TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 6:4

Konteks
6:4 Dengarlah, hai orang Israel 1 : TUHAN itu Allah kita, TUHAN itu esa 2 ! y 

Ulangan 1:34

Konteks
Riwayat hukuman atas Israel
1:34 "Ketika TUHAN mendengar z  gerutumu itu, Ia menjadi murka a  dan bersumpah: b 

Ulangan 4:33

Konteks
4:33 Pernahkah suatu bangsa mendengar suara ilahi, yang berbicara dari tengah-tengah api, seperti yang kaudengar dan tetap hidup? q 

Ulangan 32:1

Konteks
Nyanyian Musa
32:1 "Pasanglah telingamu, v  hai langit, w  aku mau berbicara, dan baiklah bumi mendengarkan ucapan mulutku. x 

Ulangan 5:28

Konteks
5:28 Ketika TUHAN mendengar perkataanmu itu, sedang kamu mengatakannya kepadaku, maka berfirmanlah TUHAN kepadaku: Telah Kudengar perkataan bangsa ini yang dikatakan mereka kepadamu. Segala yang dikatakan mereka itu baik. h 

Ulangan 11:27

Konteks
11:27 berkat, f  apabila kamu mendengarkan perintah TUHAN, Allahmu, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini;

Ulangan 31:30

Konteks
31:30 Lalu Musa menyampaikan ke telinga seluruh jemaah Israel nyanyian ini 3  sampai perkataan yang penghabisan.

Ulangan 17:13

Konteks
17:13 Maka seluruh bangsa itu akan mendengar dan menjadi takut dan tidak lagi h  berlaku terlalu berani."

Ulangan 5:27

Konteks
5:27 Mendekatlah engkau dan dengarkanlah segala yang difirmankan f  TUHAN, Allah kita, dan engkaulah yang mengatakan kepada kami segala yang difirmankan kepadamu oleh TUHAN, Allah kita, maka kami akan mendengar dan melakukannya. g 

Ulangan 19:20

Konteks
19:20 Maka orang-orang lain akan mendengar dan menjadi takut, j  sehingga mereka tidak akan melakukan lagi perbuatan jahat seperti itu di tengah-tengahmu.

Ulangan 4:12

Konteks
4:12 Lalu berfirmanlah q  TUHAN kepadamu dari tengah-tengah api; suara kata-kata kamu dengar, tetapi suatu rupa r  tidak kamu lihat, hanya ada suara. s 

Ulangan 4:36

Konteks
4:36 Dari langit Ia membiarkan engkau mendengar suara-Nya y  untuk mengajari z  engkau, di bumi Ia membiarkan engkau melihat api-Nya yang besar, dan segala perkataan-Nya kaudengar dari tengah-tengah api.

Ulangan 1:45

Konteks
1:45 Lalu kamu pulang dan menangis di hadapan TUHAN; s  tetapi TUHAN tidak mendengarkan t  tangisanmu dan tidak memberi telinga u  kepada suaramu.

Ulangan 18:15

Konteks
18:15 Seorang nabi dari tengah-tengahmu, dari antara saudara-saudaramu, f  sama seperti aku 4 , akan dibangkitkan bagimu oleh TUHAN, Allahmu; dialah yang harus kamu dengarkan.

Ulangan 26:7

Konteks
26:7 maka kami berseru kepada TUHAN, Allah nenek moyang kami, lalu TUHAN mendengar suara c  kami dan melihat d  kesengsaraan e  dan kesukaran kami dan penindasan f  terhadap kami.

Ulangan 5:26

Konteks
5:26 Sebab makhluk manakah yang telah mendengar suara dari Allah yang hidup yang berbicara dari tengah-tengah api, seperti kami dan tetap hidup? e 

Ulangan 28:2

Konteks
28:2 Segala berkat ini akan datang kepadamu m  dan menjadi bagianmu, jika engkau mendengarkan suara TUHAN, Allahmu:

Ulangan 13:8

Konteks
13:8 maka janganlah engkau mengalah r  kepadanya dan janganlah mendengarkan dia. Janganlah engkau merasa sayang s  kepadanya, janganlah mengasihani dia dan janganlah menutupi salahnya,

Ulangan 13:11

Konteks
13:11 Maka seluruh orang Israel akan mendengar dan menjadi takut, w  sehingga mereka tidak akan melakukan lagi perbuatan jahat seperti itu di tengah-tengahmu.

Ulangan 23:5

Konteks
23:5 Tetapi TUHAN, Allahmu, tidak mau mendengarkan Bileam dan TUHAN, Allahmu, telah mengubah kutuk t  itu menjadi berkat bagimu, karena TUHAN, Allahmu, mengasihi u  engkau.

Ulangan 30:17

Konteks
30:17 Tetapi jika hatimu berpaling dan engkau tidak mau mendengar, bahkan engkau mau disesatkan untuk sujud menyembah kepada allah lain dan beribadah kepadanya,

Ulangan 32:44

Konteks
Nasihat Musa yang terakhir
32:44 Lalu datanglah Musa bersama-sama dengan Yosua p  bin Nun dan menyampaikan ke telinga bangsa itu segala perkataan nyanyian tadi.

Ulangan 13:12

Konteks
13:12 Apabila di salah satu kota yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu untuk diam di sana, kaudengar orang berkata:

Ulangan 30:8

Konteks
30:8 Engkau akan mendengarkan kembali suara TUHAN dan melakukan segala perintah-Nya yang kusampaikan kepadamu pada hari ini.

Ulangan 21:18

Konteks
Anak yang durhaka
21:18 "Apabila seseorang mempunyai anak laki-laki f  yang degil dan membangkang, g  yang tidak mau mendengarkan perkataan ayahnya dan ibunya, h  dan walaupun mereka menghajar dia, tidak juga ia mendengarkan mereka,

Ulangan 9:2

Konteks
9:2 suatu bangsa yang besar dan tinggi, orang Enak, yang kaukenal dan yang tentangnya kaudengar orang berkata: Siapakah yang dapat bertahan menghadapi orang Enak? l 

Ulangan 29:4

Konteks
29:4 Tetapi sampai sekarang ini TUHAN tidak memberi kamu akal budi untuk mengerti atau mata untuk melihat atau telinga untuk mendengar. h 

Ulangan 2:25

Konteks
2:25 Pada hari ini Aku mulai mendatangkan ke atas bangsa-bangsa di seluruh kolong langit keseganan n  dan ketakutan o  terhadap kamu, sehingga mereka menggigil p  dan gemetar karena engkau, apabila mereka mendengar tentang kamu."

Ulangan 5:23

Konteks
Orang Israel takut menghadapi kedatangan TUHAN
5:23 "Ketika kamu mendengar suara itu dari tengah-tengah gelap gulita, sementara gunung itu menyala, maka kamu, yakni semua kepala sukumu dan para tua-tuamu, z  mendekati aku,

Ulangan 9:19

Konteks
9:19 Sebab aku gentar karena murka dan kepanasan amarah yang ditimpakan TUHAN kepadamu, sampai Ia mau memunahkan kamu. w  Tetapi sekali inipun TUHAN mendengarkan aku. x 

Ulangan 18:19

Konteks
18:19 Orang yang tidak mendengarkan l  segala firman-Ku yang akan diucapkan nabi itu demi nama-Ku, m  dari padanya akan Kutuntut pertanggungjawaban. n 

Ulangan 20:3

Konteks
20:3 dengan berkata kepada mereka: Dengarlah, hai orang Israel! Kamu sekarang menghadapi pertempuran melawan musuhmu; janganlah lemah hatimu, q  janganlah takut, janganlah gentar dan janganlah gemetar karena mereka,

Ulangan 27:9

Konteks
27:9 Juga berbicaralah Musa dan imam-imam orang Lewi m  kepada seluruh orang Israel: "Diamlah dan dengarlah, hai orang Israel. Pada hari ini engkau telah menjadi umat TUHAN, Allahmu. n 

Ulangan 30:12

Konteks
30:12 Tidak di langit tempatnya, sehingga engkau berkata: Siapakah yang akan naik ke langit t  untuk mengambilnya bagi kita dan memperdengarkannya kepada kita, supaya kita melakukannya? u 

Ulangan 33:7

Konteks
33:7 Dan inilah tentang Yehuda. w  Katanya: "Dengarlah, ya TUHAN, suara Yehuda dan bawalah dia kepada bangsanya. Berjuanglah baginya dengan tangan-Mu, dan jadilah Engkau penolongnya melawan musuhnya."

Ulangan 18:14

Konteks
18:14 Sebab bangsa-bangsa yang daerahnya akan kaududuki ini mendengarkan kepada peramal atau petenung, e  tetapi engkau ini tidak diizinkan TUHAN, Allahmu, melakukan yang demikian.

Ulangan 15:5

Konteks
15:5 asal saja engkau mendengarkan baik-baik suara TUHAN, Allahmu, dan melakukan y  dengan setia segenap perintah yang kusampaikan kepadamu pada hari ini.

Ulangan 28:62

Konteks
28:62 Dari pada kamu hanya sedikit o  orang yang tertinggal, padahal kamu dahulu seperti bintang-bintang di langit p  banyaknya--karena engkau tidak mendengarkan suara TUHAN, Allahmu.

Ulangan 30:13

Konteks
30:13 Juga tidak di seberang laut v  tempatnya, sehingga engkau berkata: Siapakah yang akan menyeberang ke seberang laut untuk mengambilnya bagi kita dan memperdengarkannya kepada kita, supaya kita melakukannya? w 

Ulangan 5:1

Konteks
Kesepuluh firman
5:1 Musa memanggil seluruh orang Israel berkumpul dan berkata kepada mereka: "Dengarlah, hai orang Israel, ketetapan dan peraturan, p  yang pada hari ini kuperdengarkan kepadamu, supaya kamu mempelajarinya dan melakukannya dengan setia.

Ulangan 31:13

Konteks
31:13 dan supaya anak-anak m  mereka, yang tidak mengetahuinya, dapat mendengarnya dan belajar takut akan TUHAN, Allahmu, --selama kamu hidup di tanah, ke mana kamu pergi, menyeberangi sungai Yordan untuk mendudukinya."

Ulangan 21:21

Konteks
21:21 Maka haruslah semua orang sekotanya melempari anak itu dengan batu, sehingga ia mati. i  Demikianlah harus kauhapuskan yang jahat j  itu dari tengah-tengahmu; dan seluruh orang Israel akan mendengar dan menjadi takut. k "

Ulangan 4:28

Konteks
4:28 Maka di sana kamu akan beribadah kepada allah, z  buatan tangan manusia, dari kayu dan batu, a  yang tidak dapat melihat, tidak dapat mendengar, tidak dapat makan dan tidak dapat mencium. b 

Ulangan 29:19

Konteks
29:19 Tetapi apabila seseorang pada waktu mendengar perkataan sumpah serapah ini menyangka dirinya tetap diberkati, c  dengan berkata: Aku akan selamat, walaupun aku berlaku degil 5  d --dengan demikian dilenyapkannya baik tanah yang kegenangan maupun yang kekeringan--

Ulangan 4:30

Konteks
4:30 Apabila engkau dalam keadaan terdesak f  dan segala hal ini menimpa engkau di kemudian hari, g  maka engkau akan kembali h  kepada TUHAN, Allahmu, dan mendengarkan suara-Nya.

Ulangan 8:20

Konteks
8:20 seperti bangsa-bangsa, f  yang dibinasakan TUHAN di hadapanmu, kamupun akan binasa, sebab kamu tidak mau mendengarkan suara TUHAN, Allahmu. g "

Ulangan 11:13

Konteks
11:13 Jika kamu dengan sungguh-sungguh mendengarkan b  perintah yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, sehingga kamu mengasihi c  TUHAN, Allahmu, dan beribadah kepada-Nya dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu, d 

Ulangan 11:28

Konteks
11:28 dan kutuk, jika kamu tidak mendengarkan g  perintah TUHAN, Allahmu, dan menyimpang dari jalan yang kuperintahkan kepadamu pada hari ini, dengan mengikuti allah h  lain yang tidak kamu kenal.

Ulangan 17:4

Konteks
17:4 dan apabila hal itu diberitahukan atau terdengar kepadamu, maka engkau harus memeriksanya baik-baik. Jikalau ternyata benar p  dan sudah pasti, bahwa kekejian itu dilakukan di antara orang Israel, q 

Ulangan 21:20

Konteks
21:20 dan harus berkata kepada para tua-tua kotanya: Anak kami ini degil dan membangkang, ia tidak mau mendengarkan perkataan kami, ia seorang pelahap dan peminum.

Ulangan 27:10

Konteks
27:10 Sebab itu engkau harus mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dan melakukan perintah dan ketetapan-Nya, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini."

Ulangan 31:11

Konteks
31:11 apabila seluruh orang Israel datang menghadap h  hadirat TUHAN, Allahmu, di tempat yang akan dipilih-Nya, i  maka haruslah engkau membacakan hukum j  Taurat ini di depan seluruh orang Israel.

Ulangan 1:17

Konteks
1:17 Dalam mengadili jangan pandang bulu. u  Baik perkara orang kecil maupun perkara orang besar harus kamu dengarkan. Jangan gentar terhadap siapapun, v  sebab pengadilan adalah kepunyaan Allah. Tetapi perkara yang terlalu sukar bagimu, harus kamu hadapkan kepadaku, supaya aku mendengarnya. w 

Ulangan 4:1

Konteks
Musa menasihati bangsa itu memelihara hukum Allah
4:1 "Maka sekarang, hai orang Israel, dengarlah ketetapan n  dan peraturan yang kuajarkan o  kepadamu untuk dilakukan, supaya kamu hidup 6  p  dan memasuki serta menduduki negeri yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allah nenek moyangmu.

Ulangan 5:25

Konteks
5:25 Tetapi sekarang, mengapa kami harus mati? Sebab api yang besar ini akan menghanguskan kami. Apabila kami lebih lama lagi d  mendengar suara TUHAN, Allah kita, kami akan mati.

Ulangan 10:10

Konteks
10:10 Maka aku ini berdiri di atas gunung seperti yang pertama kali, empat puluh hari empat puluh malam lamanya, dan sekali inipun TUHAN mendengarkan aku: TUHAN tidak mau memusnahkan engkau. s 

Ulangan 13:3

Konteks
13:3 maka janganlah engkau mendengarkan perkataan nabi 7  f  atau pemimpi g  itu; sebab TUHAN, Allahmu, mencoba h  kamu untuk mengetahui, apakah kamu sungguh-sungguh mengasihi i  TUHAN, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu.

Ulangan 28:45

Konteks
28:45 Segala kutuk itu akan datang ke atasmu, memburu engkau dan mencapai engkau, l  sampai engkau punah, m  karena engkau tidak mendengarkan suara TUHAN, Allahmu dan tidak berpegang pada perintah dan ketetapan yang diperintahkan-Nya kepadamu;

Ulangan 4:6

Konteks
4:6 Lakukanlah z  itu dengan setia 8 , sebab itulah yang akan menjadi kebijaksanaanmu a  dan akal budimu di mata bangsa-bangsa 9  yang pada waktu mendengar segala ketetapan ini akan berkata: Memang bangsa yang besar ini adalah umat b  yang bijaksana dan berakal budi.

Ulangan 4:32

Konteks
4:32 Sebab cobalah tanyakan, m  dari ujung langit ke ujung langit, n  tentang zaman dahulu, yang ada sebelum engkau, sejak waktu Allah menciptakan manusia di atas bumi, o  apakah ada pernah terjadi sesuatu hal yang demikian besar p  atau apakah ada pernah terdengar sesuatu seperti itu.

Ulangan 6:3

Konteks
6:3 Maka dengarlah, hai orang Israel! Lakukanlah u  itu dengan setia, supaya baik keadaanmu, dan supaya kamu menjadi sangat banyak, v  seperti yang dijanjikan w  TUHAN, Allah nenek moyangmu, kepadamu di suatu negeri yang berlimpah-limpah susu dan madunya. x 

Ulangan 9:1

Konteks
Orang Israel diperingatkan supaya jangan membanggakan jasanya
9:1 "Dengarlah, hai orang Israel! Engkau akan menyeberangi sungai Yordan h  pada hari ini untuk memasuki serta menduduki daerah bangsa-bangsa yang lebih besar dan lebih kuat dari padamu, i  yakni kota-kota j  besar yang kubu-kubunya sampai ke langit k --

Ulangan 18:16

Konteks
18:16 Tepat seperti yang kamu minta dahulu kepada TUHAN, Allahmu, di gunung Horeb, pada hari perkumpulan, dengan berkata: Tidak mau aku mendengar lagi suara TUHAN, Allahku, dan api yang besar ini tidak mau aku melihatnya lagi, supaya jangan aku mati. g 

Ulangan 31:12

Konteks
31:12 Seluruh bangsa itu berkumpul, laki-laki, perempuan dan anak-anak, dan orang asing yang diam di dalam tempatmu, supaya mereka mendengarnya dan belajar k  takut l  akan TUHAN, Allahmu, dan mereka melakukan dengan setia segala perkataan hukum Taurat ini,

Ulangan 12:28

Konteks
12:28 Dengarkanlah baik-baik segala yang kuperintahkan kepadamu, supaya baik keadaanmu s  dan keadaan anak-anakmu yang kemudian untuk selama-lamanya, apabila engkau melakukan apa yang baik dan benar di mata TUHAN, Allahmu."

Ulangan 13:18

Konteks
13:18 Sebab dengan demikian engkau mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, untuk berpegang pada segala perintah-Nya, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, dengan melakukan apa yang benar k  di mata TUHAN, Allahmu."

Ulangan 34:9

Konteks
34:9 Dan Yosua bin Nun penuh dengan roh kebijaksanaan, c  sebab Musa telah meletakkan tangannya ke atasnya. d  Sebab itu orang Israel mendengarkan dia dan melakukan seperti yang diperintahkan TUHAN kepada Musa.

Ulangan 26:17

Konteks
26:17 Engkau telah menerima janji dari pada TUHAN pada hari ini, bahwa Ia akan menjadi Allahmu, dan engkaupun akan hidup menurut jalan yang ditunjukkan-Nya dan berpegang pada ketetapan, perintah serta peraturan-Nya, dan mendengarkan suara-Nya. u 

Ulangan 28:13

Konteks
28:13 TUHAN akan mengangkat engkau menjadi kepala dan bukan menjadi ekor, engkau akan tetap naik dan bukan turun, e  apabila engkau mendengarkan perintah TUHAN, Allahmu, yang kusampaikan pada hari ini kaulakukan f  dengan setia,

Ulangan 28:15

Konteks
Kutuk
28:15 "Tetapi jika engkau tidak mendengarkan h  suara TUHAN, Allahmu, dan tidak melakukan dengan setia segala perintah dan ketetapan-Nya, yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, i  maka segala kutuk ini akan datang kepadamu 10  dan mencapai engkau: j 

Ulangan 3:26

Konteks
3:26 Tetapi TUHAN murka e  terhadap aku oleh karena kamu dan tidaklah mendengarkan permohonanku. TUHAN berfirman kepadaku: Cukup! Jangan lagi bicarakan perkara itu dengan Aku.

Ulangan 1:16

Konteks
1:16 Dan pada waktu itu aku memerintahkan kepada para hakimmu, demikian: Berilah perhatian kepada perkara-perkara di antara saudara-saudaramu dan berilah keputusan r  yang adil s  di dalam perkara-perkara antara seseorang dengan saudaranya atau dengan orang asing t  yang ada padanya.

Ulangan 30:2

Konteks
30:2 dan apabila engkau berbalik y  kepada TUHAN, Allahmu, dan mendengarkan suara-Nya sesuai dengan segala yang kuperintahkan kepadamu pada hari ini, baik engkau maupun anak-anakmu, dengan segenap hatimu z  dan dengan segenap jiwamu,

Ulangan 9:23

Konteks
9:23 Dan ketika TUHAN menyuruh kamu pergi dari Kadesh-Barnea e  dengan berfirman: Majulah dan dudukilah f  negeri yang Kuberikan kepadamu itu, maka kamu menentang g  titah TUHAN, Allahmu; kamu tidak percaya h  kepada-Nya dan tidak mendengarkan suara-Nya.

Ulangan 13:4

Konteks
13:4 TUHAN, Allahmu, harus kamu ikuti, j  kamu harus takut k  akan Dia, kamu harus berpegang pada perintah-Nya, suara-Nya harus kamu dengarkan, kepada-Nya harus kamu berbakti dan berpaut. l 

Ulangan 17:12

Konteks
17:12 Orang yang berlaku terlalu berani d  dengan tidak mendengarkan perkataan imam yang berdiri di sana sebagai pelayan e  TUHAN, Allahmu, ataupun perkataan hakim, maka orang itu harus mati. f  Demikianlah harus kauhapuskan yang jahat itu dari antara orang Israel. g 

Ulangan 28:1

Konteks
Berkat
28:1 "Jika engkau baik-baik mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dan melakukan j  dengan setia segala perintah-Nya k  yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, maka TUHAN, Allahmu, akan mengangkat engkau di atas segala bangsa di bumi. l 

Ulangan 5:24

Konteks
5:24 dan berkata: Sesungguhnya, TUHAN, Allah kita, telah memperlihatkan kepada kita a  kemuliaan dan kebesaran-Nya, b  dan suara-Nya telah kita dengar dari tengah-tengah api. Pada hari ini telah kami lihat, bahwa Allah berbicara dengan manusia c  dan manusia itu tetap hidup.

Ulangan 7:12

Konteks
Janji berkat
7:12 "Dan akan terjadi, karena kamu mendengarkan peraturan-peraturan itu serta melakukannya dengan setia, maka terhadap engkau TUHAN, Allahmu, akan memegang perjanjian dan kasih setia-Nya yang diikrarkan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu. l 

Ulangan 26:14

Konteks
26:14 Pada waktu aku berkabung sesuatu tidak kumakan dari persembahan kudus itu, pada waktu aku najis q  sesuatu tidak kujauhkan dari padanya, juga sesuatu tidak kupersembahkan dari padanya kepada orang mati, tetapi aku mendengarkan suara TUHAN, Allahku, aku berbuat sesuai dengan segala yang Kauperintahkan kepadaku.

Ulangan 30:10

Konteks
30:10 apabila engkau mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dengan berpegang pada perintah dan ketetapan-Nya, yang tertulis dalam kitab Taurat q  ini dan apabila engkau berbalik kepada TUHAN, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu. r "

Ulangan 30:20

Konteks
30:20 dengan mengasihi h  TUHAN, Allahmu 11 , mendengarkan suara-Nya dan berpaut pada-Nya, sebab hal itu berarti hidupmu i  dan lanjut umurmu j  untuk tinggal di tanah k  yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyangmu, yakni kepada Abraham, Ishak dan Yakub, untuk memberikannya kepada mereka."

Ulangan 4:10

Konteks
4:10 yakni hari itu ketika engkau berdiri di hadapan TUHAN, Allahmu, di Horeb, i  waktu TUHAN berfirman kepadaku: Suruhlah bangsa itu berkumpul kepada-Ku, maka Aku akan memberi mereka mendengar segala perkataan-Ku, sehingga mereka takut j  k  kepada-Ku 12  selama mereka hidup di muka bumi l  dan mengajarkan m  demikian kepada anak-anak mereka.

Ulangan 1:43

Konteks
1:43 Dan aku berbicara kepadamu tetapi kamu tidak mendengarkan, kamu menentang titah TUHAN; kamu berlaku terlalu berani dan maju ke arah pegunungan.

Ulangan 17:2

Konteks
Hukuman mati untuk penyembah berhala
17:2 "Apabila di tengah-tengahmu di salah satu tempatmu yang diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, ada terdapat seorang laki-laki atau perempuan yang melakukan apa yang jahat di mata TUHAN, Allahmu, dengan melangkahi perjanjian-Nya, k 

Ulangan 31:28

Konteks
31:28 Suruhlah berkumpul kepadaku segala tua-tua sukumu dan para pengatur pasukanmu, maka aku akan mengatakan hal yang berikut kepada mereka dan memanggil langit dan bumi menjadi saksi terhadap mereka. s 

Ulangan 13:14

Konteks
13:14 maka haruslah engkau memeriksa, menyelidiki dan menanyakan baik-baik. y  Jikalau ternyata benar dan sudah pasti, bahwa kekejian itu dilakukan di tengah-tengahmu, z 

Ulangan 26:6

Konteks
26:6 Ketika orang Mesir menganiaya dan menindas a  kami dan menyuruh kami melakukan pekerjaan yang berat, b 

Ulangan 11:2

Konteks
11:2 Kamu tahu sekarang--kukatakan bukan kepada anak-anakmu, i  yang tidak mengenal dan tidak melihat hajaran TUHAN, Allahmu j --kebesaran-Nya, k  tangan-Nya yang kuat dan lengan-Nya l  yang teracung,

Ulangan 22:24-25

Konteks
22:24 maka haruslah mereka keduanya kamu bawa ke luar ke pintu gerbang kota dan kamu lempari dengan batu, sehingga mati: gadis itu, karena walaupun di kota, ia tidak berteriak-teriak, dan laki-laki itu, karena ia telah memperkosa isteri sesamanya manusia. Demikianlah harus kauhapuskan yang jahat itu dari tengah-tengahmu. i  22:25 Tetapi jikalau di padang laki-laki itu bertemu dengan gadis yang telah bertunangan itu, memaksa gadis itu tidur dengan dia, maka hanyalah laki-laki yang tidur dengan gadis itu yang harus mati,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:4]  1 Full Life : DENGARLAH, HAI ORANG ISRAEL.

Nas : Ul 6:4-9

Bagian ini sering kali disebut sebagai "_Shema_" (bah. Ibr. _shama_ -- mendengar). Bagian ini sangat dikenal orang Yahudi pada zaman Yesus karena diucapkan setiap hari oleh orang Yahudi yang saleh dan secara tetap dalam kebaktian di sinagoge. Shema ini merupakan pernyataan terbaik tentang kodrat monoteistis Allah (lih. catatan berikut); pernyataan ini diikuti dengan perintah ganda kepada bangsa Israel:

  1. (1) untuk mengasihi Allah dengan segenap hati, jiwa, dan kekuatan (ayat Ul 6:5-6), dan
  2. (2) untuk mengajarkan iman mereka dengan tekun kepada anak-anak mereka (ayat Ul 6:7-9).

[6:4]  2 Full Life : TUHAN ITU ALLAH KITA, TUHAN ITU ESA.

Nas : Ul 6:4

Ayat ini -- bersama dengan ayat Ul 6:5-9; 11:13-21; Bil 15:37-41 -- mengajarkan monoteisme; doktrin ini menegaskan bahwa Allah adalah Allah yang esa dan benar, bukan sekelompok dewa, yang berbeda-beda, dan mahakuasa di antara semua dewa dan roh di dunia ini (Kel 15:11). Allah ini harus dijadikan satu-satunya sasaran kasih dan ketaatan Israel (ayat Ul 6:4-5). Aspek "keesaan" ini merupakan dasar dari larangan untuk menyembah dewa lainnya (Kel 20:3). Ayat ini tidak bertentangan dengan penyataan Allah tritunggal dalam PB yang sekalipun satu hakikat, dimanifestasikan sebagai Bapa, Putra, dan Roh Kudus

(lihat cat. --> Mat 3:17, dan

lihat cat. --> Mr 1:11

[atau ref. Mat 3:17; Mr 1:11]

untuk ulasan tentang tabiat tritunggal Allah).

[31:30]  3 Full Life : NYANYIAN INI.

Nas : Ul 31:30

Nyanyian Musa (pasal Ul 32:1-52) dimaksudkan untuk menanamkan kesan kepada orang Israel bahwa seluruh keberadaan mereka merupakan hasil dari kesetiaan dan kemurahan Allah. Tuhan sendiri menuntun dan memelihara mereka (bd. Ul 32:9-13). Tanggapan Israel, pada pihak lain, sebagian besar terdiri atas kefasikan dan kebodohan (Ul 32:5-6). Nyanyian ini diakhiri dengan mengingatkan Israel bahwa ketidaksetiaan, pemberontakan, dan kemurtadan di masa depan akan mendatangkan hukuman Allah yang keras atas bangsa itu

(lihat cat. --> Ul 31:16 sebelumnya).

[atau ref. Ul 31:16]

[18:15]  4 Full Life : SEORANG NABI ... SEPERTI AKU.

Nas : Ul 18:15

Nabi terakhir seperti Musa (ayat Ul 18:15,18) adalah Yesus Kristus, sang Mesias

(lihat cat. --> Kis 3:22).

[atau ref. Kis 3:22]

Seperti Musa, Nabi ini akan menjadi seorang Israel yang memberitakan firman Allah (ayat Ul 18:18-19). Orang Yahudi pada zaman Yesus menantikan kedatangan Nabi besar ini (Yoh 1:21,45; 4:19,29; 6:14; Kis 3:22-26; Kis 7:37).

[29:19]  5 Full Life : AKU AKAN SELAMAT, WALAUPUN AKU BERLAKU DEGIL.

Nas : Ul 29:19

Di antara umat pilihan Allah akan ada orang yang hidup menuruti kemauan yang berdosa, namun tetap percaya bahwa mereka "akan selamat." Demikian pula, PB berbicara tentang orang-orang dalam gereja yang mengaku memiliki damai sejahtera, keselamatan, dan hidup kekal, namun tidak berusaha untuk mengikuti kehendak Allah

(lihat cat. --> 1Yoh 2:4;

lihat cat. --> Wahy 2:14).

[atau ref. 1Yoh 2:4; Wahy 2:14]

Allah mengatakan bahwa pengakuan keselamatan mereka tidak berlaku dan menyamakan mereka dengan akar yang menyebarkan kekotoran dan kematian seperti racun di antara jemaat (bd. Ibr 12:15). Hukuman yang mengerikan akan menimpa orang-orang ini

(lihat cat. --> Ul 29:19 sebelumnya).

[atau ref. Ul 29:19]

[4:1]  6 Full Life : UNTUK DILAKUKAN, SUPAYA KAMU HIDUP.

Nas : Ul 4:1

Hidup, berkat, dan mewarisi tanah Kanaan tergantung pada hubungan Israel dengan Allah (ayat Ul 4:1,6,15-26,40). Janji-janji Allah terkait, bagi setiap angkatan, dengan berpegang teguh kepada Tuhan (ayat Ul 4:4), menghormati Dia (ayat Ul 4:10), mengajar anak-anak kita jalan-jalan Tuhan (ayat Ul 4:9-10), dan mencari Dia dengan segenap hati dan jiwa kita (ayat Ul 4:29) dalam iman dan kasih yang sejati (Ul 5:29; 6:5;

lihat cat. --> Ul 5:29;

lihat cat. --> Ul 6:5;

lihat cat. --> Yoh 14:21;

lihat cat. --> Rom 1:5;

lihat cat. --> Gal 5:6;

[atau ref. Yoh 14:21; Rom 1:5; Gal 5:6; Ul 5:29-6:6]

bd. Hab 2:4; Am 5:4).

[13:3]  7 Full Life : JANGANLAH ENGKAU MENDENGARKAN PERKATAAN NABI.

Nas : Ul 13:3

Dasar dari hubungan orang percaya dengan Tuhan ialah kesetiaan kepada Allah dan firman yang telah dinyatakan-Nya (Ul 8:3). Ayat Ul 13:1-5 mengajarkan bahwa pencobaan untuk mengurangi pengabdian kepada Allah kadang-kadang akan datang dari mereka yang tampaknya rohani. Berikut terdapat beberapa implikasi untuk kehidupan kita sebagai orang percaya.

  1. 1) Allah kadang-kadang akan menguji kesungguhan kasih dan penyerahan kita kepada Dia dan Firman-Nya (bd. Ul 8:2).
  2. 2) Kadang-kadang Allah menguji kita dengan membiarkan munculnya orang-orang di antara umat-Nya yang mengatakan berbicara atas nama-Nya dan disertai dengan "tanda atau mukjizat" (ayat Ul 13:1-2). Orang semacam itu mungkin berbicara dengan pengurapan besar, bernubuat dengan tepat tentang masa depan, dan melakukan mukjizat, tanda, dan hal ajaib. Akan tetapi, pada saat bersamaan mereka bisa memberitakan injil yang bertentangan dengan penyataan Alkitab, menambah kepada Firman Allah atau menguranginya (bd. Ul 4:2; 12:32). Jikalau kita mengikuti para pemimpin palsu ini, kita akan dijauhkan dari kesetiaan mutlak kepada-Nya dan Firman-Nya yang terilhamkan (ayat Ul 13:5).
  3. 3) PB juga mengingatkan bahwa nabi-nabi palsu dan guru-guru palsu akan sangat memutarbalikkan Injil Kristus pada hari-hari terakhir. Orang percaya harus bertekad untuk setia kepada penyataan Allah tertulis yang terdapat dalam Alkitab. Keabsahan pelayanan dan ajaran seseorang jangan dievaluasi hanya dengan bakat berkhotbah, kuasa untuk bernubuat, mengadakan mukjizat, atau jumlah orang yang ditobatkan; patokan-patokan semacam itu akan makin tidak bisa diandalkan menjelang akhir zaman. Tolok ukur kebenaran harus senantiasa Firman Allah yang tidak ada salahnya

    (lihat art. GURU-GURU PALSU; dan

    lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB).

[4:6]  8 Full Life : LAKUKANLAH ITU DENGAN SETIA.

Nas : Ul 4:6

Lihat cat. --> Mat 5:17

[atau ref. Mat 5:17]

mengenai hukum PL dan orang Kristen.

[4:6]  9 Full Life : BANGSA-BANGSA.

Nas : Ul 4:6

Satu alasan penting Israel harus tetap setia pada hukum Allah adalah untuk menarik bangsa-bangsa lain kepada Tuhan dengan menunjukkan hikmat dan berbagai keuntungan mengikuti jalan-jalan-Nya (ayat Ul 4:5-8). Seperti Israel, orang percaya PB merupakan bangsa pilihan, imamat rajani, bangsa yang kudus dan milik Allah sendiri -- yang dipanggil Allah untuk memberitakan puji-pujian dan ketuhanan-Nya (1Pet 2:9; Wahy 1:6; 5:10).

[28:15]  10 Full Life : AKAN DATANG KEPADAMU.

Nas : Ul 28:15

Musa menubuatkan akibat-akibatnya bila berbalik dari Allah: hukuman, kebinasaan, kesusahan besar, pembuangan, dan perserakan di antara bangsa-bangsa (ayat Ul 28:15-68).

[30:20]  11 Full Life : MENGASIHI TUHAN, ALLAHMU.

Nas : Ul 30:20

Bangsa Israel diperintahkan untuk memelihara hubungan mereka dengan Allah dengan cara mengasihi Dia dan mendengarkan suara-Nya

(lihat cat. --> Ul 6:5).

[atau ref. Ul 6:5]

Akan tetapi, dalam mengungkapkan ketaatan tersebut, mereka harus mengakui ketidakmampuan mereka untuk menggenapi seluruh hukum dan oleh karena itu mereka harus membawa korban pendamaian untuk kekurangan mereka

(lihat cat. --> Im 1:2;

[atau ref. Im 1:2]

lihat art. HARI PENDAMAIAN).

Hidup dan keselamatan tidak pernah dijanjikan sebagai upah untuk ketaatan sempurna; hukum Taurat telah menduga adanya ketidaksempurnaan iman dan ketaatan pada pihak umat Allah dan oleh karena itu menyediakan sistem korban yang mendamaikan dosa. Puncak pengharapan Israel terdiri dalam kemurahan dan kasih karunia Allah.

[4:10]  12 Full Life : SEHINGGA MEREKA TAKUT KEPADAKU.

Nas : Ul 4:10

Lihat art. TAKUT AKAN TUHAN.



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA