TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 5:7

Konteks
5:7 Bagaimana, kalau begitu, dapatkah Aku mengampuni engkau? Anak-anakmu telah meninggalkan Aku, dan bersumpah m  demi yang bukan allah. n  Setelah Aku mengenyangkan mereka, mereka berzinah o  dan bertemu ke rumah persundalan. p 

Yeremia 5:9

Konteks
5:9 Masakan Aku tidak menghukum mereka karena semuanya ini?, r  demikianlah firman TUHAN. Masakan Aku tidak membalas dendam-Ku s  kepada bangsa yang seperti ini?

Yeremia 5:29

Konteks
5:29 Masakan Aku tidak menghukum mereka karena semuanya ini?, demikianlah firman TUHAN. Masakan Aku tidak membalas dendam-Ku p  kepada bangsa yang seperti ini?"

Yeremia 6:6

Konteks
6:6 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam: "Tebanglah pohon-pohonnya d  dan timbunlah tanah menjadi tembok e  terhadap Yerusalem! Itulah kota yang harus dihukum! Hanya penindasan f  saja di dalamnya!

Yeremia 9:9

Konteks
9:9 Masakan Aku tidak menghukum mereka karena semuanya ini?, demikianlah firman TUHAN. Masakan Aku tidak membalas dendam-Ku f  kepada bangsa yang seperti ini?

Yeremia 9:25

Konteks
9:25 "Lihat, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku menghukum orang-orang yang telah bersunat kulit khatannya: m 

Yeremia 11:20

Konteks
11:20 Tetapi, TUHAN semesta alam, yang menghakimi dengan adil, w  yang menguji batin x  dan hati, y  biarlah aku melihat pembalasan-Mu z  terhadap mereka, sebab kepada-Mulah kuserahkan perkaraku.

Yeremia 11:22-23

Konteks
11:22 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam: "Sesungguhnya, Aku akan menghukum mereka: pemuda-pemuda e  mereka akan mati oleh pedang, anak-anak mereka yang laki-laki dan perempuan akan habis mati kelaparan; 11:23 tidak ada yang tinggal hidup f  di antara mereka, sebab Aku akan mendatangkan malapetaka kepada orang-orang Anatot pada tahun hukuman g  mereka."

Yeremia 13:21

Konteks
13:21 Apakah yang kaukatakan, apabila diangkat menjadi kepalamu orang-orang yang kauperlakukan sebagai pacar? d  Bukankah kesakitan akan menyergap engkau seperti halnya seorang perempuan yang melahirkan? e 

Yeremia 14:10

Konteks
14:10 Beginilah firman TUHAN tentang bangsa ini: "Mereka sangat senang mengembara dan tidak menahan kakinya. m  Sebab itu TUHAN tidak berkenan n  kepada mereka; tetapi sekarang Ia mau mengingat o  kesalahan mereka dan mau menghukum dosa p  mereka."

Yeremia 15:15

Konteks
15:15 Engkau mengetahuinya; ya TUHAN, ingatlah aku dan perhatikanlah aku, lakukanlah pembalasan untukku terhadap orang-orang yang mengejar t  aku. Janganlah membiarkan aku diambil, karena panjang sabar-Mu, u  ketahuilah bagaimana aku menanggung celaan oleh karena v  Engkau!

Yeremia 16:18

Konteks
16:18 Aku akan mengganjar y  dua kali lipat 1  z  kesalahan dan dosa mereka, oleh karena mereka telah menajiskan negeri-Ku a  dengan bangkai dewa-dewa b  mereka yang menjijikkan dan telah memenuhi tanah milik-Ku dengan perbuatan c  d  mereka yang keji."

Yeremia 17:10

Konteks
17:10 Aku, TUHAN, yang menyelidiki hati, h  yang menguji batin, i  untuk memberi balasan j  kepada setiap orang setimpal dengan tingkah langkahnya, setimpal dengan hasil perbuatannya. k "

Yeremia 18:20

Konteks
18:20 Akan dibalaskah kebaikan dengan kejahatan? b  Namun mereka telah menggali pelubang c  untuk aku! Ingatlah bahwa aku telah berdiri d  di hadapan-Mu, dan telah berbicara membela e  mereka, supaya amarah-Mu disurutkan dari mereka.

Yeremia 20:10

Konteks
20:10 Aku telah mendengar bisikan banyak orang: "Kegentaran v  datang dari segala jurusan! Adukanlah w  dia! Kita mau mengadukan dia!" Semua orang sahabat karibku x  mengintai apakah aku tersandung jatuh: y  "Barangkali ia membiarkan dirinya dibujuk, sehingga kita dapat mengalahkan z  dia dan dapat melakukan pembalasan a  kita terhadap dia!"

Yeremia 20:12

Konteks
20:12 Ya TUHAN semesta alam, yang menguji orang benar, yang melihat batin f  dan hati, biarlah aku melihat pembalasan-Mu g  terhadap mereka, sebab kepada-Mulah kuserahkan h  perkaraku.

Yeremia 21:14

Konteks
21:14 Aku akan melakukan pembalasan kepadamu sesuai dengan hasil perbuatanmu, d  demikianlah firman TUHAN. Aku akan menyalakan api e  di hutannya f  yang akan memakan habis segala sesuatu yang di sekitarnya."

Yeremia 23:2

Konteks
23:2 Sebab itu beginilah firman TUHAN, Allah Israel, terhadap para gembala z  yang menggembalakan bangsaku: "Kamu telah membiarkan kambing domba-Ku a  terserak dan tercerai-berai, dan kamu tidak menjaganya. Maka ketahuilah, Aku akan membalaskan kepadamu perbuatan-perbuatanmu yang jahat, b  demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 23:12

Konteks
23:12 Sebab itu jalan mereka akan seperti jalan-jalan yang licin a  bagi mereka; di dalam gelap mereka akan terserandung dan akan jatuh di sana; sebab Aku akan mendatangkan malapetaka atas mereka dalam tahun waktu mereka dihukum, b  demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 23:30-32

Konteks
23:30 Sebab itu, sesungguhnya, Aku akan menjadi lawan r  para nabi, s  demikianlah firman TUHAN, yang mencuri firman-Ku masing-masing dari temannya. 23:31 Sesungguhnya, Aku akan menjadi lawan para nabi, demikianlah firman TUHAN, yang memakai lidahnya sewenang-wenang untuk mengutarakan t  firman ilahi. 23:32 Sesungguhnya, Aku akan menjadi lawan mereka yang menubuatkan mimpi-mimpi u  dusta, demikianlah firman TUHAN, dan yang menceritakannya serta menyesatkan v  umat-Ku dengan dustanya w  dan dengan bualnya. Aku ini tidak pernah mengutus x  mereka dan tidak pernah memerintahkan mereka. Mereka sama sekali tiada berguna y  untuk bangsa ini, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 23:34

Konteks
23:34 Adapun nabi atau imam atau rakyat yang masih berbicara tentang Sabda b  yang dibebankan oleh TUHAN, kepada orang itu dan kepada keluarganya akan Kulakukan pembalasan. c 

Yeremia 25:12

Konteks
25:12 Kemudian sesudah genap ketujuh puluh tahun k  itu, demikianlah firman TUHAN, maka Aku akan melakukan pembalasan kepada raja Babel 3  l  dan kepada bangsa itu oleh karena kesalahan mereka, juga kepada negeri orang-orang Kasdim, dengan membuatnya menjadi tempat-tempat yang tandus m  untuk selama-lamanya.

Yeremia 25:14

Konteks
25:14 Sebab merekapun juga akan menjadi hamba o  kepada banyak bangsa-bangsa p  dan raja-raja yang besar, dan Aku akan mengganjar q  mereka setimpal dengan pekerjaan mereka dan setimpal dengan perbuatan tangan mereka."

Yeremia 27:8

Konteks
27:8 Tetapi bangsa dan kerajaan yang tidak mau takluk kepada Nebukadnezar 4 , raja Babel, dan yang tidak mau menyerahkan tengkuknya ke bawah kuk raja Babel, maka bangsa itu akan Kuhukum z  dengan pedang, a  kelaparan b  dan penyakit sampar, c  demikianlah firman TUHAN, sampai mereka Kuserahkan ke dalam tangannya.

Yeremia 29:32

Konteks
29:32 maka beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku akan menghukum Semaya, orang Nehelam itu, dan keturunannya: e  tidak ada seorangpun dari keluarganya akan diam di tengah-tengah bangsa ini untuk melihat yang baik f  yang akan Kulakukan kepada umat-Ku, demikianlah firman TUHAN, sebab ia telah mengajak murtad g  terhadap TUHAN."

Yeremia 30:20

Konteks
30:20 Anak-anak e  mereka akan menjadi seperti dahulu kala, dan perkumpulan mereka akan tinggal tetap f  di hadapan-Ku; Aku akan menghukum g  semua orang yang menindas mereka.

Yeremia 32:18-19

Konteks
32:18 Engkaulah yang menunjukkan kasih setia-Mu k  kepada beribu-ribu orang dan yang membalaskan kesalahan bapa kepada anak-anaknya l  yang datang kemudian. m  Ya Allah n  yang besar dan perkasa, o  nama-Mu adalah TUHAN semesta alam, 32:19 besar dalam rancangan-Mu dan agung dalam perbuatan-Mu; p  mata-Mu terbuka terhadap segala tingkah langkah anak-anak manusia q  dengan mengganjar setiap orang sesuai dengan tingkah langkahnya dan sesuai dengan buah r  perbuatannya;

Yeremia 36:31

Konteks
36:31 Aku akan menghukum dia, keturunannya n  dan hamba-hambanya karena kesalahan mereka; Aku akan mendatangkan atas mereka, atas segala penduduk Yerusalem dan atas orang Yehuda segenap malapetaka o  yang Kuancamkan kepada mereka, yang mereka tidak mau mendengarnya. p "

Yeremia 37:14

Konteks
37:14 Dan sekalipun Yeremia menjawab: "Itu bohong, aku tidak hendak menyeberang kepada orang Kasdim!", tetapi Yeria tidak mendengarkan, lalu ia menangkap q  Yeremia dan membawanya menghadap para pemuka.

Yeremia 44:29

Konteks
44:29 Inilah tanda w  bagimu, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menghukum x  kamu di tempat ini, supaya kamu mengetahui bahwa perkataan-perkataan-Ku terhadap kamu akan sungguh-sungguh terwujud y  untuk kecelakaanmu.

Yeremia 46:10

Konteks
46:10 Hari itu o  ialah hari Tuhan 5  ALLAH semesta alam, hari pembalasan p  untuk melakukan pembalasan kepada para lawan-Nya. Pedang akan makan q  sampai kenyang, dan akan puas minum darah r  mereka. Sebab Tuhan ALLAH semesta alam mengadakan korban penyembelihan s  di tanah utara, dekat sungai Efrat. t 

Yeremia 46:21

Konteks
46:21 Juga prajurit-prajurit upahan r  yang ada padanya adalah seperti anak-anak lembu s  tambun; merekapun berbalik dan melarikan diri t  bersama-sama; mereka tidak dapat bertahan, sebab hari u  bencana mereka menimpa mereka, yakni waktu v  penghukuman mereka.

Yeremia 46:25

Konteks
46:25 TUHAN semesta alam, Allah Israel, berfirman: "Sesungguhnya, Aku mendatangkan hukuman atas dewa Amon dari Tebe, z  atas Firaun a  beserta Mesir, dewa-dewanya b  dan raja-rajanya, yakni atas Firaun beserta orang-orang yang percaya c  kepadanya.

Yeremia 48:44

Konteks
48:44 Yang lari y  dari kekejutan akan jatuh ke dalam pelubang, dan yang naik dari pelubang akan tertangkap dalam jerat. Sungguh, Aku mendatangkan semuanya ini atas Moab di tahun z  penghukuman atas mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 49:8

Konteks
49:8 Larilah cepat, bersembunyilah dalam liang-liang, x  hai penduduk Dedan! y  Sebab malapetaka akan Kudatangkan atas Esau, pada waktu Aku menghukum dia.

Yeremia 50:15

Konteks
50:15 Bertempiksoraklah l  menyerangnya dari segala pihak! Dia sudah menyerah, tonggak-tonggaknya sudah rebah, pagar-pagarnya m  sudah runtuh! Sungguh, itulah pembalasan TUHAN! Laksanakanlah pembalasan n  terhadapnya, lakukanlah o  kepadanya seperti yang dilakukannya p  sendiri!

Yeremia 50:18

Konteks
50:18 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku menghukum raja a  Babel dan negerinya, seperti Aku telah menghukum raja Asyur. b 

Yeremia 50:27-29

Konteks
50:27 Bunuhlah segala lembunya, x  biarlah rebah semuanya untuk dibantai! y  Celakalah mereka, sebab waktunya z  sudah tiba, saat a  penghukuman atas mereka! 50:28 Dengar! Pelarian-pelarian b  dan orang-orang yang terluput dari negeri Babel datang memberitahukan di Sion c  tentang pembalasan d  TUHAN, Allah kita, pembalasan karena bait suci-Nya. e  50:29 Kerahkanlah penembak-penembak melawan Babel, semua orang pemanah! f  Berkemahlah mengepungnya, supaya jangan ada yang lolos! g  Balaslah h  dia setimpal dengan perbuatannya, i  lakukanlah kepadanya tepat seperti yang dilakukannya sendiri! Sebab ia bertindak kurang ajar j  terhadap TUHAN, terhadap Yang Mahakudus, k  Allah Israel.

Yeremia 50:31

Konteks
50:31 Sesungguhnya, Aku menjadi lawanmu, m  hai engkau yang kurang ajar, demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam, sebab waktumu n  sudah tiba, saat Aku menghukum engkau.

Yeremia 51:6

Konteks
51:6 Larilah p  dari tengah-tengah Babel 6 , hendaklah setiap orang menyelamatkan nyawanya, supaya kamu jangan tertumpas karena kesalahannya! q  Sebab inilah waktu r  pembalasan s  bagi TUHAN; Ia membayar t  ganjaran kepadanya.

Yeremia 51:10-11

Konteks
51:10 TUHAN telah membuat segala kebenaran z  kita menjadi nyata; marilah kita ceritakan di Sion perbuatan a  TUHAN, Allah kita! 51:11 Lancipkanlah anak-anak panah, b  siapkanlah perisai-perisai! c  TUHAN telah membangkitkan semangat raja-raja d  Media 7 , e  sebab rencana-Nya f  terhadap Babel ialah untuk memusnahkannya: itulah pembalasan g  TUHAN, pembalasan karena bait suci-Nya! h 

Yeremia 51:24

Konteks
51:24 Namun Aku akan membalaskan j  kepada Babel k  dan kepada segenap penduduk negeri orang Kasdim segala kejahatan yang telah mereka lakukan terhadap Sion, di depan matamu sendiri, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 51:34-36

Konteks
51:34 Aku n  dimakan habis, o  dihamburkan oleh Nebukadnezar, p  raja Babel, diletakkan seperti mangkuk yang kosong. Ia menelan aku seperti ular naga, ia memenuhi perutnya dengan pengananku yang enak-enak, ia membuangkan q  aku. 51:35 Biarlah penggagahan dan penghancuran r  atasku tertimpa kepada Babel, begitulah hendaknya berkata penduduk Sion, biarlah darahku tertimpa kepada penduduk negeri orang Kasdim, begitulah hendaknya berkata Yerusalem. s  51:36 Sebab itu beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku akan memperjuangkan perkaramu, t  dan akan melakukan pembalasan u  untukmu: Aku akan mengeringkan v  lautnya dan akan menggersangkan sumber airnya;

Yeremia 51:44

Konteks
51:44 Aku akan menghukum dewa Bel k  di Babel, dan akan mengeluarkan l  dari mulutnya apa yang ditelannya. Bangsa-bangsa tidak akan datang lagi mengalir kepadanya, tembok m  Babelpun sudah runtuh.

Yeremia 51:47

Konteks
51:47 Sebab itu sesungguhnya, waktunya akan datang, bahwa Aku akan menghukum patung-patung t  Babel; seluruh negerinya akan menjadi malu u  dan semua orangnya yang terbunuh akan rebah di tengah-tengahnya. v 

Yeremia 51:52

Konteks
51:52 Sebab itu sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menghukum patung-patungnya, f  dan di seluruh negerinya akan mengerang g  orang-orang yang luka tertikam.

Yeremia 51:56

Konteks
51:56 namun atas Babel akan datang perusak, n  para pahlawannya akan tertangkap dan busur-busurnya akan hancur, o  sebab TUHAN adalah Allah pembalas, tentulah Ia akan mengadakan pembalasan! p 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:18]  1 Full Life : MENGGANJAR DUA KALI LIPAT.

Nas : Yer 16:18

Istilah Ibrani yang diterjemahkan "dua kali lipat" juga dapat berarti "yang sepadan dengan". Allah akan membalas bangsa itu sepadan dengan dosa dan kefasikan mereka.

[23:31]  2 Full Life : AKU AKAN MENJADI LAWAN MEREKA.

Nas : Yer 23:31-32

Firman Allah kepada Yeremia memperingatkan kita betapa bahayanya menyatakan, "Inilah firman Tuhan," jikalau kita tidak yakin akan hal itu; jabatan nabi harus dijalankan dengan kesungguhan hati yang sepenuhnya (bd. ayat Yer 23:33-40).

[25:12]  3 Full Life : MELAKUKAN PEMBALASAN KEPADA RAJA BABEL

Nas : Yer 25:12

(versi Inggris NIV -- menghukum Raja Babel). Yeremia bernubuat bahwa Allah akan membalas Babel atas semua perbuatan mereka yang kejam dan penuh dosa. Babel dikalahkan oleh pasukan Media dan Persia di bawah Koresy pada tahun 539 SM (bd. Dan 5:30-31).

[27:8]  4 Full Life : TIDAK MAU TAKLUK KEPADA NEBUKADNEZAR.

Nas : Yer 27:8

Nasihat bersifat nubuat dari Yeremia kepada Yehuda ialah menyerah pada kekuasaan Babel dan tidak menolak kehendak Allah bagi mereka. Akan tetapi, jikalau mereka memberontak dan melawan Babel, Yeremia memperingatkan bahwa mereka akan mengalami penderitaan dan kekalahan besar.

[46:10]  5 Full Life : HARI ITU IALAH HARI TUHAN.

Nas : Yer 46:10

Kekalahan Mesir disebabkan oleh Allah; saat itu adalah "hari pembalasan" karena penindasan Mesir terhadap Yehuda (mis. 2Raj 23:29,33-35). Pada akhirnya, Allah akan menghukum semua bangsa yang telah menolak Injil-Nya dan perintah-perintah-Nya yang benar.

[51:6]  6 Full Life : LARILAH DARI ... BABEL.

Nas : Yer 51:6

Allah meminta umat-Nya meninggalkan Babel sebelum kebinasaannya terakhir. Demikian pula, PB menasihatkan orang percaya untuk keluar dari Babel akhir zaman (yaitu sistem dunia yang fasik), agar jangan mereka mengambil bagian dalam dosa-dosanya dan menerima hukumannya

(lihat cat. --> Wahy 18:4;

[atau ref. Wahy 18:4]

lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

[51:11]  7 Full Life : MEDIA.

Nas : Yer 51:11

Pasukan Media, bersama dengan pasukan Persia, menggulingkan Babel pada tahun 539 SM.



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA