TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ratapan 3:23

Konteks
3:23 selalu baru tiap pagi; besar kesetiaan-Mu! u 

Ratapan 3:32

Konteks
3:32 Karena walau Ia mendatangkan susah, Ia juga menyayangi menurut kebesaran kasih setia-Nya. f 

Ratapan 4:6

Konteks
4:6 Kedurjanaan puteri bangsaku melebihi dosa Sodom, i  yang sekejap mata dibongkar-bangkir tanpa ada tangan yang memukulnya.

Ratapan 1:1

Konteks
Keruntuhan dan kesunyian Yerusalem
1:1 Ah, betapa terpencilnya a  kota itu 1 , yang dahulu ramai! b  Laksana seorang jandalah c  ia, yang dahulu agung d  di antara bangsa-bangsa. Yang dahulu ratu di antara kota-kota, sekarang menjadi jajahan. e 

Ratapan 1:9

Konteks
1:9 Kenajisannya melekat pada ujung kainnya; ia tak berpikir akan akhirnya, b  sangatlah dalam ia jatuh, c  tiada orang yang menghiburnya. d  "Ya, TUHAN, lihatlah sengsaraku, e  karena si seteru membesarkan dirinya!"

Ratapan 2:22

Konteks
2:22 Seolah-olah pada hari perayaan Engkau mengundang semua yang kutakuti g  dari sekeliling. Tatkala TUHAN murka tak ada seorang yang luput h  atau selamat. Mereka yang kubuai dan kubesarkan i  dibinasakan seteruku.

Ratapan 2:13

Konteks
2:13 Apa yang dapat kunyatakan kepadamu, v  dengan apa aku dapat menyamakan engkau, ya puteri w  Yerusalem? Dengan apa aku dapat membandingkan engkau untuk dihibur, ya dara, puteri Sion? x  Karena luas bagaikan laut y  reruntuhanmu; siapa yang akan memulihkan engkau?

Ratapan 1:5

Konteks
1:5 Lawan-lawan menguasainya, seteru-seterunya berbahagia. Sungguh, TUHAN membuatnya merana, p  karena banyak pelanggarannya 2 ; q  kanak-kanaknya berjalan di depan lawan r  sebagai tawanan. s 

Ratapan 1:8

Konteks
1:8 Yerusalem sangat berdosa, x  sehingga najis y  adanya; semua yang dahulu menghormatinya, sekarang menghinanya, karena melihat telanjangnya; z  dan dia sendiri berkeluh kesah, a  dan memalingkan mukanya.

Ratapan 1:12

Konteks
1:12 Acuh tak acuhkah kamu sekalian yang berlalu? k  Pandanglah dan lihatlah, apakah ada kesedihan 3  seperti kesedihan l  yang ditimpakan TUHAN kepadaku, untuk membuat aku merana tatkala murka-Nya m  menyala-nyala 4 !

Ratapan 5:4

Konteks
5:4 Air kami kami minum y  dengan membayar, kami mendapat kayu dengan bayaran. z 

Ratapan 1:15

Konteks
1:15 Tuhan membuang semua pahlawanku yang ada dalam lingkunganku; t  Ia menyelenggarakan pesta u  menentang aku untuk membinasakan teruna-terunaku; v  Tuhan telah menginjak-injak puteri Yehuda, dara w  itu, seperti orang mengirik x  memeras anggur. y 

Ratapan 1:6

Konteks
1:6 Lenyaplah dari puteri Sion t  segala kemuliaannya; pemimpin-pemimpinnya bagaikan rusa yang tidak menemukan padang rumput; mereka berjalan u  tanpa daya di depan yang mengejarnya.

Ratapan 1:20

Konteks
1:20 Ya, TUHAN, lihatlah, betapa besar ketakutanku, m  betapa gelisah n  jiwaku; hatiku terbolak-balik o  di dalam dadaku, karena sudah melampaui batas aku memberontak; p  di luar keturunanku dibinasakan oleh pedang, di dalam rumah oleh penyakit sampar. q 

Ratapan 2:14

Konteks
2:14 Nabi-nabimu melihat bagimu penglihatan yang dusta z  dan hampa. Mereka tidak menyatakan kesalahanmu 5 , guna memulihkan a  engkau kembali. Mereka mengeluarkan bagimu ramalan-ramalan yang dusta dan menyesatkan. b 

Ratapan 4:5

Konteks
4:5 Yang biasa makan yang sedap-sedap mati bulur di jalan-jalan; yang biasa duduk di atas bantal kirmizi g  terbaring di timbunan h  sampah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:1]  1 Full Life : BETAPA TERPENCILNYA KOTA ITU.

Nas : Rat 1:1

Yeremia mengungkapkan kesedihannya yang mendalam karena kejatuhan Yerusalem dan keadaan tragis yang menyebabkannya. Kota kudus itu diumpamakan sebagai janda kesepian yang kehilangan anak-anaknya dan dikhianati handai taulannya; ia ditinggal sendiri tanpa ada orang untuk menghibur dirinya.

[1:5]  2 Full Life : MEMBUATNYA MERANA ... BANYAK PELANGGARANNYA.

Nas : Rat 1:5

Musibah penderitaan, kerusakan, dan kehilangan dihubungkan dengan dosa bangsa itu (ayat Rat 1:8-9,14,18,20,22). Merekalah yang mendatangkan hukuman atas diri mereka sendiri. Terus-menerus berbuat dosa senantiasa mengakibatkan hukuman dari Allah (Rom 6:23).

[1:12]  3 Full Life : KESEDIHAN.

Nas : Rat 1:12

Dalam sebelas ayat pertama Yeremia sendiri yang meratap; dalam ayat Rat 1:12-22 Yerusalem diwujudkan sebagai peratap.

[1:12]  4 Full Life : TATKALA MURKA-NYA MENYALA-NYALA.

Nas : Rat 1:12

Beberapa orang percaya menekankan kasih dan pengampunan Allah dan mengabaikan murka-Nya yang menyala-nyala terhadap semua orang yang menolak untuk memperhatikan panggilan-Nya kepada kebenaran. Pandangan bahwa Kristus membiarkan dosa dan kebejatan karena kasih-Nya tidak didukung oleh Alkitab

(lihat cat. --> Wahy 19:15;

lihat cat. --> Wahy 19:17).

[atau ref. Wahy 19:15-17]

Untuk memahami murka Allah yang akan datang, bacalah dan mempelajari Kitab Wahyu.

[2:14]  5 Full Life : TIDAK MENYATAKAN KESALAHANMU.

Nas : Rat 2:14

Salah satu ciri seorang nabi palsu ialah bahwa perkataan dan penglihatannya tidak menyingkapkan dosa yang dilakukan bangsa itu

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA).

Orang-orang dalam gereja yang tidak menegur dosa, dan dengan demikian menyalurkan karya Roh Kudus yang menginsyafkan (Yoh 16:8-11), membuktikan bahwa mereka adalah pendeta palsu; sebaliknya, orang yang hidup kudus dan dengan sungguh-sungguh mengecam keduniawian dan dosa di antara jemaat sebagaimana yang dilakukan Kristus (lih. pasal Wahy 2:1-3:22), membuktikan bahwa mereka adalah hamba yang setia kepada Tuhan.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA