TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 3:25

Konteks
3:25 Orang-orangmu akan tewas oleh pedang, j  dan pahlawan-pahlawanmu oleh perang. k 

Yesaya 21:9

Konteks
21:9 Lihat, itu sudah datang sepasukan orang, m  pasang-pasangan orang berkuda! Lalu berserulah ia, katanya: "Sudah jatuh, n  sudah jatuh Babel 1 , o  dan segala patung berhalanya p  telah diremukkan dan bertaburan q  di tanah."

Yesaya 8:15

Konteks
8:15 Dan banyak di antara mereka akan tersandung, b  jatuh dan luka parah, tertangkap dan tertawan."

Yesaya 9:8

Konteks
Murka TUHAN terhadap Efraim
9:8 (9-7) Tuhan telah melontarkan firman d  kepada Yakub 2 , dan firman-Nya itu menimpa Israel.

Yesaya 10:34

Konteks
10:34 Belukar rimba akan ditebas t  dengan kapak, dan Libanon u  dengan pohon-pohonnya yang hebat akan jatuh. v 

Yesaya 13:15

Konteks
13:15 Setiap orang yang didapati akan ditikam, dan setiap orang yang tertangkap akan rebah mati e  oleh pedang. f 

Yesaya 9:10

Konteks
9:10 (9-9) "Tembok batu bata jatuh, akan kita dirikan dari batu h  pahat; pohon-pohon ara i  ditebang, akan kita ganti dengan pohon-pohon aras. j "

Yesaya 14:12

Konteks
14:12 "Wah, engkau sudah jatuh m  dari langit, hai Bintang Timur, n  putera Fajar 3 , engkau sudah dipecahkan dan jatuh ke bumi, hai yang mengalahkan bangsa-bangsa! o 

Yesaya 37:7

Konteks
37:7 Sesungguhnya, Aku akan menyuruh suatu roh d  masuk di dalamnya 4 , sehingga ia mendengar suatu kabar e  dan pulang ke negerinya; Aku akan membuat dia mati rebah f  oleh pedang di negerinya sendiri."

Yesaya 54:15

Konteks
54:15 Apabila orang menyerbu, itu bukanlah dari pada-Ku; siapapun yang menyerbu engkau, ia akan rebah g  melawan engkau.

Yesaya 3:8

Konteks
3:8 Sungguh, Yerusalem telah runtuh dan Yehuda telah rubuh; s  sebab perkataan t  mereka dan perbuatan u  mereka melawan TUHAN dan mereka menantang v  kemuliaan hadirat-Nya.

Yesaya 10:4

Konteks
10:4 Tak dapat kamu lakukan apa-apa selain dari meringkuk di antara orang-orang yang terkurung, b  dan tewas di antara orang-orang yang terbunuh! c  Sekalipun semuanya ini terjadi, murka TUHAN belum surut, d  dan tangan-Nya masih teracung.

Yesaya 16:9

Konteks
16:9 Sebab itu aku turut menangis i  dengan Yaezer karena pohon anggur Sibma; aku mau membasahi engkau dengan air mataku, j  hai Hesybon dan Eleale, k  sebab pada musim kemarau tepat waktu panen l  musuhmu menyerbu dengan pekik m  pertempuran.

Yesaya 24:20

Konteks
24:20 Bumi terhuyung-huyung sama sekali seperti orang mabuk y  dan goyang seperti gubuk z  yang ditiup angin; dosa pemberontakannya a  menimpa dia dengan sangat, ia rebah b  dan tidak akan bangkit-bangkit lagi. c 

Yesaya 26:18-19

Konteks
26:18 Kami mengandung, kami menggeliat sakit, tetapi seakan-akan kami melahirkan b  angin: kami tidak dapat mengadakan keselamatan c  di bumi, dan tiada lahir penduduk dunia. d  26:19 Ya, TUHAN, orang-orang-Mu yang mati e  akan hidup pula, mayat-mayat mereka akan bangkit pula 5 . Hai orang-orang yang sudah dikubur di dalam tanah f  bangkitlah dan bersorak-sorai! Sebab embun g  TUHAN ialah embun terang, dan bumi akan melahirkan arwah h  kembali.

Yesaya 30:13

Konteks
30:13 maka sebab itu bagimu dosa ini akan seperti pecahan tembok yang mau jatuh, tersembul ke luar pada tembok w  yang tinggi, yang kehancurannya x  datang dengan tiba-tiba, y  dalam sekejap mata,

Yesaya 30:25

Konteks
30:25 Dari setiap gunung yang tinggi dan dari setiap bukit yang menjulang akan memancar j  sungai-sungai pada hari pembunuhan k  yang besar 6 , apabila menara-menara l  runtuh.

Yesaya 31:3

Konteks
31:3 Sebab orang Mesir b  adalah manusia, bukan allah, c  dan kuda-kuda d  mereka adalah makhluk yang lemah, bukan roh yang berkuasa. Apabila TUHAN mengacungkan tangan-Nya, e  tergelincirlah yang membantu dan jatuhlah yang dibantu, f  dan mereka sekaliannya habis binasa bersama-sama. g 

Yesaya 31:8

Konteks
31:8 Asyur u  akan rebah oleh pedang, tetapi bukan pedang orang, dan akan dimakan habis v  oleh pedang, tetapi bukan pedang manusia; mereka akan melarikan diri terhadap pedang, dan teruna-terunanya akan menjadi orang rodi. w 

Yesaya 34:17

Konteks
34:17 Ia sendiri telah membuang undi h  dan membagi-bagi negeri itu di antara mereka dengan tali pengukur; mereka akan mendudukinya sampai selama-lamanya dan akan tinggal di situ turun-temurun. i 

Yesaya 47:11

Konteks
47:11 Tetapi malapetaka n  akan menimpa engkau, engkau tidak tahu mempergunakan jampimu terhadapnya; bencana akan jatuh atasmu, engkau tidak sanggup menampiknya dengan mempersembahkan korban; kebinasaan akan menimpa engkau dengan sekonyong-konyong, o  yang tidak terduga olehmu.

Yesaya 22:25

Konteks
22:25 Maka pada waktu itu, r  demikianlah firman TUHAN semesta alam, gantungan s  yang dipasang kuat-kuat pada tempat yang kokoh itu tidak akan kuat lagi, sehingga patah dan jatuh, dan segala tanggungannya itu hancur, sebab TUHAN telah mengatakannya. t "

Yesaya 24:18

Konteks
24:18 Maka yang lari r  karena bunyi yang mengejutkan akan jatuh ke dalam pelubang, s  dan yang naik dari dalam pelubang akan tertangkap dalam jerat. t  Sebab tingkap-tingkap di langit u  akan terbuka dan akan bergoncang v  dasar-dasar bumi.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[21:9]  1 Full Life : SUDAH JATUH BABEL.

Nas : Yes 21:9

Babel, musuh umat Allah, akan jatuh dan ketergantungannya akan dewa-dewa palsu hancur sudah; tahap pertama terjadi pada tahun 689 SM ketika Sanherib menghancurkan berhala-berhala mereka (kecuali Bel dan Nebo, lih. pasal Yes 46:1-13). Rasul Yohanes mendengarkan kata-kata yang sama dalam penglihatan-penglihatannya (Wahy 14:8; 18:1-2), yang menubuatkan bahwa Babel akhir zaman, lambang dari segala sesuatu yang menentang Kristus dan umat-Nya di dunia ini, akan dibinasakan. Pada waktu itu Kristus akan menyempurnakan penebusan umat-Nya. Orang percaya harus mendoakan kejatuhan dan kebinasaan Babel akhir zaman

(lihat cat. --> Wahy 17:1;

lihat cat. --> Wahy 17:2;

lihat cat. --> Wahy 17:3;

lihat cat. --> Wahy 17:4;

lihat cat. --> Wahy 17:5;

lihat cat. --> Wahy 18:2;

lihat cat. --> Wahy 18:4;

lihat cat. --> Wahy 18:7;

lihat cat. --> Wahy 18:9;

lihat cat. --> Wahy 18:20;

lihat cat. --> Wahy 18:21).

[atau ref. Wahy 17:1-5; 18:2-21]

[9:8]  2 Full Life : FIRMAN KEPADA YAKUB.

Nas : Yes 9:7-10:4

Ayat-ayat ini melukiskan kesombongan Israel dan sifat tidak mau bertobat yang gigih, serta murka dan hukuman Allah atas mereka; bahkan dalam kesulitan besarpun mereka tidak bersedia merendahkan diri dan berbalik kepada Allah dengan hati yang menyesal dan remuk.

[14:12]  3 Full Life : BINTANG TIMUR, PUTERA FAJAR.

Nas : Yes 14:12-15

Beberapa penafsir beranggapan bahwa ayat-ayat ini bukan hanya mengacu kepada raja Babel, tetapi juga berisi acuan yang terselubung kepada Iblis (bd. pernyataan Kristus dalam Luk 10:18). Penafsir lain beranggapan bahwa ayat-ayat ini mungkin mengacu kepada antikristus akhir zaman yang akan memerintah "Babel"

(lihat cat. --> Wahy 17:1;

lihat cat. --> Wahy 17:2;

lihat cat. --> Wahy 17:3)

[atau ref. Wahy 17:1-3]

menentang Allah dan umat-Nya (bd. Wahy 13:4;

lihat art. ZAMAN ANTIKRISTUS).

[37:7]  4 Full Life : MENYURUH SUATU ROH MASUK DI DALAMNYA.

Nas : Yes 37:7

Frasa ini mengacu kepada suara di dalam batin yang berasal dari Allah untuk mempengaruhi perilaku dan pikiran seseorang. Mengenai ramalan bahwa raja Asyur akan "mati rebah oleh pedang di negerinya sendiri" lihat ayat Yes 37:37-38.

[26:19]  5 Full Life : MAYAT-MAYAT MEREKA AKAN BANGKIT PULA.

Nas : Yes 26:19

Ayat ini termasuk pernyataan PL yang paling kuat mengenai doktrin kebangkitan tubuh (bd. Ayub 19:26; Mazm 16:10; Dan 12:2). Orang yang telah melayani Allah dengan setia (ayat Yes 26:2-3) akan bangkit dari bumi dan hidup kembali setelah mati (lih. Yoh 5:28-29; 1Kor 15:50-53; Fili 3:21;

lihat art. KEBANGKITAN TUBUH).

[30:25]  6 Full Life : HARI PEMBUNUHAN YANG BESAR.

Nas : Yes 30:25

Penerapan jangka panjang dari nubuat ini mungkin adalah perang Harmagedon ketika Allah membinasakan semua orang fasik

(lihat cat. --> Wahy 16:16;

lihat cat. --> Wahy 19:17).

[atau ref. Wahy 16:16; 19:17]



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA