TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 2:10-11

Konteks
2:10 Bersorak-sorailah j  dan bersukarialah, hai puteri Sion, k  sebab sesungguhnya Aku datang l  dan diam di tengah-tengahmu, m  demikianlah firman TUHAN; n  2:11 dan banyak bangsa akan menggabungkan diri kepada TUHAN pada waktu itu dan akan menjadi umat-Ku o  dan Aku akan diam di tengah-tengahmu." Maka engkau akan mengetahui, bahwa TUHAN semesta alam yang mengutus aku kepadamu. p 

Zakharia 9:9-10

Konteks
Raja Mesias di Sion
9:9 Bersorak-soraklah dengan nyaring, hai puteri Sion, o  bersorak-sorailah, p  hai puteri Yerusalem! Lihat, rajamu datang kepadamu; q  ia adil dan jaya 2 . r  Ia lemah lembut dan mengendarai seekor keledai, s  seekor keledai t  beban yang muda. 9:10 Ia akan melenyapkan kereta-kereta dari Efraim dan kuda-kuda dari Yerusalem; busur perang akan dilenyapkan, u  dan ia akan memberitakan damai v  kepada bangsa-bangsa. Wilayah kekuasaannya akan terbentang 3  dari laut sampai ke laut dan dari sungai Efrat sampai ke ujung-ujung bumi. w 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:10]  1 Full Life : MENGGABUNGKAN DIRI KEPADA TUHAN PADA WAKTU ITU.

Nas : Za 2:10-12

"Pada waktu itu" mengacu kepada waktu ketika Yesus Kristus akan memerintah di bumi. Ketika itu, Sion, sisa Israel yang saleh, bersama dengan orang bukan Yahudi, akan menjadi umat Allah semuanya. Mereka akan menikmati berkat kehadiran Allah di antara mereka bersama berkat pilihan Allah akan Yerusalem sebagai kota kudus-Nya.

[9:9]  2 Full Life : LIHAT, RAJAMU DATANG ... JAYA

Nas : Za 9:9

(versi Inggris NIV -- membawa keselamatan). Alasan yang lebih besar lagi untuk bersukacita ialah kedatangan sang Raja, bukan dengan kemegahan seorang raja tetapi dengan kerendahan hati (bd. Fili 2:5-8), naik di atas keledai. Nubuat Zakharia meramalkan Yesus dielu-elukan di Yerusalem (Mat 21:1-5). Dengan memasuki kota kudus memakai cara ini, Yesus menyatakan diri-Nya sebagai Mesias dan Juruselamat, siap untuk disalibkan.

[9:10]  3 Full Life : MEMBERITAKAN DAMAI ... KEKUASAAN-NYA AKAN TERBENTANG.

Nas : Za 9:10

Tanpa mengacu kepada kurun waktu di antara kebangkitan Kristus dan kedatangan-Nya kembali, Zakharia langsung melompat ke kedatangan-Nya kembali pada akhir zaman. Setelah kemenangan Kristus atas antikristus dan pasukan-pasukannya, tidak akan diperlukan lagi kereta perang, kuda perang atau senjata apa pun; pemerintahan-Nya akan meluas ke seluruh bumi.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA