TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 40:1

Konteks
Berita kelepasan
40:1 Hiburkanlah 1 , hiburkanlah w  umat-Ku 2 , demikian firman Allahmu,

Yesaya 43:3

Konteks
43:3 Sebab Akulah TUHAN, Allahmu, i  Yang Mahakudus, j  Allah Israel, Juruselamatmu. k  Aku menebus engkau dengan Mesir, l  dan memberikan Etiopia m  dan Syeba n  sebagai gantimu. o 

Yesaya 43:14

Konteks
43:14 Beginilah firman TUHAN, Penebusmu, t  Yang Mahakudus, u  Allah Israel: "Oleh karena kamu Aku mau menyuruh orang ke Babel 3  dan mau membuka semua palang-palang pintu penjara, v  dan sorak-sorai orang Kasdim w  menjadi keluh kesah.

Yesaya 49:7

Konteks
49:7 Beginilah firman TUHAN, Penebus Israel, u  Allahnya yang Mahakudus, kepada dia yang dihinakan v  orang, kepada dia yang dijijikkan 4  bangsa-bangsa, kepada hamba penguasa-penguasa: "Raja-raja w  akan melihat perbuatan-Ku, lalu bangkit memberi hormat, dan pembesar-pembesar akan sujud menyembah, x  oleh karena TUHAN yang setia y  oleh karena Yang Mahakudus, Allah Israel, yang memilih z  engkau."

Yesaya 53:3

Konteks
53:3 Ia dihina dan dihindari 5  orang, seorang yang penuh kesengsaraan 6  f  dan yang biasa menderita g  kesakitan; ia sangat dihina, h  sehingga orang menutup i  mukanya terhadap dia dan bagi kitapun dia tidak masuk hitungan.

Yesaya 60:17

Konteks
60:17 Sebagai ganti tembaga Aku akan membawa emas, s  dan sebagai ganti besi Aku akan membawa perak, sebagai ganti kayu, tembaga, dan sebagai ganti batu, besi; Aku akan memberikan damai t  sejahtera dan keadilan yang akan melindungi dan mengatur hidupmu. u 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[40:1]  1 Full Life : HIBURKANLAH.

Nas : Yes 40:1-66:24

Pasal-pasal ini ditulis selama tahun-tahun akhir hidup Yesaya. Allah menyatakan nubuat-nubuat ini supaya memberikan pengharapan dan penghiburan kepada umat-Nya selama mereka tertawan di Babel 150 tahun sesudah zaman Yesaya (lih. Yes 39:5-8); pasal-pasal ini penuh dengan penyataan nubuat mengenai Mesias yang akan datang dan kerajaan-Nya di bumi kelak. Beberapa peristiwa yang dinubuatkan digenapi berhubungan dengan tertawannya Yehuda oleh Babel dan pemulihannya. Banyak nubuat lain lebih khusus berhubungan dengan datangnya Yesus Kristus ke bumi, dan yang lain lagi masih menunggu penggenapan. Secara umum, pasal Yes 40:1-48:22 menekankan pelepasan, pasal Yes 49:1-57:21 penebusan, dan Yes 58:1-66:24 kemuliaan.

[40:1]  2 Full Life : HIBURKANLAH UMAT-KU.

Nas : Yes 40:1

Yesaya menghibur umat Allah dengan bernubuat kepada angkatan mendatang tentang kabar baik bahwa masa hukuman Allah hampir usai dan keselamatan dan berkat akan tiba. Jikalau saudara sedang mengalami kesulitan besar dalam hidup saudara dan mengetahui bahwa Kristus adalah Juruselamatmu, saudara dapat berdoa kepada Allah untuk membebaskan saudara dari kesulitan itu atau untuk menyertai dan menolongmu di tengah-tengah kesulitan tersebut. Menghibur kita adalah tugas Allah tritunggal; Allah Bapa disebut "Allah sumber segala penghiburan" (2Kor 1:3), "menghibur semua orang berkabung" adalah ciri khas pelayanan Anak Allah (Yes 61:2) dan Roh Kudus disebut "penghibur" (Yoh 14:16,26; 15:26; 16:7), Dia yang mendampingi kita untuk memberikan penghiburan dan pertolongan.

[43:14]  3 Full Life : BABEL.

Nas : Yes 43:14-21

Allah akan menghukum Babel dan melepaskan umat-Nya. Mereka akan menerima "sesuatu yang baru" (ayat Yes 43:19), yaitu masa baru dengan pengampunan, berkat, pemulihan, dan kehadiran Allah; untuk ini mereka akan memuji Allah mereka (ayat Yes 43:21).

[49:7]  4 Full Life : DIHINAKAN ... YANG DIJIJIKKAN.

Nas : Yes 49:7

Kristus akan dihina dan dibenci banyak orang (bd. Yes 53:3), namun musuh-musuh-Nya yang dahulu akan tunduk kepada-Nya.

[53:3]  5 Full Life : DIHINA DAN DIHINDARI.

Nas : Yes 53:3

Yesus Kristus tidak diterima oleh Israel, malahan Ia akan dibenci dan ditolak oleh para pemimpin Israel

(lihat cat. --> Yes 52:14;

lihat cat. --> Mat 26:57).

[atau ref. Yes 52:14; Mat 26:57]

[53:3]  6 Full Life : SEORANG YANG PENUH KESENGSARAAN.

Nas : Yes 53:3

Misi Yesus mencakup penderitaan, sakit, kekecewaan, dan kesedihan besar karena dosa-dosa umat manusia. Demikian juga, semua orang yang mengikut Yesus mungkin akan mengalami penderitaan dan kekecewaan

(lihat cat. --> 2Kor 11:23).

[atau ref. 2Kor 11:23]



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA