| (0.17804081333333) | (Yer 4:10) |
(full: ENGKAU TELAH SANGAT MEMPERDAYAKAN BANGSA INI.
) Nas : Yer 4:10 Banyak nabi Yehuda telah memperdayakan umat Allah dengan memberi mereka harapan palsu berupa damai sejahtera dan keamanan sambil mengabaikan cara hidup mereka yang penuh dosa (bd. Yer 14:13-16; 23:17; 1Raj 22:20-23). Allah telah membiarkan umat-Nya percaya kebohongan karena mereka tidak mengasihi kebenaran, tetapi sebaliknya menikmati hidup dalam dosa (bd. 2Tes 2:9-12). |
| (0.17804081333333) | (Yer 4:19) |
(full: AKU MENGGELIAT SAKIT.
) Nas : Yer 4:19-22 Yeremia mengalami kepedihan hati Allah karena Yehuda dan mengungkapkan rasa sakit dan sedih yang dirasakan Tuhan atas kehancuran yang akan datang. Demikian pula, orang percaya harus merasa sedih ketika memikirkan orang-orang yang ditawan dan dibinasakan oleh dosa dan Iblis. Masa depan mengerikan dari orang yang terhilang seharusnya membuat kita meratap sebagaimana dilakukan Yesus ketika mengungkapkan kesedihan-Nya yang mendalam atas keadaan rohani Yerusalem yang tidak tertolong lagi (Luk 13:34). |
| (0.17804081333333) | (Yer 6:1) |
(full: LARILAH ... DARI ... YERUSALEM!
) Nas : Yer 6:1-30 Pasal ini melukiskan kebinasaan besar yang segera akan dialami Yerusalem dan penduduknya yang tidak mau bertobat; sabda ini digenapi pada masa hidup Yeremia. Yeremia telah memperingatkan baik Yehuda maupun Yerusalem dan memanggil mereka untuk bertobat. Bila saja umat itu berbalik kepada Allah dan memperbaharui perjanjian dengan-Nya, mereka akan berkesempatan untuk luput dari malapetaka. Seruan tetap Yeremia ditampik dengan penuh ejekan; karena itu hukuman makin dekat. |
| (0.17804081333333) | (Yer 7:11) |
(full: SARANG PENYAMUN.
) Nas : Yer 7:11 Penyamun sering kali mempergunakan sarang untuk bersembunyi dan merencanakan kejahatan selanjutnya. Yeremia memakai gambaran ini untuk melukiskan orang yang memasuki Bait Suci untuk mempersembahkan korban yang menurut pikiran mereka akan menutup dosa mereka di hadapan Allah; pada saat bersamaan mereka merencanakan untuk meneruskan cara hidup penuh dosa. Yesus mengutip sebagian ayat ini ketika menuduh para pemimpin Yahudi pada zaman-Nya (lih. Mat 21:13; Mr 11:17; Luk 19:46). |
| (0.17804081333333) | (Yer 13:1) |
(full: IKAT PINGGANG LENAN.
) Nas : Yer 13:1-11 Tindakan simbolis Yeremia dengan ikat pinggang lenan memberi umat itu suatu pelajaran bersifat perumpamaan. Israel dan Yehuda adalah ikat pinggang lenan yang dipakai Tuhan, yang melambangkan ikatan erat yang pernah ada di antara mereka ketika mereka setia kepada-Nya. Kini umat itu menjadi tidak berguna dan harus dibuang, sebagaimana dilakukan Yeremia dengan ikat pinggang itu. Sepanjang masa pembuangan mereka di daerah Efrat, mereka tidak akan berguna karena dosa-dosa mereka; seluruh keangkuhan dan kemuliaan mereka akan sirna. |
| (0.17804081333333) | (Yer 26:8) |
(full: ENGKAU HARUS MATI!
) Nas : Yer 26:8 Karena memberitakan firman Tuhan, Yeremia ditangkap oleh golongan agama yang mapan (yaitu, para imam dan nabi palsu), yang menuntut kematiannya. Para pemimpin agama sering kali menjadi pihak yang terus-menerus menentang mereka yang memanggil orang untuk kembali kepada iman alkitabiah dan kebenaran sejati; hal ini berlaku pada di zaman Yesus, dan juga akan berlaku pada hari-hari terakhir sebelum kedatangan-Nya. |
| (0.17804081333333) | (Yer 29:23) |
(full: MELAKUKAN KEBEBALAN DI ISRAEL.
) Nas : Yer 29:23 Allah menganggapnya suatu kebebalan bila menyampaikan berita-Nya dan pada saat bersamaan melakukan perzinaan dan perbuatan amoral lainnya. Karena perbuatan itu, dua nabi yaitu Ahab dan Zedekia (ayat Yer 29:21) akan dibunuh di depan banyak orang. Para pemimpin gereja masa kini yang hidup di dalam perzinaan sambil memberitakan Firman Allah juga akan menghadapi hukuman Allah yang berat (lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT). |
| (0.17804081333333) | (Yer 33:15) |
(full: TUNAS KEADILAN.
) Nas : Yer 33:15 "Tunas" ini mengacu kepada Yesus Kristus yang akan datang dari garis keturunan Daud (lihat cat. --> Yer 33:17 berikut). [atau ref. Yer 33:17] Penggenapan pertama nubuat ini terjadi ketika Ia datang pertama kali. Melalui kematian dan kebangkitan-Nya, Ia menjadi Raja atas seluruh umat Allah di bumi. Penggenapan terakhir akan terjadi ketika Ia kembali untuk kedua kalinya untuk "melaksanakan keadilan dan kebenaran" di seluruh bumi (bd. pasal Wahy 19:1-21; lihat cat. --> Yer 23:5-6). [atau ref. Yer 23:5-6] |
| (0.17804081333333) | (Yer 33:18) |
(full: IMAM-IMAM ORANG LEWI.
) Nas : Yer 33:18 Yeremia mengantisipasi suatu keimaman abadi yang olehnya umat Allah akan dapat masuk ke hadapan-Nya dan bersekutu dengan Dia (bd. Bil 25:13). Nubuat ini digenapi di dalam Yesus Kristus yang selaku "imam untuk selama-lamanya ... sanggup juga menyelamatkan dengan sempurna semua orang yang oleh Dia datang kepada Allah" (Ibr 7:21-25; bd. Mazm 110:4; Ibr 5:6-10; 6:19-20; 7:11-28). |
| (0.17804081333333) | (Yer 36:2) |
(full: TULISLAH DI DALAMNYA SEGALA PERKATAAN.
) Nas : Yer 36:2 Untuk pertama kalinya semua nubuat Yeremia dikumpulkan menjadi satu kitab. Pada mulanya, semua nubuat dicatat supaya dapat dibacakan dengan keras kepada bangsa itu. Allah bermaksud agar penduduk Yehuda akan menanggapi firman tertulis itu dengan meninggalkan jalan mereka yang fasik dan menerima pengampunan, dan demikian luput dari murkaNya terhadap mereka karena kejahatan (ayat Yer 36:3,6-7). |
| (0.17804081333333) | (Yer 44:8) |
(full: MEMBAKAR KORBAN KEPADA ALLAH LAIN.
) Nas : Yer 44:8 Para buangan di Mesir mengesampingkan perjanjian dengan Allah mereka dan berbalik kepada dewa-dewa Mesir dengan harapan memperoleh kemakmuran dan perlindungan yang mereka inginkan. Yeremia memohon agar mereka kembali kepada Tuhan dan memperbaharui perjanjian itu (ayat Yer 44:7-10). Dasar dari teologi dan perilaku Yeremia ialah kebenaran bahwa seseorang hanya dapat melayani Allah dengan kesetiaan penuh dan dengan berusaha menaati sabda-Nya yang dinyatakan. |
| (0.17804081333333) | (Yer 44:11) |
(full: MENUJUKAN WAJAH-KU ... UNTUK KECELAKAAN
) Nas : Yer 44:11 (versi Inggris NIV -- bertekad untuk mendatangkan malapetaka). Karena kemurtadan dan ketidaktaatan mereka, orang Yahudi di Mesir menolak janji-janji pertolongan dan pemulihan dari Allah. Karena itu, Yeremia menubuatkan bahwa hukuman Allah atas mereka akan mutlak; mereka semua akan binasa. Orang yang dengan keras hati menolak jalan Allah dan mengikuti jalan mereka sendiri tidak memberi Dia pilihan lain kepada-Nya selain mendatangkan malapetaka atas mereka. |
| (0.17804081333333) | (Yer 51:1) |
(full: TERHADAP BABEL.
) Nas : Yer 51:1-64 Pasal yang kedua mengenai kehancuran Babel bernubuat bahwa Tuhan akan menggulingkan Babel secara menyeluruh untuk membebaskan umat-Nya dari penindasan. Pada hari-hari terakhir zaman ini, Kristus akan merobohkan seluruh sistem dunia, yang secara simbolis disebut "Babel, kota besar itu" (Wahy 18:2), dengan segenap dosa dan kebejatannya; kebinasaan ini akan menjadi hukuman adil Allah atas dunia yang dikuasai oleh Iblis dan kejahatan (lihat cat. --> Wahy 17:1). [atau ref. Wahy 17:1] |
| (0.17804081333333) | (Yer 51:6) |
(full: LARILAH DARI ... BABEL.
) Nas : Yer 51:6 Allah meminta umat-Nya meninggalkan Babel sebelum kebinasaannya terakhir. Demikian pula, PB menasihatkan orang percaya untuk keluar dari Babel akhir zaman (yaitu sistem dunia yang fasik), agar jangan mereka mengambil bagian dalam dosa-dosanya dan menerima hukumannya (lihat cat. --> Wahy 18:4; [atau ref. Wahy 18:4] lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA). |
| (0.17804081333333) | (Yer 51:33) |
(full: SEDIKIT WAKTU LAGI AKAN DATANG WAKTU PANEN BAGINYA.
) Nas : Yer 51:33 Babel telah menabur benih-benih kekejaman, penyembahan berhala dan kebejatan; kini dia akan menuai panen hukuman Allah. Kita harus ingat bahwa dosa merupakan benih yang akhirnya akan menghasilkan panen besar yang dahsyat. "Jangan sesat! Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan. Karena apa yang ditabur orang, itu juga yang akan dituainya" (Gal 6:7). |
| (0.17804081333333) | (Rat 1:7) |
(full: TAK ADA PENOLONG BAGINYA.
) Nas : Rat 1:7 Mereka yang mengikuti jalannya sendiri dan mengabaikan Roh Kudus yang menginsyafkan hati mereka mungkin menemukan pada saat keperluan mereka bahwa tidak ada yang menolong mereka. Seorang dapat mencapai tingkat pemberontakan terhadap Allah ketika Ia akan menentukan malapetaka dan bukan berkat untuk mereka; akibat mengerikan seperti itu hanya dapat dielakkan dengan memelihara takut yang kudus akan Allah dan hukuman-Nya. |
| (0.17804081333333) | (Rat 2:7) |
(full: MENYERAHKAN KE DALAM TANGAN SETERU.
) Nas : Rat 2:7 Tuhan menyerahkan umat-Nya yang murtad kepada musuh-musuh mereka untuk dibinasakan. Demikian pula, di bawah perjanjian yang baru, baik gereja maupun perseorangan yang berbalik kepada dosa dan berkanjang dalam keduniawian akan diserahkan kepada Iblis (1Kor 5:7). Cara hidup jalan dan nilai penuh dosa dari masyarakat fasik akan mendatangkan kebinasaan dan pembalasan atas semua orang yang meninggalkan Tuhan (lihat cat. --> Mat 5:13). [atau ref. Mat 5:13] |
| (0.17804081333333) | (Yeh 11:19) |
(full: AKU AKAN MEMBERIKAN ... ROH YANG BARU.
) Nas : Yeh 11:19 Nubuat ini pada awalnya digenapi pada saat kebangkitan Yesus (lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID), dan pencurahan Roh Kudus pada hari Pentakosta (lihat cat. --> Kis 2:4; [atau ref. Kis 2:4] bd. Yoel 2:28-29). Yehezkiel bernubuat bahwa mereka akan diberi kuasa oleh Roh Kudus supaya hidup sesuai dengan kehendak dan hukum Allah. Roh Kudus Allah, dengan segenap karunia dan karya-Nya, kini tersedia untuk semua orang yang beriman pada Yesus Kristus. |
| (0.17804081333333) | (Yeh 16:1) |
(full: YERUSALEM.
) Nas : Yeh 16:1-63 Pasal ini melukiskan Yerusalem sebagai istri dan Allah sebagai suaminya (lihat cat. --> Hos 1:2). [atau ref. Hos 1:2] Pada mulanya Yerusalem tidak memiliki keistimewaan yang dapat menjadikannya kota pilihan Allah. Tetapi Allah dalam kasih-Nya mengangkatnya, memeliharanya dan menjadikannya kota yang indah dan megah; namun dia tidak berterima kasih kepada suaminya, menjadi tidak setia dan mulai berzina dengan siapa pun yang lewat. Karena pelacurannya ini ia akan dibunuh. |
| (0.17804081333333) | (Yeh 16:15) |
(full: ENGKAU MENGHAMBURKAN PERSUNDALANMU.
) Nas : Yeh 16:15 Yerusalem mulai mengandalkan kecantikan dan kekayaannya (bd. Ul 6:10-12) dan bukan Allah. Ia menjadi sundal secara rohani dengan menjadi tidak setia dan meninggalkan Tuhan. Ia mengikat perjanjian dengan bangsa-bangsa asing (bd. 1Raj 11:1-13) dan mulai menyembah dewa-dewa mereka. Perzinaan rohani dewasa ini dilakukan oleh gereja atau perseorangan yang meninggalkan Tuhan dan menyerahkan diri kepada kenikmatan dosa dan nilai-nilai duniawi dan bukan kepada Allah dan kerajaan-Nya. |


