TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 1:51

Konteks
1:51 Lalu kata Yesus kepadanya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya engkau akan melihat langit terbuka 1  s  dan malaikat-malaikat Allah turun naik t  kepada Anak Manusia. u "

Yohanes 4:35

Konteks
4:35 Bukankah kamu mengatakan: Empat bulan lagi tibalah musim menuai? Tetapi Aku berkata kepadamu: Lihatlah sekelilingmu dan pandanglah ladang-ladang 2  yang sudah menguning dan matang untuk dituai. i 

Yohanes 5:24-25

Konteks
5:24 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa mendengar perkataan-Ku dan percaya 3  kepada Dia yang mengutus Aku, q  ia mempunyai hidup yang kekal r  dan tidak turut dihukum 4 , s  sebab ia sudah pindah dari dalam maut ke dalam hidup. t  5:25 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya saatnya akan tiba dan sudah tiba, u  bahwa orang-orang mati akan mendengar v  suara Anak Allah, dan mereka yang mendengarnya, akan hidup.

Yohanes 6:26-27

Konteks
6:26 Yesus menjawab mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya kamu mencari Aku, t  bukan karena kamu telah melihat tanda-tanda, u  melainkan karena kamu telah makan roti itu dan kamu kenyang. 6:27 Bekerjalah, bukan untuk makanan yang akan dapat binasa, melainkan untuk makanan yang bertahan v  sampai kepada hidup yang kekal, w  yang akan diberikan Anak Manusia x  kepadamu; sebab Dialah yang disahkan oleh Bapa, Allah, dengan meterai-Nya. y "

Yohanes 6:53

Konteks
6:53 Maka kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jikalau kamu tidak makan daging i  Anak Manusia j  dan minum darah-Nya, k  kamu tidak mempunyai hidup di dalam dirimu.

Yohanes 6:63

Konteks
6:63 Rohlah yang memberi hidup, u  daging sama sekali tidak berguna. Perkataan-perkataan yang Kukatakan kepadamu adalah roh dan hidup.

Yohanes 8:55

Konteks
8:55 padahal kamu tidak mengenal Dia, j  tetapi Aku mengenal Dia. k  Dan jika Aku berkata: Aku tidak mengenal Dia, maka Aku adalah pendusta, sama seperti kamu, tetapi Aku mengenal Dia dan Aku menuruti firman-Nya. l 

Yohanes 10:25

Konteks
10:25 Yesus menjawab mereka: "Aku telah mengatakannya kepada kamu, s  tetapi kamu tidak percaya; pekerjaan-pekerjaan yang Kulakukan dalam nama Bapa-Ku, itulah yang memberikan kesaksian tentang Aku, t 

Yohanes 12:24

Konteks
12:24 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya jikalau biji gandum tidak jatuh ke dalam tanah dan mati, j  ia tetap satu biji saja; tetapi jika ia mati, ia akan menghasilkan banyak buah.

Yohanes 13:12

Konteks
13:12 Sesudah Ia membasuh kaki mereka, Ia mengenakan pakaian-Nya dan kembali ke tempat-Nya. Lalu Ia berkata kepada mereka: "Mengertikah kamu apa yang telah Kuperbuat kepadamu?

Yohanes 13:33

Konteks
13:33 Hai anak-anak-Ku, hanya seketika saja lagi Aku ada bersama kamu. Kamu akan mencari Aku, dan seperti yang telah Kukatakan kepada orang-orang Yahudi: Ke tempat Aku pergi, tidak mungkin kamu datang, n  demikian pula Aku mengatakannya sekarang juga kepada kamu.

Yohanes 14:12

Konteks
14:12 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa percaya o  kepada-Ku, ia akan melakukan juga pekerjaan-pekerjaan yang Aku lakukan, p  bahkan pekerjaan-pekerjaan yang lebih besar 5  dari pada itu. Sebab Aku pergi kepada Bapa;

Yohanes 14:26

Konteks
14:26 tetapi Penghibur, j  yaitu Roh Kudus 6 , yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, k  Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu l  kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu. m 

Yohanes 14:28

Konteks
14:28 Kamu telah mendengar, bahwa Aku telah berkata kepadamu: Aku pergi, tetapi Aku datang kembali kepadamu. p  Sekiranya kamu mengasihi Aku, kamu tentu akan bersukacita karena Aku pergi kepada Bapa-Ku, q  sebab Bapa lebih besar dari pada Aku. r 

Yohanes 15:4

Konteks
15:4 Tinggallah di dalam Aku 7  dan Aku di dalam kamu. a  Sama seperti ranting tidak dapat berbuah dari dirinya sendiri, kalau ia tidak tinggal pada pokok anggur, demikian juga kamu tidak berbuah, jikalau kamu tidak tinggal di dalam Aku.

Yohanes 15:15

Konteks
15:15 Aku tidak menyebut kamu lagi hamba, sebab hamba tidak tahu, apa yang diperbuat oleh tuannya, tetapi Aku menyebut kamu sahabat, karena Aku telah memberitahukan kepada kamu o  segala sesuatu yang telah Kudengar dari Bapa-Ku.

Yohanes 15:20

Konteks
15:20 Ingatlah apa yang telah Kukatakan kepadamu: Seorang hamba tidaklah lebih tinggi dari pada tuannya. w  Jikalau mereka telah menganiaya Aku, mereka juga akan menganiaya kamu 8 ; x  jikalau mereka telah menuruti firman-Ku, mereka juga akan menuruti perkataanmu.

Yohanes 15:26

Konteks
15:26 Jikalau Penghibur g  yang akan Kuutus dari Bapa h  datang, yaitu Roh Kebenaran i  yang keluar dari Bapa, Ia akan bersaksi tentang Aku. j 

Yohanes 16:13

Konteks
16:13 Tetapi apabila Ia datang, yaitu Roh Kebenaran, d  Ia akan memimpin kamu ke dalam seluruh kebenaran 9 ; e  sebab Ia tidak akan berkata-kata dari diri-Nya sendiri, tetapi segala sesuatu yang didengar-Nya itulah yang akan dikatakan-Nya dan Ia akan memberitakan kepadamu hal-hal yang akan datang.

Yohanes 16:20

Konteks
16:20 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya kamu akan menangis dan meratap, k  tetapi dunia akan bergembira; kamu akan berdukacita, tetapi dukacitamu akan berubah menjadi sukacita. l 

Yohanes 20:26

Konteks
20:26 Delapan hari kemudian murid-murid Yesus berada kembali dalam rumah itu dan Tomas bersama-sama dengan mereka. Sementara pintu-pintu terkunci, Yesus datang dan Ia berdiri di tengah-tengah mereka dan berkata: "Damai sejahtera t  bagi kamu! u "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:51]  1 Full Life : AKAN MELIHAT LANGIT TERBUKA.

Nas : Yoh 1:51

Yesus menggambarkan diri-Nya sebagai tangga yang melaluinya penyataan Allah sampai ke dunia ini (bd. Kej 28:12; juga

lihat cat. --> Luk 5:24

[atau ref. Luk 5:24]

mengenai "Anak Manusia").

[4:35]  2 Full Life : PANDANGLAH LADANG-LADANG.

Nas : Yoh 4:35

Lihat cat. --> Mat 9:37.

[atau ref. Mat 9:37]

[5:24]  3 Full Life : MENDENGAR ... PERCAYA.

Nas : Yoh 5:24

Yesus menggambarkan mereka yang menerima hidup kekal dan tidak dihukum sebagai "barangsiapa mendengar ... dan percaya." Kata kerja "mendengar" (Yun. _akouon_ dari akar kata _akouo_) dan "percaya" (Yun. _pisteuon_ dari akar kata _pisteuo_) merupakan bentuk partisipel waktu kini yang menekankan tindakan yang berkesinambungan (maksudnya: "barangsiapa sedang mendengarkan ... dan mempercayai"). Jadi yang dimaksudkan "mendengar" dan "percaya" bukanlah satu tindakan satu saat, melainkan tindakan yang diteruskan. Kristus menegaskan bahwa hidup kekal yang kita miliki saat ini tergantung pada iman yang hidup terus dan bukan pada satu keputusan iman sementara di masa lampau

(lihat cat. --> Yoh 1:12 dan

lihat cat. --> Yoh 4:14).

[atau ref. Yoh 1:12; 4:14]

[5:24]  4 Full Life : TIDAK TURUT DIHUKUM.

Nas : Yoh 5:24

"Dihukum" (Yun. _krisis_) dipakai dalam arti hukuman kepada kematian kekal. Orang percaya tidak akan dihukum bersama dengan dunia (1Kor 11:32). Kenyataan ini tidak menunjuk kepada pemberian tanggung jawab dan penghakiman yang mendatang tentang kesetiaan pada kasih karunia Allah yang dianugerahkan sementara berada di dunia

(lihat art. PENGADILAN ORANG PERCAYA).

[14:12]  5 Full Life : PEKERJAAN-PEKERJAAN YANG LEBIH BESAR.

Nas : Yoh 14:12

Yesus ingin agar para pengikut-Nya melakukan pekerjaan yang telah dilakukan-Nya.

  1. 1) "Pekerjaan-pekerjaan yang lebih besar" itu meliputi baik pekerjaan membawa orang kepada Kristus maupun mengadakan mukjizat-mukjizat. Kenyataan ini tampak dalam cerita-cerita di Kisah Para Rasul (Kis 2:41,43; 4:33; 5:12) dan dalam pernyataan Yesus di Mr 16:17-18

    (lihat art. TANDA-TANDA ORANG PERCAYA).

  2. 2) Alasan mengapa hal ini dapat terjadi ialah karena Yesus akan pergi kepada Bapa untuk mengirim kuasa Roh Kudus (lih. ayat Yoh 14:16; Yoh 16:7; Kis 1:8; 2:4) dan menjawab doa dalam nama-Nya (ayat Yoh 14:14). Pekerjaan para rasul akan "lebih besar" dalam jumlah dan jangkauan.

[14:26]  6 Full Life : ROH KUDUS.

Nas : Yoh 14:26

Penghibur di sini disamakan dengan Roh Kudus. Bagi orang Kristen PB hal yang terpenting tentang Roh Kudus bukanlah kebesaran dan kuasa-Nya (Kis 1:8), tetapi bahwa Dia adalah "Kudus". Tabiat-Nya yang kudus, bersamaan dengan manifestasi tabiat yang kudus itu dalam kehidupan orang-orang percaya itulah yang paling penting (bd. Rom 1:4; Gal 5:22-26).

[15:4]  7 Full Life : TINGGALLAH DI DALAM AKU.

Nas : Yoh 15:4

Setelah seseorang percaya kepada Kristus dan menerima pengampunan dosa, dia menerima hidup kekal dan kuasa untuk tetap tinggal di dalam Kristus. Setelah kuasa itu diberikan, orang percaya harus menerima tanggung jawab supaya tetap selamat dan tinggal di dalam Kristus. Kata Yunani _meno_ berarti tetap tinggal. Sebagaimana ranting hanya dapat hidup selama hidup dari pokok anggur mengalir ke dalamnya, demikian pula orang percaya hanya mempunyai hidup Kristus selama hidup Kristus mengalir ke dalamnya dengan tetap tinggal di dalam Dia. Syarat-syarat untuk tinggal dalam Kristus ialah:

  1. (1) memelihara Firman Allah senantiasa dalam hati dan pikiran serta menjadikannya penuntun tindakan kita (ayat Yoh 15:7);
  2. (2) memelihara kebiasaan persekutuan yang intim dan tetap dengan Kristus supaya mengambil kekuatan daripada-Nya (ayat Yoh 15:7);
  3. (3) menaati perintah-perintah-Nya, tinggal dalam kasih-Nya (ayat Yoh 15:10) dan saling mengasihi (ayat Yoh 15:12,17);
  4. (4) memelihara kebersihan hidup kita melalui Firman Allah, menolak segala dosa dan tunduk kepada pimpinan Roh Kudus (ayat Yoh 15:3; Yoh 17:17; Rom 8:14; Gal 5:16-25; Ef 5:26; 1Pet 1:22).

[15:20]  8 Full Life : MEREKA JUGA AKAN MENGANIAYA KAMU.

Nas : Yoh 15:20

Para pengikut Kristus akan dibenci, dianiaya, dan ditolak demi nama-Nya selama hidup di dunia ini. Dunia merupakan musuh Kristus dan para pengikut-Nya sepanjang sejarah.

  1. 1) Orang percaya yang sejati harus sadar bahwa dunia ini -- termasuk semua organisasi keagamaan dan gereja yang palsu -- akan selalu menentang Allah dan prinsip-prinsip kerajaan-Nya; dengan demikian dunia akan tetap merupakan musuh dan penganiaya orang percaya yang setia hingga akhir zaman (Yak 4:4;

    lihat cat. --> Mat 5:10).

    [atau ref. Mat 5:10]

  2. 2) Alasan orang percaya menderita dalam dunia ialah karena pada dasarnya mereka berbeda dengan dunia ini (ayat Yoh 15:19). Nilai-nilai, standar-standar dan tujuan orang percaya bertentangan dengan cara-cara yang tidak benar dari masyarakat yang bobrok. Orang percaya menolak untuk berkompromi dengan patokan orang fasik dan sebagai gantinya menetapkan pikiran pada "perkara yang di atas, bukan yang di bumi" (Kol 3:2).

[16:13]  9 Full Life : IA AKAN MEMIMPIN KAMU KE DALAM SELURUH KEBENARAN.

Nas : Yoh 16:13

Pekerjaan Roh Kudus yang menginsafkan bukan saja ditujukan kepada orang yang belum selamat (ayat Yoh 16:7-8), tetapi juga bekerja dalam orang percaya dan gereja untuk mengajar, membetulkan kesalahan dan menuntun mereka kepada kebenaran (Mat 18:15; 1Tim 5:20; Wahy 3:19).

  1. 1) Roh Kudus akan meyakinkan orang percaya tentang dosa, kebenaran Kristus serta penghukuman kejahatan supaya
    1. (a) mereka menjadi seperti Kristus dan hidup sesuai dengan patokan kebenaran (bd. 2Kor 3:18),
    2. (b) memimpin mereka ke dalam seluruh kebenaran, dan
    3. (c) memuliakan Kristus (ayat Yoh 16:14). Demikianlah, Roh Kudus bekerja di dalam orang percaya untuk menghasilkan kehidupan Kristus yang kudus di dalam kehidupan mereka.
  2. 2) Apabila orang percaya yang dipenuhi Roh Kudus menolak pimpinan dan karya penginsafan-Nya dan jikalau mereka tidak "oleh Roh ... mematikan perbuatan-perbuatan tubuh" (Rom 8:13), maka mereka akan dijatuhi hukuman. Hanya mereka yang menerima kebenaran dan "dipimpin Roh Allah" adalah "anak-anak Allah" (Rom 8:14) dan dengan demikian sanggup hidup terus dalam kepenuhan Roh

    (lihat cat. --> Ef 5:18).

    [atau ref. Ef 5:18]

    Dosa membinasakan kehidupan dan kepenuhan Roh Kudus di dalam orang percaya (Rom 6:23; 8:13; Gal 5:17; bd. Ef 5:18; 1Tes 5:19).



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA