TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yunus 1:7

Konteks
1:7 Lalu berkatalah mereka satu sama lain: "Marilah kita buang undi 1 , supaya kita mengetahui, karena siapa kita ditimpa oleh malapetaka l  ini." Mereka membuang undi dan Yunuslah m  yang kena undi.

Yunus 3:7-8

Konteks
3:7 Lalu atas perintah raja dan para pembesarnya orang memaklumkan dan mengatakan di Niniwe demikian: "Manusia dan ternak, lembu sapi dan kambing domba tidak boleh makan apa-apa, tidak boleh makan rumput dan tidak boleh minum x  air. 3:8 Haruslah semuanya, manusia dan ternak, berselubung kain kabung dan berseru y  dengan keras kepada Allah serta haruslah masing-masing berbalik z  dari tingkah lakunya a  yang jahat dan dari kekerasan b  yang dilakukannya.

Yunus 3:10

Konteks
3:10 Ketika Allah melihat perbuatan mereka itu, yakni bagaimana mereka berbalik dari tingkah lakunya yang jahat, maka menyesallah g  Allah karena malapetaka h  yang telah dirancangkan-Nya i  terhadap mereka, dan Iapun tidak jadi melakukannya 2 .
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:7]  1 Full Life : MARILAH KITA BUANG UNDI.

Nas : Yun 1:7

Para pelaut mungkin memasukkan beberapa potongan kayu atau batu yang bertanda ke dalam sebuah wadah lalu salah satu kayu/batu diambil. Allah mengatur undian itu dan Yunus kena sebagai orang yang bersalah.

[3:10]  2 Full Life : IAPUN TIDAK JADI MELAKUKANNYA.

Nas : Yun 3:10

Karena bangsa itu bertobat, Allah membatalkan rencana hukuman-Nya.

  1. 1) Keinginan Allah yang terutama ialah menunjukkan belas kasihan, bukan melaksanakan hukuman yang direncanakan-Nya. Tuhan adalah Allah yang tergerak oleh belas kasihan kepada orang berdosa yang sungguh-sungguh bertobat.
  2. 2) Kitab ini melukiskan kebenaran alkitabiah bahwa Dia tidak ingin seorang pun binasa, tetapi agar setiap orang bertobat, menerima pengampunan dan hidup kekal (lih. 2Pet 3:9).



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA