TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 2:5

Konteks
2:5 Dan baik mereka mendengarkan w  atau tidak--sebab mereka adalah kaum pemberontak x --mereka akan mengetahui bahwa seorang nabi ada di tengah-tengah mereka 1 . y 

Yehezkiel 2:7

Konteks
2:7 Sampaikanlah c  perkataan-perkataan-Ku kepada mereka, baik mereka mau mendengarkan atau tidak, sebab mereka adalah pemberontak. d 

Yehezkiel 13:12

Konteks
13:12 Kalau tembok itu sudah runtuh, apakah orang tidak akan berkata kepadamu: Di mana sekarang kapur, yang kamu oleskan itu?

Yehezkiel 15:3

Konteks
15:3 Apakah orang mengambil kayunya untuk membuat sesuatu u  dari padanya ataukah membuat gantungan v  dari padanya untuk menggantungkan segala macam perkakas padanya?

Yehezkiel 20:29

Konteks
20:29 Maka Aku berkata kepada mereka: Tempat tinggi e  apa itu yang kamu naiki? Maka namanya disebut Tempat Tinggi sampai hari ini.

Yehezkiel 20:49

Konteks
20:49 Lalu aku berkata: "Aduh, Tuhan ALLAH, w  mereka berkata tentang aku: Apakah ia tidak hanya mengucapkan kata-kata sindiran? x "

Yehezkiel 21:10

Konteks
21:10 Diasah untuk menumpahkan darah q  dan digosok supaya mengkilap seperti petir. Apakah kita akan bersukacita? --Tongkat anakku menghina segala macam kayu. r  --

Yehezkiel 21:30

Konteks
21:30 Kembalikanlah itu ke sarungnya! w  Di tempat penciptaanmu dan di negeri asalmu x  Aku akan menghukum engkau.

Yehezkiel 33:26

Konteks
33:26 Kamu bersandar pada pedangmu, kamu melakukan kekejian j  dan masing-masing mencemari isteri k  sesamanya--apakah kamu akan tetap memiliki tanah ini?

Yehezkiel 34:19

Konteks
34:19 Apakah domba-domba-Ku seharusnya memakan rumput yang sudah diinjak-injak kakimu dan meminum air yang sudah dikeruhkan kakimu?

Yehezkiel 47:21

Konteks
Pembagian tanah Israel
47:21 "Tanah inilah kamu harus bagi-bagi di antara kamu menurut suku-suku Israel.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:5]  1 Full Life : SEORANG NABI ADA DI TENGAH-TENGAH MEREKA.

Nas : Yeh 2:5

Allah ingin agar para hamba yang sejati dan setia memberitakan Firman-Nya kepada manusia. Mereka harus mengatakan segala sesuatu yang Allah ingin mereka ucapkan tanpa takut atau kompromi; berita mereka tidak boleh dipengaruhi oleh tanggapan umat, tetapi seharusnya diucapkan karena rasa kesetiaan mutlak kepada Allah dan kebenaran-Nya (ayat Yeh 2:7). Apabila ada di antara sidang pendengar mereka yang bertekad untuk menolak Allah dan hukum-Nya, biarlah demikian; para nabi harus terus memberitakan Firman Allah, menegur dosa dan pemberontakan, serta memanggil umat Allah agar setia kepada Tuhan.

[47:21]  2 Full Life : MILIK PUSAKA DI ANTARA KAMU DAN DI ANTARA ORANG-ORANG ASING.

Nas : Yeh 47:21-23

Sekalipun negeri itu dibagi kembali dalam jalur-jalur yang membujur dari timur ke barat di antara suku-suku Israel, Allah tidak bermaksud untuk mendirikan kembali tembok pemisahan, yaitu "perseteruan" (Ef 2:14) di antara orang Yahudi dan bukan Yahudi. Orang asing yang tinggal di situ juga akan diberikan warisan di antara milik suku-suku itu. Ada penafsir yang beranggapan bahwa anak-anak yang disebutkan di sini adalah anak-anak rohani, dan orang bukan Yahudi yang telah melayani di antara bangsa Israel akan mengambil bagian dalam warisan mereka dalam negeri kerajaan seribu tahun yang telah dipulihkan.



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA