TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 8:8

Konteks
8:8 dan Aku akan membawa mereka pulang, n  supaya mereka diam o  di tengah-tengah Yerusalem. Maka mereka akan menjadi umat-Ku p  dan Aku akan menjadi Allah q  mereka dalam kesetiaan dan kebenaran."

Imamat 26:12

Konteks
26:12 Tetapi Aku akan hadir l  di tengah-tengahmu dan Aku akan menjadi Allahmu m  dan kamu akan menjadi umat-Ku. n 

Imamat 26:44-45

Konteks
26:44 Namun demikian, apabila mereka ada di negeri musuh o  mereka, Aku tidak akan menolak mereka dan tidak akan muak p  melihat mereka, sehingga Aku membinasakan q  mereka dan membatalkan perjanjian-Ku r  dengan mereka, sebab Akulah TUHAN, Allah mereka. 26:45 Untuk keselamatan mereka Aku akan mengingat s  perjanjian dengan orang-orang dahulu yang Kubawa keluar dari tanah Mesir t  di depan mata bangsa-bangsa lain, supaya Aku menjadi Allah mereka; Akulah TUHAN."

Ulangan 26:17-19

Konteks
26:17 Engkau telah menerima janji dari pada TUHAN pada hari ini, bahwa Ia akan menjadi Allahmu, dan engkaupun akan hidup menurut jalan yang ditunjukkan-Nya dan berpegang pada ketetapan, perintah serta peraturan-Nya, dan mendengarkan suara-Nya. u  26:18 Dan TUHAN telah menerima janji dari padamu pada hari ini, bahwa engkau akan menjadi umat kesayangan-Nya, v  seperti yang dijanjikan-Nya kepadamu, dan bahwa engkau akan berpegang pada segala perintah-Nya, 26:19 dan Iapun akan mengangkat engkau di atas segala bangsa w  yang telah dijadikan-Nya, untuk menjadi terpuji, x  ternama dan terhormat. Maka engkau akan menjadi umat yang kudus y  bagi TUHAN, Allahmu, seperti yang dijanjikan-Nya."

Mazmur 144:15

Konteks
144:15 Berbahagialah bangsa a  yang demikian keadaannya! Berbahagialah bangsa yang Allahnya ialah TUHAN!

Yesaya 44:1-6

Konteks
TUHAN satu-satunya Allah
44:1 "Tetapi sekarang, dengarlah, hai Yakub, hamba-Ku, n  dan hai Israel, yang telah Kupilih! o  44:2 Beginilah firman TUHAN yang menjadikan p  engkau, yang membentuk engkau sejak dari kandungan q  dan yang menolong r  engkau: Janganlah takut, s  hai hamba-Ku t  Yakub, dan hai Yesyurun, u  yang telah Kupilih! 44:3 Sebab Aku akan mencurahkan air v  ke atas tanah w  yang haus, dan hujan lebat ke atas tempat yang kering. Aku akan mencurahkan Roh-Ku x  ke atas keturunanmu 1 , dan berkat-Ku y  ke atas anak cucumu. z  44:4 Mereka akan tumbuh seperti rumput a  di tengah-tengah air, seperti pohon-pohon gandarusa b  di tepi sungai. c  44:5 Yang satu akan berkata: Aku kepunyaan d  TUHAN 2 , yang lain akan menyebut dirinya dengan nama Yakub, dan yang ketiga akan menuliskan pada tangannya: e  Kepunyaan TUHAN, f  dan akan menggelari dirinya dengan nama Israel." 44:6 Beginilah firman TUHAN 3 , Raja g  dan Penebus h  Israel, TUHAN semesta alam: "Akulah yang terdahulu i  dan Akulah yang terkemudian; tidak ada Allah j  selain dari pada-Ku.

Yeremia 30:22

Konteks
30:22 Maka kamu akan menjadi umat-Ku, k  dan Aku akan menjadi Allahmu. l "

Yeremia 31:33

Konteks
31:33 Tetapi beginilah perjanjian yang Kuadakan dengan kaum Israel sesudah waktu itu, demikianlah firman TUHAN: Aku akan menaruh Taurat-Ku dalam batin i  mereka 4  dan menuliskannya dalam hati j  mereka; maka Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku. k 

Yeremia 32:38

Konteks
32:38 Maka mereka akan menjadi umat-Ku n  dan Aku akan menjadi Allah mereka.

Yehezkiel 11:20

Konteks
11:20 supaya mereka hidup menurut segala ketetapan-Ku dan peraturan-peraturan-Ku n  dengan setia; maka mereka akan menjadi umat-Ku o  dan Aku akan menjadi Allah p  mereka.

Yehezkiel 36:28

Konteks
36:28 Dan kamu akan diam di dalam negeri yang telah Kuberikan kepada nenek moyangmu dan kamu akan menjadi umat-Ku p  dan Aku akan menjadi Allahmu. q 

Yehezkiel 37:27

Konteks
37:27 Tempat kediaman-Kupun w  akan ada pada mereka dan Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku. x 

Hosea 2:23

Konteks
2:23 (2-22) Aku akan menaburkan g  dia bagi-Ku di bumi 5 , dan akan menyayangi Lo-Ruhama, h  dan Aku berkata kepada Lo-Ami: Umat-Ku i  engkau! dan ia akan berkata: Allahku! j "

Matius 22:29-32

Konteks
22:29 Yesus menjawab mereka: "Kamu sesat, sebab kamu tidak mengerti Kitab Suci d  maupun kuasa Allah! 22:30 Karena pada waktu kebangkitan orang tidak kawin 6  dan tidak dikawinkan e  melainkan hidup seperti malaikat di sorga. 22:31 Tetapi tentang kebangkitan orang-orang mati tidakkah kamu baca apa yang difirmankan Allah, ketika Ia bersabda: 22:32 Akulah Allah Abraham, Allah Ishak dan Allah Yakub? f  Ia bukanlah Allah orang mati, melainkan Allah orang hidup."

Ibrani 8:10

Konteks
8:10 "Maka inilah perjanjian i  yang Kuadakan dengan kaum Israel sesudah waktu itu," demikianlah firman Tuhan. "Aku akan menaruh hukum-Ku dalam akal budi mereka dan menuliskannya dalam hati j  mereka, maka Aku akan menjadi Allah mereka dan mereka akan menjadi umat-Ku. k 

Wahyu 21:3-4

Konteks
21:3 Lalu aku mendengar suara yang nyaring dari takhta itu berkata: "Lihatlah, kemah Allah ada di tengah-tengah manusia dan Ia akan diam bersama-sama dengan mereka. s  Mereka akan menjadi umat-Nya dan Ia akan menjadi Allah t  mereka. 21:4 Dan Ia akan menghapus segala air mata dari mata u  mereka 7 , dan maut v  tidak akan ada lagi; tidak akan ada lagi perkabungan, atau ratap tangis, atau dukacita, w  sebab segala sesuatu yang lama itu telah berlalu. x "

Wahyu 21:7

Konteks
21:7 Barangsiapa menang 8 , f  ia akan memperoleh semuanya ini, dan Aku akan menjadi Allahnya dan ia akan menjadi anak-Ku. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[44:3]  1 Full Life : AKU AKAN MENCURAHKAN ROH-KU KE ATAS KETURUNANMU.

Nas : Yes 44:3

Sekalipun sebagian besar Israel merupakan bangsa yang murtad pada zaman Yesaya, ia bernubuat bahwa akan tiba waktunya ketika Roh Kudus akan dicurahkan atas angkatan yang akan datang (bd. Yes 32:15; Yer 31:33-34; Yeh 36:26-27; 39:29; Za 12:10-13:1). Sebagian nubuat ini digenapi pada hari Pentakosta (bd. Yoel 2:25-29; Kis 2:17-18;

lihat cat. --> Kis 1:8 dan

lihat cat. --> Kis 2:4)

[atau ref. Kis 1:8; Kis 2:4]

dan menantikan penggenapan penuh bagi Israel setelah mereka menerima Kristus sebagai Mesias

(lihat cat. --> Rom 11:25;

lihat cat. --> Rom 11:26).

[atau ref. Rom 11:25-26]

Pencurahan Roh Allah atas umat-Nya dikaitkan dengan pemulihan, berkat, dan keproduktifan (ayat Yes 44:3-4).

[44:5]  2 Full Life : AKU KEPUNYAAN TUHAN.

Nas : Yes 44:5

Hasil penting dari pencurahan Roh Kudus atas kita adalah kesaksian kita bahwa kita ini milik Tuhan dan bahwa Dia itu Bapa sorgawi kita. Roh menciptakan di dalam diri kita keyakinan bahwa kita adalah milik Allah dan bahwa kita mempunyai segala hak dan wewenang selaku anak-Nya

(lihat cat. --> Rom 8:16;

lihat cat. --> Gal 4:6).

[atau ref. Rom 8:16; Gal 4:6]

[44:6]  3 Full Life : BEGINILAH FIRMAN TUHAN.

Nas : Yes 44:6-20

Allah menyingkapkan kebodohan membuat berhala dari bahan atau logam dan kemudian berdoa kepada benda itu minta tolong (ayat Yes 44:12,17); bahkan dewasa ini orang membuat berbagai patung dan berhala serta tunduk kepadanya di dalam doa dan penyembahan, sambil berharap bahwa roh yang dilambangkan patung itu akan menolong dan membebaskan mereka (ayat Yes 44:17).

[31:33]  4 Full Life : MENARUH TAURAT-KU DALAM BATIN MEREKA.

Nas : Yer 31:33

Ciri yang khusus tentang perjanjian baru ialah karunia Allah berupa hati dan tabiat baru bagi semua orang yang percaya kepada Kristus supaya mereka secara spontan dapat mengasihi dan menaati Tuhan (Yeh 11:19-20; Ibr 8:10); kemampuan untuk menanggapi Tuhan berasal dari Roh Kudus yang diam di dalam diri orang percaya dan pembaharuan atau kelahiran baru yang dihasilkan olehnya (lih. Yeh 36:24-28;

lihat art. PEMBAHARUAN).

Satu cara yang pasti untuk mengetahui bahwa kita termasuk umat yang diselamatkan yang ikut serta dalam perjanjian baru ialah apakah kita memiliki keinginan yang sungguh-sungguh untuk menyenangkan Allah dan hidup sesuai dengan standar-standar kebenaran-Nya (bd. Rom 8:2-4).

[2:23]  5 Full Life : MENABURKAN DIA BAGI-KU DI BUMI.

Nas : Hos 2:22

Rencana Allah bagi umat-Nya dalam mengeluarkan mereka dari Mesir ialah untuk menetapkan hubungan perjanjian dengan mereka (Kel 19:4); itu senantiasa merupakan rencana-Nya bagi umat manusia. PB menerapkan bagian terakhir dari ayat ini untuk mengikutsertakan orang-orang bukan Yahudi ke dalam gereja sebagai Israel-Nya yang baru (Rom 9:25-26; 1Pet 2:10).

[22:30]  6 Full Life : ORANG TIDAK KAWIN.

Nas : Mat 22:30

Lihat cat. --> Mr 12:25.

[atau ref. Mr 12:25]

[21:4]  7 Full Life : MENGHAPUS SEGALA AIR MATA DARI MATA MEREKA.

Nas : Wahy 21:4

Akibat dosa, seperti dukacita, kesakitan, kemurungan, dan kematian (Wahy 7:16-17; Kej 3:1-24; Yes 35:10; 65:19; Rom 5:12), hilang untuk selama-lamanya, karena hal-hal yang jahat dari langit dan bumi yang pertama telah lenyap sama sekali. Walaupun mengingat segala sesuatu yang layak diingat, orang percaya rupanya tidak akan mengingat apa yang menyebabkan mereka berdukacita (Yes 65:17).

[21:7]  8 Full Life : BARANGSIAPA MENANG.

Nas : Wahy 21:7

Allah sendiri menyatakan siapa yang akan mewarisi berkat-berkat dari langit dan bumi yang baru itu, yaitu mereka yang dengan setia bertahan sebagai orang-orang yang menang dalam Kristus

(lihat cat. --> Wahy 2:7).

[atau ref. Wahy 2:7]

Mereka yang tidak mengalahkan dosa dan kefasikan akan dicampakkan ke dalam lautan api

(lihat cat. --> Wahy 21:8 berikut).

[atau ref. Wahy 21:8]



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA