TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 5:11

Konteks
5:11 Sebab itu, demi Aku yang hidup, t  demikianlah firman Tuhan ALLAH, u  sesungguhnya, oleh karena engkau menajiskan tempat kudus-Ku 1  v  dengan segala dewamu w  yang menjijikkan dan dengan segala perbuatanmu x  yang keji, Aku sendiri akan meruntuhkan engkau; Aku tidak akan merasa sayang dan tidak akan kenal belas kasihan. y 

Yehezkiel 5:15

Konteks
5:15 Engkau akan menjadi buah celaan f  dan cercaan, menjadi peringatan g  dan suatu kengerian bagi bangsa-bangsa yang di sekitarmu, tatkala Aku menjatuhkan hukuman kepadamu di dalam kemurkaan dan kemarahan dan di dalam penghajaran-penghajaran h  kemarahan--Aku, TUHAN, yang mengatakannya i --

Yehezkiel 6:12

Konteks
6:12 Yang jauh akan mati karena sampar, yang dekat akan rebah karena pedang dan yang terluput serta terpelihara akan mati karena kelaparan. Demikianlah Aku akan melampiaskan amarah-Ku n  kepada mereka. o 

Yehezkiel 9:8

Konteks
9:8 Sedang mereka memukuli orang-orang sampai mati--waktu itu aku tinggal di belakang--aku sujud u  dan berseru, kataku: "Aduh, Tuhan ALLAH, v  apakah Engkau memusnahkan seluruh sisa Israel di dalam mencurahkan amarah-Mu w  atas Yerusalem? x "

Yehezkiel 10:19

Konteks
10:19 Dan kerub-kerub itu mengangkat sayap mereka, dan waktu mereka pergi, aku lihat, mereka naik dari tanah dan roda-rodanya bersama-sama dengan mereka. c  Lalu mereka berhenti dekat pintu gerbang rumah TUHAN yang di sebelah timur, sedang kemuliaan d  Allah Israel berada di atas mereka.

Yehezkiel 12:13

Konteks
12:13 Aku akan memasang jaring-Ku n  untuk menangkap dia dan di dalam perangkap-Ku o  dia akan terjebak dan Aku akan membawa dia ke Babel, tanah orang Kasdim, p  tetapi tanah itu sendiri tidak akan dilihatnya; q  ia akan mati r  di sana.

Yehezkiel 12:16

Konteks
12:16 Tetapi Aku akan meninggalkan sedikit dari mereka yang luput dari pedang, dari kelaparan dan dari sampar, supaya mereka menceriterakan segala perbuatan-perbuatan mereka yang keji di antara bangsa-bangsa, di mana mereka datang; dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN. u "

Yehezkiel 14:13

Konteks
14:13 "Hai anak manusia, kalau sesuatu negeri berdosa t  kepada-Ku dengan berobah setia dan Aku mengacungkan tangan-Ku melawannya dengan memusnahkan persediaan makanannya u  dan mendatangkan kelaparan atasnya dan melenyapkan dari negeri itu manusia dan binatang, v 

Yehezkiel 16:37

Konteks
16:37 sungguh, oleh karena itu Aku akan mengumpulkan semua kekasihmu 2 , yaitu yang merayu hatimu, baik yang engkau cintai maupun yang engkau benci; Aku akan mengumpulkan mereka dari sekitarmu untuk melawan engkau dan Aku akan menyingkapkan r  auratmu di hadapan mereka, sehingga mereka melihat seluruh kemaluanmu. s 

Yehezkiel 20:39

Konteks
20:39 Hai kamu, kaum Israel, beginilah firman Tuhan ALLAH, biarlah masing-masing pergi beribadah kepada berhala-berhalanya. w  Tetapi kemudian kamu akan mendengarkan Aku dan tidak lagi melanggar kekudusan nama-Ku x  yang kudus dengan persembahan-persembahanmu dan berhala-berhalamu. y 

Yehezkiel 23:4

Konteks
23:4 Nama yang tertua ialah Ohola dan nama adiknya ialah Oholiba. Mereka Aku punya dan mereka melahirkan anak-anak lelaki dan perempuan. Mengenai nama-nama mereka, Ohola ialah Samaria dan Oholiba ialah Yerusalem. f 

Yehezkiel 30:9

Konteks
30:9 Pada hari itu utusan-utusan-Ku akan berangkat dengan cepat-cepat untuk mengejutkan Etiopia b  yang bersenang-senang dan mereka akan gentar c  pada hari penghukuman Mesir; sebab, sungguh, hari itu akan datang! d 

Yehezkiel 32:25

Konteks
32:25 Di tengah orang-orang yang mati terbunuh disediakan tempat tidur baginya dengan seluruh rakyatnya yang banyak sekeliling kuburnya; mereka semuanya orang-orang yang tidak disunat, g  mati terbunuh oleh pedang. Oleh sebab ketakutan terhadap mereka sudah ditimbulkan di dunia orang-orang hidup, dan mereka menanggung nodanya bersama orang-orang yang turun ke liang kubur; mereka ditempatkan di tengah orang-orang yang mati terbunuh.

Yehezkiel 32:27

Konteks
32:27 Mereka tidak dibaringkan bersama pahlawan-pahlawan i  yang mati rebah pada zaman dahulu, yang turun ke dunia orang mati bersama segala senjata perangnya dan yang pedang-pedangnya ditaruh orang di bawah kepalanya serta perisai-perisainya terletak di atas tulang-tulangnya; sebab ketakutan terhadap pahlawan-pahlawan itu meliputi dunia orang-orang hidup.

Yehezkiel 32:30

Konteks
32:30 Di situ pemimpin-pemimpin dari utara, l  semuanya mereka, dan semua orang Sidon, m  yang dengan malu turun dekat orang-orang yang mati terbunuh, walaupun dengan kekuatannya mereka sudah menimbulkan ketakutan terhadap mereka; mereka dibaringkan tanpa disunat n  dekat orang-orang yang mati terbunuh oleh pedang dan mereka menanggung nodanya bersama orang-orang yang turun ke liang kubur. o 

Yehezkiel 35:15

Konteks
35:15 Seperti engkau bersukacita j  mengenai milik pusaka kaum Israel, yang sudah menjadi sunyi sepi, demikianlah akan Kulakukan terhadap engkau. Engkau akan menjadi sunyi sepi, hai pegunungan Seir k  dan engkau, segenap Edom l  dalam keseluruhanmu. Dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN."

Yehezkiel 38:12

Konteks
38:12 Engkau bermaksud untuk merampas dan menjarah dan mengacungkan tanganmu terhadap reruntuhan-reruntuhan yang sudah didiami kembali dan menyerang umat-Ku yang dikumpulkan dari tengah bangsa-bangsa. Mereka sudah mempunyai ternak dan harta benda dan mereka diam di pusat bumi.

Yehezkiel 40:16

Konteks
40:16 Pada sekeliling pintu gerbang itu di bagian dalam ada jendela-jendela dengan bidai, yaitu di kamar-kamar jaga dan pada tiang-tiang tembok dan begitu juga pada balai gerbang. Dan pada tiang-tiang tembok itu terukir gambar pohon-pohon korma. c 

Yehezkiel 41:15

Konteks
41:15 Kemudian ia mengukur panjang bangunan yang terdapat di lapangan tertutup sebelah barat bersama serambi-serambinya e  di kedua belah: seratus hasta. Ruang besar, ruang dalam dan balai luar

Yehezkiel 48:15

Konteks
48:15 Yang tertinggal dari lebarnya, yaitu lima ribu hasta lagi, yang berbatasan dengan yang dua puluh lima ribu hasta itu adalah tidak kudus, tetapi itu untuk keperluan kota sebagai tempat tinggal dan tanah perladangan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:11]  1 Full Life : ENGKAU MENAJISKAN TEMPAT KUDUS-KU.

Nas : Yeh 5:11

Salah satu alasan utama murka Allah ditujukan kepada Yerusalem adalah karena mereka menajiskan Bait Suci dengan penyembahan berhala (lih. pasal Yeh 8:1-11:25). PB memperingatkan orang percaya terhadap dosa dahsyat yang sama. Rasul Paulus menyatakan bahwa "jika ada orang yang membinasakan bait Allah, maka Allah akan membinasakan dia" (1Kor 3:17); di dalam nas ini, bait Allah mengacu kepada sebuah gereja lokal atau sekelompok gereja. Orang menajiskan gereja Allah dengan mengambil bagian dalam ibadahnya sambil hidup di dalam dosa dan kebejatan, atau dengan memajukan ajaran yang tidak alkitabiah.

[16:37]  2 Full Life : MENGUMPULKAN SEMUA KEKASIH-KEKASIHMU.

Nas : Yeh 16:37-42

Yerusalem telah melakukan perzinaan rohani dengan bangsa lain dan dewa-dewanya

(lihat cat. --> Yeh 16:15);

[atau ref. Yeh 16:15]

kini Allah akan memakai bangsa-bangsa itu untuk menghukumnya. Mereka akan membawa kebinasaan yang demikian berat sehingga tidak diperlukan hukuman selanjutnya lagi.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA