TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 13:3

Konteks
13:3 Maka tampaklah kepadaku satu dari kepala-kepalanya seperti kena luka yang membahayakan hidupnya 1 , tetapi luka yang membahayakan hidupnya itu sembuh. o  Seluruh dunia heran, p  lalu mengikut binatang itu.

Wahyu 22:2

Konteks
22:2 Di tengah-tengah jalan kota itu, yaitu di seberang-menyeberang sungai itu, ada pohon-pohon kehidupan 2  y  yang berbuah dua belas kali, tiap-tiap bulan sekali; dan daun pohon-pohon itu dipakai untuk menyembuhkan bangsa-bangsa. z 

Wahyu 13:12

Konteks
13:12 Dan seluruh kuasa g  binatang yang pertama itu dijalankannya h  di depan matanya. Ia menyebabkan seluruh bumi dan semua penghuninya menyembah binatang pertama 3 , i  yang luka parahnya telah sembuh. j 

Wahyu 3:18

Konteks
3:18 maka Aku menasihatkan engkau, supaya engkau membeli dari pada-Ku emas yang telah dimurnikan dalam api, w  agar engkau menjadi kaya, dan juga pakaian x  putih, supaya engkau memakainya, agar jangan kelihatan ketelanjanganmu y  yang memalukan; dan lagi minyak untuk melumas matamu, supaya engkau dapat melihat.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:3]  1 Full Life : LUKA YANG MEMBAHAYAKAN HIDUPNYA.

Nas : Wahy 13:3

Tampaklah kepada seluruh dunia bahwa antikristus telah menderita luka yang membahayakan hidupnya, namun dihidupkan kembali oleh kuasa adikodrati Iblis (ayat Wahy 13:2,14; bd. 2Tes 2:9;

lihat cat. --> Wahy 17:8).

[atau ref. Wahy 17:8]

Rupanya Allah akan mengizinkan Iblis untuk mencoba meniru kuasa Kristus. Barangkali ini menjadi cara utama Iblis untuk memperdaya seluruh umat manusia (bd. 2Tes 2:9-10).

[22:2]  2 Full Life : POHON-POHON KEHIDUPAN

Nas : Wahy 22:2

(versi Inggris NIV -- "pohon kehidupan"). Pohon ini menunjuk kepada hidup kekal yang dikaruniakan kepada semua orang yang mendiami kota yang baru itu (Kej 2:9; 3:22). Daun-daun yang berkhasiat menyembuhkan itu menggambarkan ketidakhadiran apa pun yang menyebabkan kesakitan jasmani ataupun rohani (bd. Yeh 47:12); perhatikanlah bahwa dalam tubuh baru kita nanti, kita masih akan terus bergantung pada Tuhan untuk kehidupan, kekuatan, dan kesehatan.

[13:12]  3 Full Life : MENYEMBAH BINATANG PERTAMA.

Nas : Wahy 13:12

Binatang kedua akan memperkenalkan suatu jemaat oikumene yang palsu yang akan menyembah antikristus. Ia akan mengadakannya dengan mempertunjukkan tanda-tanda dan mukjizat-mukjizat yang besar (ayat Wahy 13:13-14). Dalam beberapa cara, pelayanannya akan meniru pelayanan adikodrati Roh Kudus (bd. 2Tes 2:9-10).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA