TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 11:19

Konteks
11:19 Tetapi aku dulu seperti anak domba jinak yang dibawa untuk disembelih, s  aku tidak tahu bahwa mereka mengadakan persepakatan t  jahat terhadap aku 1 : "Marilah kita binasakan pohon ini dengan buah-buahnya! Marilah kita melenyapkannya dari negeri orang-orang yang hidup, u  sehingga namanya tidak diingat v  orang lagi!"

Yeremia 12:1

Konteks
Keluhan Yeremia dan jawab Allah
12:1 Engkau memang benar, h  ya TUHAN, bilamana aku berbantah i  dengan Engkau! Tetapi aku mau berbicara dengan Engkau tentang keadilan: j  Mengapakah mujur k  hidup orang-orang fasik 2 , sentosa semua orang yang berlaku tidak setia?

Yeremia 15:15

Konteks
15:15 Engkau mengetahuinya; ya TUHAN, ingatlah aku dan perhatikanlah aku, lakukanlah pembalasan untukku terhadap orang-orang yang mengejar t  aku. Janganlah membiarkan aku diambil, karena panjang sabar-Mu, u  ketahuilah bagaimana aku menanggung celaan oleh karena v  Engkau!

Yeremia 20:5

Konteks
20:5 Juga harta benda j  kota ini, segala hasil jerih payahnya, segala barangnya yang berharga dan segala barang perbendaharaan raja-raja Yehuda akan Kuserahkan ke dalam tangan musuhnya, yang akan menjarah, mengumpulkan dan membawa k  semuanya itu ke Babel.

Yeremia 22:15

Konteks
22:15 Sangkamu rajakah engkau, jika engkau bertanding dalam hal pemakaian kayu aras? Tidakkah ayahmu makan minum juga dan beroleh kenikmatan? Tetapi ia melakukan keadilan dan kebenaran, k  l 

Yeremia 31:12

Konteks
31:12 Mereka akan datang bersorak-sorak y  di atas bukit z  Sion, muka mereka akan berseri-seri karena kebajikan a  TUHAN, karena gandum, anggur dan minyak, b  karena anak-anak kambing domba c  dan lembu sapi; hidup mereka akan seperti taman d  yang diairi baik-baik, mereka tidak akan kembali lagi merana. e 

Yeremia 39:5

Konteks
39:5 Tetapi tentara Kasdim itu mengejar mereka dan menyusul Zedekia 3  j  di dataran Yerikho; mereka menangkap k  dia dan membawa dia ke Ribla l  di tanah Hamat, kepada Nebukadnezar, raja Babel, yang menjatuhkan hukuman atas dia.

Yeremia 40:12

Konteks
40:12 maka kembalilah semua orang Yehuda dari segala tempat ke mana mereka telah berserak-serak, r  dan masuk ke tanah Yehuda kepada Gedalya di Mizpa; mereka mengumpulkan hasil anggur dan buah-buahan amat sangat banyaknya.

Yeremia 44:14

Konteks
44:14 sehingga dari sisa Yehuda, yang telah pergi ke tanah Mesir untuk tinggal sebagai orang asing di sana, tidak ada seorangpun yang terluput atau terlepas untuk kembali ke tanah Yehuda, ke mana hati mereka sangat rindu untuk diam di sana lagi; sungguh, mereka tidak akan kembali, kecuali beberapa orang pengungsi. u "

Yeremia 48:32

Konteks
48:32 Aku akan menangis karena engkau, lebih dari pada menangis karena Yaezer, s  hai pohon anggur Sibma! t  Ranting-rantingmu merambak sampai ke laut, meluas sampai ke Yaezer. Si pembinasa telah jatuh menimpa hasil musim kemaraumu dan panen buah anggurmu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:19]  1 Full Life : MENGADAKAN PERSEPAKATAN JAHAT TERHADAP AKU.

Nas : Yer 11:19-23

Sejumlah penduduk Anatot (kota asal Yeremia) berkomplot terhadap Yeremia; mereka ingin membunuhnya karena ia tetap setia kepada Tuhan yang Mahakuasa dan menyingkapkan dosa-dosa dan penyembahan berhala mereka. Allah meyakinkan nabi itu bahwa orang-orang yang berkomplot itu tidak akan berhasil dalam rencananya juga tidak lolos dari hari penghukuman. Yeremia terus memberitakan firman Allah sekalipun mengalami penganiayaan.

[12:1]  2 Full Life : MENGAPAKAH MUJUR HIDUP ORANG-ORANG FASIK?

Nas : Yer 12:1-4

Yeremia membandingkan penderitaannya sendiri dengan kemakmuran orang fasik. Ia bingung oleh penundaan hukuman Allah atas mereka. Berusaha memahami keberhasilan materi orang fasik menjadi persoalan yang muncul berkali-kali dalam diri orang kudus PL, karena mereka pada dasarnya berpikir tentang pahala dan hukuman di dunia (lih. Ayub 21:7-15; Mazm 10:1-18; 37:1-40; 73:1-28; 94:1-23; Hab 1:5-13; Mal 3:15).

[39:5]  3 Full Life : MENYUSUL ZEDEKIA.

Nas : Yer 39:5-7

Zedekia banyak menderita karena dia menolak untuk mendengarkan Allah dan menaati firman-Nya (bd. Yer 38:20-23). Kesedihan dan penderitaan akan dialami semua orang yang bersikeras mengikuti jalan mereka yang penuh dosa sambil mengabaikan suara Allah, yang berusaha menyelamatkan semua orang (Yoh 3:16; Luk 19:10). Jikalau orang hanya dapat mengerti bahwa dosa mendatangkan ketidakbahagiaan dan kematian, mereka pasti akan berbalik kepada Allah untuk memohon pengampunan dan kasih karunia (Rom 6:16,23); akan tetapi, Iblis telah demikian membutakan mata orang tidak percaya sehingga mereka tidak dapat melihat keadaan mereka sekarang atau nasib mengerikan yang menanti mereka (2Kor 4:4). Hanya melalui doa, pemberitaan firman Allah, dan pekerjaan Roh Kudus yang menginsafkan

(lihat cat. --> Yoh 16:8)

[atau ref. Yoh 16:8]

orang yang belum selamat menyadari keadaan rohani mereka yang sesungguhnya serta bahaya yang menanti mereka.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA