TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 6:7

Konteks
6:7 (6-8) Mataku mengidap x  karena sakit hati, rabun karena semua lawanku.

Mazmur 32:8

Konteks
32:8 Aku hendak mengajar w  dan menunjukkan kepadamu x  jalan yang harus kautempuh; Aku hendak memberi nasihat, mata-Ku tertuju y  kepadamu 1 .

Mazmur 34:15

Konteks
34:15 (34-16) Mata TUHAN v  tertuju kepada orang-orang benar, w  dan telinga-Nya x  kepada teriak mereka minta tolong;

Mazmur 54:7

Konteks
54:7 (54-9) Sebab Ia melepaskan x  aku dari segala kesesakan, dan mataku memandangi musuhku. y 

Mazmur 77:4

Konteks
77:4 (77-5) Engkau membuat mataku tetap terbuka; aku gelisah, sehingga tidak dapat berkata-kata. l 

Mazmur 119:136

Konteks
119:136 Air b  mataku berlinang seperti aliran air 2 , karena orang tidak berpegang c  pada Taurat-Mu.

Mazmur 123:1

Konteks
Berharap kepada anugerah TUHAN
123:1 Nyanyian ziarah. Kepada-Mu aku melayangkan mataku 3 , ya Engkau yang bersemayam q  di sorga.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[32:8]  1 Full Life : AKU HENDAK ... MENGAJAR ... KEPADAMU.

Nas : Mazm 32:8

Tuhan berjanji untuk mengajar dan menuntun orang percaya yang telah diampuni yang memiliki roh yang mudah diajari, menghargai kehadiran dan nasihat Allah (bd. ayat Mazm 32:7), percaya Dia (ayat Mazm 32:10), bersukacita di dalam Dia (ayat Mazm 32:11), dan tetap jujur hatinya (ayat Mazm 32:11).

[119:136]  2 Full Life : AIR MATAKU BERLINANG SEPERTI ALIRAN AIR.

Nas : Mazm 119:136

Mereka yang mengasihi Firman Allah akan mengalami kesedihan dan kesusahan, bahkan kemarahan (ayat Mazm 119:53) apabila melihat hukum-hukum Allah ditolak dan dicemoohkan oleh orang fasik; perasaan-perasaan ini pastilah akan berlangsung terus hingga kedatangan kembali Kristus

(lihat cat. --> Luk 19:45;

lihat cat. --> 2Pet 2:8).

[atau ref. Luk 19:45; 2Pet 2:8]

[123:1]  3 Full Life : KEPADA-MU AKU MELAYANGKAN MATAKU.

Nas : Mazm 123:1

Mazmur ini menggambarkan orang percaya yang rendah hati senantiasa dan dengan penuh harap menantikan Allah mengakhiri kebencian dan cemooh yang diarahkan kepada mereka. Mazmur ini mengungkapkan seruan orang yang senantiasa menantikan dan mendambakan kedatangan kembali Kristus untuk menyelamatkan umat-Nya dari dunia yang fasik dan bermusuhan (lih. Ibr 12:2; 2Pet 3:12;

lihat cat. --> Mat 24:42;

lihat cat. --> Tit 2:13).

[atau ref. Mat 24:42; Tit 2:13]



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA