TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 1:19

Konteks
1:19 Mereka akan memerangi engkau 1 , tetapi tidak akan mengalahkan k  engkau, sebab Aku menyertai engkau l  untuk melepaskan m  engkau, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 2:9

Konteks
2:9 Sebab itu Aku akan berbantah h  lagi dengan kamu, demikianlah firman TUHAN, dan dengan anak cucumu Aku akan berbantah.

Yeremia 2:26

Konteks
2:26 Seperti malunya b  pencuri, apabila kedapatan, demikianlah malunya kaum Israel, yakni para rajanya, pemukanya, para imamnya c  dan nabinya, d 

Yeremia 3:5

Konteks
3:5 Untuk selama-lamanyakah Ia akan murka r  atau menaruh dendam untuk seterusnya? Demikianlah katamu, namun engkau sedapat-dapatnya melakukan kejahatan."

Yeremia 4:17

Konteks
4:17 Seperti orang-orang yang menunggui ladang mereka mengelilinginya w  dari segala pihak, sebab Yehuda telah memberontak x  terhadap Aku, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 7:19

Konteks
7:19 Hati-Kukah sebenarnya yang mereka sakiti, i  demikianlah firman TUHAN, bukankah hati mereka sendiri, sehingga mereka menjadi malu? j 

Yeremia 8:17

Konteks
8:17 Lihatlah, Aku melepaskan ke antaramu ular-ular beludak, w  yang tidak dapat dimanterai, x  yang akan memagut kamu, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 13:25

Konteks
13:25 Itulah nasibmu, bagianmu m  yang telah Kuukur untukmu, demikianlah firman TUHAN, karena engkau melupakan n  Aku, dan mempercayai dusta. o 

Yeremia 19:12

Konteks
19:12 Begitulah akan Kulakukan kepada tempat ini, demikianlah firman TUHAN, dan kepada penduduknya. Aku akan membuat kota ini seperti Tofet:

Yeremia 22:16

Konteks
22:16 serta mengadili perkara orang sengsara dan orang miskin 2  m  dengan adil. Bukankah itu namanya mengenal n  Aku? demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 23:11

Konteks
23:11 "Sungguh, baik nabi maupun imam berlaku fasik; y  di rumah-Kupun z  juga Aku mendapati kejahatan mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 23:23

Konteks
23:23 Masakan Aku ini hanya Allah yang dari dekat, d  demikianlah firman TUHAN, dan bukan Allah yang dari jauh juga?

Yeremia 23:30-31

Konteks
23:30 Sebab itu, sesungguhnya, Aku akan menjadi lawan r  para nabi, s  demikianlah firman TUHAN, yang mencuri firman-Ku masing-masing dari temannya. 23:31 Sesungguhnya, Aku akan menjadi lawan para nabi, demikianlah firman TUHAN, yang memakai lidahnya sewenang-wenang untuk mengutarakan t  firman ilahi.

Yeremia 31:31

Konteks
31:31 Sesungguhnya, akan datang waktunya, demikianlah firman TUHAN, Aku akan mengadakan perjanjian baru 4  d  dengan kaum Israel dan kaum Yehuda 5 ,

Yeremia 34:4

Konteks
34:4 Namun demikian, dengarlah firman TUHAN, hai Zedekia, raja Yehuda, beginilah firman TUHAN mengenai engkau: engkau tidak akan mati oleh pedang! x 

Yeremia 37:16

Konteks
37:16 Demikianlah halnya Yeremia masuk ke dalam ruang cadangan air di bawah tanah itu. Dan lama Yeremia tinggal di sana.

Yeremia 38:13

Konteks
38:13 Kemudian mereka menarik dan mengangkat Yeremia dengan tali dari perigi itu. Demikianlah Yeremia tinggal di pelataran penjagaan y  itu.

Yeremia 48:47

Konteks
48:47 Tetapi Aku akan memulihkan d  keadaan Moab di kemudian hari 6 , demikianlah firman TUHAN." Sampai di sinilah firman penghukuman atas Moab.

Yeremia 49:38

Konteks
49:38 Aku akan menaruh takhta-Ku di Elam, dan Aku akan membinasakan dari sana raja dan pemuka-pemuka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 50:30

Konteks
50:30 Sebab itu teruna-terunanya l  akan rebah di tanah-tanah lapangnya, dan semua prajuritnya akan menjadi bungkam pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 50:35

Konteks
50:35 Pedang y  akan menimpa orang-orang Kasdim, z  demikianlah firman TUHAN, menimpa penduduk Babel, menimpa pemuka-pemukanya dan orang-orangnya yang berhikmat! a 

Yeremia 52:27

Konteks
52:27 Lalu raja Babel menyuruh membunuh mereka di Ribla, h  di tanah Hamat. Demikianlah orang Yehuda diangkut ke dalam pembuangan dari i  tanahnya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:19]  1 Full Life : MEREKA AKAN MEMERANGI ENGKAU.

Nas : Yer 1:19

Yeremia diberi tahu bahwa para raja, pejabat, imam, dan bahkan bangsa Yehuda sendiri akan menentang dirinya dan berita yang harus disampaikannya (ayat Yer 1:18). Tetapi sang nabi didorong untuk berbicara dengan tegas dan tetap tabah dalam keyakinannya, karena Allah berjanji akan menyertai dia; Allah meyakinkan dia bahwa musush-musuhnya tidak akan dapat mengalahkan dia. Allah senantiasa berpihak kepada para hamba-Nya yang setia memberitakan kebenaran kepada orang-orang yang sudah meninggalkan firman-Nya dan menyesuaikan diri dengan dunia.

[22:16]  2 Full Life : ORANG SENGSARA DAN ORANG MISKIN.

Nas : Yer 22:16

Rasul Yakobus menekankan kebenaran yang sama: iman yang diperkenan Allah ialah iman yang terungkap dalam perhatian yang sungguh-sungguh kepada mereka yang berkekurangan

(lihat cat. --> Yak 1:27).

[atau ref. Yak 1:27]

Apabila kita membantu orang kekurangan dan tertindas, kita akan menerima berkat dan pujian Allah (bd. Gal 6:10;

lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).

[23:31]  3 Full Life : AKU AKAN MENJADI LAWAN MEREKA.

Nas : Yer 23:31-32

Firman Allah kepada Yeremia memperingatkan kita betapa bahayanya menyatakan, "Inilah firman Tuhan," jikalau kita tidak yakin akan hal itu; jabatan nabi harus dijalankan dengan kesungguhan hati yang sepenuhnya (bd. ayat Yer 23:33-40).

[31:31]  4 Full Life : PERJANJIAN BARU.

Nas : Yer 31:31-34

Inilah satu-satunya pernyataan yang tegas dalam PL tentang "perjanjian baru."

  1. 1) Ayat-ayat ini dikutip dalam Ibr 8:8-12, yang menunjukkan bahwa orang percaya PB melihat penggenapan kata-kata Yeremia di dalam perjanjian baru yang ditetapkan oleh Yesus Kristus bagi semua yang bertobat dari dosa-dosa mereka dan percaya kepada-Nya

    (lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU).

  2. 2) Akan tetapi, PB juga mengajarkan bahwa kata-kata Yeremia baru akan digenapi secara sempurna pada hari-hari terakhir zaman ini ketika sebagian besar bangsa Israel berbalik kepada Tuhan Yesus sebagai Mesias dan Juruselamat mereka yang sejati (Rom 11:25-27; bd. Yeh 36:24-28; Za 12:10-13:1;

    lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

[31:31]  5 Full Life : KAUM ISRAEL ... YEHUDA.

Nas : Yer 31:31

Allah berjanji untuk mengadakan perjanjian yang baru dengan seluruh umat-Nya, baik Israel maupun Yehuda, yang dilaksanakan oleh Yesus Kristus melalui kematian dan kebangkitan-Nya (Mat 26:28; Mr 14:24; 1Kor 11:25; Ibr 9:14-15; 10:29; 12:24) dan pencurahan Roh Kudus atas para pengikut-Nya (Yoh 20:22; Kis 2:4). Lagi pula, PB menjelaskan bahwa orang bukan Yahudi dapat mengambil bagian dalam perjanjian baru apabila mereka percaya kepada Yesus sebagai Mesias dari Allah dan menyerahkan diri mereka kepada-Nya sebagai Tuhan dan Juruselamat. Oleh iman kepada Kristus, mereka menjadi anak-anak Abraham (Gal 3:7-9,29).

[48:47]  6 Full Life : DI KEMUDIAN HARI.

Nas : Yer 48:47

Tidak semua orang Moab akan dimusnahkan; suatu kaum sisa akan selamat. Frasa "di kemudian hari" menunjukkan bahwa pemulihan ini akan terjadi pada zaman Mesias, yaitu ketika Kristus memerintah atas bangsa-bangsa.



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA