TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 4:3

Konteks
4:3 (4-4) Ketahuilah, bahwa TUHAN telah memilih bagi-Nya seorang yang dikasihi-Nya; x  TUHAN mendengarkan, y  apabila aku berseru kepada-Nya 1 .

Mazmur 9:10

Konteks
9:10 (9-11) Orang yang mengenal nama-Mu a  percaya kepada-Mu, sebab tidak Kautinggalkan b  orang yang mencari c  Engkau, ya TUHAN.

Mazmur 9:16

Konteks
9:16 (9-17) TUHAN telah memperkenalkan diri-Nya, Ia menjalankan penghakiman; orang fasik terjerat dalam perbuatan tangannya r  sendiri. Higayon. Sela

Mazmur 9:20

Konteks
9:20 (9-21) Biarlah mereka menjadi takut, z  ya TUHAN, sehingga bangsa-bangsa itu mengakui, bahwa mereka manusia a  saja. Sela

Mazmur 14:4

Konteks
14:4 Tidak sadarkah o  semua orang yang melakukan kejahatan, yang memakan habis umat-Ku p  seperti memakan roti, dan yang tidak berseru kepada TUHAN? q 

Mazmur 16:11

Konteks
16:11 Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan; c  di hadapan-Mu d  ada sukacita berlimpah-limpah, di tangan kanan-Mu e  ada nikmat f  senantiasa.

Mazmur 18:43

Konteks
18:43 (18-44) Engkau meluputkan aku dari perbantahan rakyat; Engkau mengangkat aku menjadi kepala atas bangsa-bangsa; a  bangsa yang tidak kukenal b  menjadi hambaku;

Mazmur 31:7

Konteks
31:7 (31-8) Aku akan bersorak-sorak dan bersukacita karena kasih setia-Mu, sebab Engkau telah menilik sengsaraku, l  telah memperhatikan kesesakan m  jiwaku,

Mazmur 35:8

Konteks
35:8 Biarlah kebinasaan mendatangi dia dengan tidak disangka-sangka, b  jerat yang dipasangnya, biarlah menangkap dia sendiri, biarlah ia jatuh c  dan musnah!

Mazmur 35:15

Konteks
35:15 Tetapi ketika aku tersandung jatuh, bersukacitalah n  mereka dan berkerumun, berkerumun melawan aku; orang-orang asing yang tidak kukenal menista o  aku dengan tidak henti-hentinya;

Mazmur 40:9

Konteks
40:9 (40-10) Aku mengabarkan keadilan d  dalam jemaah e  yang besar; bahkan tidak kutahan bibirku, Engkau juga yang tahu, f  ya TUHAN.

Mazmur 41:11

Konteks
41:11 (41-12) Dengan demikian aku tahu, bahwa Engkau berkenan kepadaku, a  apabila musuhku tidak bersorak-sorai karena aku. b 

Mazmur 44:21

Konteks
44:21 (44-22) masakan Allah tidak akan menyelidikinya? Karena Ia mengetahui rahasia hati! h 

Mazmur 46:10

Konteks
46:10 (46-11) "Diamlah 2  dan ketahuilah, bahwa Akulah Allah! x  Aku ditinggikan y  di antara bangsa-bangsa, ditinggikan di bumi!"

Mazmur 53:4

Konteks
53:4 (53-5) Tidak sadarkah orang-orang yang melakukan kejahatan, yang memakan habis umat-Ku seperti memakan roti, dan yang tidak berseru kepada Allah?

Mazmur 56:9

Konteks
56:9 (56-10) Maka musuhku akan mundur g  pada waktu aku berseru; h  aku yakin, bahwa Allah memihak kepadaku. i 

Mazmur 69:5

Konteks
69:5 (69-6) Ya Allah, Engkau mengetahui kebodohanku, h  kesalahan-kesalahanku tidak tersembunyi bagi-Mu. i 

Mazmur 69:19

Konteks
69:19 (69-20) Engkau mengenal celaku, e  maluku dan nodaku; semua lawanku ada di hadapan-Mu.

Mazmur 71:15

Konteks
71:15 mulutku akan menceritakan v  keadilan-Mu w  dan keselamatan yang dari pada-Mu sepanjang hari, sebab aku tidak dapat menghitungnya.

Mazmur 74:9

Konteks
74:9 Tanda-tanda n  kami tidak kami lihat, tidak ada lagi nabi, o  dan tidak ada di antara kami yang mengetahui berapa lama lagi.

Mazmur 76:1

Konteks
Allah, Hakim segala bangsa
76:1 Untuk pemimpin biduan. Dengan permainan kecapi. Mazmur Asaf. Nyanyian. (76-2) Allah terkenal di Yehuda, nama-Nya masyhur k  di Israel!

Mazmur 77:19

Konteks
77:19 (77-20) Melalui laut i  jalan-Mu j  dan lorong-Mu melalui muka air yang luas, tetapi jejak-Mu tidak kelihatan.

Mazmur 78:5-6

Konteks
78:5 Telah ditetapkan-Nya peringatan u  di Yakub v  dan hukum Taurat diberi-Nya di Israel; nenek moyang kita diperintahkan-Nya untuk memperkenalkannya kepada anak-anak mereka 3 , 78:6 supaya dikenal oleh angkatan yang kemudian, supaya anak-anak, yang akan lahir kelak, w  bangun dan menceritakannya kepada anak-anak mereka,

Mazmur 79:10

Konteks
79:10 Mengapa bangsa-bangsa lain boleh berkata: "Di mana Allah mereka? n " Biarlah di hadapan kami bangsa-bangsa lain mengetahui pembalasan o  atas darah yang tertumpah p  dari hamba-hamba-Mu.

Mazmur 81:5

Konteks
81:5 (81-6) Sebagai suatu peringatan bagi Yusuf ditetapkan-Nya hal itu, pada waktu Ia maju melawan tanah Mesir. a  Aku mendengar bahasa yang tidak kukenal: b 

Mazmur 82:5

Konteks
82:5 Mereka tidak tahu dan tidak mengerti apa-apa, z  dalam kegelapan a  mereka berjalan; goyanglah segala dasar b  bumi.

Mazmur 83:18

Konteks
83:18 (83-19) supaya mereka tahu bahwa Engkau sajalah yang bernama TUHAN, q  Yang Mahatinggi r  atas seluruh bumi. s 

Mazmur 87:4

Konteks
87:4 Aku menyebut Rahab w  dan Babel di antara orang-orang yang mengenal Aku, bahkan Filistea x , Tirus y  dan Etiopia: "Ini dilahirkan di sana."

Mazmur 88:8

Konteks
88:8 (88-9) Telah Kaujauhkan kenalan-kenalanku n  dari padaku, telah Kaubuat aku menjadi kekejian bagi mereka. Aku tertahan o  dan tidak dapat keluar; p 

Mazmur 89:1

Konteks
Kesetiaan TUHAN kepada Daud
89:1 Nyanyian pengajaran Etan, orang Ezrahi. (89-2) Aku hendak menyanyikan i  kasih setia TUHAN selama-lamanya, hendak memperkenalkan j  kesetiaan-Mu 4  dengan mulutku turun-temurun.

Mazmur 89:15

Konteks
89:15 (89-16) Berbahagialah bangsa yang tahu bersorak-sorai, ya TUHAN, mereka hidup g  dalam cahaya h  wajah-Mu;

Mazmur 92:6

Konteks
92:6 (92-7) Orang bodoh e  tidak akan mengetahui, dan orang bebal tidak akan mengerti hal itu.

Mazmur 100:3

Konteks
100:3 Ketahuilah, bahwa Tuhanlah Allah; m  Dialah yang menjadikan kita n  dan punya Dialah kita, umat-Nya o  dan kawanan domba gembalaan-Nya. p 

Mazmur 135:5

Konteks
135:5 Sesungguhnya aku tahu, bahwa TUHAN itu maha besar h  dan Tuhan kita itu melebihi segala allah. i 

Mazmur 139:14

Konteks
139:14 Aku bersyukur kepada-Mu d  oleh karena kejadianku dahsyat dan ajaib e ; ajaib apa yang Kaubuat, dan jiwaku benar-benar menyadarinya.

Mazmur 140:12

Konteks
140:12 (140-13) Aku tahu, bahwa TUHAN akan memberi keadilan kepada orang tertindas, s  dan membela perkara t  orang miskin. u 

Mazmur 147:20

Konteks
147:20 Ia tidak berbuat demikian kepada segala bangsa, r  dan hukum-hukum-Nya tidak mereka kenal. s  Haleluya! t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:3]  1 Full Life : MENDENGARKAN, APABILA AKU BERSERU KEPADA-NYA.

Nas : Mazm 4:4

Untuk memiliki kepastian bahwa Allah akan menjawab seruan kita memohon pertolongan, kita harus sungguh-sungguh berusaha untuk hidup saleh (bd. Ams 15:29; Yoh 9:31; 15:7). Mereka yang dengan setia mengabdikan diri kepada Allah telah dipisahkan sebagai milik pusaka-Nya sendiri. Apabila kita menjadi milik Allah, kita dapat berseru kepada-Nya sebagai pelindung dan pemelihara kita (bd. Ibr 10:22; 1Yoh 3:21-22).

[46:10]  2 Full Life : DIAMLAH.

Nas : Mazm 46:11

Istilah Ibrani "diamlah" ini juga dapat diterjemahkan dengan "lepaskanlah", yaitu berhentilah memegang hal-hal yang menghalangi saudara meninggikan Allah dan memberikan Dia tempat-Nya yang layak dalam hidup saudara.

[78:5]  3 Full Life : MEMPERKENALKANNYA KEPADA ANAK-ANAK MEREKA.

Nas : Mazm 78:5

Mengajarkan prinsip-prinsip saleh dan ajaran Firman Allah kepada anak-anak kita bukan soal pilihan; itulah perintah yang diberikan kepada umat-Nya. Kalau Allah memerintahkan sesuatu, Ia memberikan kasih karunia untuk melaksanakannya

(lihat cat. --> Ul 6:7;

[atau ref. Ul 6:7]

lihat art. ORANG-TUA DAN ANAK-ANAK).

[89:1]  4 Full Life : KESETIAAN-MU.

Nas : Mazm 89:2-53

Mazmur ini adalah doa yang berkenaan dengan kebinasaan Yerusalem dan jatuhnya keturunan Daud, dan dengan janji Allah bahwa anak cucu Daud tetap ada untuk selama-lamanya (ayat Mazm 89:30,35-38; bd. 2Sam 7:8-16). Penggubah bertanya apakah Allah telah gagal untuk menepati janji-Nya. Ia berdoa agar Allah memulihkan umat-Nya dan takhta Daud serta menarik murka-Nya dari Israel (ayat Mazm 89:47-53). Yang tidak diketahui pemazmur ialah bahwa sekalipun Allah telah menghukum Israel karena dosa-dosa mereka, Ia akan menggenapi janji-Nya melalui Yesus Kristus, yang berasal dari keturunan Daud, dan kerajaan-Nya tidak akan berkesudahan (Luk 1:31-33).



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA