaan, "Orang yang bagaimanakah mengalami kehadiran dan persekutuan intim dengan Allah?" Dalam mazmur ini tersirat bahwa kita dapat membuat Allah menarik kehadiran-Nya dari kehidupan kita melalui perbuatan tidak benar, penipuan, hujat, atau sifat mementingkan diri. Oleh karena itu kita harus memeriksa tindakan kita setiap hari, mengakui dosa-dosa kita, berbalik daripadanya, senantiasa berusaha supaya kita layak di hadapan Allah melalui Kristus (bd. 2Tim 2:15), dan sadar bahwa kehilangan hubungan dengan Allah berarti kehilangan segala sesuatu (bd. 1Yoh 1:6-7; 2:3-6; 3:21-24).

[19:7]  2 Full Life : TAURAT TUHAN ITU SEMPURNA.

Nas : Mazm 19:8-12

Ayat-ayat ini berbicara tentang sifat, keuntungan, dan nilai dari hukum dan firman Allah. Kelima segi adalah:

  1. 1) "Taurat" -- istilah umum bagi penyataan kehendak Allah yang mengerahkan orang dalam hubungan yang benar dengan diri-Nya (ayat Mazm 19:8).
  2. 2) "Peraturan" -- firman Allah yang benar memberikan kesaksian tentang sifat dan kehendak-Nya (bd. 1Yoh 5:9), yang dapat menjadikan kita bijaksana jika kita mempelajarinya (ayat Mazm 19:8).
  3. 3) "Titah" -- peraturan-peraturan tertentu mengenai hidup benar yang merupakan sukacita orang saleh (ayat Mazm 19:9).
  4. 4) "Perintah" -- sumber yang absah dari terang yang menuntun orang percaya yang mencari jalan-Nya (ayat Mazm 19:9; bd. Kis 26:18); tanggapan yang tepat kepada perintah Allah ialah "takut akan Tuhan" yang mendatangkan kebebasan dari kehidupan yang berdosa (ayat Mazm 19:10).
  5. 5) "Hukum" -- hukum-hukum yang mengatur kehidupan sosial yang mendatangkan keadilan dan kebenaran (ayat Mazm 19:10).

[19:14]  3 Full Life : BERKENAN AKAN UCAPAN MULUTKU DAN RENUNGAN HATIKU.

Nas : Mazm 19:15

Tanggapan yang patut terhadap karya keselamatan di dalam kehidupan kita ialah doa tak putus-putus bahwa Allah akan memelihara hati, ucapan, dan kehidupan kita bebas dari dosa dan berkenan kepada-Nya. Baik renungan hati dan pikiran kita harus berkenan kepada Allah.

[68:5]  4 Full Life : BAPA BAGI ANAK YATIM.

Nas : Mazm 68:6

Keadaan Allah sebagai bapak orang percaya ditekankan baik dalam PL maupun PB. Allah senang melindungi yang lemah, yang dirugikan, yang difitnah, dan yang kesepian di antara umat-Nya. Apabila saudara merasa sendirian di dalam dunia ini, saudara hendaknya meminta Allah menempatkan saudara di bawah perhatian dan perlindungan-Nya yang khusus (lih. Luk 7:13).



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA