| (0.14695537297297) | (Mzm 109:1) |
(full: JANGANLAH BERDIAM DIRI.
) Nas : Mazm 109:1-31 Mazmur ini memohon Allah menghakimi dan menghukum orang yang fasik dan penuh tipu muslihat. Doa ini mencerminkan suatu keinginan agar keadilan terwujud di bumi melalui hukuman adil atas penjahat-penjahat besar yang merugikan orang lain demi keuntungan pribadi. Melaksanakan hukuman secara adil adalah satu-satunya cara untuk melindungi pihak yang tidak bersalah dan memastikan bahwa pelanggaran hukum dapat dikendalikan di masyarakat (lihat cat. --> Rom 13:1; lihat cat. --> Rom 13:4). [atau ref. Rom 13:1,4] Doa pemazmur akan digenapi sepenuhnya hanya ketika Allah mengutus Anak-Nya Yesus untuk membinasakan semua kejahatan dan memerintah di bumi ini (pasal Wahy 19:1-22:21; juga lihat cat. --> Mazm 35:1-28). [atau ref. Mazm 35:1-28] |
| (0.14695537297297) | (Pkh 4:1) |
(full: TAK ADA YANG MENGHIBUR MEREKA.
) Nas : Pengkh 4:1 Ketika memandang sekeliling kepada dunia yang menolak jalan-jalan Allah, Salomo melihat penindasan di mana-mana, dan mereka yang tertindas tidak memiliki penghibur. Di dunia saat ini masih banyak penindasan -- tetapi penghiburan telah tersedia, karena Allah kita adalah Allah "sumber segala penghiburan" (2Kor 1:3). Allah Bapa menghibur umat-Nya pada zaman PL manakala mereka berharap kepada-Nya (Mazm 86:17; Yes 51:3,12). Yesus membawa hiburan dan kesembuhan ketika di bumi (Mat 9:22) dan Roh Kudus dijanjikan sebagai Penghibur lain yang akan mendampingi kita untuk menghibur (Yoh 14:16). Orang percaya juga diperintahkan untuk saling menghibur (2Kor 1:4). |
| (0.14695537297297) | (Pkh 7:1) |
(full: NAMA YANG HARUM LEBIH BAIK DARI PADA MINYAK YANG MAHAL.
) Nas : Pengkh 7:1 Nama yang baik jauh lebih berarti daripada kedudukan sosial yang mapan; nama yang baik melambangkan kebaikan sifat yang sejati. Orang semacam itu mempunyai pengaruh yang lebih permanen atas orang lain daripada orang yang hanya memperhatikan kedudukan sosial. |
| (0.14695537297297) | (Pkh 9:15) |
(full: TAK ADA ORANG YANG MENGINGAT ORANG YANG MISKIN ITU.
) Nas : Pengkh 9:15 Dalam perumpamaan ini, sebuah kota kecil yang dikepung oleh bala tentara besar tampaknya tidak ada harapan lagi (ayat Pengkh 9:14). Tetapi seorang miskin yang bijaksana membuat rencana dan kota itu pun selamat. Akan tetapi, rupanya seorang lain memperoleh kehormatan karena menyelamatkan kota itu, dan orang bijaksana itu, mungkin karena miskin, dilupakan. Orang percaya harus menyadari bahwa selama mereka masih di bumi, keadilan dan kejujuran tidak akan sempurna, tetapi dalam hidup setelah kematian, Allah akan meluruskan semua kesalahan dan memberi pahala atas semua perbuatan benar. |
| (0.14695537297297) | (Pkh 11:1) |
(full: LEMPARKANLAH ROTIMU KE AIR.
) Nas : Pengkh 11:1 Salah satu arti dari kata Ibrani untuk "roti" adalah "butir-butir gandum" yang dapat dipakai untuk membuat roti. Gambaran yang dimaksudkan mungkin adalah orang Mesir yang menaburkan butir-butir gandum atas air yang menggenangi ladang-ladang mereka ketika sungai Nil banjir setiap tahun. Kelihatannya butir-butir itu tenggelam dan dilupakan, tetapi pada saatnya akan ada panen. Kita dapat menerapkan ini pada kesediaan kita untuk bersikap murah hati dan menolong orang lain (ayat Pengkh 11:2); kita harus memberi dengan dermawan karena pada suatu hari mungkin kita sendiri sangat memerlukan pertolongan (bd. 2Kor 8:10-15). |
| (0.14695537297297) | (Kid 8:6) |
(full: CINTA KUAT SEPERTI MAUT ... AIR YANG BANYAK TAK DAPAT MEMADAMKAN CINTA.
) Nas : Kid 8:6-7 Tidak ada yang lebih kuat dan indah daripada ungkapan saling cinta di antara pasangan yang sungguh-sungguh terikat satu sama lain. |
| (0.14695537297297) | (Yes 14:12) |
(full: BINTANG TIMUR, PUTERA FAJAR.
) Nas : Yes 14:12-15 Beberapa penafsir beranggapan bahwa ayat-ayat ini bukan hanya mengacu kepada raja Babel, tetapi juga berisi acuan yang terselubung kepada Iblis (bd. pernyataan Kristus dalam Luk 10:18). Penafsir lain beranggapan bahwa ayat-ayat ini mungkin mengacu kepada antikristus akhir zaman yang akan memerintah "Babel" (lihat cat. --> Wahy 17:1; lihat cat. --> Wahy 17:2; lihat cat. --> Wahy 17:3) [atau ref. Wahy 17:1-3] menentang Allah dan umat-Nya (bd. Wahy 13:4; lihat art. ZAMAN ANTIKRISTUS). |
| (0.14695537297297) | (Yes 33:14) |
(full: DAPAT TINGGAL DALAM API YANG MENGHABISKAN INI?
) Nas : Yes 33:14-16 Yesaya menggambarkan orang-orang di antara umat Allah yang akan lolos dari api hukuman-Nya. Perhatikan bahwa hanya orang yang menjalankan kehidupan saleh yang mengalir dari hati, dianggap benar di hadapan Allah. Orang saleh itu dilukiskan sebagai seorang yang:
|
| (0.14695537297297) | (Yes 58:8) |
(full: TERANGMU AKAN MEREKAH.
) Nas : Yes 58:8-12 Apabila ada kasih sejati bagi Allah dan kepedulian sungguh terhadap kesejahteraan orang lain, sebuah saluran terbuka untuk berkat-berkat Allah yang melimpah memasuki kehidupan kita. Upah kasih semacam itu dinyatakan di sini:
|
| (0.14695537297297) | (Yer 8:7) |
(full: TIDAK MENGETAHUI HUKUM TUHAN.
) Nas : Yer 8:7 Bangsa itu tidak mengetahui hukum Allah. Lagi pula, para pemimpin mereka demikian memutarbalikkan firman Allah dan memalsukan beritanya sehingga umat itu yakin bahwa mereka dapat berbuat dosa tanpa dihukum (ayat Yer 8:8). Dengan cara yang serupa, rasul Petrus berbicara tentang orang-orang yang memutarbalikkan Alkitab menjadi kebinasaan mereka sendiri dan orang lain pula (bd. 2Pet 3:16). Kita harus waspada terhadap pendeta-pendeta yang mengajarkan bahwa orang-orang yang sengaja terus hidup di dalam dosa dan pemberontakan kepada Allah tetap akan mewarisi keselamatan dan kerajaan Allah (lihat cat. --> 1Kor 6:9). [atau ref. 1Kor 6:9] |
| (0.14695537297297) | (Yer 20:7) |
(full: YA TUHAN.
) Nas : Yer 20:7-18 Yeremia mengungkapkan kepada Allah perasaan yang bertentangan berupa kesedihan yang sangat dan perasaan tertekan yang mendalam di satu pihak, namun iman serta kepercayaan yang gigih kepada Allah di pihak lain. |
| (0.14695537297297) | (Yer 25:3) |
(full: DUA PULUH TIGA TAHUN.
) Nas : Yer 25:3 Yeremia telah berkhotbah dengan sungguh-sungguh selama 23 tahun, tetapi umat itu tidak mendengarkannya; ia telah menasihati mereka untuk meninggalkan penyembahan berhala dan cara hidup berdosa mereka, tetapi mereka tetap membandel. Allah bahkan telah mengutus nabi-nabi lain untuk memperingatkan Yehuda (ayat Yer 25:4), di antaranya Uria, Zefanya, dan Habakuk. Pengalaman Yeremia menggarisbawahi kebenaran bahwa bagaimanapun setianya kita dalam bersaksi tentang Injil Kristus yang menyelamatkan, ada orang yang akan menolak untuk mendengar dan menaati firman Allah sehingga terus menuju kebinasaan mereka sendiri. Lagi pula, pada hari-hari terakhir ini, mereka di dalam gereja yang tetap setia kepada Allah dan firman-Nya akan bersedih ketika melihat banyak orang meninggalkan iman alkitabiah dan standar-standar kebenaran Allah (lihat cat. --> 1Tim 4:1). [atau ref. 1Tim 4:1] |
| (0.14695537297297) | (Yer 31:2) |
(full: BANGSA.
) Nas : Yer 31:2 Orang banyak ini adalah sisa dari semua keluarga Israel yang akan kembali dari penawanan. Banyak yang dibawa oleh orang Asyur pada tahun 722 SM, yang lain oleh orang Babel pada tahun 605, 597, dan 586 SM. Allah akan membawa mereka kembali karena kasih-Nya yang kekal untuk umat-Nya (ayat Yer 31:3) dan komitmen-Nya pada perjanjian dengan Abraham (lih. Kej 15:7-21) dan dengan Israel (Kel 19:3-8; Ul 28:1-30:10). Israel akan memiliki sukacita, damai sejahtera, kemakmuran, dan persekutuan yang baru di dalam Tuhan. |
| (0.14695537297297) | (Yeh 26:2) |
(full: TIRUS.
) Nas : Yeh 26:2 Tirus, ibukota Fenisia, terletak 96 kilometer barat laut Nazaret di pesisir Laut Tengah. Sebagian kota ini adalah sebuah pulau dan sebagian adalah daerah pantai di kaki pegunungan Libanon. Tirus bersukacita atas kejatuhan Yerusalem karena percaya bahwa mereka akan memperoleh keuntungan keuangan karena Yehuda selaku saingan kini sudah tidak ada. Keinginan Tirus akan kekayaan tanpa memikirkan penderitaan yang diakibatkan olehnya pada orang lain mendatangkan hukuman Allah (juga lih. pasal Yes 23:1-18). Kota ini ditaklukkan oleh "banyak bangsa" (ayat Yeh 26:3) yaitu Babel, Persia dan kemudian Yunani di bawah pimpinan Aleksander Agung (332 SM). |
| (0.14695537297297) | (Yeh 43:5) |
(full: BAIT SUCI ITU PENUH KEMULIAAN TUHAN.
) Nas : Yeh 43:5 Kitab Yehezkiel dimulai dengan suatu penglihatan yang membangkitkan rasa kagum terhadap kemuliaan Allah. Pasal Yeh 8:1-11:25 menggambarkan bagaimana kemuliaan Allah secara bertahap meninggalkan Bait Suci dan kota Yerusalem karena dosa-dosa bangsa itu. Yehezkiel menutup dengan penglihatan lain yang membangkitkan rasa kagum: kemuliaan, kuasa dan kasih Allah kembali memenuhi Bait Suci. Kita harus terutama rindu untuk melihat manifestasi kemuliaan Allah di dalam gereja melalui pekerjaan Roh Kudus (lihat art. KEMULIAAN ALLAH). Tidak adanya keinginan kudus yang menyala-nyala adalah bukti kemunduran rohani di antara umat Allah. |
| (0.14695537297297) | (Dan 1:7) |
(full: MEMBERI NAMA LAIN KEPADA MEREKA.
) Nas : Dan 1:7 Supaya diterima sebagai pegawai raja, Daniel dan kawan-kawannya memerlukan kewarganegaraan Babel; hal ini terlaksana dengan memberi mereka nama Babel. Bangsawan muda Daniel ("Allah adalah hakimku") dinamainya Beltsazar ("Bel, [dewa tertinggi Babel], melindungi hidupnya"); Hananya ("Tuhan menunjukkan kasih karunia") dinamainya Sadrakh ("Hamba Aku," yaitu dewa bulan); Misael ("Siapa yang setara dengan Allah?") dinamainya Mesakh ("Bayangan pangeran" atau "Siapa ini?"); dan Azarya ("Tuhan menolong") dinamainya Abednego ("Hamba Nego," yaitu dewa hikmat atau bintang fajar). Sebagai penduduk Babel mereka kini mempunyai tanggung jawab resmi. Sekalipun memperoleh nama-nama baru ini, para pemuda Yahudi ini menetapkan bahwa mereka akan tetap setia kepada Allah yang esa dan benar (lihat cat. --> Dan 1:8 berikut). [atau ref. Dan 1:8] |
| (0.14695537297297) | (Dan 7:1) |
(full: BERMIMPILAH DANIEL DAN MENDAPAT PENGLIHATAN-PENGLIHATAN.
) Nas : Dan 7:1 Kata-kata "mimpi" dan "penglihatan" kadang-kadang dipakai secara bertukar-tukar dalam Alkitab. Daniel menafsirkan mimpi yang bersifat nubuat dari orang lain; Allah juga memberi Daniel beberapa mimpi dan penglihatan yang luar biasa. Saat itu mungkin usianya hampir 70 tahun. Mimpi dan penglihatan bersifat nubuat termasuk berbagai manifestasi yang akan merupakan ciri umat Allah pada hari-hari terakhir apabila pelayanan dan kegiatan Roh Kudus akan terwujud secara penuh di dalam diri orang percaya (bd. Yoel 2:28; lihat cat. --> Kis 2:16; [atau ref. Kis 2:16] lihat art. KARUNIA-KARUNIA ROHANI ORANG PERCAYA). |
| (0.14695537297297) | (Dan 7:8) |
(full: TANDUK LAIN YANG KECIL.
) Nas : Dan 7:8 Tanduk kecil ini melambangkan pemimpin besar terakhir di dunia -- antikristus (1Yoh 2:18), manusia durhaka (2Tes 2:3,8), binatang yang mengalahkan tiga dari sepuluh raja itu (ayat Dan 7:11,24; Wahy 13:7; Wahy 19:19-20). Dia akan berperang melawan orang-orang kudus Allah, mengalahkan mereka (ayat Dan 7:21-22,25), dan mengucapkan perkataan yang menentang Allah (ayat Dan 7:25). Ketika "Yang Lanjut Usia" (yaitu, Yesus Kristus) datang (ayat Dan 7:9), orang kudus akan memegang pemerintahan (ayat Dan 7:22,27; bd. Wahy 11:15-18; 20:4-6); antikristus akan dibinasakan (ayat Dan 7:11,26) dan dicampakkan ke dalam lautan api yang menyala-nyala (Wahy 19:20). |
| (0.14695537297297) | (Dan 11:21) |
(full: SEORANG YANG HINA.
) Nas : Dan 11:21 Pasal ini telah menuju pada naiknya "seorang yang hina," Antiokhus IV Epifanes (175-164 SM), saudara Seleukus IV. Ia merebut takhta yang sebenarnya menjadi hak Demetrius, putra Seleukus IV yang masih muda. Antiokhus (tanduk kecil yang membesar dari Dan 8:9-14,23-25) mengadakan beberapa aksi militer terhadap Mesir. Ia membunuh "raja Perjanjian" (sebuah nubuat tentang pembunuhan imam besar Onias pada tahun 170 SM, ayat Dan 11:22). Perjanjiannya dengan negeri-negeri lain penuh dengan persekongkolan rahasia dan tipu daya. Ia mendukung Ptolemeus Filometor melawan Ptolemeus Euergetes karena alasan-alasan yang mementingkan diri dan menyerang kota-kota kaya pada masa damai (ayat Dan 11:24). Serangan-serangannya terhadap Mesir berhasil karena mereka yang seharusnya membantu Mesir tidak membantu, dan Antiokhus bisa pulang dengan kekayaan besar (ayat Dan 11:25-28). |
| (0.14695537297297) | (Yl 2:18) |
(full: BELAS KASIHAN KEPADA UMAT-NYA.
) Nas : Yoel 2:18 Ketika umat Allah merendahkan diri mereka, mencari wajah-Nya di dalam doa dan berbalik dari cara-cara fasik mereka (lihat cat. --> 2Taw 7:14), [atau ref. 2Taw 7:14] Allah mendengar dari sorga, memutarbalikkan hukuman-Nya, memperbaharui negeri itu dan mencurahkan berkat-Nya (ayat Yoel 2:18-20). Dengan kata lain, Allah menjawab doa-doa umat-Nya yang dipanjatkan dengan rendah hati dan yang datang dari hati yang bertobat. Lagi pula, doa yang tekun dan sungguh-sungguh untuk kebangunan rohani akan menghasilkan pencurahan Roh Allah atas umat-Nya (lih. ayat Yoel 2:28-32). |



untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [