TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 4:5

Konteks
4:5 Beginilah Aku tentukan bagimu: Berapa tahun hukuman kaum Israel, sekian harilah engkau menanggung hukuman mereka, yaitu tiga ratus sembilan puluh hari 1 .

Yehezkiel 45:21

Konteks
45:21 Pada bulan pertama, pada tanggal empat belas bulan itu haruslah kamu merayakan hari raya Paskah 2 , l  dan selama tujuh hari kamu harus makan roti yang tidak beragi.

Yehezkiel 45:25

Konteks
45:25 Pada bulan ketujuh, pada tanggal lima belas bulan itu, yaitu pada hari raya, r  ia harus mengolah seperti ini selama tujuh hari: korban penghapus dosa, korban bakaran, korban sajian dan minyak. s 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:5]  1 Full Life : TIGA RATUS SEMBILAN PULUH HARI.

Nas : Yeh 4:5

Jumlah hari Yehezkiel ditugaskan untuk berbaring pada sisinya adalah sama dengan jumlah tahun Israel dan Yehuda berbuat dosa. Tiga ratus sembilan puluh tahun ini tampaknya mencakup masa kerajaan Salomo hingga jatuhnya Yerusalem. Empat puluh tahun tambahan yang dikenakan kepada Yehuda (ayat Yeh 4:6) mungkin mewakili masa pemerintahan Manasye yang amat jahat, yang mempengaruhi Yehuda selama sisa sejarahnya (2Raj 21:11-15).

[45:21]  2 Full Life : PASKAH.

Nas : Yeh 45:21

Perayaan Paskah selama tujuh hari memperingati pembebasan Israel dari perbudakan di Mesir

(lihat art. PASKAH).

Keluaran merupakan peristiwa terpenting dalam PL mengenai penebusan Israel.



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA